Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Survei Kaspersky Sebut Serangan Siber ke Android Meningkat, Pakar Siber: Bukan Akibat OS

image-gnews
Logo Android. pinterest.com
Logo Android. pinterest.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pakar Keamanan Siber dan Forensik Digital dari Vaksincom, Alfons Tanujaya, menganggap maraknya serangan siber ke perangkat android bukan semata akibat sistem operasi (OS) yang lemah. Jumlah pengguna yang besar juga membuat android menjadi incaran kejahatan digital.

“Ini perkara user yang lebih banyak dan peretas lebih merasa untung jika menyerang Android ketimbang yang lain," ujar Alfons saat dihubungi Tempo, Senin, 29 Juli 2024.

Survei spesialis keamanan siber global, Kaspersky, menunjukkan serangan ke android meningkat 50 persen dari 22,2 juta menjadi 33,8 juta pada 2023. Peningkatan frekuensi serangan tersebut ditengarai akibat pancingan konten iklan yang dirancang agar muncul secara otomatis. Survei tersebut menyimpulkan OS android sangat rentan terhadap serangan siber, seperti phising dan ransomware.  

Menurut Alfons, kualitas OS antar perangkat sering dibandingkan dari waktu ke waktu. Ada kalanya OS android dianggap lebih lemah ketimbang iOS Apple. Peretas juga kerap menyerang OS Windows yang dianggap lebih lemah ketimbang Linux dan sejenisnya.

Mirip seperti android, Windows juga rentan diserang karena jumlah penggunanya yang besar. Peretas, kata Alfons, mempertimbangkan ketersediaan sumber daya ketika menyerang perangkat. “Kalau peretas hanya menyerang perangkat yang sedikit dipakai, maka peluang ruginya akan lebih banyak ketimbang untungnya.”

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bagi Alfons, tidak ada OS yang bisa dinyatakan sebagai sistem paling aman, termasuk iOS Apple yang belakangan juga menjadi sasaran serangan siber. Keuntungan iPhone hanya soal OS yang lebih eksklusif sehingga tidak bisa dipasangi aplikasi yang tidak terkait dengan Apple.

Dia mengganggap selalu ada plus dan minus dalam penggunaan teknologi. Keamanan perangkat pada akhirnya ditentukan kemampuan use. “Secanggih apapun, kalau pengguna tidak paham keamanan siber sama saja bohong. Bisa dijebol juga," ujar Alfons.

Pilihan Editor: BKSDA Sumbar Catat Peningkatan Konflik Harimau Sumatera dalam 3 Tahun Terakhir

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


PHK Massal Hantui Sejumlah Pabrik Ponsel, dari Samsung hingga Apple

14 jam lalu

Samsung Galaxy Note 10 dan iPhone 11 Pro (Samsung dan Apple)
PHK Massal Hantui Sejumlah Pabrik Ponsel, dari Samsung hingga Apple

Industri ponsel sedang menghadapi masa-masa sulit. Samsung dan Apple berencana melakukan PHK massal.


Cara Setting DNS Cloudflare di Android dengan Mudah

15 jam lalu

Cara Setting DNS Cloudflare. Foto: Canva
Cara Setting DNS Cloudflare di Android dengan Mudah

Ketahui cara setting DNS Cloudflare di Android dengan mudah. Dengan melakukan ini, maka koneksi internet bisa lebih baik.


Mengapa Apple Intelligence Belum Bisa Digunakan di China dan Eropa?

1 hari lalu

Apple terus berinovasi menghadirkan produk elektronik dan sistem operasi, termasuk Apple Intelligence. Apa itu Apple Intelligence? Foto: Apple
Mengapa Apple Intelligence Belum Bisa Digunakan di China dan Eropa?

Apple Intelligence belum bisa digunakan di China dan Eropa karena regulasi privasi ketat di kedua wilayah tersebut.


4 Cara Menyaksikan Instagram Story Tanpa Ketahuan Pemiliknya

1 hari lalu

Instagram Story. Shutterstock
4 Cara Menyaksikan Instagram Story Tanpa Ketahuan Pemiliknya

Pelajari empat metode efektif untuk menonton Instagram Story tanpa terdeteksi pemiliknya.


Netflix Menyetop Dukungan untuk iOS 16

2 hari lalu

Logo Netflix. Foto :  Netflix
Netflix Menyetop Dukungan untuk iOS 16

Netflix akan menghentikan dukungan untuk aplikasi di perangkat yang menjalankan iOS 16


Rahasia Camera Control Button iPhone 16, Sensor Mirip Tombol Besutan Apple

2 hari lalu

Rahasia Camera Control Button iPhone 16, Sensor Mirip Tombol Besutan Apple

Apple merilis iPhone seri 16 dengan serangkaian inovasi, salah satunya sensor unik di pinggir bodi bernama camera control button.


Ketersediaan dan Harga Ponsel iPhone 16, Pemesanan Sudah Dibuka Via Website Apple

3 hari lalu

Pengunjung mencoba iPhone 16 saat Apple menggelar acara di Steve Jobs Theater di kampusnya di Cupertino, California, AS, 10 September 2024. Apple juga melengkapi tombol Kontrol Kamera iPhone 16 dengan fitur baru, yang disebut Visual Intelligence, yang akan secara otomatis mencari hal-hal yang Anda foto. REUTERS/Manuel Orbegozo
Ketersediaan dan Harga Ponsel iPhone 16, Pemesanan Sudah Dibuka Via Website Apple

Gelombang pertama pendaftaran untuk pemesanan unit-unit iPhone 16 telah dibuka di 58 negara pertama per Jumat lalu, 13 September 2024,


Membandingkan Spesifikasi iPhone 16, Galaxy S24, dan Pixel 9: dari Desain sampai Harga

4 hari lalu

Pengunjung memegang dua iPhone 16 saat Apple menggelar acara di Steve Jobs Theater di kampusnya di Cupertino, California, AS, 9 September 2024. Apple meluncurkan iPhone 16 Pro dan Pro Max yang hadir dengan layar yang sedikit lebih besar, dengan model Pro dasar menampilkan layar 6,3 inci, sedangkan Pro Max memiliki layar 6,9 inci. REUTERS/Manuel Orbegozo
Membandingkan Spesifikasi iPhone 16, Galaxy S24, dan Pixel 9: dari Desain sampai Harga

Dari desain sampai harga, tiga ponsel flagship iPhone 16, Galaxy S24, dan Pixel 9 memiliki perbedaan dan kesamaan masing-masing.


Top 3 Tekno: Pengumuman Apple di Antara Berita Cuaca BMKG

4 hari lalu

Ilustrasi BMKG. Shutterstock
Top 3 Tekno: Pengumuman Apple di Antara Berita Cuaca BMKG

Top 3 Tekno Berita Terkini pada Sabtu pagi ini, 14 September 2024, berisi dua artikel info BMKG dan satu soal update ponsel iPhone dari Apple.


Apple Hentikan Produksi iPhone 13, 15 Pro dan Pro Max Setelah Mengumumkan iPhone 16

5 hari lalu

Pengunjung melihat Apple iPhone 13 yang dipajang di Apple Store saat penjualan hari pertama di Beijing, Cina, 24 September 2021. iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max memiliki beberapa fitur yang lebih tinggi dibanding iPhone 13 Mini maupun reguler. REUTERS/Carlos Garcia Rawlins
Apple Hentikan Produksi iPhone 13, 15 Pro dan Pro Max Setelah Mengumumkan iPhone 16

iPhone 15 Pro yang baru dirilis tahun lalu, menjadikannya ponsel pintar Apple yang paling cepat dihentikan produksinya dalam sejarah.