Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hari Kartini, Para Perempuan Peneliti Diharap Profesional dan Gigih

image-gnews
Ilustrasi Hari Kartini. Shutterstock
Ilustrasi Hari Kartini. Shutterstock
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak 50 persen periset di Organisasi Riset Pertanian dan Pangan, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), adalah perempuan. Proporsi ini menjadi modal utama dalam mendukung capaian riset dan membuktikan bahwa perempuan peneliti  memberi kontribusi yang sama terhadap ketahanan pangan nasional.

Puji Lestari, Kepala Organisasi Riset Pertanian dan Pangan BRIN, mengungkap itu dalam agenda daring Talk to Scientist memperingati Hari Kartini, Kamis 21 April 2022.  Selain Puji, BRIN menghadirkan Kepala Organisasi Riset Kesehatan N.L.P. Indi Dharmayanti dalam perbincangan yang mengangkat tema 'Perempuan Berkarya, Riset dan Inovasi Berdaya' tersebut. 

Keduanya berada di antara 12 kepala organisasi riset yang dimiliki BRIN saat ini. "Saya berharap perempuan periset profesional dan meniru sikap tidak mudah menyerah seperti yang diusung Kartini," kata Puji.

Dia mengungkapkan tingginya tingkat kegagalan penelitian terutama di bidang molekuler dan genomik. "Di sini jangan pernah menyerah, bisa dicoba lagi," katanya.

Puji juga membagikan resepnya agar tetap sehat menjaga fisik dan mental, yakni berpikir positif yang akan membawa aura positif juga ke lingkungan. Dia juga berpendapat penting menjaga keseimbangan kualitas dan komunikasi yang baik antara karir, kantor, suami, dan anak dalam kehidupan sehari-hari.

Indi Dharmayanti menyampaikan bahwa penelitian merupakan salah satu dunia kerja yang dipilih oleh para perempuan dalam aktualisasi diri. Dengan tidak melepaskan kodratnya sebagai seorang perempuan, menurut Indi, perempuan periset harus mampu menjadi sekolah pertama bagi anak-anaknya.

Begitu juga dengan di lingkungan pekerjaan, Indi mengatakan, "Pimpinan menjadi role model, contoh dan tauladan dalam pengembangan kreativitas.”

Dalam catatannya, kesenjangan gender nyata dalam dunia sains di mana 70 persen isinya adalah laki-laki. Di BRIN, kata Indi, terdapat 56 persen laki-laki dan 44 perempuan dari total 4.102 peneliti.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tangkapan layar Kepala Organisasi Riset Kesehatan BRIN NLP Indi Dharmayanti (panel bawah) dan Kepala OR Pertanian dan Pangan BRIN Puji Lestari (kiri atas) dalam diskusi Talk to Scientist edisi Hari Kartini, Jakarta, Kamis 21 April 2022. (FOTO ANTARA/Prisca Triferna)

"Saya harapkan bahwa dengan kekuatan yang kita miliki, perempuan sebagai periset di BRIN mendorong lingkungan riset yang mampu menciptakan penemuan dan inovasi dan berkontribusi tentunya terhadap kemajuan bangsa dan negara serta bermanfaat bagi masyarakat," katanya. 

Pelaksana tugas Sekretaris Utama, Nur Tri Aries Suestiningtyas, menuturkan, peringatan Hari Kartini tidak hanya sebagai pengingat perjuangan R.A Kartini. Tapi, turut memberikan alarm  dalam memberi kesempatan kepada para perempuan untuk berkontribusi seluas-luasnya.

Menurut dia, intelektualitas menjadi cambuk bagi perempuan masa kini untuk berkembang, dimana ilmu pengetahuan, riset, dan inovasi termasuk didalamnya. "BRIN memberi kesempatan yang inklusif bagi seluruh sivitas untuk berkarya, kesempatan yang sama besarnya bagi para perempuan yang berkiprah di bidang riset dan ilmu pengetahuan," katanya.

ANTARA

Baca juga:
ITB Sindir Siswa Lolos SNMPTN tapi Mangkir Daftar Ulang


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mengungkap Misteri Sesar Baribis Lewat Ekspedisi Susur Sesar, Aktif Sejak 2,5 Juta Tahun Lalu

4 jam lalu

Pemetaan secara geologis Sesar gempa Baribis dari Serang di Banten sampai Purwakarta di Jawa Barat melintasi wilayah selatan Jakarta. (ANTARA/HO-BNPB)
Mengungkap Misteri Sesar Baribis Lewat Ekspedisi Susur Sesar, Aktif Sejak 2,5 Juta Tahun Lalu

Sesar Baribis merupakan salah satu sesar mayor di Jawa bagian Barat dan membentang mengikuti pola pulau.


