7 Cara Menghemat Baterai iPhone Agar Awet Digunakan

Reporter

Tempo.co

Editor

Laili Ira

Senin, 15 April 2024 20:22 WIB

Sekarang, sudah banyak orang yang menjual iPhone bekas. Sebelum membeli, sebaiknya cek IMEI iPhone apakah terdaftar atau tidak. Foto: Canva

TEMPO.CO, Jakarta - Memiliki smartphone yang tahan dipakai seharian menjadi impian para penggunanya, termasuk pengguna iPhone. Ada beberapa cara menghemat baterai iPhone yang dapat dicoba untuk menjaga ketahanan baterai Anda.

Baterai adalah salah satu komponen penting di dalam handphone. Tanpa isi daya yang cukup, pengguna tidak bisa menghidupkan smartphone dan harus mengisi daya terlebih dahulu.

Agar lebih mengetahui cara menghemat baterai HP iPhone agar lebih awet digunakan, berikut ini informasinya untuk Anda.

Cara Menghemat Baterai HP iPhone

Dilansir dari website resmi apple.com, berikut ini adalah 7 cara menghemat HP iPhone yang bisa diterapkan pengguna.

1. Aktifkan Mode Daya Rendah

Cara pertama yang dapat dilakukan untuk menghemat baterai iPhone adalah mengaktifkan mode daya rendah.

Advertising
Advertising

Mode daya rendah dapat mengoptimalkan performa perangkat dan meminimalkan animasi sistem sehingga menjaga baterai tetap awet.

Jangan khawatir, Anda tetap bisa melakukan fungsi utama seperti melakukan dan menerima panggilan telepon, email, mengakses internet, dan lain-lain

Untuk mengaktifkannya, Anda bisa membuka pengaturan, lalu masuk ke bagian baterai.

2. Kurangi Kecerahan Layar

Layar yang terlalu cerah dapat mengambil banyak daya. Dengan mengurangi kecerahan layar, Anda bisa menjaga baterai agar tetap awet digunakan.

Untuk menguranginya, Anda bisa membuka pusat kontrol lalu seret slider kecerahan ke bawah.

Selain itu, Anda juga bisa menyalakan kecerahan otomatis yang akan menyesuaikan dengan kondisi pencahayaan.

Jika ingin mengaktifkan fitur ini, buka pengaturan, lalu pilih umum, kemudian aksesibilitas, dan terakhir akomodasi layar. Aktifkan fitur kecerahan otomatis.

3. Nonaktifkan Fitur Latar Belakang

Cara menghemat baterai iPhone selanjutnya adalah mematikan fitur latar belakang. Caranya, yakni buka pengaturan, lalu masuk ke bagian umum. Setelah itu, pilih Background App Refresh. Selanjutnya nonaktifkan aplikasi latar belakang sepenuhnya.

Menonaktifkan fitur latar belakang membantu baterai Anda tetap awet karena mencegah aplikasi yang tidak dipakai menghabiskan daya baterai.

4. Aktifkan Mode Pesawat

Jika Anda sedang tidak menggunakan jaringan atau data seluler, lebih baik mengaktifkan mode pesawat untuk menghemat daya. Hal ini dapat mengoptimalkan kekuatan baterai.

Fitur mode pesawat terdapat di pusat kontrol. Anda bisa membuka pusat kontrol kemudian ketuk ikon mode pesawat. Setelah mengaktifkan fitur tersebut, Anda tidak dapat melakukan atau menerima panggilan.

Mengaktifkan mode pesawat cocok digunakan saat bepergian dan hanya menggunakan fitur kamera untuk mengabadikan momen.

5. Nonaktifkan Mode Lokasi

Saat tidak dibutuhkan, sebaiknya mode lokasi dinonaktifkan. Sebab, mode lokasi yang aktif pasti membutuhkan daya.

Anda bisa mengoptimalkan kekuatan baterai dengan mematikan layanan lokasi di bagian pengaturan.

Beberapa aplikasi yang menggunakan layanan lokasi, jika tidak digunakan sebaiknya dinonaktifkan dengan cara mematikannya di bagian pengaturan, lalu masuk privasi dan terakhir bagian layanan lokasi.

Anda bisa melihat aplikasi dan pengaturan izin lainnya. Kemudian, matikan fitur layanan lokasi untuk aplikasi.

6. Batasi Notifikasi

Notifikasi yang terlalu banyak juga dapat menguras daya baterai Anda. Mematikan notifikasi dari beberapa aplikasi yang jarang digunakan akan membantu menghemat baterai.

Caranya, Anda bisa membuka menu pengaturan, lalu masuk ke bagian notifikasi. Terakhir, nonaktifkan notifikasi aplikasi yang Anda inginkan.

