"

OnePlus 11 dan Buds Pro 2 Sudah Tersedia Secara Global

OnePlus 11 dan OnePlus Buds Pro 2 telah resmi untuk pasar globar mulai 7 Februari 2023. (OnePlus/GSM Arena)
OnePlus 11 dan OnePlus Buds Pro 2 telah resmi untuk pasar globar mulai 7 Februari 2023. (OnePlus/GSM Arena)

TEMPO.CO, Jakarta - OnePlus 11 dan OnePlus Buds Pro 2 telah resmi untuk pasar globar mulai 7 Februari 2023. Sebelumnya, keduanya telah meluncur di Cina pada Januari 2023.

OnePlus 11

OnePlus 11  memiliki layar 6,7 inci 1440 x 3216 px Fluid AMOLED LTPO3 dan kecepatan refresh 120Hz adaptif serta kecerahan puncak 1300 nits.

Ada kamera selfie 16 MP di bagian depan. Sedangkan, di bagian belakang OnePlus 11 memiliki kamera utama 50 MP f/1.8 24mm dengan sensor IMX890 - 1/1.56 inci, kamera 32 MP f/2.0 48 mm 2x zoom dengan sensor IMX709 - 1/1.56 inci dan kamera 48 MP 115 derajat FoV unit ultrawide f/2.2 dengan fokus otomatis dan kapabilitas makro yang menggunakan sensor IMX581 - 1/2.0 inci.

Kamera dilengkapi dengan Hasselblad Camera for Mobile tuning generasi ke-3. Hal ini menambahkan fasilitas seperti Kalibrasi Warna Alami baru dengan Hasselblad, yang menggunakan sensor multi-spektral 13 saluran untuk mengidentifikasi cahaya dan warna, serta Mode Potret Hasselblad dan TurboRAW HDR milik OnePlus sendiri.

OnePlus 11 dilengkapi dengan chipset Snapdragon 8 Gen 2 4nm, dipasangkan dengan RAM 8 GB atau 16 GB. Penyimpanan masing-masing 128 GB dan 256 GB.

Kapasitas baterai 5.000 mAh mendukung pengisian kabel SUPERVOOC 100W. Untuk pasar Amerika Utara mendapatkan pengisian daya kabel SUPERVOOC 80W. Perusahaan menjanjikan pengisian hingga 100 persen dalam 27 menit, namun tidak ada pengisian nirkabel di OnePlus 11.

OnePlus mengatakan 11 adalah OnePlus pertama yang memenuhi syarat untuk empat pembaruan OxygenOS utama dan lima tahun pembaruan keamanan.

Perangkat tersedia dalam warna Titan Black dengan lapisan buram matte pada panel kaca dan Eternal Green dengan lapisan mengkilap. Ponsel dapat mulai dipesan per tanggal 7 Februari 2023 mulai dari $699  untuk model 8 GB/128GB, dan $799 untuk varian 16 GB/256GB.

OnePlus Buds Pro 2

Earbud andalan baru ini merupakan hasil kerja sama dengan pembuat speaker Denmark Dynaudio dan memiliki driver ganda MelodyBoost 11 mm+6 mm.

OnePlus Buds Pro 2 menghadirkan dukungan audio spasial, yang bersama dengan Dolby Head Tracking pada OnePlus 11, memungkinkan efek audio 3D saat memutar kepala di aplikasi seperti YouTube dan Disney+.

Perangkat memiliki Smart Adaptive Noise Cancellation bersertifikasi TUV yang dapat menghilangkan kebisingan sekitar sebanyak 48 dB. Ada juga mode transparansi yang memungkinkan dunia luar masuk untuk memungkinkan percakapan dengan orang-orang, bahkan saat masih aktif.

Buds Pro 2 akan bertahan hingga 39 jam dengan ANC mati. Casing dapat mengisi daya secara nirkabel melalui pengisi daya Qi apa pun atau kabel melalui USB-C.

Buds Pro 2 hadir dalam warna Hitam dan Hijau yang cocok dengan OnePlus 11, mulai dari $179 sekitar Rp 1.900.000 melalui situs web OnePlus dan Amazon. Penjualan dimulai pada 16 Februari 2023. Pasar India mendapatkan OnePlus Buds Pro 2R eksklusif dalam warna Putih, dengan harga INR 9.999. 

GSM ARENA

Baca:
OnePlus 11 Resmi dengan Snapdragon 8 Gen 2 dan Kamera Hasselblad

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.








