Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Sekolah Kedinasan di Bandung, Komet Terbesar

Reporter

Editor

Erwin Prima

image-gnews
Ilustrasi sekolah kedinasan. pkl.stis.ac.id
Ilustrasi sekolah kedinasan. pkl.stis.ac.id
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno Berita Hari Ini dimulai dari topik tentang sekolah kedinasan perguruan tinggi negeri (PTN) di Kota Bandung merupakan beberapa perguruan tinggi terbaik. "Sekolah kedinasan adalah perguruan tinggi yang berada dalam naungan institusi pemerintah. Perguruan tinggi ini dibangun untuk menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi sesuai kebutuhan pemerintah," tulis lembaga konsulitasi dan bimbingan belajar Indonesia College dikutip Tempo.co Kamis 14 April 2022.

Berita terpopuler selanjutnya tentang teleskop luar angkasa Hubble mengkonfirmasi hasil pengamatan terbaru berupa komet raksasa, terbesar yang pernah terlihat. Dimensi inti/pusat padat komet ini membentang lebih dari 80 mil (129 kilometer) atau lebih lebar ketimbang negara bagian Rhode Island dan sekitar 50 kali lebih besar dari rata-rata inti komet lainnya.

Selain itu, Senat Institut Teknologi Sumatera (ITERA) menetapkan tiga nama calon Rektor ITERA periode 2022–2026 dalam sidang tertutup Senat ITERA pada Kamis, 14 April 2022. Ketiganya yaitu Acep Purqon, I Nyoman P. Aryantha, dan Imam Achmad Sadisun. Ketiganya merupakan dosen Institut Teknologi Bandung (ITB).

Berikut tiga berita terpopuler di kanal Tekno.

1. Ini Daftar Sekolah Kedinasan di Bandung

Sekolah kedinasan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Kota Bandung merupakan beberapa perguruan tinggi terbaik. "Sekolah kedinasan adalah perguruan tinggi yang berada dalam naungan institusi pemerintah. Perguruan tinggi ini dibangun untuk menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi sesuai kebutuhan pemerintah," tulis lembaga konsulitasi dan bimbingan belajar Indonesia College dikutip Tempo.co Kamis 14 April 2022.

Di Indonesia, sekolah kedinasan ini terbagi menjadi beberapa jenis. Secara garis besar, terdapat dua macam sekolah kedinasan yaitu:

Sekolah kedinasan ikatan dinas yang merupakan perguruan tinggi yang menyelenggarakan program ikatan dinas. "Mahasiswa sekolah ini juga mendapatkan keringanan biaya pendidikan. Kemudian, setelah lulus akan diangkat menjadi ASN," tertera di laman itu.

Sekolah kedinasan non ikatan dinas adalah perguruan tinggi milik institusi pemerintah namun tidak menyelenggarakan ikatan dinas. "Mahasiswa akan membayar biaya pendidikan sesuai ketentuan dan setelah lulus tidak langsung diangkat menjadi ASN. Namun, kesempatan untuk menjadi ASN tetap besar," demikian Indonesia College.

2. 129 Kilometer, Inti Komet Ini Dipastikan Terbesar yang Pernah Terlihat

Teleskop luar angkasa Hubble mengkonfirmasi hasil pengamatan terbaru berupa komet raksasa, terbesar yang pernah terlihat. Dimensi inti/pusat padat komet ini membentang lebih dari 80 mil (129 kilometer) atau lebih lebar ketimbang negara bagian Rhode Island dan sekitar 50 kali lebih besar dari rata-rata inti komet lainnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Komet itu adalah C/2014 UN271 yang diberi nama lain Bernardinelli-Bernstein. "Ini benar-benar puncak gunung es bagi ribuan komet yang terlalu redup untuk dapat dilihat di bagian tata surya yang lebih jauh," kata David Jewitt, anggota tim penulis laporan studi yang mengkonfirmasi ukuran komet Bernardinelli-Bernstein.