7. Update iOS

Satu lagi cara yang dapat dilakukan pengguna untuk menghemat baterai HP iPhone, yakni memperbarui iOS.

Pastikan Anda selalu menggunakan iOS versi baru karena sangat berpengaruh pada pengoptimalan perangkat, termasuk penggunaan baterai.

Cek apakah iPhone sudah menggunakan iOS versi baru dengan membuka pengaturan lalu masuk ke bagian pembaruan perangkat lunak. Jika ada pembaruan yang tersedia, segera update iOS Anda.

Demikianlah informasi mengenai 7 cara menghemat baterai hp iPhone agar tetap awet digunakan. Semoga membantu, ya.

AULIA ULVA

Pilihan Editor: Cara Memindahkan Chat WhatsApp ke HP Baru yang Mudah dan Cepat

Berita terkait

Kerja Sama Apple dan OpenAI, ChatGPT Dikabarkan Bakal Tersemat di iOS 18

16 jam lalu

Kerja Sama Apple dan OpenAI, ChatGPT Dikabarkan Bakal Tersemat di iOS 18

Disebut-sebut, Apple kerja sama dengan OpenAI dan Google dipicu upayanya untuk ekspansi ke ranah teknologi AI.

Baca Selengkapnya

Apple Gandeng Samsung untuk Kembangkan iPhone Lipat, Begini Bocorannya

1 hari lalu

Apple Gandeng Samsung untuk Kembangkan iPhone Lipat, Begini Bocorannya

Bocoran terbaru mengungkap bahwa iPhone lipat akan menghadirkan material dan desain yang mirip dengan ponsel lipat Samsung.

Baca Selengkapnya

Cara Mematikan Status Online di Instagram di Android dan iOS

1 hari lalu

Cara Mematikan Status Online di Instagram di Android dan iOS

Untuk menjaga privasi, ada beberapa cara mematikan status online di Instagram yang bisa dicoba. Cara ini bisa digunakan untuk HP android dan iOS.

Baca Selengkapnya

OpenAI Luncurkan GPT-4o, Miliki Fitur Premium GPT-4

1 hari lalu

OpenAI Luncurkan GPT-4o, Miliki Fitur Premium GPT-4

OpenAI mengatakan bahwa GPT-4o membawa jargon "langkah menuju interaksi manusia-komputer yang lebih alami".

Baca Selengkapnya

Serba Serbi Magic Keyboad iPad Pro 2024, Lebih Tipis dan Dilengkapi Baris Tombol Fungsi

1 hari lalu

Serba Serbi Magic Keyboad iPad Pro 2024, Lebih Tipis dan Dilengkapi Baris Tombol Fungsi

Magic Keyboard melengkapi peluncuran iPad Pro terbaru Apple. Desain dan fitur fungsinya diperbaharui untuk menarik minat pengguna.

Baca Selengkapnya

Sudah Resmi, Tampilan Baru WhatsApp: Bar Navigasi, Warna, Layout Attachment

5 hari lalu

Sudah Resmi, Tampilan Baru WhatsApp: Bar Navigasi, Warna, Layout Attachment

WhatsApp telah meresmikan penggunaan desain terkini untuk platformnya di ponsel Android maupun iOS.

Baca Selengkapnya

iPad Pro 2024 Resmi Diluncurkan, Ini Spesifikasinya

5 hari lalu

iPad Pro 2024 Resmi Diluncurkan, Ini Spesifikasinya

iPad Pro 2024 adalah model iPad Pro pertama perusahaan yang menampilkan panel OLED.

Baca Selengkapnya

Sejarah WhatsApp: Bermula Hanya Aplikasi Pesan Status Bikinan Eks Insinyur Yahoo

5 hari lalu

Sejarah WhatsApp: Bermula Hanya Aplikasi Pesan Status Bikinan Eks Insinyur Yahoo

WhatsApp terus berkembang sejak diakuisisi oleh Facebook pada 2014. Indonesia menjadi yang terbesar ketiga per tahun lalu dengan 112 pengguna aktif.

Baca Selengkapnya

5 Cara untuk Lebih Menjaga Kerahasiaan Chat di WhatsApp

6 hari lalu

5 Cara untuk Lebih Menjaga Kerahasiaan Chat di WhatsApp

Privasi bukan hanya tentang mengamankan pesan atau chat di WhatsApp; tapi juga tentang memiliki kontrol atas data pribadi.

Baca Selengkapnya

Ponsel iPhone Alami Boot Loop saat Perbarui iOS, Begini Cara Perbaikinya

6 hari lalu

Ponsel iPhone Alami Boot Loop saat Perbarui iOS, Begini Cara Perbaikinya

Sebagian pengguna iPhone pasti pernah mengalami kendala boot loop atau gangguan layar yang hanya menampilkan logo Apple dan tidak bisa digunakan.

Baca Selengkapnya