Realme GT Neo5 SE dengan Snapdragon 7+ Gen 2 Bakal Rilis 3 April

5 jam lalu

Realme GT Neo5 SE (Realme)
Realme GT Neo5 SE dengan Snapdragon 7+ Gen 2 Bakal Rilis 3 April

Realme GT Neo5 SE menggunakan tiga kamera di punggungnya.


Seri Huawei P60 Resmi dengan Lensa Bukaan Variabel dan Pesan Satelit Dua Arah

6 jam lalu

Huawei P60 (kiri), P60 Pro and P60 Art (GSM Arena)
Seri Huawei P60 Resmi dengan Lensa Bukaan Variabel dan Pesan Satelit Dua Arah

Perusahaan membanggakan desain yang lebih eksperimental ke seri Huawei P60 dan beberapa fitur baru.


Samsung Galaxy A23 5G Hadirkan Varian RAM 8 GB dan 4 Kamera Belakang

1 hari lalu

Samsung Galaxy A23 5G hadirkan varian RAM 8 GB dan empat kamera belakang (Samsung)
Samsung Galaxy A23 5G Hadirkan Varian RAM 8 GB dan 4 Kamera Belakang

Samsung menyematkan empat kamera di Galaxy A23 5G untuk menyesuaikan kebutuhan setiap pengguna.


Xiaomi Rilis Redmi Note 12 Turbo dengan Snapdragon 7+ Gen 2 pada 28 Maret

1 hari lalu

Poster peluncuran Redmi Note 12 Turbo. (Weibo/GSM Arena)
Xiaomi Rilis Redmi Note 12 Turbo dengan Snapdragon 7+ Gen 2 pada 28 Maret

Xiaomi membanggakan penggunaan chipset Snapdragon 7+ Gen 2 yang baru pada Redmi Note 12 Turbo.


Survei Ungkap Pemakaian Ponsel Berpulsa Rp 100 Ribu di Indonesia

1 hari lalu

Ilustrasi bermain ponsel / handphone / smartphone /gadget. Shutterstock
Survei Ungkap Pemakaian Ponsel Berpulsa Rp 100 Ribu di Indonesia

Perusahaan riset pasar Populix mengungkap hasil survei perilaku masyarakat Indonesia dalam menggunakan ponsel, laptop, dan internet.


5 Penyebab HP Cepat Panas, Awas Meledak

2 hari lalu

Ponsel meledak diduga menjadi penyebab meninggalnya bocah di Ciamis. (Tangkapan Layar Tempo.co)
5 Penyebab HP Cepat Panas, Awas Meledak

Biasanya HP menjadi panas karena penggunaan yang berlebihan. Selain itu penyebab lainnya bersumber dari CPU bekerja terlalu keras.


10 Cara Mudah Mengatasi HP atau Ponsel yang Cepat Panas

3 hari lalu

Ilustrasi cahaya ponsel dapat merusak retina. amazonaws.com
10 Cara Mudah Mengatasi HP atau Ponsel yang Cepat Panas

Apabila HP Anda sering panas, berikut ada beberapa cara mengatasinya yang mudah


Takut Dimata-matai, Kremlin Larang Pejabatnya Menggunakan iPhone

3 hari lalu

Wakil Kepala Staf Pertama Kantor Kepresidenan Rusia, Sergei Kiriyenko. REUTERS
Takut Dimata-matai, Kremlin Larang Pejabatnya Menggunakan iPhone

Perintah berhenti menggunakan iPhone ditujukan untuk para pejabat yang terlibat dalam persiapan pemilihan presiden Rusia 2024.


Dua Varian Asus ROG Phone 7 Muncul di Geekbench dengan Snapdragon 8 Gen 2

5 hari lalu

Asus ROG Phone 6D (kiri), 6D Ultimate (kanan). (GSM Arena)
Dua Varian Asus ROG Phone 7 Muncul di Geekbench dengan Snapdragon 8 Gen 2

Dua Varian Asus ROG Phone 7 Muncul di Geekbench dengan Snapdragon 8 Gen 2


Xiaomi 13 Ultra dengan Charger 90W dan Pad 6 dengan Charger 67W Hadir di 3C

8 hari lalu

Dugaan gambar Xiaomi 13 Ultra telah beredar di platform media sosial Cina, Weibo. (Gizmochina)
Xiaomi 13 Ultra dengan Charger 90W dan Pad 6 dengan Charger 67W Hadir di 3C

Xiaomi 13 Ultra diperkirakan menjadi unggulan, mengingat betapa mengesankannya Xiaomi 13 Pro.