Mengapa Laut Terlihat Berwarna Biru?

Editor

Nurhadi

Minggu, 16 Juli 2023 15:11 WIB

Hamapran air laut berwarna biru yang tenang di Togean, Sulawesi Tengah. Wisatawan yang berkunjung ke Toegan dapat menikmati berbagai wisata seperti menyelam dan snorkelling di Pulau Kadidiri, memancing ,menjelajah alam hutan di Pulau Malenge, mengunjungi gunung Colo di Pulau Una-una dan mengunjungi pemukiman orang Bajo di Kabalutan. TEMPO/Isma Savitri

TEMPO.CO, Jakarta - Laut umumnya terlihat berwana biru. Namun, pernakah Anda penasaran apa yang sebenarnya menyebabkan laut berwarna biru?

Mengutip Nasa Science, laut terlihat biru karena fenomena yang disebut penyerapan dan penyebaran atau penghamburan cahaya. Cahaya putih matahari terdiri dari spektrum warna yang berbeda, termasuk warna merah, kuning, hijau, dan biru.

Ketika cahaya matahari memasuki permukaan air laut, beberapa warna diserap oleh air dan sebagian lainnya disebarkan atau dipantulkan kembali ke atmosfer.

Warna biru memiliki panjang gelombang yang lebih pendek dan energi yang lebih tinggi dibandingkan dengan warna lainnya dalam spektrum cahaya.

Panjang gelombang cahaya biru tersebar mirip dengan hamburan cahaya biru di langit. Tetapi penyerapan adalah faktor yang jauh lebih besar daripada hamburan air laut yang jernih.

Advertising
Advertising

Dalam air, penyerapan kuat pada warna merah dan lemah pada warna biru sehingga cahaya merah diserap dengan cepat di lautan meninggalkan warna biru.

Ketika cahaya matahari mencapai permukaan laut, molekul air dan partikel-partikel yang terlarut dalam air menyerap cahaya dengan panjang gelombang yang lebih pendek (seperti warna merah) dengan lebih intensif daripada cahaya dengan panjang gelombang yang lebih panjang (seperti warna biru).

Akibatnya, cahaya biru yang tersisa setelah penyerapan tersebut disebarkan atau dipantulkan kembali oleh partikel-partikel dalam air. Proses penyebaran ini menyebabkan cahaya biru tersebar ke segala arah dan mencapai mata manusia saat melihat laut.

Selain itu, warna laut juga dipengaruhi oleh sifat fisik dan kimia air. Air laut mengandung pigmen alami, seperti pigmen fitoplankton, yang dapat memberikan warna hijau atau kebiruan pada air.

Kandungan sedimen, partikel organik, atau keberadaan alga juga dapat mempengaruhi warna air laut, membuatnya terlihat lebih kecoklatan atau hijau.

Lautan juga dapat berubah warna menjadi merah atau warna lainnya saat cahaya memantul dari sedimen dan partikel yang mengambang di dalam air.

Namun demikian, penting untuk diketahui bahwa warna laut dapat bervariasi tergantung pada kondisi atmosfer, kedalaman air, dan faktor-faktor lainnya.

Misalnya, di tempat-tempat yang dangkal atau dekat pantai, warna laut mungkin tampak lebih hijau atau kecoklatan karena pengaruh dari sedimen atau alga.

Pilihan Editor: Melihat Keindahan Laut Biru di Togean

Berita terkait

Ketahui Nutrisi Buah dan Sayur Berdasarkan Warnanya

5 jam lalu

Ketahui Nutrisi Buah dan Sayur Berdasarkan Warnanya

Warna-warni pada buah atau sayuran menjadi petunjuk kandungan nutrisinya.

Baca Selengkapnya

Mengapa Aurora Tidak Terlihat di Wilayah Indonesia?

3 hari lalu

Mengapa Aurora Tidak Terlihat di Wilayah Indonesia?

Kemungkinan terjadinya aurora di langit Indonesia sangat rendah karena berada di sekitar khatulistiwa,

Baca Selengkapnya

Suhu Laut Naik Pulau Pling Thailand Ditutup

4 hari lalu

Suhu Laut Naik Pulau Pling Thailand Ditutup

Sebelum penutupan Pulau Pling, Teluk Maya di Thailand sempat ditutup selama enam bulan pada tahun 2018

Baca Selengkapnya

Tidak Takut Pakai Pakaian Motif, Ini Tips Ala Andien

7 hari lalu

Tidak Takut Pakai Pakaian Motif, Ini Tips Ala Andien

Penikmat fashion Andien Aisyah memberikan beberapa tips padu padan warna dan motif pakaian agar tetap enak dilihat dan tidak membosankan.

Baca Selengkapnya

Gunakan Baju Warna Berikut untuk Mengatasi Cuaca Panas

13 hari lalu

Gunakan Baju Warna Berikut untuk Mengatasi Cuaca Panas

Warna putih adalah warna pakaian yang cocok digunakan di cuaca panas. Sebab, warna putih membuat tubuh tetap sejuk dan dapat mencegah suhu udara panas tinggi masuk di tubuh dengan lebih banyak.

Baca Selengkapnya

Pasukan Inggris Mungkin Ditugaskan Mengirimkan Bantuan dari Dermaga ke Gaza

17 hari lalu

Pasukan Inggris Mungkin Ditugaskan Mengirimkan Bantuan dari Dermaga ke Gaza

Pasukan Inggris mungkin ditugaskan untuk mengirimkan bantuan ke Gaza dari dermaga lepas pantai yang sedang dibangun oleh militer Amerika Serikat

Baca Selengkapnya

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

18 hari lalu

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

Pengiriman bantuan pangan ke Gaza dari Siprus melalui jalur laut dilanjutkan pada Jumat malam

Baca Selengkapnya

Profesor Riset Termuda BRIN Dikukuhkan, Angkat Isu Sampah Indonesia yang Cemari Laut Afrika

20 hari lalu

Profesor Riset Termuda BRIN Dikukuhkan, Angkat Isu Sampah Indonesia yang Cemari Laut Afrika

Reza dikukuhkan sebagai profesor riset berkat penelitian yang dilakukannya pada aspek urgensi pengelolaan plastik.

Baca Selengkapnya

Tips Optimalkan Space untuk Rumah Minimalis

25 hari lalu

Tips Optimalkan Space untuk Rumah Minimalis

Kamu juga ingin punya hunian berkonsep minimalis? Simak beberapa tips untuk mengoptimalkan space rumah minimalis menjadi hunian impian.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Polri Tangkap 5 Kurir Peredaran Sabu Lintas Laut Jaringan Malaysia-Aceh

26 hari lalu

Bareskrim Polri Tangkap 5 Kurir Peredaran Sabu Lintas Laut Jaringan Malaysia-Aceh

Peredaran sabu itu dilakukan lintas laut dari jaringan Malaysia-Aceh.

Baca Selengkapnya