Beasiswa Bright Scholarship 2023 Telah Dibuka, Segera Cek Ketentuannya

Reporter

Annisa Febiola

Editor

Sunu Dyantoro

Jumat, 8 September 2023 09:45 WIB

Ilustrasi beasiswa. shutterstock.com

TEMPO.CO, Jakarta - Kabar suka cita bagi kamu pemburu beasiswa, Bright Scholarship 2023 Batch 9 kembali dibuka. Pendaftaran telah dibuka sejak 5 September 2023 lalu hingga 1 Oktober 2023 mendatang.

Beasiswa ini diberikan oleh lembaga filantropi Islam, yakni Yayasan Baitul Maal atau YBM BRILiaN yang sebelumnya bernama YBM BRI. Melansir dari laman resminya, program pendidikan oleh YBM BRILiaN terhitung sudah dilakukan lebih dari 21 tahun.

Beasiswa satu ini hanya diperuntukkan bagi mahasiswa jenjang S1 dan hanya bisa dilamar oleh mahasiswa dari Perguruan Tinggi Negeri atau PTN mitra terpilih. Bantuan yang diberikan berupa pembiayaan kuliah selama berstatus sebagai mahasiswa aktif dan uang saku bulanan. Kemudian, ada pula tunjangan fasilitas asrama yang bisa didapatkan oleh awardee.

Tak hanya itu saja, penerima beasiswa atau awardee juga akan mendapatkan bekal pembinaan dengan tujuan membentuk pimpinan masa depan yang berkarakter, berdaya saing, serta mampu mengaplikasikan nilai Islam di dalam kehidupan.

Pembinaan komprehensif itu akan diberikan secara berkala, terencana, dan terarah agar kapasitas keilmuan dan bersosial awardee makin kuat. Para awardee juga akan mendapatkan pembinaan langsung untuk melaksanakan pengabdian kepada masyarakat.

Advertising
Advertising

Namun, sebelum mendaftar, perhatikan dahulu apa saja syarat dan ketentuannya. Ada pula beberapa hal yang perlu dipenuhi oleh calon pelamar beasiswa.

Baca juga: Cerita Apia, Anak Petani Gunung Lawu Penerima Beasiswa S1-S3 di UGM

Berikut ini kriteria calon awardee Bright Scholarship 2023

  1. Mahasiwa/i semester 1 dari kampus mitra
  2. Memiliki dorongan prestasi
  3. Memiliki pengalaman berorganisasi
  4. Bisa membaca Al-Qur’an
  5. Mengalami keterbatasan secara finansial

Apabila memenuhi kriteria, setidaknya ada 7 syarat yang harus dipenuhi oleh calon awardee:

  1. Mengisi formulir pendaftaran
  2. Membuat personal statement (pernyataan pribadi)
  3. Scan/foto slip pembayaran kuliah
  4. Scan/foto Kartu Keluarga (KK) atau surat keterangan tentang susunan keluarga
  5. Scan/foto dari salah satu dokumen berikut:
  6. Surat keterangan penghasilan orang tua/wali
  7. Kartu Keluarga Sejahtera (KKS)
  8. Peserta Program Keluarga Harapan (PKH)
  9. SKTM (Surat Keterangan Tidak Mampu) yang dikeluarkan oleh kepala desa/kepala dusun/instansi tempat orang tua bekerja/tokoh masyarakat/pihak lain yang dapat dipertanggungjawabkan
  10. Foto rumah tampak depan
  11. Scan/foto sertifikat atau penghargaan (jika ada).

Bagi kamu yang berminat untuk melamar pada beasiswa Bright Scholarship 2023 ini, segera kirim lamaran.

Pilihan Editor: Kebakaran Gunung Bromo Akibat Ulah Manusia, 6 Orang Ditangkap Diduga Buang Suar

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Pendaftaran Mahasiswa Baru Politeknik Tempo 2024, Ada Beasiswa 100 Persen Sampai Lulus

5 jam lalu

Pendaftaran Mahasiswa Baru Politeknik Tempo 2024, Ada Beasiswa 100 Persen Sampai Lulus

Politeknik Tempo adalah Perguruan Tinggi Vokasi yang ada di bawah naungan Yayasan Rumah Edukasi Tempo.

