Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Google Pakai Data Pasien AS Kembangkan Algoritme Perawatan Kesehatan

image-gnews
Logo Google terlihat di kantor pusat perusahaan Eropa di Dublin, Irlandia, 27 Februari 2021. [REUTERS / Clodagh Kilcoyne]
Logo Google terlihat di kantor pusat perusahaan Eropa di Dublin, Irlandia, 27 Februari 2021. [REUTERS / Clodagh Kilcoyne]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Google bekerja sama dengan perusahaan jasa kesehatan di Amerika Serikat HCA, untuk mengembangkan algoritme perawatan kesehatan. Raksasa teknologi itu memanfaatkan data pasien HAC yang mengoperasikan 181 rumah sakit dan lebih dari 2.000 situs perawatan kesehatan di 21 negara bagian.

Dikutip Tehver Verge,  Rabu, 26 Mei 2021, Google akan menyimpan data anonim dari catatan kesehatan pasien dan perangkat medis yang terhubung ke internet. Data itu akan digunakan untuk membangun program yang dapat menginformasikan keputusan medis yang dibuat oleh dokter.

Ketika catatan kesehatan berpindah online selama beberapa tahun terakhir, rumah sakit dan perusahaan teknologi memanfaatkan peluang informasi medis digital yang dikumpulkan pada setiap kunjungan dokter. Microsoft dan Amazon juga memiliki kesepakatan dengan rumah sakit untuk menganalisis informasi pasien mereka.

Undang-Undang Privasi Perawatan Kesehatan di Amerika mengizinkan rumah sakit untuk berbagi informasi dengan kontraktor, termasuk mengizinkan peneliti untuk menganalisis data pasien tanpa izin tertulis dari pasien tersebut. Perusahaan perawatan kesehatan dapat menggunakan informasi itu dengan cara apa pun yang mereka inginkan, termasuk untuk meningkatkan keuntungan. 

Sebelumnya, Google bermitra dengan sistem perawatan kesehatan Ascension untuk mengumpulkan catatan pasien dalam proyek rahasia yang disebut "Project Nightingale". Namun, perusahaan dikritik karena memulai proyek tanpa mengungkapkan pekerjaan tersebut kepada pasien dan dokter.

Sedangkan proyek saat ini, HCA menjadi kemenangan besar bagi Google, karena fasilitasnya menangani 5 persen layanan rumah sakit yang disediakan di Amerika, setara sekitar 30 juta interaksi pasien setiap tahun. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bersamaan dengan menggunakan data tersebut untuk mengembangkan algoritme, Google juga dapat membuat alat perawatan kesehatan secara mandiri dan kemudian meneruskannya ke HCA untuk diuji sendiri.

“Kami ingin mendorong batasan tentang apa yang dapat dilakukan dokter secara real time dengan data,” ujar Chris Sakalosky, direktur pelaksana perawatan kesehatan dan ilmu kehidupan di Google Cloud kepada The Wall Street Journal.

THE VERGE | THE WALL STREET JOURNAL  

Baca:
Top Aces Swasta Pertama Miliki Jet Tempur Aktif F-16

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Psikolog Sebut Perlunya Orang Tua Terapkan Aturan Jelas Penggunaan Ponsel pada Anak

1 hari lalu

Ilustrasi anak main ponsel pintar. (Shutterstock.com)
Psikolog Sebut Perlunya Orang Tua Terapkan Aturan Jelas Penggunaan Ponsel pada Anak

Orang tua harus memiliki aturan yang jelas dan konsisten untuk mendisiplinkan penggunaan ponsel dan aplikasi pada anak.


Kapan Waktunya Anak Diberi Akses Internet Sendiri? Simak Penjelasan Psikolog

1 hari lalu

Ilustrasi anak bermain gawai (pixabay.com)
Kapan Waktunya Anak Diberi Akses Internet Sendiri? Simak Penjelasan Psikolog

Psikolog memberi saran pada orang tua kapan sebaiknya boleh memberi akses internet sendiri pada anak.


Tolak Proyek Cloud untuk Israel, 50 Karyawan Google Akhirnya Dipecat

1 hari lalu

Kantor pusat Google di Mountain View, California, Amerika Serikat. (theverge.com)
Tolak Proyek Cloud untuk Israel, 50 Karyawan Google Akhirnya Dipecat

Google menjalin kerja sama dengan Israel lewat kontrak Project Nimbus untuk layanan komputasi awan atau cloud senilai hampir Rp 20 triliun.


Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model AI Kecil dengan Kemampuan Besar

2 hari lalu

Logo Microsoft terlihat di Los Angeles, California A.S. pada Selasa, 7 November 2017. (ANTARA/REUTERS/Lucy Nicholson/am.)
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model AI Kecil dengan Kemampuan Besar

Microsoft luncurkan model bahasa AI kecil, Phi-3 Kemampuannya setara dengan teknologi pintar yang dilatih penuh.


Ini Negara dengan Internet Tercepat di Dunia, Indonesia Urutan ke Berapa?

2 hari lalu

Ilustrasi orang menggunakan smartphone atau handphone. Freepik
Ini Negara dengan Internet Tercepat di Dunia, Indonesia Urutan ke Berapa?

Speedtest Global Index Ookla membuat peringkat kecepatan Internet di 142 negara per Maret 2024. Indonesia kalah dari Kamboja.


Google Luncurkan Patch Keamanan Terbaru, Sembuhkan Bug dan Error Kamera Pixel 8

2 hari lalu

Bocoran dari sumber internal di Google menyebutkan bahwa Pixel 8 dan Pixel 8 Pro akan mendapatkan sensor kamera utama 50 MP yang diperbarui dengan Samsung ISOCELL GN2. (GSM Arena)
Google Luncurkan Patch Keamanan Terbaru, Sembuhkan Bug dan Error Kamera Pixel 8

Google perbaiki patch keamanan Pixel 8. Perbaiki errorr kamera.


Pakai Fitur Ini, Riwayat Pencarian Chrome Bisa Dihapus Dalam Hitungan Detik

3 hari lalu

Salah satu fitur Google Chrome adalah bisa menyimpan password agar kita tidak lupa. Lalu, bagaimana cara melihat password di Google Chrome? Foto: Canva
Pakai Fitur Ini, Riwayat Pencarian Chrome Bisa Dihapus Dalam Hitungan Detik

Chrome, peramban web milik Google, mengembangkan fitur pengpaus riwayat pencarian secara kilat.


Google Form, Apa Saja Fungsinya?

3 hari lalu

Logo Google. REUTERS
Google Form, Apa Saja Fungsinya?

Google Form platform online yang memungkinkan pengguna untuk membuat formulir, survei, kuis, dan polling


Kisruh Google Lakukan PHK yang Diprotes Tentang Kerjasama yang Dukung Israel, Pekerja Buka Suara

4 hari lalu

Ilustrasi PHK. Shutterstock
Kisruh Google Lakukan PHK yang Diprotes Tentang Kerjasama yang Dukung Israel, Pekerja Buka Suara

Salah satu karyawan Google pun buka suara terkait PHK yang dilakukan Google terhadap 28 karyawan.


Perusahaan Lakukan PHK Karyawan, Simak Ketentuan Hak dan Kewajiban yang Harus Ditaati

4 hari lalu

Ilustrasi PHK. Shutterstock
Perusahaan Lakukan PHK Karyawan, Simak Ketentuan Hak dan Kewajiban yang Harus Ditaati

Perusahaan yang melakukan PHK perlu memperhatikan beberapa ketentuan mengenai hak dan kewajibannya terhadap karyawan.