Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

President University Buka Fakultas Kedokteran, Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Reporter

image-gnews
Kegiatan mahasiswa di President University Cikarang, dengar belajar di perpustakaan. Fotografer/Purwanta BS
Kegiatan mahasiswa di President University Cikarang, dengar belajar di perpustakaan. Fotografer/Purwanta BS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - President University (Presuniv) menerima surat keputusan (SK) dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah IV Jawa Barat-Banten mengenai pemberian izin untuk membuka fakultas kedokteran

Merujuk SK yang diteken pada 21 Agustus 2023 itu, President University diperbolehkan mendirikan program studi (prodi) kedokteran jenjang sarjana dan profesi dokter jenjang profesi. Lantas, apa saja syarat mendaftar di Fakultas Kedokteran Presuniv? 

Syarat Daftar Fakultas Kedokteran President University

Dilansir dari presunivcenter.com, seleksi masuk Fakultas Kedokteran President University (FKPU) tahun akademik (TA) 2023/2024 terbagi menjadi tiga tahapan, yaitu: 

1.    Seleksi administratif

Tahap I berupa seleksi administratif yang diselenggarakan secara daring (online). Calon mahasiswa baru diharuskan mengunggah rapor Sekolah Menengah Atas (SMA) kelas X dan XI. Kemudian pelamar mengetikkan nilai (skala 10-100) untuk mata pelajaran bahasa Indonesia, bahasa Inggris, matematika, kimia, dan biologi. 

Selain itu, calon peserta bisa mengunggah informasi prestasi akademik dan nonakademik (bersifat opsional), serta nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) 2023 (jika ada). 

Prestasi akademik yang dimaksud adalah juara kelas, juara paralel sekolah, juara debat, juara Olimpiade Sains Nasional (OSN), juara lomba esai, dan penghargaan lainnya yang berkaitan dengan kegiatan akademik di SMA. 

Sedangkan prestasi nonakademik, misalnya ketua Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS), ketua Majelis Perwakilan Kelas (MPK), ketua ekstrakurikuler, ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), juara lomba seni (drama, pertunjukan, atau Festival Lomba Seni Siswa Nasional/FLS2N), juara lomba olahraga (Olimpiade Olahraga Siswa Nasional/O2SN, Pekan Olahraga Nasional/PON, atau Sea Games), atau juara pidato bahasa Inggris di SMA. 

2.    Ujian saringan masuk

Tahap II juga dilaksanakan online, meliputi President University English Test (PUET), President University Attitude Test (PUAT), dan tes psikologi. 

3.    Wawancara dan tes kesehatan

Wawancara diadakan secara tatap muka atau luring (offline) di kampus President University. Tak hanya itu, calon mahasiswa baru Fakultas Kedokteran President University juga harus mengikuti serangkaian tes kesehatan (medical checkup), meliputi tes buta warna, tes kesehatan, tes Hepatitis-B, dan tes bebas narkoba. 

Untuk nilai angka rapor mata pelajaran kelas X dan XI (semester 1-4), ada ketentuan yang harus dipenuhi, antara lain:

-    Pilihlah dan input nilai (matematika, bahasa Inggris, bahasa Indonesia, kimia, dan biologi) yang paling tinggi.

-    Bandingkan nilai angka keterampilan vs pengetahuan, wajib vs minat, atau umum vs permintaan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

-    Nilai angka yang dimasukkan harus sesuai dengan nilai angka rapor (soft copy yang diunggah). 

Cara Daftar Fakultas Kedokteran President University

Adapun langkah-langkah cara mendaftar program studi Sarjana Kedokteran FKPU adalah sebagai berikut.

1. Kunjungi situs https://presunivcenter.com/reg_med/.

2. Gulir layar hingga menemukan bagian ‘Formulir Registrasi’.

3. Isi formulir, meliputi nama lengkap asal sekolah, tipe asal sekolah, tahun lulus SMA, tanggal lahir, nomor handphone (HP), agama, alamat email, jenis kelamin, informasi orang tua (nama, pekerjaan, nama institusi, pendapatan, dan nomor HP), serta alamat domisili.

4. Unggah dokumen rapor kelas X dan XI (semester 1-4) dengan format .pdf, .zip, .jpg, atau .png serta ukuran maksimal 3 MB.

5. Ketikkan nilai rapor sesuai dokumen yang diunggah untuk masing-masing mata pelajaran.

6. Unggah sertifikat dan isi deskripsi prestasi akademik atau nonakademik (opsional).

7. Unggah sertifikat UTBK, isi nomor peserta, dan Nomor Induk Siswa Nasional atau NISN (opsional).

8. Pilih alasan memilih dan mengetahui informasi pendaftaran Fakultas Kedokteran President University.

9. Pastikan informasi yang diisikan lengkap dan benar, lalu tekan tombol ‘Daftar’. 

MELYNDA DWI PUSPITA 

Pilihan Editor: Ramai Kampus Buka Fakultas Kedokteran, Dirjen Kemenkes Sebut Jumlah Dokter Masih Kurang

Iklan

Berita Selanjutnya




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cerita Si Kembar Berprestasi, Selalu Bersama dari TK hingga Kuliah di Fakultas Kedokteran

2 hari lalu

Foto Hamdan Rizqi dan Syukron Rizqi mahasiswa FK UM Surabaya. Foto/um-surabaya.ac.id
Cerita Si Kembar Berprestasi, Selalu Bersama dari TK hingga Kuliah di Fakultas Kedokteran

Sepasang kakak-adik kembar berhasil diterima di Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Muhammadiyah (UM) Surabaya.