Baca Selengkapnya

BEM UB Kritik Tanggapan Rektorat Soal Kenaikan UKT: Bantuan Keuangan Bukan Solusi

6 jam lalu

BEM UB Kritik Tanggapan Rektorat Soal Kenaikan UKT: Bantuan Keuangan Bukan Solusi

BEM UB mengkritik tanggapan rektorat yang menyebutkan bantuan keuangan dan pengajuan keringanan adalah solusi atas kenaikan UKT.

Baca Selengkapnya

BRI Regional Surabaya Buka Lowongan Kerja, Fresh Graduate Bisa Lamar

15 jam lalu

BRI Regional Surabaya Buka Lowongan Kerja, Fresh Graduate Bisa Lamar

Bank BRI membuka rekrutmen Brilian Banking Officer Program (BPOP) Batch 2 tahun 2024 periode 15-22 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Mahasiswa Undip Ngadu ke Rektor soal UKT hingga Fasilitas Kampus

1 hari lalu

Cerita Mahasiswa Undip Ngadu ke Rektor soal UKT hingga Fasilitas Kampus

Mahasiswa Undip Semarang mengaku telah berdiskusi dan memberikan kritik kepada pihak kampus soal permasalahan Uang Kuliah Tunggal alias UKT.

Baca Selengkapnya

Viral Selebgram Dapat Beasiswa KIPK, Pakar Unair Sebut Faktor Kebutuhan Popularitas dan Dorongan Media Sosial

1 hari lalu

Viral Selebgram Dapat Beasiswa KIPK, Pakar Unair Sebut Faktor Kebutuhan Popularitas dan Dorongan Media Sosial

Angga menyayangkan fenomena tersebut dapat terjadi di kalangan mahasiswa yang menerima beasiswa.

Baca Selengkapnya

Ragam Reaksi Protes Mahasiswa Hingga Politisi Karena UKT Mahal

1 hari lalu

Ragam Reaksi Protes Mahasiswa Hingga Politisi Karena UKT Mahal

Berbagai reaksi muncul dari berbagai pihak, perdebatan terkait kenaikan UKT tinggi masih terus berlangsung.

Baca Selengkapnya

Kemenag Buka Seleksi Penerimaan Beasiswa Pemerintah Maroko 2024

2 hari lalu

Kemenag Buka Seleksi Penerimaan Beasiswa Pemerintah Maroko 2024

Tahun ini, jumlah kuota beasiswa yang diberikan sebanyak 50 orang melalui Kemenag.

Baca Selengkapnya

Kemendikbudristek: BKT 2024 Perguruan Tinggi Alami Kenaikan Dibandingkan 2020

3 hari lalu

Kemendikbudristek: BKT 2024 Perguruan Tinggi Alami Kenaikan Dibandingkan 2020

Kemendikbudristek sebut biaya kuliah tunggal di perguruan tinggi negeri pada 2024 ini mengalami kenaikan dibanding pada 2020.

Baca Selengkapnya

Polres Metro Bekasi Selidiki Kasus Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina

3 hari lalu

Polres Metro Bekasi Selidiki Kasus Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina

Polres Metro Bekasi menelusuri kasus dugaan penipuan beasiswa S3 ke Filipina yang diduga dilakukan oleh Bambang Tri Cahyono.

Baca Selengkapnya

Cerita Korban Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Lapor Polisi, Alami Kerugian Rp 30 Juta

3 hari lalu

Cerita Korban Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Lapor Polisi, Alami Kerugian Rp 30 Juta

Program pendidikan yang dia ikuti itu akan dilaksanakan di Philippine Women's University pada 2024 di Manila dengan skema beasiswa parsial doktoral.

Baca Selengkapnya