Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

GoPay Hadirkan Fitur Split Bill untuk Mudahkan Pembayaran Patungan

image-gnews
Ilustrasi penggunaan fitur Split Bill di platform GoPay untuk mempermudah pembayaran bersama atau patungan. Dok. GoTo Financial
Ilustrasi penggunaan fitur Split Bill di platform GoPay untuk mempermudah pembayaran bersama atau patungan. Dok. GoTo Financial
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - GoPay, unit bisnis fintech dari PT Goto Gojek Tokopedia, memperkenalkan inovasi fitur ‘Split Bill’ di aplikasi GoPay untuk mempermudah berbagai pembayaran bersama atau patungan. Pengguna kini bisa memfoto struk, menagihkan, dan membayar dalam satu aplikasi.

Head of GoPay Wallet, Kelvin Timotius, mengatakan fitur ini lahir dari pengalaman yang sering ditemui masyarakat. “Kita sering kali repot apabila harus menghitung secara manual pembagian tagihan yang harus dibayarkan bersama,” kata Kelvin dalam keterangan tertulis, Kamis, 3 Oktober 2024. 

Fitur Split Bill ini, kata Kelvin, bisa dimanfaatkan untuk berbagai pengeluaran bersama mulai dari patungan saat makan bersama di restoran, bayar arisan, pengeluaran selama liburan, hingga berbagai tagihan rutin bulanan lainnya.

Misalnya, fitur ini akan menghitung secara otomatis pembagian nominal yang harus dibayar oleh masing-masing teman saat makan bareng. “Penghitungan otomatis ini mencakup nominal pemesanan makanan dan minuman, pajak, dan biaya layanan restoran,” kata dia. 

Menurut Kelvin, fitur Split Bill di GoPay memudahkan pengguna untuk berbagi tagihan dengan sejumlah manfaat. Dimulai dari penghitungan struk otomatis dengan teknologi kecerdasan buatan Optical Character Recognition (OCR), penagihan langsung lewat aplikasi, hingga pengecekan status pembayaran.

Untuk penghitungan secara otomatis, pengguna cukup memfoto struk dan teks akan otomatis terbaca dengan akurasi lebih dari 90 persen. “Teknologi OCR by GoTo AI yang ditanamkan dapat memproses penghitungan secara otomatis sesuai nominal setiap anggota patungan,” kata Kelvin. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Terdapat dua opsi split bill lewat aplikasi GoPay. Pertama, pengguna tinggal memfoto struk pembayaran untuk perhitungan jumlah patungan secara otomatis. Cara kedua, tanpa struk, pengguna dapat membagi nominal secara merata maupun membagi sesuai kebutuhan.

Selain itu, fitur Split Bill dapat menagih secara langsung pembayaran tagihan melalui nomor telepon yang terdaftar di akun GoPay. Jika orang yang ditagih belum memiliki aplikasi GoPay maupun Gojek, notifikasi tagihan akan dikirimkan melalui aplikasi WhatsApp.

Terakhir, pengguna dapat cek status pembayaran tagihan dengan mudah. Saat Split Bill dibuat, anggota patungan akan menerima rincian tagihan dalam bentuk notifikasi ‘Bayar Split Bill’ di aplikasi GoPay. Mereka dapat langsung memproses pembayaran hanya dengan konfirmasi nomor ponsel tujuan, tanpa perlu meminta nomor rekening atau mengirim bukti transfer secara manual.

Pilihan Editor: Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional, Unair Janji Pertemukan Finalis dengan Mitra Bisnis

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


4 Cara Menambahkan Musik Ke Status WhatsApp dengan Mudah

1 jam lalu

Cara transfer chat Whatsapp ke HP baru. Foto: Canva
4 Cara Menambahkan Musik Ke Status WhatsApp dengan Mudah

Cara menambahkan musik ke status WA cukup mudah dilakukan. Anda bisa memanfaatkan aplikasi lain seperti video editor.


WhatsApp Siapkan Filter dan Latar Belakang untuk Video Call, Masing-masing Punya 10 Varian

19 jam lalu

Fitur video calling di WhatsApp.techcrunch.com
WhatsApp Siapkan Filter dan Latar Belakang untuk Video Call, Masing-masing Punya 10 Varian

WhatsApp kembali menghadirkan fitur baru. Kali ini ada filter dan latar belakang yang bisa diganti sesuka hati saat video call.