Jewitt yang juga profesor ilmu planet dan astronomi di University of California, Los Angeles, (UCLA), menambahkan, "Kami selalu menduga komet ini pasti besar karena sangat terang pada jarak yang begitu jauh dan sekarang kami memastikannya."

Lokasi komet saat ini jauh dari Bumi dan meluncur dengan kecepatan sekitar 22 ribu mil per jam atau 35.405 kilometer per jam. Komet Bernardinelli-Bernstein telah mengarah ke matahari selama lebih dari 1 juta tahun. Posisi terdekatnya dengan Bumi, menurut NASA adalah sekitar 1 miliar mil (1,6 miliar kilometer), yang bahkan tidak akan dicapai sampai 2031 mendatang.

3. Senat ITERA Tetapkan 3 Dosen ITB Sebagai Calon Rektor

Senat Institut Teknologi Sumatera (ITERA) menetapkan tiga nama calon Rektor ITERA periode 2022 – 2026 dalam sidang tertutup Senat ITERA pada Kamis, 14 April 2022.
Ketiganya yaitu Acep Purqon, I Nyoman P. Aryantha, dan Imam Achmad Sadisun. Ketiganya merupakan dosen Institut Teknologi Bandung (ITB).

Selueuh nama calon rektor ITERA tersebut selanjutnya akan diserahkan ke Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, untuk dikaji sebelum dilaksanakan tahapan pemilihan rektor ITERA berikutnya yang dijadwalkan pada 12 Mei 2022.

Sebelum menetapkan tiga calon Rektor, Senat ITERA telah melaksanakan proses penjaringan yaitu membuka pendaftaran, dan dilanjutkan dengan seleksi berkas. Dari proses tersebut, terjaring enam nama yang telah ditetapkan sebagai bakal calon rektor. Namun, satu bakal calon rektor yakni Yassierli mengundurkan diri sebelum mengikuti tahapan penyaringan.

Kelima kandidat bakal calon rektor ITERA yang masih bertahan selanjutnya mengikuti proses penyaringan dengan memaparkan visi, misi, dan program kerja di hadapan anggota senat dan sivitas akademika ITERA, dalam Sidang Terbuka Senat ITERA yang dipimpin oleh Ketua Senat ITERA Sukrasno di Aula Gedung Kuliah Umum ITERA, Kamis, 14 April 2022. Simak Top 3 Tekno Berita Hari Ini lainnya di Tempo.co.

Baca:
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Jammer GPS Rusia Kepung Ukraina, Rekrutmen BUMN

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Budi Gunadi Sadikin Terpilih sebagai Ketua Majelis Wali Amanat ITB

12 jam lalu

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyampaikan pemaparan saat menghadiri rapat kerja dengan Komisi IX DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 7 November 2023. Rapat tersebut membahas isu faktual Penanganan korban Gangguan Ginjal Akut (GGAPA), penanganan penyakit menular di Indonesia seperti dengue, tuberkulosis, monkey pox, hepatitis, dan penanganan penyakit tidak menular seperti kesehatan jiwa, diabetes, dan kanker, serta penanganan beberapa kasus malpraktik di rumah sakit. TEMPO/M Taufan Rengganis
Budi Gunadi Sadikin Terpilih sebagai Ketua Majelis Wali Amanat ITB

Pemilihan Budi Gunadi Sadikin itu berlangsung secara musyawarah untuk mufakat dalam rapat pleno perdana MWA ITB di Gedung Kemenristekdikti.


Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

19 jam lalu

Sheila on 7 saat tampil di Swara Prambanan di kawasan Candi Prambanan, 31 Desember 2023. Foto: Istimewa.
Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.


