Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

UGM Buka Jalur Seleksi Bibit Unggul, Ada Gratis UKT 8 Semester

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Ilustrasi Universitas Gadjah Mada (UGM). Shutterstock
Ilustrasi Universitas Gadjah Mada (UGM). Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Universitas Gadjah Mada (UGM) membuka seleksi penerimaan mahasiswa program sarjana dan program sarjana terapan jalur prestasi atau penelusuran bibit unggul tahun Akademik 2022/2023. Jadwal seleksi dimulai pada 31 Maret—13 April 2022 dan akan diumumkan pada 19 Mei 2022. Jalur bibit unggul terbagi dalam empat kategori. Berikut penjelasan dan syaratnya.

1. Penelusuran Bibit Unggul Tidak Mampu
Jalur seleksi ini diselenggarakan sebagai bentuk kepedulian UGM terhadap siswa dengan kemampuan akademik tinggi tetapi kurang beruntung secara ekonomi dengan kriteria:
1. kepemilikan program bantuan pendidikan nasional dalam bentuk Kartu Indonesia Pintar (KIP); atau berasal dari keluarga peserta Program Keluarga Harapan (PKH); atau keluarga pemegang Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), atau dari panti sosial/panti asuhan, atau dari keluarga yang masuk pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). ; atau
2. Pendapatan kotor gabungan orang tua/wali (suami istri) maksimal sebesar Rp 4 juta per bulan dan/atau pendapatan kotor gabungan orang tua/wali dibagi jumlah anggota keluarga maksimal Rp 750 ribu setiap bulannya; dan
3. Pendidikan orang tua/wali setinggi-tingginya Sarjana (S1) atau Sarjana Terapan (D4);

Mahasiswa yang diterima melalui jalur seleksi ini akan memperoleh beasiswa UKT selama 8 semester, apabila memenuhi persyaratan yang ditetapkan dan akan dievaluasi setiap tahun.

Syarat
- Warga Negara Indonesia;
Pendaftar memiliki kemampuan akademik tinggi dan berasal dari keluarga kurang beruntung secara ekonomi;
- Merupakan siswa/siswi tahun terakhir di SMA/SMK/MA atau sederajat pada tahun ajaran 2021/2022 (lulus pada tahun 2022);
- Memiliki nilai kognitif yang tuntas (di atas KKM) pada rapor untuk semua mata pelajaran, mulai semester 1 sampai semester 5, atau semester 1 sampai semester 7 bagi - SMK program 4 tahun;
- Diusulkan oleh Kepala Sekolah dan merupakan 25 persen siswa/siswi terbaik di kelasnya pada semester 1 sampai semester 5, atau semester 1 sampai semester 7 bagi SMK program 4 tahun, dibuktikan dengan surat keterangan yang ditandatangani oleh kepala sekolah untuk masing-masing pendaftar;
- Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses pembelajaran di program studi yang dipilih.

2. Penelusuran Bibit Unggul Kemitraan

Jalur seleksi ini ditujukan bagi putra-putri daerah yang memiliki komitmen tinggi dalam pembangunan, diusulkan dan dibiayai sepenuhnya oleh Pemerintah Daerah (Pemda)/institusi pemerintah dan/atau perusahaan yang kredibel sebagai bentuk kepedulian UGM terhadap pembangunan SDM.

Program kemitraan ini mensyaratkan adanya Nota Kesepahaman (MoU)/perjanjian kerja sama antara mitra dengan UGM. Mitra yang dimaksud dalam program ini adalah Pemda/institusi pemerintah dan/atau perusahaan yang sudah melakukan kerja sama di bidang Tri Dharma Perguruan Tinggi (pendidikan/penelitian/pengabdian kepada masyarakat).

Syarat
- Warga Negara Indonesia;
Merupakan siswa/siswi tahun terakhir di SMA/SMK/MA atau sederajat pada tahun ajaran 2021/2022 (lulus pada tahun 2022);
- Memiliki nilai kognitif yang tuntas (di atas KKM) pada rapor untuk semua mata pelajaran, mulai semester 1 (satu) sampai semester 5 (lima), atau semester 1 (satu) sampai semester 7 (tujuh) bagi SMK program 4 (empat) tahun;
- Diusulkan oleh mitra yang bekerja sama dengan UGM (ditunjukkan dengan adanya Nota Kesepahaman (MoU)/perjanjian kerja sama yang masih berlaku);
- Merupakan 25 persen siswa terbaik di kelas reguler pada semester 1 sampai semester 5, atau semester 1 sampai semester 7 bagi SMK 4 tahun;
Memiliki dokumen sebagai berikut:
- Rapor mulai semester 1 sampai dengan semester 5, atau semester 1 sampai dengan semester 7 bagi SMK program 4 tahun;
- Sertifikat prestasi dalam kejuaraan tingkat provinsi/nasional/internasional dan setara, yang diperoleh selama menempuh pendidikan jenjang SMA/SMK/MA (apabila ada; maksimal 3 sertifikat juara terbaik yang dimiliki).
- Surat Rekomendasi dari Kepala Sekolah yang menyatakan bahwa calon tersebut merupakan siswa 25 persen terbaik dikelasnya pada semester 1 sampai dengan semester 5, atau semester 1 sampai semester 7  bagi SMK program 4 tahun;
- Surat Rekomendasi dari mitra;
- Surat kesanggupan dari instansi penanggung biaya (mitra) untuk membayar:
biaya pendidikan sampai selesai;
kontribusi subsidi silang.
- Nota kesepahaman (MoU)/perjanjian kerja sama antara instansi pengusul (mitra) dengan UGM yang masih berlaku;
- Kerja sama yang sudah dan akan dilaksanakan di luar bidang pendidikan (misalnya penelitian/pengabdian kepada masyarakat/pengembangan kapasitas institusi) antara instansi pengusul (mitra) dengan UGM di masa yang akan datang;
- Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses pembelajaran di program studi yang dipilih.

