Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Melukis Transformer di Kanvas Digital  

image-gnews
Pena digital Intuos dari Wacom telah dipakai untuk melukis Transformer 2 dan Spiderman.
Pena digital Intuos dari Wacom telah dipakai untuk melukis Transformer 2 dan Spiderman.
Iklan
TEMPO Interaktif, Jakarta - Goresan kasar Hulk si raksasa hijau semakin realistis. Dari garis-garis hitam laun menjadi sosok realis, lengkap dengan latar belakang kota yang suram.

Proses itu lazimnya memang terjadi di atas kanvas. Namun, pada kamis lalu, proses melukis itu justru terjadi di sebuah "kanvas" digital. Begitulah yang terjadi saat Wacom meluncurkan pen tablet terbarunya, Intuos4.

Pen tablet itu seperti "kertas" digital, kita bisa memakai pena digital untuk menulis, menggambar, sampai melukis di permukaannya. Dengan bantuan software, kita bisa langsung bekerja dengan aplikasi, seperti Adobe Photoshop, misalnya.

Pen tablet biasanya dipakai oleh desainer grafis, desainer produk, pembuat animasi, sampai pembuat film. Untuk kepentingan terakhir, film layar lebar yang pernah dihasilkan dengan Intuos adalah Transformer 2 dan Spiderman.

Nah, Intuos4 adalah generasi terbaru pen tablet yang kondang itu. Perangkat ini sudah dilengkapi dengan beberapa perbaruan dibanding generasi sebelumnya, Intuos3. "Ini juga Intuos pertama yang dijual di pasar retail," kata K.C. Leong, dari Wacom Asia Tenggara.

Pembaruan pertama adalah desain. Intuos4 tampak lebih kaku ketimbang desain pendahulunya. Namun, baluran warna hitam membuatnya lebih elegan.

"Intuos4 memang ditujukan untuk konsumen profesional. Mereka tak mempersoalkan warna kecuali fitur-fitur," kata Leong.

Penempatan pengontrol menu, ada di salah satu sisi dalam bentuk susunan-susunan tombol. Di tengahnya ada semacam roda (disebut Touchwhell) untuk mengoperasikan software. Misalnya, untuk mengganti kuas, merotasi kanvas, sampai memperbesar-memperkecil atau menggulung layar.

Dengan penempatan pada satu sisi, Intuos4 bisa dipakai pengguna tangan kanan atau kiri. Tinggal memutarnya 180 derajat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pena Intuos4 berukuran lebih kecil dari pena pada Intuos3. Selain itu, bagian grip dilapis dengan bahan rubber yang bisa diatur ketebalannya, demi kenyamanan saat memegangnya. Tersedia tiga mata pena berbagai ukuran.

Intuos4 menyajikan level tekanan mata pena yang lebih besar daripada Intuos3. Sebelumnya, level tekanan adalah 1024 pressure level, sedangkan Intuos4 telah menggandakannya menjadi 2048 pressure level. Ini artinya layar OLED pada Intuos4 akan mengenali guratan pena secara lebih akurat.

Adapun beban yang bisa dirasakan pada ujung pena lebih ringan ketimbang Intuos4. Generasi sebelumnya, beban minimum yang bisa dirasakan ujung pena adalah 10 gram. Pada Intuos4, cukup dengan 3 gram.

Intuos4 menyediakan kabel koneksi USB 2,5 mm yang bisa dicopot. Perangkat ini juga bisa menjadi monitor kedua bagi CPU. Ia bisa menjadi kanvas untuk bekerja, sedangkan layar lainnya berfungsi untuk menampilkan hasil pekerjaan.

Wacom membundel perangkat ini dengan enam software aplikasi grafis, seperti Adobe Photoshop Elements 6.0 (untuk Windows) dan 7.0 (untuk Mac), Corel Painter Sketch Pad, Autodesk Sketchbook Express, Nik Color Efex Pro Filter, dan Wacom Brushes.

