Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cerita Siswa di Bali Bikin Tisu Wajah dari Limbah Kulit Jagung

image-gnews
Dua siswi SMA Bali Mandara memamerkan inovasi kreatif mereka berupa tisu wajah berbahan dasar kulit jagung dalam ajang FIKSI 2023 di Smesco Jakarta, 27 September 2023. TEMPO/Annisa Febiola
Dua siswi SMA Bali Mandara memamerkan inovasi kreatif mereka berupa tisu wajah berbahan dasar kulit jagung dalam ajang FIKSI 2023 di Smesco Jakarta, 27 September 2023. TEMPO/Annisa Febiola
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Dua siswi Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri Bali Mandara kembangkan tisu wajah dari limbah kulit jagung. Luh De Tria Erista Dewi dan Kadek Widiastini memamerkan inovasi mereka itu dalam ajang Festival Inovasi dan Kewirausahaan Siswa Indonesia (FIKSI) 2023 di Smesco, Jakarta. Ajang pameran bagi siswa SMA dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) ini akan berlangsung sampai 30 September 2023.

Inovasi dua siswi Bali ini berangkat dari keresahan melihat limbah kulit jagung di sekitar lingkungan mereka yang kurang dimanfaatkan. Luh De Tria mengatakan masyarakat sekitar tak mengetahui bahwa kulit jagung dapat diolah menjadi produk kreatif yang bermacam-macam.

"Di daerah kami hanya dijadikan pembungkus dodol. Jadi, kami berinovasi agar (kulit jagung) bisa digunakan masyarakat luas," kata Tria pada Rabu, 27 September 2023. 

Mereka memulai pengembangan ide tisu berbahan dasar kulit jagung sejak Juli 2023. Proses pembuatan tisu dimulai dengan merebus kulit jagung selama kurang lebih 1,5 jam. Kulit jagung direbus dengan cairan Natrium Hidroksida (NaOH) untuk menghilangkan selulosa pada serat jagung. 

Selanjutnya, kulit jagung dijemur selama 1,5 jam. Pada tahap inilah tim sempat mengalami kendala. "Kami masih bingung mau menggunakan alas seperti apa. Awalnya kami gunakan alas kain, kami gagal. Kami ulang lagi menggunakan kertas bening dan ternyata berhasil," kata Tria.

Usai proses penjemuran, lanjut ke tahap pemutihan kulit jagung. Pemutihan dilakukan dengan menambahkan cairan Hidrogen Peroksida (H2O2) konsentrasi rendah, yakni 3 persen. H2O2 konsentrasi rendah merupakan senyawa kuat yang biasanya digunakan pada pemutih, cairan anti infeksi, pasta gigi dan bahan lain. Sifat dari senyawa ini adalah dapat larut di dalam air. 

Kulit jagung yang telah melewati proses pemutihan akan dihaluskan menggunakan blender. Tim menambahkan coconut oil dan sedikit tepung tapioka dalam proses ini. Coconut oil berfungsi untuk melembutkan lembaran tisu nantinya, sedangkan tepung tapioka untuk mengeratkan. Hasil pada tahap ini berupa bubur. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kemudian, tisu pun mulai dicetak. Pencetakan dilakukan menggunakan alat sablon. "Kami menyiapkan kontainer berisi air, lalu dicetak jadi lembaran-lembaran tisu," ujar Kadek Widiastini. 

Terakhir, lembaran-lembaran tisu didiamkan di dalam ruangan selama satu hari sampai kering. "Kalau di bawah matahari, nanti terlalu kering," kata Kadek. 

Tisu wajah dari kulit jagung ini juga melewati uji di laboratorium sekolah. Seluruh kebutuhan tim dalam proses pengembangan ide ini difasilitasi oleh sekolah.

Nantinya, tim akan menjalin kemitraan bersama petani jagung dan produsen tisu. "Kami akan bekerja sama dengan para petani jagung dan produsen tisu yang sudah ada. Kulit jagung dari petani akan diolah menjadi tisu," kata Kadek.

Pilihan Editor: Dosen Unpad Ciptakan Plastik Kemasan Ramah Lingkungan dari Limbah Cangkang Udang

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pameran DIATF 2023 Digelar: Promo Cashback hingga 500 Ribu, Kuota 100 Tiap Hari

2 hari lalu

Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo dalam pembukaan Di Indonesia Aja Travel Fair (DIATF) 2023 di Terra Atrium, Lantai LG Mall Central Park, Jakarta Barat, pada Jumat, 1 Desember 2023. TEMPO/Defara Dhanya
Pameran DIATF 2023 Digelar: Promo Cashback hingga 500 Ribu, Kuota 100 Tiap Hari

Pameran DIATF 2023 berkolaborasi lima bank, yakni BCA, BNI, BRI, Mandiri, dan CIMB Niaga, yang masing-masing memberikan cashback sebesar Rp 500 ribu.


