Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bantuan Mengalir, Satwa Kebun Binatang Bandung Aman Tiga Bulan

Reporter

image-gnews
Pengunjung memotret bayi orangutan Kalimantan berusia dua bulan bernama Cinta Lestari di Kebun Binatang Bandung, Jawa Barat, 18 November 2017. TEMPO/Prima Mulia
Pengunjung memotret bayi orangutan Kalimantan berusia dua bulan bernama Cinta Lestari di Kebun Binatang Bandung, Jawa Barat, 18 November 2017. TEMPO/Prima Mulia
Iklan

TEMPO.CO, Bandung - Bantuan dan donasi mulai mengalir ke Kebun Binatang Bandung atau Bandung Zoological Garden (Bazoga) di tengah krisis yang mengimpit gara-gara pandemi Covid-19. Penanggulangan pandemi memaksa masyarakat membatasi aktivitas sosialnya, termasuk tidak bepergian ke kebun binatang. 

Akibatnya, pengelola tak menerima masukan dari tiket pengunjung dalam periode yang cukup panjang. Situasi berimbas ke pemeliharaan satwa koleksi yang menjadi minim dan terancam kelaparan.

Di antara bantuan yang datang berupa 1.000 potong ayam beku yang diserahkan Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo. Bantuan itu diperhitungkan cukup untuk stok makanan buaya yang dikoleksi Bazoga selama sebulan ke depan. 

"Ini menambah stok pakan satwa yang menipis sejak tidak ada pengunjung akibat pembatasan sosial karena Covid-19," kata staf humas Bazoga, Sulhan Syafii, Sabtu 16 Mei 2020.

Menurut Sulhan, sejumlah bantuan pakan satwa juga telah diterima dari sejumlah pihak sejak beberapa waktu lalu. Dari beberapa pemberi bantuan yang datang, dia mencatat, ada yang sampai empat kali datang menyumbang. "Jadi setiap hari ada saja yang membawakan sayuran," katanya. 

Dia memperkirakan, tambahan stok pakan satwa dari sejumlah bantuan itu, baik karnivora dan herbivora, akan cukup hingga Agustus atau tiga bulan ke depan. Selebihnya, kata dia, pihaknya masih perlu mempersiapkan skenario terburuk apabila krisis pakan terjadi gara-gara pandemi berlanjut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo secara simbolis memberi bantuan daging ayam pakan satwa di Bandung Zoological Garden di Bandung, Jawa Barat, Jumat 15 Mei 2020. Bambang Soesatyo memberikan donasi paket sembako untuk semua karyawan dan pemelihara satwa di Bandung Zoo serta 1.000 ekor ayam untuk satwa karnivora setelah mendengar beberapa kebun binatang terancam bangkrut selama pandemi Covid-19. Bandung Zoological Garden sendiri telah merumahkan 50 persen karyawannya dan memangkas porsi makan satwa koleksinya setelah kebun binatang tutup sejak virus corona mewabah. TEMPO/Prima Mulia

Sementara itu, Sulhan menyatakan kalau Bazoga masih membuka pintu untuk bantuan pakan hewan ataupun donasi lainnya. Dia mempersilakan dikirim langsung ke Bazoga yang berlokasi di Jalan Tamansari, Kota Bandung, atau lewat rekening.

Terpisah, Ketua MPR Bambang Soesatyo berharap bantuan seribu ayam beku bisa mengurangi beban manajemen kebun binatang. "Sehingga tak sampai melakukan pemutusan hubungan kerja terhadap karyawannya, sekaligus memastikan para hewan di sana tak kelaparan," katanya dalam siaran pers yang diterima, Jumat 15 Mei 2020.

