Bocoran Samsung Galaxy S22 Ultra: Banyak Ambil DNA Galaxy Note

Jumat, 31 Desember 2021 23:41 WIB

Samsung Galaxy S22 Ultra dikabarkan memiliki ruang khusus untuk S Pen. (LetsGoDigital/Technizo Concept)

TEMPO.CO, Jakarta - Bocoran dari Samsung Galaxy S22 Ultra menyebutkan ponsel ini akan mengadopsi DNA seri Galaxy Note yang sudah dihentikan produksinya pada akhir 2020. Kabar tersebut terlihat dari dari gambar 3D yang diduga ponsel baru itu yang diterbitkan oleh pembocor spesifikasi ponsel baru Evan Blass.

Dalam gambar, terlihat layar ponsel yang lebih besar dengan desain bulatan punch-hole untuk kamera depan. Bagian layar ini terlihat penuh, bahkan bezel hanya terlihat di bagian atas dan bawah, itu pun sangat tipis. Di setiap sudut ponsel juga terlihat runcing.

Selain itu, dilengkapi juga dengan Stylus Pen (S Pen)—fitur khas Galaxy Note—di sebelah unit ponsel di dalam gambarnya. Namun, di bagian belakang, tata letak kameranya mirip dengan generasi sebelumnya, Galaxy S21 Ultra, di mana kameranya agak sedikit menonjol daripada bodi belakang, lengkap dengan logo khas Samsung di bawah.

Desain pada gambar itu memang terlihat seperti Galaxy Note 10 Plus atau Galaxy Note 20 Ultra dengan sistem kamera yang diubah. Di bagian sisi kanan terdapat dua tombol yakni untuk pengaturan volume dan power atau untuk buka-tutup kunci layar.

Gambar tersebut juga sebelumnya dirilis oleh Lets Go Digital. Disebutkan di sini bahwa Galaxy S22 Ultra akan hadir dengan warna merah tua atau kemungkinanan akan dinamai Merah Burgundy.

Advertising
Advertising

Sebelumnya ukuran baterai Galaxy S22 Plus dan Galaxy S22 Ultra muncul dalam daftar sertifikasi 3C pada awal September. Masing-masing akan memiliki kapasitas baterai 4.370 mAh untuk Galaxy S22 Plus, berarti 4.500 mAh, dan 4.855 mAh dinilai sebagai kapasitas 5.000mAh untuk Galaxy S22 Ultra.

Nomor model seri tersebut juga telah bocor, model Galaxy S22 dilaporkan memiliki nomor model SM-S901x, Galaxy S22 Plus adalah SM-S906x, dan Galaxy S22 Ultra akan membawa model SM-S908x. Ketiganya dikabarkan akan dirilis pada Februari 2022, dengan dua chip yang berbeda, yakni Snapdragon 8 Gen 1 dan Exynos 2200—yang akan dirilis 11 Januari—tergantung wilayahnya.

THE VERGE | GSM ARENA | GIZMOCHINA

Baca juga:
Mengintip Chip Terbaru Samsung Exynos 2200 Rilis Januari 2022


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Daftar Sertifikasi FCC Ungkap Detail Samsung Galaxy S24 Ultra S Pen

1 Desember 2023

Daftar Sertifikasi FCC Ungkap Detail Samsung Galaxy S24 Ultra S Pen

Desain S Pen itu mirip dengan yang terlihat di Samsung Galaxy S23 Ultra.

Baca Selengkapnya

Samsung Luncurkan S Pen Creator Edition, Pesaing Apple Pencil?

9 November 2023

Samsung Luncurkan S Pen Creator Edition, Pesaing Apple Pencil?

Samsung mengatakan S Pen Creator Edition adalah S Pen tercanggih yang pernah ada.

Baca Selengkapnya

Review Samsung Galaxy Z Fold5: Lebih Maksimal dengan S Pen

16 Agustus 2023

Review Samsung Galaxy Z Fold5: Lebih Maksimal dengan S Pen

Samsung Galaxy Z Fold5 cocok untuk para pekerja karena perangkat memiliki kemampuan multitasking.

Baca Selengkapnya

Xiaomi Pad 6 Max Hadir di Geekbench dengan Snapdragon 8+ Gen 1

8 Agustus 2023

Xiaomi Pad 6 Max Hadir di Geekbench dengan Snapdragon 8+ Gen 1

Xiaomi Pad 6 Max muncul di Geekbench mengungkapkan spesifikasi utamanya.

Baca Selengkapnya

Samsung Galaxy S23 FE Disebut Hadir Terbatas Bulan Depan, Berkejaran dengan Z Fold5 dan Flip5

15 Juni 2023

Samsung Galaxy S23 FE Disebut Hadir Terbatas Bulan Depan, Berkejaran dengan Z Fold5 dan Flip5

Exynos 2200 akan berusia hampir dua tahun saat Galaxy S23 FE memulai debutnya nanti. Semua pasar dapat chip yang sama.

Baca Selengkapnya

Spesifikasi, Harga, dan Ketersediaan Motorola Razr 40 dan 40 Ultra

2 Juni 2023

Spesifikasi, Harga, dan Ketersediaan Motorola Razr 40 dan 40 Ultra

Motorola Razr 40 dan Razr 40 Ultra dirilis di Cina dan diumumkan akan hadir di global dengan nama Motorola Razr dan Razr+.

Baca Selengkapnya

Honor 90 dan 90 Pro Meluncur dengan kamera 200 MP, Simak Beda Keduanya

30 Mei 2023

Honor 90 dan 90 Pro Meluncur dengan kamera 200 MP, Simak Beda Keduanya

Ponsel Honor 90 dan Honor 90 Pro telah dirilis di Cina pada Senin, 29 Mei 2023. Kisaran harga setara Rp 5-8 jutaan.

Baca Selengkapnya

Motorola Razr 40 Series Rilis Pekan Ini, Berikut Kumpulan Bocoran Spesifikasinya

29 Mei 2023

Motorola Razr 40 Series Rilis Pekan Ini, Berikut Kumpulan Bocoran Spesifikasinya

Akan rilis 1 Juni, versi standar dari Motorola Razr 40 lebih misterius ketimbang yang 40 Ultra

Baca Selengkapnya

Rumor Samsung Galaxy S23 FE: Jadwal Kedatangan, Alasan, dan Spesifikasi

26 Mei 2023

Rumor Samsung Galaxy S23 FE: Jadwal Kedatangan, Alasan, dan Spesifikasi

Ada keadaan iyang membuat Samsung mendorong peluncuran Galaxy S23 FE lebih cepat, bahkan sebelum Galaxy Z Fold5 dan Flip5, pada tahun ini. Apa itu?

Baca Selengkapnya

Nothing Siapkan Phone (2), Begini Desain dan Bocoran Spesifikasinya

9 Mei 2023

Nothing Siapkan Phone (2), Begini Desain dan Bocoran Spesifikasinya

Nothing telah mulai membagikan informasi ponsel transparan Phone (2) sejak gelaran MWC 2023 pada awal Maret lalu.

Baca Selengkapnya