Cerita Annisa Raih Gelar Dokter, Bermula Bertemu Lansia Kejang di Angkot

8 hari lalu

Ilustrasi beasiswa. shutterstock.com
Cerita Annisa Raih Gelar Dokter, Bermula Bertemu Lansia Kejang di Angkot

Melalui beasiswa, Annisa bisa menyelesaikan pendidikan S1 Kedokteran di Universitas Jenderal Soedirman.


Fakta-fakta Kasus Dokter Gadungan di Surabaya

9 hari lalu

Ini Kronologi. kasus Lulusan SMA Jadi Dokter Gadungan di Surabaya
Fakta-fakta Kasus Dokter Gadungan di Surabaya

Dokter gadungan bernama Susanto bertugas di klinik keselamatan dan kesehatan kerja PT Pertamina EP IV Cepu Jawa Tengah.


Pertemuan Asosiasi Ahli Bedah Anak Pasifik Digelar di Bali, Diikuti 300 Dokter

15 hari lalu

Ketua Umum Perbani, Dr. I Made Darmajaya. (Foto: Perbani)
Pertemuan Asosiasi Ahli Bedah Anak Pasifik Digelar di Bali, Diikuti 300 Dokter

Indonesia dilaporkan bakal menjadi tuan rumah penyelenggaraan The Pacific Association of Pediatric Surgeons (Asosiasi Ahli Bedah Anak Pasifik) 56th.


Pasien Kanker di Belgia Tewas Dicekik Dokter setelah Suntik Euthanasia Tak Mempan

17 hari lalu

Ilustrasi pasien koma. shutterstock.com
Pasien Kanker di Belgia Tewas Dicekik Dokter setelah Suntik Euthanasia Tak Mempan

Seorang pasien kanker tewas dicekik setelah euthanasia yang dimintanya tidak mempan untuk mengakhiri hidupnya secara sukarela.


Mahasiswa Spesialis Fakultas Kedokteran UGM Akan Dapat Imbalan Jasa dari RSUP Sardjito

17 hari lalu

RSUP Dr. Sardjito. Kredit: Telemedicine
Mahasiswa Spesialis Fakultas Kedokteran UGM Akan Dapat Imbalan Jasa dari RSUP Sardjito

Kabar gembira bagi mahasiswa spesialis dan subspesialis di Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan UGM.


Ramai Kampus Buka Fakultas Kedokteran, Dirjen Kemenkes Sebut Jumlah Dokter Masih Kurang

24 hari lalu

Ilustrasi surat keterangan sakit / sehat dari dokter. Nieuwsblad.be
Ramai Kampus Buka Fakultas Kedokteran, Dirjen Kemenkes Sebut Jumlah Dokter Masih Kurang

Selain Preuniv, sejumlah kampus yang telah membuka Fakultas Kedokteran adalah IPB University, Unnes, Unesa dan ITS.


Lagi, Izin Baru Fakultas Kedokteran Terbit, Kali Ini untuk President University

24 hari lalu

Kegiatan mahasiswa di President University Cikarang, dengar belajar di perpustakaan. Fotografer/Purwanta BS
Lagi, Izin Baru Fakultas Kedokteran Terbit, Kali Ini untuk President University

Merujuk SK yang diterbitkan pada 21 Agustus 2023 tersebut, Kemendikbudristek mengizinkan Presuniv untuk membuka program studi kedokteran.


Gagal Kuliah Kedokteran di Cina, Anak Petani Ini Justru Dapat Beasiswa di Amerika

30 hari lalu

Rahmat peraih beasiswa di Amerika. Dokumentasi: Kemenag.
Gagal Kuliah Kedokteran di Cina, Anak Petani Ini Justru Dapat Beasiswa di Amerika

Gagal kuliah Kedokteran, ini kisah Rahmat raih beasiswa ke Amerika.


UIN Walisongo Bersiap Buka Fakultas Kedokteran, Sudah Ada 41 Dokter Bergabung

32 hari lalu

Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang. SUMBER FOTO : walisongo.ac.id KOMUNIKA ONLINE
UIN Walisongo Bersiap Buka Fakultas Kedokteran, Sudah Ada 41 Dokter Bergabung

Beberapa tahapan sedang dilakukan UIN Walisongo dalam persiapan pembukaan Fakultas Kedokteran.