Cara Berlatih Soal Melalui Framework Sebelum UTBK 2024

2 hari lalu

Ilmupedia Tryout Akbar Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2023.Dokumentasi: Telkomsel.
Cara Berlatih Soal Melalui Framework Sebelum UTBK 2024

Keberadaan framework SNPBM telah ada sejak tahun 2023 lalu, layanan ini bisa dimanfaatkan untuk mengetahui komponen soal dan uji coba soal UTBK 2024


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Pendaftaran IPDN Dibuka, Prakiraan Cuaca Hujan, Potensi Gelombang Tinggi

2 hari lalu

Para Praja Institut Pemerintah Dalam Negeri (IPDN) Kemendagri, seusai melakukan kunjungan ke gedung Komisi Pemberantasan Korupsi, Jakarta, Selasa, 21 Februari 2023. Dalam kunjungan ini para praja IPDN untuk mendapatkan bimbingan penyuluhan dan sosialisasi Anti Korupsi dan dharapkan nanti seluruh civitas akademika dan khususnya praja IPDN akan menjadi influencer anti korupsi di daerah-daerah tempat mereka mengabdi. TEMPO/Imam Sukamto
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Pendaftaran IPDN Dibuka, Prakiraan Cuaca Hujan, Potensi Gelombang Tinggi

Topik tentang IPDN membuka peluang bagi calon praja untuk mengikuti proses seleksi menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Biaya Kuliah ITB 2024 Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri

3 hari lalu

Ilustrasi kampus ITB.Instagram
Biaya Kuliah ITB 2024 Jalur SNBP, SNBT, dan Mandiri

Rincian perkiraan biaya kuliah jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri ITB tahun akademik 2024


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Publikasi Jurnal Ilmiah yang Harus Dicapai Dosen, Prakiraan Cuaca BMKG, Gempa Laut Selatan

3 hari lalu

Ilustrasi jurnal ilmiah. Shutterstock
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Publikasi Jurnal Ilmiah yang Harus Dicapai Dosen, Prakiraan Cuaca BMKG, Gempa Laut Selatan

Topik tentang dosen mendapat skor angka kredit untuk publikasi ilmiah dalam jurnal nasional menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Tak Wajib Publikasi di Jurnal Scopus, Berapa Jurnal Ilmiah yang Harus Dicapai Dosen untuk Angka Kredit?

4 hari lalu

Ilustrasi jurnal ilmiah. Shutterstock
Tak Wajib Publikasi di Jurnal Scopus, Berapa Jurnal Ilmiah yang Harus Dicapai Dosen untuk Angka Kredit?

Penulisan jurnal ilmiah bagi dosen akan membantu menyumbang angka kredit dosen, meskipun tak wajib publikasi di jurnal Scopus.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja, HyperOS Terpasang di Redmi Note 13, Fakta Gunung Ruang

4 hari lalu

Logo YouTube. (youtube.com)
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja, HyperOS Terpasang di Redmi Note 13, Fakta Gunung Ruang

Topik tentang YouTube mengembangkan fitur belanja baru yang bersaing dengan TikTok Shop menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Banyak dibutuhkan di Bidang Asuransi, Mengenal Profesi Aktuaris

6 hari lalu

Aktivitas pelayanan nasabah Taspen di Jakarta, Kamis 31 Agustus 2023. PT Dana Tabungan dan Asuransi Pegawai Negeri (TASPEN) Persero membukukan nilai investasi lebih tinggi sekitar 20% dari hasil investasi rata-rata industri sejenis dalam beberapa tahun terakhir. Tempo/Tony Hartawan
Banyak dibutuhkan di Bidang Asuransi, Mengenal Profesi Aktuaris

Menjadi seorang aktuaris memang tidak mudah karena dalam pekerjaannya mengaplikasikan beberapa ilmu sekaligus seperti matematika hingga statistika.


ITB Gelar Bursa Kerja, Diikuti Perusahaan dari Dalam dan Luar Negeri

7 hari lalu

Kampus ITB Jatinangor. Dokumentasi: ITB.
ITB Gelar Bursa Kerja, Diikuti Perusahaan dari Dalam dan Luar Negeri

Institut Teknologi Bandung (ITB) menggelar bursa kerja selama dua hari 19-20 April 2024 di gedung Sasana Budaya Ganesha.