Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

SMK Model 1 PGRI Mejayan Ciptakan Mobil Listrik untuk Bantu UMKM

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Inovasi Mobil Listrik SMK Model PGRI 1 Geyajan. (Foto: Ditjen Vokasi)
Inovasi Mobil Listrik SMK Model PGRI 1 Geyajan. (Foto: Ditjen Vokasi)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - SMK Model PGRI 1 Mejayan, Kabupaten Madiun, Jawa Timur menciptakan mobil bertenaga listrik untuk bantu pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Karya inovatif dari siswa dan guru SMK Model PGRI 1 Mejayan tersebut diberi nama Mobil Toko Kampung Pesilat (Mokokasi).

Meski terdengar janggal, penggunaan istilah Kampung Pesilat bukan tanpa alasan. Kepala SMK PGRI 1 Mejayan, Sampun Hadam, mengatakan nama itu diibaratkan ketika UMKM maju, hal itu selayaknya Kampung Pesilat yang siap melawan gempuran ekonomi apapun.

Dilansir dari laman resmi Direktorat Jenderal Vokasi Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi, konsep mobil listrik karya SMK Model PGRI berbeda dengan kendaraan listrik pada umumnya yang fokus sebagai kendaraan penumpang. Desain mobil listrik disesuaikan dengan kebutuhan si pemesan. Karena sesuai keinginan pemesan, mobil ini memiliki berbagai macam desain.

Baca juga:Ditjen Pendidikan Vokasi Kemendikbud Buka Lowongan Kerja, dari Penulis hingga Desainer Grafis

Sampun menjelaskan bahwa Mokokasi yang diluncurkan pertama kali pada 2020 tersebut terus mengalami perbaikan hingga saat ini, baik dari sisi desain maupun komponen-komponen yang digunakan. Upaya ini dilakukan dalam rangka membuat Mokokasi menjadi lebih hemat listrik dan sejumlah keunggulan lainnya yang membuat penggunaannya lebih nyaman.

“Mokokasi ini murni 100 persen karya siswa SMK Model PGRI 1 Mejayan sebagai wujud nyata project based learning siswa SMK dan membantu pemerintah dalam mendukung ekonomi nasional melalui pengabdian masyarakat khususnya pengembangan UMKM,” kata Sampun. 

Lebih jauh, pilihan mobil listrik tak lain karena keinginan sekolah untuk menyiapkan para siswa yang kompeten untuk menghadapi tuntutan industri di masa depan serta keinginan pemerintah mewujudkan kendaraan listrik yang lebih ramah lingkungan. 

“Bagi kami sinergi antar-SMK dan UMKM itu sangat penting karena bisa meningkatkan pendidikan kejuruan di SMK dan tentu saja untuk membangkitkan ekonomi masyarakat sekaligus menumbuhkan jiwa kewirausahaan pada generasi muda,” ujar Sampun  

Sampun percaya, sebagai salah satu pendorong ekonomi masyarakat, maju dan aktifnya UMKM tidak hanya bisa membuka lapangan pekerjaan baru, tetapi juga mendatangkan kesejahteraan sehingga bisa mengurangi angka kemiskinan.

Menggandeng PT INKA

Pada awalnya, rancang bangun Mokokasi dimulai dengan gagasan membuat kereta cinta atau sepeda cinta dengan gerakan kayuhan kaki sebagai sumber tenaganya. Ide tersebut kemudian dialihkan ke produk berdaya guna dari sisi profit maupun teknologi, yakni dengan menggunakan tenaga listrik yang dirancang agar bisa dimanfaatkan oleh UMKM. 

“Pada 2020 itulah banyak sekali orang kena PHK. Banyak yang pulang kampung karena kena PHK dan tidak tahu mau kerja apa. Jadi, tercetuslah ide untuk mengembangkan ini. Harapannya, masyarakat bisa membuka usaha, yang jualan makanan juga bisa lebih higienis misalnya,” ujar Sampun. 

