TEMPO.CO, Jakarta - Dari ajang Apple Worldwide Developers Conference atau WWDC yang berakhir hari ini, Jumat 9 Juni 2023, Apple mengumumkan perombakan besar di jajaan Mac. Chip M2 Ultra menjadi penambahan terbaru yang didapat jajaran komputer itu.
Mengikuti chip M1 Ultra dari tahun lalu, M2 Ultra menggabungkan dua chip Apple M2 Max melalui arsitektur Apple UltraFusion dengan bandwidth hingga 2,5TB/detik. Chip Apple top-end baru ini dibuat berbasis transistor 5 nm generasi kedua.
Apple mengklaim kinerja CPU menjadi 20 persen lebih cepat dibandingkan dengan M1 Ultra. GPU 76-core baru di dalam M2 Ultra juga menjadi 30 persen lebih cepat.
Neural Engine (NPU) 32-core pada M2 Ultra menawarkan peningkatan 40 persen dibandingkan dengan M1 Ultra. Belum terbasuk chip terbaru yang dapat dikonfigurasi dengan memori terpadu hingga 192 GB atau 50 persen lebih banyak daripada M1 Ultra, dan memiliki bandwidth 800 GB/detik atau dua kali lipat bandwidth M2 Max.
Bukan cuma hitungan di atas kertas, dalam hal kinerja di dunia nyata, Apple mengklaim pemrosesan video 50 persen lebih cepat dengan kemampuan memutar hingga 22 aliran video 8K ProRes. Pengguna dapat menghubungkan hingga 6 layar Pro Display Pro XDR.
Baca juga:
Chip M2 Ultra baru akan tersedia di dua Mac baru – M2 Ultra Mac Studio dan Mac Pro yang diperbarui. Itu artinya, pada Mac Studio kini tersedia dengan chip M2 Max dan M2 Ultra serta memori terpadu hingga 192 GB.
Apple juga memperbarui konektivitas di laptop itu melalui HDMI dengan dukungan untuk monitor 8K dan refresh rate 240 Hz. Mac Studio juga mendapatkan konektivitas Wi-Fi 6E dan Bluetooth 5.3.
Pada Mac Pro baru, selain chip M2 Ultra, Apple memberikan manfaat dari ekspansi PCIe dengan kemampuan untuk menambah dan menukar kartu video. Pengguna mendapatkan enam slot PCIe gen 4 terbuka.
Pengguna pro juga dapat menambahkan kartu pemrosesan sinyal digital (DSP), kartu I/O serial digital interface (SDI) atau jaringan dan penyimpanan tambahan tergantung pada alur kerja.
Mac Pro dengan M2 Ultra dapat menangani hingga 24 umpan kamera 4K dengan kemampuan untuk menyandikan ke ProRes. Kemampuan itu dapat dihubungkan ke enam Pro Display XDR dan juga mendapatkan konektivitas Wi-Fi 6E dan Bluetooth 5.3. I/O juga mencakup 2x port USB-A, 2x port HDMI 2.1 dan 2x port Ethernet 10GB serta jack headphone.
Harga dan penjualan
Mac Studio dengan chipset M2 Ultra bisa didapat mulai dari harga $1.999 atau 30,9 juta rupiah. Mac Pro dengan model Tower mulai dari $6.999 atau 108,55 juta rupiah , sedangkan model Rack akan mulai dari $7.499 atau 116,2 juta rupiah.
Tapi, kedua Mac dengan chip Apple terbaru itu baru akan akan tersedia, pertama-tama, di AS mulai minggu depan.
GSM ARENA
Pilihan Editor: Google Cloud Jakarta Summit 2023 Luncurkan Kursus AI Gratis untuk Umum
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.