Maknai Semangat RA Kartini, Ini Kelebihan Perempuan di Industri Garmen

12 jam lalu

Pekerja perempuan di Juragan 99 Garment/J99 Corp
Maknai Semangat RA Kartini, Ini Kelebihan Perempuan di Industri Garmen

Keahlian perempuan memberikan keuntungan sendiri khususnya di unit bisnis garmen J99 Corp.


Terkini: Lahan Padi Cina 1 Juta Hektar di Kalimantan Menuai Polemik, Cara Daftar Subsidi LPG 3 Kilogram

17 jam lalu

Ilustrasi lahan padi. TEMPO/Magang/Joseph.
Terkini: Lahan Padi Cina 1 Juta Hektar di Kalimantan Menuai Polemik, Cara Daftar Subsidi LPG 3 Kilogram

Rencana pembukaan lahan 1 juta hektar untuk padi Cina di Kalimantan menuai pro dan kontra. Cara mendaftar menjadi penerima subsidi LPG 3 kilogram.


Jokowi Minta Menlu Persiapkan Negosiasi Ketahanan Pangan dengan Vietnam

18 jam lalu

Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja di Provinsi Sulawesi Barat pada Selasa, 23 April 2024. Mengawali kegiatannya, Presiden Jokowi meninjau Kantor Gubernur Sulawesi Barat yang sempat hancur saat terjadi gempa pada tahun 2021 lalu. Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Jokowi Minta Menlu Persiapkan Negosiasi Ketahanan Pangan dengan Vietnam

Presiden Jokowi menerima laporan hasil lawatan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi ke Vietnam beberapa hari lalu.


Benarkah IKN Bebas dari Sesar Gempa Aktif? Penelitinya Harapkan Riset Lanjutan

1 hari lalu

Foto udara proses pembangunan di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP) Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Benarkah IKN Bebas dari Sesar Gempa Aktif? Penelitinya Harapkan Riset Lanjutan

Peneliti sesar gempa aktif di IKN berharap bisa kembali dan lakukan riset lanjutan. Data BMKG juga sebut potensi yang berbeda.


Ahli Klimatologi BRIN Erma Yulihastin Dikukuhkan sebagai Profesor Riset Iklim dan Cuaca Ekstrem

1 hari lalu

Ahli Klimatologi dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Erma Yulihastin, dikukuhkan sebagai profesor riset bidang kepakaran iklim dan cuaca ekstrem, Kamis, 25 April 2024. TEMPO/Alif Ilham Fajriadi
Ahli Klimatologi BRIN Erma Yulihastin Dikukuhkan sebagai Profesor Riset Iklim dan Cuaca Ekstrem

Dalam orasi ilmiah pengukuhan profesor riset dirinya, Erma membahas ihwal cuaca ekstrem yang dipicu oleh kenaikan suhu global.


Profesor Riset Termuda BRIN Dikukuhkan, Angkat Isu Sampah Indonesia yang Cemari Laut Afrika

1 hari lalu

Peneliti Ahli Utama di Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Muhammad Reza Cordova, dikukuhkan sebagai Profesor Riset dengan kepakaran pencemaran laut, pada Kamis, 25 April 2024. TEMPO/Alif Ilham Fajriadi
Profesor Riset Termuda BRIN Dikukuhkan, Angkat Isu Sampah Indonesia yang Cemari Laut Afrika

Reza dikukuhkan sebagai profesor riset berkat penelitian yang dilakukannya pada aspek urgensi pengelolaan plastik.


Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

2 hari lalu

Pembangunan Rumah Tapak Jabatan Menteri di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kalimantan Timur, 26 Februari 2024. ANTARA/HO-Bagian Hukum dan Komunikasi Publik Direktorat Jenderal Perumahan Kementerian PUPR
Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

Selain soal sesar gempa di sekitar IKN dan syarat TOEFL untuk pelamar kerja di PT KAI, ada pula prediksi ketibaan musim kemarau di Jawa Barat.


Retno Marsudi Hadiri ASEAN Future Forum di Vietnam

2 hari lalu

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi saat wawancara dengan Tempo di kantor Kementerian Luar Negeri, Jakarta, Jumat, 21 Oktober 2022. TEMPO/Tony Hartawan
Retno Marsudi Hadiri ASEAN Future Forum di Vietnam

Retno Marsudi di antaranya menghadiri ASEAN Future Forum di Vietnam sebagai platform tukar pandangan dan ide mengenai masa depan ASEAN


Fakta Seputar Sirekap yang Digunakan Lagi oleh KPU di Pilkada 2024

2 hari lalu

Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Idham Kholik saat jeda istirahat rekapitulasi suara nasional dan luar negeri di Kantor KPU RI, Jakarta Pusat, 1 Maret 2024 [Tempo/Eka Yudha Saputra]
Fakta Seputar Sirekap yang Digunakan Lagi oleh KPU di Pilkada 2024

KPU berjanji mengevaluasi dan memperbaiki Sirekap untuk Pilkada 2024 sesuai dengan putusan MK.