3 Tips dari Duta Kampus ITB untuk Calon Peserta SNBP 2024

Senin, 15 Januari 2024 11:36 WIB

Kampus ITB Jatinangor. Dokumentasi: ITB.

TEMPO.CO, Jakarta - Duta Intelegensia Kampus Institut Teknologi Bandung atau ITB Firendy Anriki berikan tips bagi calon peserta Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2024. SNBP adalah salah satu jalur penerimaan mahasiswa baru di dalam Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru atau SNPMB.

Berdasarkan jadwal yang telah ditetapkan, pendaftaran SNBP akan dibuka pada 14 sampai 28 Februari 2024. Setidaknya ada tiga tips yang diberikan oleh Firendy dalam tayangan video Instagram @dutakampusitb. Apa saja tipsnya?

1. Pahami mekanisme jalur penerimaan

ITB memiliki tiga jalur penerimaan mahasiswa baru 2024, mulai dari SNBP dan Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), serta Seleksi Mandiri. Jalur SNBP diperuntukkan bagi siswa yang dinyatakan eligible untuk mengikuti seleksi. Poin ini ditentukan berdasarkan pemeringkatan nilai rapor yang dilakukan oleh sekolah.

2. Riset jurusan yang diinginkan

Advertising
Advertising

Firendy mengatakan calon peserta SNBP perlu menelusuri tentang jurusan yang diinginkan. Untuk mengetahui apa saja jurusan yang tersedia di ITB, calon peserta dapat mengunjungi laman itb.ac.id.

ITB memiliki skema yang berbeda, di mana mahasiswa baru tidak langsung memilih jurusan. "Nanti di SNBP, tidak akan memilih langsung program studi. ITB memiliki tahap persiapan bersama, sehingga akan masuk ke fakultas atau sekolah terlebih dahulu, sebelum nantinya masuk ke jurusan yang diinginkan," kata Firendy.

Persentase keketatan setiap program studi dapat diketahui dengan cara mengakses admission.itb.ac.id. Laman tersebut menjabarkan setiap jurusan beserta persentase keketatannya untuk setiap jalur penerimaan.

"Semakin kecil angkanya, artinya jurusan yang kamu inginkan lebih banyak peminatnya. Artinya, peluang untuk masuknya lebih kecil. Namun, jangan berkecil hati, bukan berarti kamu tidak bisa masuk ke jurusan itu," kata Firendy.

3. Perhatikan linimasa SNBP

Tips terakhir adalah memperhatikan linimasa SNBP 2024. Siswa dapat mengingatkan sekolah agar menginput data ke dalam Pangkalan Data Sekolah dan Siswa sesuai linimasa yang telah ditetapkan. "Ketika pendaftaran SNBP dibuka, pastikan kamu dan teman-temanmu yang eligible di sekolah sudah mendaftar untuk jurusan yang diinginkan," kata Firendy.

Pilihan Editor: 2 Ribu Mahasiswa Sulit Mudik untuk Pemilu 2024, ITB Beri Suket untuk Nyoblos

Berita terkait

Unair Buka Empat Jalur Mandiri, Peserta Bisa Daftar Lebih dari Satu Jalur

4 jam lalu

Unair Buka Empat Jalur Mandiri, Peserta Bisa Daftar Lebih dari Satu Jalur

Tahun ini Unair menyediakan empat jalur seleksi mandiri.

Baca Selengkapnya

Simak Apa Saja Rincian Biaya Kuliah Mahasiswa Baru, Ada Uang Pangkal Hingga UKT

6 jam lalu

Simak Apa Saja Rincian Biaya Kuliah Mahasiswa Baru, Ada Uang Pangkal Hingga UKT

Mahasiswa baru harus mengetahui berbagai macam rincian biaya kuliah, mulai uang pangkal, UKT, dan SPP atau biaya semester.

Baca Selengkapnya

Peserta sedang Sakit tapi Tetap Ingin Ujian, Pusat UTBK ITB Syaratkan Surat Dokter

7 jam lalu

Peserta sedang Sakit tapi Tetap Ingin Ujian, Pusat UTBK ITB Syaratkan Surat Dokter

Sejauh ini, sejak UTBK mulai digelar 30 April lalu, ada tiga orang peserta ujian yang datang dalam kondisi sakit. Terkini sakit GERD.

Baca Selengkapnya

Masalah UTBK 2024 Gelombang Kedua, dari Listrik Mati sampai Soal Dianulir

21 jam lalu

Masalah UTBK 2024 Gelombang Kedua, dari Listrik Mati sampai Soal Dianulir

Jumlah pendaftar UTBK pada 14 Mei 2024 sebanyak 50.970 orang.

Baca Selengkapnya

Pendaftar UTBK 2024 dI ITB Berkurang, Panitia: Banyak Diterima di Jalur SNBP

22 jam lalu

Pendaftar UTBK 2024 dI ITB Berkurang, Panitia: Banyak Diterima di Jalur SNBP

Pendaftar UTBK SNBT di ITB berkurang pada 2024. Ditengarai karena banyak calon peserta yang sudah diterima di jalur SNBP.

Baca Selengkapnya

Seleksi Kelas Internasional IPB Diikuti 30 Pelajar Asing, Mayoritas dari Negeri Jiran

22 jam lalu

Seleksi Kelas Internasional IPB Diikuti 30 Pelajar Asing, Mayoritas dari Negeri Jiran

IPB Universitymenyelenggarakan ujian online sebagai salah satu rangkaian Seleksi Masuk IPB (SM-IPB) untuk kelas internasional pada 12 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Biaya Kuliah Universitas Brawijaya Jalur SNBP 2024 Jenjang S1, D4, dan D3

1 hari lalu

Biaya Kuliah Universitas Brawijaya Jalur SNBP 2024 Jenjang S1, D4, dan D3

Rincian 12 kategori UKT Universitas Brawijaya jalur SNBP 2024 jenjang S1, D4, dan D3.

Baca Selengkapnya

Uang Pangkal di UNS Naik 5-8 Kali Lipat, Prodi Kebidanan dari Rp25 Juta Jadi Rp125 Juta

1 hari lalu

Uang Pangkal di UNS Naik 5-8 Kali Lipat, Prodi Kebidanan dari Rp25 Juta Jadi Rp125 Juta

UNS mengalami IPI kenaikan berkali-kali lipat.

Baca Selengkapnya

Cerita Mahasiswa Baru Jalur SNBP Akhirnya Dapat Keringanan UKT dari UPNVJ

1 hari lalu

Cerita Mahasiswa Baru Jalur SNBP Akhirnya Dapat Keringanan UKT dari UPNVJ

Berdasarkan data bagian penerimaan mahasiswa baru, tercatat ada delapan calon mahasiswa baru jalur SNBP dengan alasan tidak ada biaya sehingga tidak melakukan daftar ulang di UPNVJ.

Baca Selengkapnya

ASI Bubuk Tidak Direkomendasikan Dokter Anak, Begini Niat Baik Dibalik Pembuatannya

1 hari lalu

ASI Bubuk Tidak Direkomendasikan Dokter Anak, Begini Niat Baik Dibalik Pembuatannya

Inovasi ASI bubuk oleh mahasiswa ITB dipicu oleh niat menciptakan solusi untuk wanita karier yang kerap kesulitan menyusui.

Baca Selengkapnya