Menggandeng  PT Industri Kereta Api (PT INKA), para siswa mulai merancang Mokokasi desain produk dan proses produksinya murni dilakukan oleh anak-anak SMK PGRI 1 Mejayan. Sementara itu, PT INKA sebagai pendamping berperan dalam memastikan keamanan dan kualitas dari mobil listrik yang dihasilkan. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Desain mobil yang unik dan beragam dapat disesuaikan dengan kebutuhan si pemesan. Seperti yang dilakukan Nur Cahya warga Mejayan, Madiun, Jawa Timur ini terkena PHK karena imbas pandemi Covid-19. 

Bantu UMKM Berjualan dengan Mobil Listrik

Berbekal keahlian reparasi dan Mokokasi, Nur Cahya memutuskan membuka jasa servis keliling. Dengan Mokokasi, ia berkeliling dari kampung ke kampung menjemput pelanggannya. “Pakai Mokokasi itu lebih hemat karena pakai listrik. Saya juga bisa jemput bola mendatangi orang-orang yang mau reparasi,” ujar Nur.

Selain itu, ada juga Riska, penjual nasi pecel yang merasa sangat terbantu dengan Mokokasi. Selain makanan yang dijual lebih higienis karena tertutup, Mokokasi juga membuat ia mampu menjangkau pelanggan yang lebih luas. 

Saat ini, Mokokasi dikembangkan menjadi paket-paket usaha yang ditawarkan kepada masyarakat di antaranya paket usaha kuliner (Mokokasi Food), paket usaha sembako (Mokokasi Mart), paket usaha bengkel (Mokokasi Jasa Engineering dan Electrical), dan sebagainya. 

Dibandrol dengan Harga Paket Rp 30 Juta per Unit

Peminat Mokokasi juga terus berdatangan. Sampun mengakui bahwa pihak sekolah bahkan sampai kekurangan modal. Para pemesan tidak hanya dari wilayah Madiun dan sekitarnya saja, tetapi juga dari luar Madiun, bahkan hingga luar Jawa.

“Kami tidak menjual mobil listrik karena nanti akan terhambat di aturan. Akan tetapi, kami menjual paket usaha di mana mobil listrik hanya menjadi sarana yang masuk dalam paket usaha yang dipesan oleh konsumennya,” kata Sampun.

Harga paket usaha Mokokasi sendiri cukup beragam bergantung jenis usaha yang dipesan. Harga rata-rata per paket usaha sekitar Rp 30 juta per unit. Harga tersebut sudah termasuk mobil listriknya serta pembelian Mokokasi dapat dicicil melalui koperasi yang dikelola oleh SMK PGRI 1 Mejayan. 

ZAHRANI JATI HIDAYAH

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Permendikbud Nomor 1/2021 Soal Syarat Usia Peserta Didik Baru dari TK hingga SMA, Masuk SD Umur Berapa?

1 hari lalu

Murid baru kelas 1 SDN 010 Cidadap berada dalam kelas pada hari pertama sekolah pasca libur kenaikan kelas, 17 Juli 2023. Sekolah ini hanya memiliki 15 murid baru di kelas 1 berdasarkan seleksi zonasi. TEMPO/Prima Mulia
Permendikbud Nomor 1/2021 Soal Syarat Usia Peserta Didik Baru dari TK hingga SMA, Masuk SD Umur Berapa?

Setiap periode penerimaan peserta didik baru, usia masuk sekolah anak selalu jadi perbincangan. Berikut Permendikbud Nomor 1/2021 mengaturnya.


Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

2 hari lalu

Peneliti mengoperasikan penggunaan kendaraan listrik Micro Electric Vehicle-Teleoperated Driving System (MEVi) di BRIN, Bandung, Jawa Barat, Rabu, 16 Februari 2022. Mobil ini memungkinkan pengguna mengoperasikannya dari jarak jauh. ANTARA FOTO/Novrian Arbi
Bahas Tantangan Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia, BRIN: Perlu Fokus

Implementasi program kendaraan listrik dinilai harus didukung ekosistem yang memadai.