3. Penelusuran Bibit Unggul Berprestasi

Jalur seleksi ini diperuntukkan bagi siswa pemenang/juara lomba di bidang Olahraga, Seni, dan IPTEK (ilmu pengetahuan dan teknologi; sesuai program studi yang dipilih) baik di tingkat provinsi, nasional, maupun internasional dan/atau yang setara.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Syarat

- Warga Negara Indonesia;
- Pendaftar klaster IPTEK: Siswa/siswi tahun terakhir SMA/SMK/MA atau sederajat pada tahun ajaran 2021/2022 (lulus pada tahun 2022);
- Pendaftar klaster Olahraga dan Seni: Siswa/siswi tahun terakhir SMA/SMK/MA atau sederajat pada tahun ajaran 2021/2022 (lulus pada tahun 2022) dan lulusan tahun 2021;
- Memiliki nilai kognitif yang tuntas (di atas KKM) pada rapor untuk semua mata pelajaran, mulai semester 1 sampai semester 5, atau semester 1 sampai semester 7 bagi SMK program 4 tahun;
- Merupakan 25 persen siswa/siswi terbaik di kelas reguler pada semester 1 sampai semester 5, atau semester 1 sampai semester 7 bagi SMK 4 tahun;
- Khusus untuk pendaftar klaster olahraga atau klaster seni merupakan 50 persen siswa/siswi terbaik di kelasnya. Bagi siswa/siswi peraih Juara 1 dan 2 Nasional/Internasional dapat 60 persen siswa/siswi terbaik di kelasnya;
- Mempunyai prestasi bidang ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) sesuai program studi yang dipilih, prestasi bidang olahraga, atau prestasi bidang seni;
Pendaftar klaster seni bidang orkestra/seni musik/paduan suara/seni suara harus dapat membaca partitur;
- Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses pembelajaran di program studi yang dipilih;
- Memiliki sertifikat/piagam kejuaraan yang dimenangkan selama jenjang SMA/SMK/MA atau sederajat (maksimal 3 sertifikat dengan prestasi tertinggi). Kejuaraan yang dimaksud adalah:

4. Penelusuran Bibit Unggul SMA/MA/SMK khusus Sekolah Vokasi

Jalur seleksi ini merupakan seleksi bagi siswa-siswi SMA/SMK/MA melalui seleksi prestasi akademik sebagai upaya untuk menjaring calon mahasiswa UGM yang memiliki kemampuan akademik, ketrampilan dan kematangan pribadi, yang ditunjukkan dengan prestasi yang telah dicapai di Sekolah. Siswa/siswi yang diusulkan merupakan 25 persen siswa terbaik di kelas reguler pada semester 1 sampai semester 5 atau semester 1 sampai semester 7 bagi SMK 4 tahun, dibuktikan dengan Surat Rekomendasi dari Kepala Sekolah.

Syarat
- Warga Negara Indonesia;
- Merupakan siswa/siswi tahun terakhir di SMA/SMK/MA atau sederajat pada tahun ajaran 2021/2022 (lulus pada tahun 2022);
- Memiliki nilai kognitif yang tuntas (di atas KKM) pada rapor untuk semua mata pelajaran, mulai semester 1 sampai semester 5 , atau semester 1 sampai semester 7 bagi SMK program 4 tahun;
- Diusulkan oleh Kepala Sekolah dan merupakan 25 persen siswa/siswi terbaik di kelasnya pada semester 1 sampai semester 5, atau semester 1 sampai semester 7 bagi SMK program 4 tahun, dibuktikan dengan surat keterangan yang ditandatangani oleh kepala sekolah untuk setiap pendaftar;
- Memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses pembelajaran di program studi yang dipilih.

Info lebih lengkap mengenai jalur seleksi penelusuran bibit unggul bisa cek https://um.ugm.ac.id/jalur-prestasi-tahun-2022/.