Intuos4, yang didistribusikan PT Datascrip di Indonesia, tersedia dalam empat pilihan ukuran layar. Ukuran kecil (PTK-440) dibanderol US$ 235, sedang (PTK-640) dibanderol US$ 360, besar (PTK-840) dijual seharga US$ 485, dan ekstrabesar (PTK-1240) seharga US$ 780.

DEDDY SINAGA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Oppo, Merek Smartphone Terlaris Kedua di Indonesia

14 November 2017

OPPO F5 akan hadir dalam tiga warna. (OPPO)
Oppo, Merek Smartphone Terlaris Kedua di Indonesia

Pangsa pasar Oppo Electronics mencapai 24 persen, terpaut 8 persen dari pemimpin pasar.


Anak Suka Main Gadget, Kapan Waktunya Periksa Mata

30 Oktober 2017

Ilustrasi anak main ponsel pintar. (Shutterstock.com)
Anak Suka Main Gadget, Kapan Waktunya Periksa Mata

Untuk mengurangi pemakaian gadget dan pengaruhnya pada mata, ajak anak beraktivitas di luar ruangan.


2 Gangguan Perilaku Anak yang Candu Gadget

21 Oktober 2017

Ilustrasi anak bermain gadget. Shutterstock
2 Gangguan Perilaku Anak yang Candu Gadget

Kondisi anggota keluarga yang berjarak satu sama lain gara-gara gadget disebut technoference.


Jawab Pertanyaan Ini Tanda Ayah Bunda Mencandu Gadget

21 Oktober 2017

Ilustrasi anak dan orang tua bermain gadget. itechgadget.com
Jawab Pertanyaan Ini Tanda Ayah Bunda Mencandu Gadget

Ayah bunda harus tahu, gara-gara gadget, anak merasa bersaing dengan teknologi demi menarik perhatian orang tua.


Anak Candu Gadget? Atasi dengan 'Deal Bersama'

20 Oktober 2017

Ilustrasi anak bermain gadget bersama orang tua. trymytutor.com
Anak Candu Gadget? Atasi dengan 'Deal Bersama'

Tips bagaimana berkompromi antara orang tua dan anak soal gadget


Mau Beli Headphone? Simak Ini, Suaranya Sejernih Berlian

16 Oktober 2017

Ilustrasi Headphone Nirkabel (pexels.com)
Mau Beli Headphone? Simak Ini, Suaranya Sejernih Berlian

Headphone ini disebut sebagai beberapa headphone bluetooth terbaik yang ada di pasaran. Harganya 7 jutaan


Waspada Ada Situs Penipuan Mencatut JD.ID, Jual Samsung S7 2 Juta

14 Oktober 2017

SItus penipuan mencatut JD.ID, Sabtu, 14 Oktober 2017.
Waspada Ada Situs Penipuan Mencatut JD.ID, Jual Samsung S7 2 Juta

Situs penipuan mencatut nama dan logo JD.ID yakni www.jd.id-promo-murah.com.


Sehari, Anak Usia 2-5 Tahun Maksimal 1 jam Bermain Gawai

30 September 2017

Ilustrasi anak bermain gadget bersama orang tua. trymytutor.com
Sehari, Anak Usia 2-5 Tahun Maksimal 1 jam Bermain Gawai

Steve Jobs dan Bill Gates membatasi anak-anak mereka dalam bermain gawai.


Ponsel Aman dari Kuman dengan Menggunakan PhoneSoap

25 September 2017

PhoneSoap, boks pembersih smartphone dengan inovasi sinar ultraviolet. Kredit: Mashable
Ponsel Aman dari Kuman dengan Menggunakan PhoneSoap

Selain membersihkan ponsel dengan inovasi sinar ultraviolet, PhoneSoap juga membuat ponsel terisi penuh.


Xiaomi Mi A1 Dirilis di Indonesia, Apa Kelebihannya?

20 September 2017

Peluncuran Xiaomi Mi A1 di Jakarta. Kredit: Zul'aini Fi'id/Tempo
Xiaomi Mi A1 Dirilis di Indonesia, Apa Kelebihannya?

Xiaomi merilis ponsel terbarunya Mi A1 di Jakarta, yang dibandrol dengan harga Rp 3,09 juta.