Profil Magelang Setories, Juara Program Akselerator GoTo yang Tawarkan Inovasi Pertanian Organik

2 hari lalu

Salah satu pemenang program Catalyst Changemakers Ecosystem (CCE 3.0) GoTo Impact Foundation, Magelang Setories, dalam gelaran GIF Innovation Day 2024 di Hotel Artotel Mangkuluhur, Jakarta Selatan, Selasa, 1 Oktober 2024. TEMPO/Defara
Profil Magelang Setories, Juara Program Akselerator GoTo yang Tawarkan Inovasi Pertanian Organik

GoTo Impact Foundation mengumumkan 4 pemenang program Catalyst Changemakers Ecosystem (CCE 3.0). Ada nama Magelang Setories.


OJK Catat Keuntungan Perusahaan Pinjol Naik, Total Pinjaman Tembus Rp 72,03 Triliun

2 hari lalu

Ilustrasi pinjol ilegal. Foto: Canva
OJK Catat Keuntungan Perusahaan Pinjol Naik, Total Pinjaman Tembus Rp 72,03 Triliun

OJK mencatat industri pinjol mengalami kenaikan laba. Jumlah pinjaman yang diberikan juga meningkat.


Aplikasi BRIN untuk Tinjau Potensi Longsor, Fitur Google Maps, dan Polling WhatsApp dalam Top 3 Tekno

2 hari lalu

Warga mengumpulkan material yang bisa digunakan lagi serta membersihkan reruntuhan rumah yang roboh diterjang longsor di Kampung Pasir Tumenggung, Desa Karangtunggal, Kecamatan Paseh, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, 26 September 2024. Empat rumah yang dihuni 16 jiwa rusak dihantam tanah longsor yang dipicu hujan lebat pada Rabu sore 25 September 2024. Tidak ada korban fatal dalam perisitiwa tersebut. TEMPO/Prima mulia
Aplikasi BRIN untuk Tinjau Potensi Longsor, Fitur Google Maps, dan Polling WhatsApp dalam Top 3 Tekno

Artikel ihwal fitur peninjau potensi longsor yang dikembangkan peneliti BRIN masuk dalam jajaran Top 3 Tekno, Rabu, 2 Oktober 2024.


GoTo Impact Foundation Sebut AI Bisa Mempercepat Lahirnya Solusi Inovasi di Daerah

2 hari lalu

(Dari kiri) Penggagas Proyek Sukla, Olivia Padang; Ketua Indonesia Impact Alliance, Romy Cahyadi; dan Ketua GoTo Impact Foundation (GIF), Monica Oudang dalam konferensi pers GIF Innovation Day 2024 di Hotel Artotel Mangkuluhur, Jakarta Selatan, Selasa, 1 Oktober 2024. TEMPO/Defara
GoTo Impact Foundation Sebut AI Bisa Mempercepat Lahirnya Solusi Inovasi di Daerah

GoTo Impact Foundation menyoroti peran AI atau kecerdasan buatan dalam mempercepat lahirnya solusi inovasi di berbagai daerah.


Cara Membuat Polling di Grup WhatsApp

3 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Cara Membuat Polling di Grup WhatsApp

Berikut cara membuat polling di Grup WhatsApp untuk mempermudah diskusi dan menentukan pilihan.


Cara Minggat dari Grup WhatsApp dan Bukti Serangan Bom BLU-109 mengisi Top 3 Tekno

3 hari lalu

Bom BLU-109 (Defensebridge)
Cara Minggat dari Grup WhatsApp dan Bukti Serangan Bom BLU-109 mengisi Top 3 Tekno

Top 3 Tekno pada Selasa, 1 September 2023, berisi sejumlah artikel terpopuler, salah satunya soal BLU-109, bom yang tewaskan pemimpin Hizbullah.


Kejaksaan Agung Belum Periksa Mukti Juharsa dalam Kasus Korupsi Timah

4 hari lalu

Kepala Pusat Penerangn Hukum Kejaksaan Agung Harli Siregar saat ditemui di kantornya menyampaikan informasi terbaru kasus korupsi komoditas timah, Selasa, 13 Agustus 2024. Tempo/M. Faiz Zaki
Kejaksaan Agung Belum Periksa Mukti Juharsa dalam Kasus Korupsi Timah

Hakim tetap bisa panggil Mukti Juharsa dalam sidang kasus korupsi timah.


Cara Mengetahui Apakah Nomor WhatsApp Anda Disimpan atau Tidak

4 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. (cdn.kalingatv.com)
Cara Mengetahui Apakah Nomor WhatsApp Anda Disimpan atau Tidak

Berikut beberapa tanda yang dapat membantu untuk mengetahui apakah nomor WhatsApp kita telah disimpan atau tidak.