Baca juga: Bus Listrik UGM Mulai Beroperasi, Terkoneksi dengan Trans Jogja

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


USAID Kerja Sama dengan Unhas, ITB dan Binus

1 hari lalu

Kampus ITB Jatinangor. Dokumentasi: ITB.
USAID Kerja Sama dengan Unhas, ITB dan Binus

Program USAID ini untuk mempertemukan pimpinan universitas, mitra industri, dan pejabat pemerintah


Pendaftaran Seleksi Mandiri Unpad Dibuka Pekan Depan, Begini Rincian Biaya UKT dan Iuran Masuknya

1 hari lalu

Suasana pelaksanaan Seleksi Mandiri Ujian Tulis Universitas Negeri Tidar, Magelang, Jawa Tengah. Tempo/Arimbihp
Pendaftaran Seleksi Mandiri Unpad Dibuka Pekan Depan, Begini Rincian Biaya UKT dan Iuran Masuknya

Biaya UKT bagi mahasiswa baru hasil Seleksi Mandiri Unpad maksimal Rp 30 juta per semester. Iuran masuknya bisa mencapai Rp 195 juta.


Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

2 hari lalu

Mahasiswa pro-Palestina mengambil bagian dalam protes mendukung Palestina di tengah konflik yang sedang berlangsung di Gaza, di Universitas Columbia di New York City, AS, 12 Oktober 2023. REUTERS/Jeenah Moon
Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

Mahasiswa Universitas Columbia mengajukan pengaduan terhadap universitas di New York itu atas tuduhan diskriminasi dalam protes pro-Palestina


Dosen Untan Diduga Jadi Joki Nilai, Dekan FISIP Minta Mahasiswa Tak Umbar Kasus Tersebut

3 hari lalu

Ilustrasi Universitas Tanjungpura. Sumber: Untan.ac.id
Dosen Untan Diduga Jadi Joki Nilai, Dekan FISIP Minta Mahasiswa Tak Umbar Kasus Tersebut

Dekan FISIP Untan meminta sivitas akademika agar tak mengumbar info soal dosen yang diduga jadi joki nilai.


Setelah Gaduh Ferienjob Jerman, Giliran Mahasiswa Magang Kerja ke Hungaria Mengadu ke Hotline Bareskrim Polri

3 hari lalu

Ilustrasi mahasiswa. Freepik.com
Setelah Gaduh Ferienjob Jerman, Giliran Mahasiswa Magang Kerja ke Hungaria Mengadu ke Hotline Bareskrim Polri

MIrip dengan keluhan peserta Ferienjob di Jerman, sejumlah mahasiswa magang kerja di Hungaria menyebut proram ini bukan magang melainkan TKI.


Guru Besar UGM Anjurkan Daun Pegagan untuk Terapi Daya Ingat, Begini Cara Kerjanya

4 hari lalu

Ilustrasi otak. medicalnews.com
Guru Besar UGM Anjurkan Daun Pegagan untuk Terapi Daya Ingat, Begini Cara Kerjanya

Tanaman liar pegagan dianggap bisa membantu terapi daya ingat. Senyawa aktifnya memulihkan fungsi hipokampus, bagian krusial pada otak.


Usai Putusan Sengketa Pilpres, Zainal Arifin Mochtar Sebut MK Punya Banyak PR

4 hari lalu

Pakar hukum sekaligus Ketua Departemen Hukum Tata Negara UGM Zainal Arifin Mochtar. Tempo/Pribadi Wicaksono.
Usai Putusan Sengketa Pilpres, Zainal Arifin Mochtar Sebut MK Punya Banyak PR

Pakar hukum tata negara UGM, Zainal Arifin Mochtar, menilai MK punya banyak pekerjaan rumah alias PR pasca-putusan sengketa pilpres.


UGM Buka Pendaftaran Seleksi Mandiri, Simak Syarat dan Panduan Pendaftaran

5 hari lalu

Wakil Rektor Bidang Pendidikan, Pengajaran, dan Kemahasiswaan UGM Djagal Wiseso Marseno meninjau pelaksanaan UTBK Gelombang Pertama di Kampus UGM, Sabtu (13/4/2019). (ANTARA/Luqman Hakim)
UGM Buka Pendaftaran Seleksi Mandiri, Simak Syarat dan Panduan Pendaftaran

Universitas Gajah Mada buka pendaftaran online seleksi mandiri UGM sejak 17 April hingga 7 Mei 2024. Lokasi ujian mandirinya?


KPU Ungkap Alasan Launching Pendaftaran Badan Ad Hoc untuk Pilkada 2024 di Depok

5 hari lalu

Ketua KPU Hasyim Asyari (tengah) didampingi anggota KPU (kiri ke kanan) Mochammad Afifuddin, Parsadaan Harahap, Betty Epsilon Idroos dan August Mellaz memimpin rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara tingkat nasional Pemilu 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Sabtu 16 Maret 2024. Pada hari ke-18 rapat pleno rekapitulasi tingkat nasional Pemilu 2024, KPU telah mengesahkan perolehan suara nasional pada 32 provinsi. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
KPU Ungkap Alasan Launching Pendaftaran Badan Ad Hoc untuk Pilkada 2024 di Depok

KPU menilai Depok memiliki banyak kampus besar sehingga diharapkan mereka terlibat sebagai penyelenggara dalam pelaksanaan Pilkada 2024.


Biaya Kuliah ITB 2024 Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri

5 hari lalu

Ilustrasi kampus ITB.Instagram
Biaya Kuliah ITB 2024 Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri

Rincian perkiraan biaya kuliah jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri ITB tahun akademik 2024