Studio di Bandung Ajak Pengunjung Lihat Pameran Karya Sambil Mengepel Lantai

3 hari lalu

Seri karya berjudul Rational Suspicion karya kelompok seniman dari Studio Pancaroba di Bandung. (Dok.Pameran)
Studio di Bandung Ajak Pengunjung Lihat Pameran Karya Sambil Mengepel Lantai

Sebelum melihat karya di ruang pameran, pengunjung diminta untuk melepas alas kaki dan menggantinya dengan sepatu khusus.


Mengenal Dirandra, Maskot Pimnas ke-36: Lambang Harimau yang Lahir dari Inspirasi Budaya Sunda

3 hari lalu

 Dirandra, sang maskot Pimnas ke-36. Dok: Unpad.
Mengenal Dirandra, Maskot Pimnas ke-36: Lambang Harimau yang Lahir dari Inspirasi Budaya Sunda

Di tengah semaraknya pelaksanaan Pimnas ke-36 di kampus Unpad, kehadiran Dirandra, sang maskot Pimnas ke-36 mencuri perhatian.


Mahasiswa Kedokteran UI Buat Aplikasi Carebuddy untuk Bantu Pendamping Lansia

3 hari lalu

Bryant Lewi Santoso, Maritza Andreanne Rafa Ayusha dan Muhammad Candrika Agyawisnu Yuwono ketika menerima Juara Pertama dalam kompetisi
Mahasiswa Kedokteran UI Buat Aplikasi Carebuddy untuk Bantu Pendamping Lansia

Sebanyak tiga mahasiswa Universitas Indonesia (UI) menciptakan aplikasi Carebuddy, platform untuk meringankan beban para "caregiver".


Cara Cek Status Penerima KJP Plus lewat HP untuk Siswa SD, SMP, dan SMA

4 hari lalu

Ilustrasi KJP
Cara Cek Status Penerima KJP Plus lewat HP untuk Siswa SD, SMP, dan SMA

Cara cek status penerima KJP Plus secara online menggunakan NIK KTP melalui tautan kjp.jakarta.go.id


Airlangga: Pameran Inabuyer EV Expo 2023 Dukung Industri Kendaraan Listrik Buatan Lokal dan UMKM

5 hari lalu

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dan Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Hadi Tjahjanto dalam konferensi pers usai Rakernas Reforma Agraria di Jakarta Selatan pada Selasa, 31 Oktober 2023. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Airlangga: Pameran Inabuyer EV Expo 2023 Dukung Industri Kendaraan Listrik Buatan Lokal dan UMKM

Pameran sepeda motor listrik dan ekosistemnya Inabuyer EV Expo 2023 resmi digelar hingga 30 November di Smesco Exhibition Hall, Jakarta Selatan.


Kemendikbud Sebut Angka Partisipasi Sekolah di Indonesia Sudah Baik, Begini Rinciannya

5 hari lalu

Ilustrasi siswa yang akan memulai kegiatan belajar mengajar. (Foto: Dok. Kemdikbud)
Kemendikbud Sebut Angka Partisipasi Sekolah di Indonesia Sudah Baik, Begini Rinciannya

Makin tinggi Angka Partisipasi Sekolah berarti makin banyak usia sekolah yang bersekolah di suatu daerah.


Kesalahan Menggunakan Tisu Toilet yang Berisiko pada Kesehatan

7 hari lalu

Ilustrasi wanita di toilet. Shutterstock
Kesalahan Menggunakan Tisu Toilet yang Berisiko pada Kesehatan

Pakar menyatakan kesalahan terbesar yang biasa dilakukan orang adalah mengusapkan tisu toilet dari arah belakang ke depan.


Eco-chop, Inovasi Wadah Makanan Ramah Lingkungan Buatan Mahasiswa Unair

7 hari lalu

Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga kembali mencetak juara pada bidang kewirausahaan. Dok.Unair
Eco-chop, Inovasi Wadah Makanan Ramah Lingkungan Buatan Mahasiswa Unair

Tim mahasiswa Unair meraih juara I pada bidang manufaktur dan teknologi terapan dalam KMI Awards Puspresnas 2023.


DKI Perketat Seleksi Penerima KJP Plus Buntut Temuan 70 Ribu Siswa Tak Layak

9 hari lalu

Warga menunjukkan Kartu Jakarta Pintar serta bukti pembayaran saat membeli pangan murah di RPTRA Jatinegara, Jakarta, Kamis, 15 Agustus 2019.  Pangan murah ini hanya ditujukan bagi warga yang memiliki KJP Plus, Kartu Pekerja, dan Kartu Lansia Jakarta untuk meningkatkan gizi anak-anak di Jakarta. TEMPO/Hilman Fathurrahman W
DKI Perketat Seleksi Penerima KJP Plus Buntut Temuan 70 Ribu Siswa Tak Layak

Dinas Pendidikan DKI Jakarta harus menentukan skala prioritas untuk penerima manfaat KJP Plus tahap II 2023.