Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Panggilan Discord akan Langsung dari Konsol PS5

image-gnews
Ilustrasi PlayStation Store. Playstation.com
Ilustrasi PlayStation Store. Playstation.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Integrasi PlayStation 5 atau PS5 dengan aplikasi perpesanan Discord akan menghadirkan fitur yang memungkinkan pemain bergabung dengan panggilan suara dari konsol mereka.

Fitur yang dihadirkan baru-baru ini menjadi bagian dari kemitraan Sony dan Discord yang pertama kali diumumkan pada 2023. Sebelumnya, pemain yang ingin bergabung dengan panggilan suara di Discord lewat PS5 harus mengalihkan panggilan secara manual melalui aplikasi Discord di perangkat mobile maupun komputer, dikutip Antara, Jumat, 14 Juni 2024.

Panggilan Discord dari Konsol PS5


Dengan adanya fitur integrasi ini, para pemain bisa langsung mengakses lewat PS5 tanpa memerlukan perangkat lain. Melalui blog PlayStation diumumkan, fitur baru ini akan meluncur dalam beberapa pekan ke depan secara bertahap. Pengguna PS5 di Jepang atau Asia menjadi yang pertama bisa menggunakan fitur integrasi tersebut.

Setelahnya, fitur ini akan diluncurkan di wilayah-wilayah lain yakni Eropa, Australia, Selandia Baru, Timur Tengah, dan Amerika secara berurutan. Laporan IGN, selain dengan PS5, Discord juga menjalin kemitraan dengan Microsoft untuk menghadirkan aplikasi perpesanan yang biasa digunakan gamers lewat berbagai cara di konsol Xbox.

Kemitraan keduanya telah terjalin sejak tahun 2022. Terbaru, pada Agustus 2023 Microsoft mengumumkan, kemitraan mereka akan menghadirkan fitur yang memungkinkan pemain Xbox untuk menyiarkan permainan mereka di konsol tersebut langsung lewat Discord.

Peningkatan integrasi dengan PS5 tak lama setelah Discord mengumumkan ingin mengubah fokusnya dari aplikasi perpesanan serba guna. Ini menjadi lebih berfokus sebagai aplikasi penunjang gaming untuk pemain yang menggunakan sebagai media komunikasi atau pengembang game yang memanfaatkan aplikasi ini sebagai alat komunikasi tambahan dengan pemain.

Menggunakan Discord di Konsol PS5

1. Menautkan Akun Discord ke PlayStation Network

- Buka aplikasi Discord di perangkat seluler atau komputer.

- Masuk ke akun Discord dan menautkan dengan akun PlayStation Network.

2. Bergabung dengan Saluran Suara

- Buka aplikasi Discord dan masuk ke akun.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

- Mulai atau bergabung dengan saluran suara di Discord.

- Pilih opsi untuk bergabung di PlayStation, lalu pilih konsol PS5 dari daftar yang muncul.

3. Menghubungkan ke Konsol PS5

- Setelah konsol PS5 terhubung ke saluran suara, notifikasi akan muncul di layar konsol PS5.

- Pilih 'Lihat Obrolan Suara Discord' dari notifikasi untuk membuka kartu obrolan suara Discord.

- Bisa juga mengakses kartu obrolan suara dari pusat kendali.

4. Menggunakan Mikrofon atau Headset

- Menggunakan mikrofon atau headset bawaan pengontrol untuk berbicara dengan anggota lain dalam obrolan suara.

ANTARA | PLAYSTATION

Pilihan Editor: Game Silent Hill 2 Remake akan Diluncurkan di PS5 dan PC pada 8 Oktober 2024

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Seri Game Borderlands, Apa Saja?

1 hari lalu

Game Tiny Tina's Wonderlands (2K & Gearbox Software)
Seri Game Borderlands, Apa Saja?

Seri Borderlands rangkaian game video first-person shooter yang seri pertamanya dikembangkan oleh Gearbox Software dan diterbitkan oleh 2K Games


Takut Tertinggal dari Sony dan EA, Embracer Group Adopsi AI dalam Produksi Game

3 hari lalu

Logo Embracer Group (Dok. Antara)
Takut Tertinggal dari Sony dan EA, Embracer Group Adopsi AI dalam Produksi Game

Pengembang game asal Swedia, Embracer Group, akan memakai AI dalam produksi game. Menentang kontroversi agar tidak kalah dari pesaing.


Mengenali Game Black Myth: Wukong, Perjalanan Kera Sakti

5 hari lalu

Tampilan game Black Myth: Wukong (Dok. Game Rant)
Mengenali Game Black Myth: Wukong, Perjalanan Kera Sakti

lack Myth: Wukong dikembangkan oleh Game Science, studio di Shenzhen, Cina


Keunikan Karakter 72 Wujud dalam Black Myth Wukong, Game RPG Perjalanan Kera Sakti

7 hari lalu

Tampilan game Black Myth: Wukong (Dok. Game Rant)
Keunikan Karakter 72 Wujud dalam Black Myth Wukong, Game RPG Perjalanan Kera Sakti

Black Myth: Wukong, RPG legenda kera sakti, siap dirilis Agustus mendatang. Karakter utamanya bisa menjelma menjadi 72 wujud berbeda.


Mengenal eFootball, yang Baru Meluncurkan Season 7 2024

10 hari lalu

E-Football 2023. Google Play
Mengenal eFootball, yang Baru Meluncurkan Season 7 2024

Konami Digital Entertainment Limited meluncurkan eFootball Season 7: King of the Continent


5 Kiat Memilih Konsol Game untuk Pemula

11 hari lalu

Konsol game Microsoft Xbox Series X bertema video game Halo Infinite. theverge.com
5 Kiat Memilih Konsol Game untuk Pemula

Memilih konsol game bisa ada beberapa kiat bagi pemula.


Game Baru dari BioWare, Dragon Age: The Veilguard

14 hari lalu

Konsol game Microsoft Xbox Series X bertema video game Halo Infinite. theverge.com
Game Baru dari BioWare, Dragon Age: The Veilguard

Dragon Age: The Veilguard, game keempat dalam seri Dragon Age


Debut My Lovely Empress, Game Simulasi Kerajaan Besutan GameChanger Studio

14 hari lalu

Founder sekaligus CEO GameChanger  Studio, Riris Marpaung, mengenalkan timnya pada peluncuran game My Lovely Empress di Tangerang, Banten, Rabu, 29 Mei 2024 (Yohanes Paskalis)
Debut My Lovely Empress, Game Simulasi Kerajaan Besutan GameChanger Studio

GameChanger Studio akhrinya merilis My Lovely Empress, pelengkap trilogi My Lovely yang digemari para peminat game indie.


5 Game RPG PC dan Konsol yang Populer

17 hari lalu

Elden Ring (Bandai Namco)
5 Game RPG PC dan Konsol yang Populer

Game RPG menawarkan pengalaman bermain berbagai cerita mendalam, karakter yang kompleks, dan dunia yang luas untuk dieksplorasi.


Game Silent Hill 2 Remake akan Diluncurkan di PS5 dan PC pada 8 Oktober 2024

21 hari lalu

Cuplikan Silent Hill 2, game horor psikologis yang dikembangkan ulang oleh Bloober Team Studio (Dok. Gamespot)
Game Silent Hill 2 Remake akan Diluncurkan di PS5 dan PC pada 8 Oktober 2024

Konami mengumumkan tanggal rilis game Silent Hill 2 Remake di PlayStation State of Play