BRI Bantu Usaha Kue Kering di Sidoarjo Penuhi Permintaan saat Lebaran

2 hari lalu

BRI Bantu Usaha Kue Kering di Sidoarjo Penuhi Permintaan saat Lebaran

Usaha kue kering Retas Snacks and Cookies semakin berkembang pesat setelah mendapat bantuan KUR dari BRI.


Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

3 hari lalu

Lokasi SPKLU di Tol Trans Jawa (ANTARA)
Ada 11.377 Pengecasan Mobil di SPKLU Sepanjang Periode Lebaran, Naik Lima Kali Lipat

Kenaikan transaksi di SPKLU tersebut tercatat hingga H+7 Lebaran.


Kemendag Gelar Festival Hari Konsumen Nasional

5 hari lalu

Dirjen Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga (PKTN) Kemendag, Moga Simatupang. TEMPO/Amelia Rahima Sari.
Kemendag Gelar Festival Hari Konsumen Nasional

Kementerian Perdagangan atau Kemendag menggelar festival untuk memperingati Hari Konsumen Nasional (Harkonas).


Sambut Hari Kartini, BCA Sediakan Kredit UMKM Perempuan Berbunga Rendah

6 hari lalu

BCA. Tempo/Tony Hartawan
Sambut Hari Kartini, BCA Sediakan Kredit UMKM Perempuan Berbunga Rendah

BCA menghadirkan program Kredit Multiguna Usaha khusus bagi perempuan pengusaha ataupun usaha yang memiliki mayoritas karyawan perempuan.


Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

7 hari lalu

Logo Tesla. Istimewa
Bersaing Sengit Lawan Produsen Mobil Listrik China, Tesla Mau Bikin Mobil Listrik Murah Tahun Ini

Tesla akan terus mengembangkan robotaksis self-driving, yang dikembangkan dari platform kecil, yang akan digunakan untuk mobil listrik murah Tesla.


PLN Jamin Ketersediaan SPKLU di Banten untuk Dukung Arus Balik Lebaran

7 hari lalu

Pekerja melakukan perawatan berkala Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) milik UTOMO Charger di area perkantoran di Jakarta, Kamis, 21 September 2023. Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik (SPKLU) di Jakarta baru memasang 8 titik, progres selanjutnya akan ada 100 titik di Jakarta hingga akhir tahun 2023. Tempo/Tony Hartawan
PLN Jamin Ketersediaan SPKLU di Banten untuk Dukung Arus Balik Lebaran

PLN menjamin ketersediaan SPKLU di Banten untuk mendukung pemudik yang menggunakan mobil listrik.


Mudik dengan Mobil Listrik, Ada 216 Penggunaan SPKLU Solo selama Periode Lebaran

8 hari lalu

Lokasi SPKLU di Tol Trans Jawa (ANTARA)
Mudik dengan Mobil Listrik, Ada 216 Penggunaan SPKLU Solo selama Periode Lebaran

PLN UP3 Surakarta telah menyiagakan sejumlah stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) dalam tol dan luar tol di wilayah kerjanya untuk momentum Lebaran 2024. Persiapan itu mendapat animo positif para pemilik kendaraan listrik dengan penggunaan SPKLU yang tercatat hingga 216 pengguna selama periode Siaga Lebaran mulai 1 hingga 16 April 2024.


GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

8 hari lalu

GM PLN UID Banten Operasikan 51 Unit SPKLU, Layani Arus Balik Jalur Mudik Tol Jakarta-Merak

Di setiap lokasi rest area SPKLU terdapat posko siaga PLN yang dapat dimanfaatkan para pengguna mobil listrik untuk beristirahat dan menunggu pengisian baterai.