Situasi yang terjadi saat ini juga disuarakan Perhimpunan Kebun Binatang Seluruh Indonesia (PKBSI). Mereka berinisiatif mengajak masyarakat luas untuk ikut peduli satwa di lembaga konservasi lewat program donasi Food for Animal. Donasi dibuka sambil memohon dukungan dan bantuan pemerintah demi menyelamatkan satwa koleksi dari kelaparan dampak pandemi Covid-19. 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ketua MPR Terima Aspirasi APLI tentang Direct Selling di Lokapasar

8 jam lalu

Ketua MPR Terima Aspirasi APLI tentang Direct Selling di Lokapasar

Bamsoet berpendapat keberpihakan terhadap pelaku industri direct selling sangat penting. Ekosistem ini mampu membuka lapangan lebih dari delapan juta tenaga kerja sebagai distributor.


Ketua Umum IMI Dukung Adventure Offroad di Kebumen

8 jam lalu

Ketua Umum IMI Dukung Adventure Offroad di Kebumen

Kejuaraan ini diharapkan dapat meningkatkan keterampilan para offroader sehingga mampu menaklukan berbagai lintasan yang berat.


Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

13 jam lalu

Seorang pria yang mengenakan masker berjalan melewati ilustrasi virus di luar pusat sains regional di tengah wabah penyakit virus corona (COVID-19), di Oldham, Inggris, 3 Agustus 2020. [REUTERS/Phil Noble]
Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.


Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

1 hari lalu

Dwina Septiani Wijaya. Dok. Peruri
Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.


Pasca Pandemi, Gaya Belanja Offline Tetap Digemari Masyarakat

3 hari lalu

Ilustrasi belanja. Shutterstock
Pasca Pandemi, Gaya Belanja Offline Tetap Digemari Masyarakat

Riset menyatakan bahwa preferensi konsumen belanja offline setelah masa pandemi mengalami kenaikan hingga lebih dari 2 kali lipat.


Bedah Buku Karya KSAL, Bamsoet Tegaskan Dukung Peningkatan Alutsista

4 hari lalu

Bedah Buku Karya KSAL, Bamsoet Tegaskan Dukung Peningkatan Alutsista

Peningkatan Alutsista sangat diperlukan seturut posisi Indonesia sebagai negara kepulauan terbesar di dunia.


Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

4 hari lalu

Gambar mikroskop elektron pemindaian ini menunjukkan SARS-CoV-2 (obyek bulat biru), juga dikenal sebagai novel coronavirus, virus yang menyebabkan Covid-19, muncul dari permukaan sel yang dikultur di laboratorium yang diisolasi dari pasien di AS. [NIAID-RML / Handout melalui REUTERS]
Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.


Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

8 hari lalu

Guru Besar Pulmonologi di FKUI Tjandra Yoga Aditama, yang juga Eks Direktur Penyakit Menular WHO Asia Tenggara. dok pribadi
Prof Tjandra Yoga Aditama Penulis 254 Artikel Covid-19, Terbanyak di Media Massa Tercatat di MURI

MURI nobatkan Guru Besar Pulmonologi dan Kedokteran Respirasi Fakultas Kedokteran UI, Prof Tjandra Yoga Aditama sebagai penulis artikel tentang Covid-19 terbanyak di media massa


Bamsoet Dukung Gelaran Pecah VW 2024 Dapatkan Rekor MURI

8 hari lalu

Bamsoet Dukung Gelaran Pecah VW 2024 Dapatkan Rekor MURI

Event akan melibatkan berbagai komunitas VW di Indonesia.


KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

8 hari lalu

Bupati Muna (nonaktif), Muhammad Rusman Emba, menjalani pemeriksaan lanjutan, di gedung KPK, Jakarta, Jumat, 19 Januari 2024. Muhammad Rusman, diperiksa sebagai tersangka dalam pengembangan penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi pemberian hadiah atau janji terkait pengajuan Dana Pemulihan Ekonomi Nasional daerah Kabupaten Muna Tahun 2021 - 2022 di Kementerian Dalam Negeri. TEMPO/Imam Sukamto
KPK Tuntut Bekas Bupati Muna Hukuman 3,5 Tahun Penjara dalam Korupsi Dana PEN

"Terbukti secara sah dan meyakinkan," kata jaksa KPK di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat saat membacakan surat tuntutan pada Kamis, 18 April 2024.