Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mahasiswa UI Raih Beasiswa dari Posco, Dapat Dana Pendidikan US$ 1.500 per Tahun

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Logo POSCO terlihat di kantor pusat perusahaan di Seoul, Korea Selatan, 20 Juli 2016. [REUTERS / Kim Hong-Ji]
Logo POSCO terlihat di kantor pusat perusahaan di Seoul, Korea Selatan, 20 Juli 2016. [REUTERS / Kim Hong-Ji]
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak 20 mahasiswa Universitas Indonesia (UI) program sarjana dan pascasarjana menerima beasiswa dari Posco TJ Park Foundation. Beasiswa ini berupa bantuan dana pendidikan sejumlah US$ 1.500 per mahasiswa untuk periode satu tahun.

Adapun penerima beasiswa ini antara lain Kautsar Muhammad Iqbal, Aleg Restu Pridana Putra, Ibrenna Raissa Putri, Devina Arinda, Ariadne Jasmine Ardiana, Romi Naufal Karim, Nabila Keishafa Lutfiah dan Gadis Alila Kuncoro dari Fakultas Teknik; Priskila Saur Novelia Br. Napitupulu dan  Jason Immanuel Hendrawan dari Fakultas Hukum; Ali Ridho Al Jufri, Nicole Accalia Angriawan dan Rachmasari Nur Al-husin dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

Selanjutnya, Hendrik Ignatius Damanik dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis; Gusti Agung Ayu Tehila Putri Cahyadi dari Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya; Nadya Arifta Auliazaki dan  Qonita Nur Salamah dari Fakultas Kesehatan Masyarakat; Bryan Tjandra dari Fakultas Ilmu Komputer; Ni Luh Vidary Wiakta Putri dari Fakultas Psikologi; dan Feni Andriani dari Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam.

Kegiatan seremoni pemberian beasiswa ini digelar pada Selasa, 7 November 2023 di kampus UI Depok. Sekretaris Universitas UI Agustin Kusumayati menyambut hangat kedatangan perwakilan Posco TJ Park Foundation serta para penerima beasiswa.

“Saya ingin menyampaikan rasa terima kasih kepada Posco TJ Park Foundation atas kunjungan dan beasiswa yang diberikan kepada mahasiswa kami. Kami berharap ke depan dengan adanya program ini, kerja sama yang terjadi di antara UI dan Posco TJ Park Foundation bisa semakin meluas,” kata Agustin dilansir dari situs UI pada Rabu, 8 November 2023.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Chairperson Posco TJ Park Foundation, Kim Sun Uk, turut mengucapkan selamat dan merasa bangga pada pencapaian para penerima beasiswa. “Saya berharap semoga beasiswa ini nantinya bukan hanya akan bermanfaat bagi masa depan kalian semua saja, tetapi juga bisa membantu memberikan kontribusi dalam mempererat hubungan antara Indonesia dan Korea Selatan," ujarnya.

TJ Park merupakan lembaga publik berupa yayasan yang fokus pada bidang sosial dengan misi meningkatkan kemampuan, bakat dan talenta sumber daya manusia di kawasan asia lewat budaya juga kegiatan akademis.

TJ Park berada di bawah naungan Posco yang merupakan perusahaan internasional asal Korea Selatan di bidang produksi baja. Beasiswa Posco Asia Fellowship ini bertujuan untuk menumbuhkan calon pemimpin dari Asia, meningkatkan pengetahuan antarnegara untuk berkontribusi pada perdamaian dunia juga kemakmuran bersama.

Pilihan Editor: Asa Mohammed, Mahasiswa Asal Gaza di UGM yang Ingin Kembangkan Bioteknologi di Palestina

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia 2024 Dibuka, Simak Syarat dan Jadwalnya

7 jam lalu

Ilustrasi beasiswa. Freepik
Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia 2024 Dibuka, Simak Syarat dan Jadwalnya

Kemendikbudristek membuka pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI) 2024 hingga 15 Juni 2024.


Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

20 jam lalu

Sidang tuntutan Altafasalya Ardnika Basya,  terdakwa pembunuhan mahasiswa UI Muhammad Naufal Zidan di Pengadilan Negeri Depok, Kecamatan Cilodong, Depok, Rabu, 13 Maret 2024. Foto : Humas Kejari Depok
Altaf Pembunuh Mahasiswa UI Divonis Penjara Seumur Hidup, Jaksa Ajukan Banding

JPU akan banding setelah majelis hakim menjatuhkan vonis seumur hidup terhadap Altaf terdakwa pembunuhan mahasiswa UI Muhammad Naufal Zidan.


Hari Pendidikan Nasional: Universitas Jember Cetak Mahasiswa Kedokteran IPK 4,00

21 jam lalu

Kampus Universitas Jember. Sumber foto : unej.co.id KOMUNIKA ONLINE
Hari Pendidikan Nasional: Universitas Jember Cetak Mahasiswa Kedokteran IPK 4,00

Peringatan Hari Pendidikan Nasional di Universitas Jember, Kamis 2 Mei 2024, diwarnai dengan pencapaian satu mahasiswanya yang lulus nilai sempurna.


Cerita Peserta Disabilitas Ikut UTBK 2024 di UI

21 jam lalu

Panitia membantu peserta difabel selama pelaksanaan UTBK SNBT hari kedua di Universitas Indonesia (UI). Pelaksanaan tes bagi peserta penyandang tunanetra dilaksanakan pada sesi ke-3 di Lab 1105 Fasilkom, Gedung Lama, Kampus UI Depok. Dok. Istimewa
Cerita Peserta Disabilitas Ikut UTBK 2024 di UI

Begini cerita Makhsun Intikhon, penyandang disabilitas netra yang mengikuti UTBK untuk kedua kalinya di UI.


Keterbatasan Tak Jadi Penghalang, 120 Peserta Difabel Ikuti UTBK SNBT 2024 di UI

23 jam lalu

Panitia membantu peserta difabel selama pelaksanaan UTBK SNBT hari kedua di Universitas Indonesia (UI). Pelaksanaan tes bagi peserta penyandang tunanetra dilaksanakan pada sesi ke-3 di Lab 1105 Fasilkom, Gedung Lama, Kampus UI Depok. Dok. Istimewa
Keterbatasan Tak Jadi Penghalang, 120 Peserta Difabel Ikuti UTBK SNBT 2024 di UI

UI menyiapkan berbagai fasilitas khusus bagi para peserta difabel, terutama untuk peserta tunanetra dalam UTBK SNBT 2024.


Siapa Sosok David Tobing yang Gugat Rocky Gerung?

2 hari lalu

David L Tobing. ANTARA/Puspa Perwitasari
Siapa Sosok David Tobing yang Gugat Rocky Gerung?

Rocky Gerung dinyatakan tidak bersalah dalam gugatan penghinaan presiden yang diajukan David Tobing. Bagaimana kilas baliknya?


Gagas Pengungsian Ramah Lingkungan, Mahasiswa UI Pertahankan Juara CIOB

2 hari lalu

Warga korban bencana beraktivitas di Hunian Sementara (Huntara) Shelter Talise, Palu, Sulawesi Tengah, Senin 23 September 2019. Menjelang setahun bencana Sulteng, jumlah pengungsi yang telah menempati Huntara baik yang dibangun Kementerian PUPR maupun BUMN dan lembaga sosial non pemerintah lainnya berdasarkan data Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) Bencana Sulteng sebanyak 19.183 Kepala Keluarga (KK) dari sekitar 53.172 KK yang terdampak bencana. ANTARA FOTO/Basri Marzuki
Gagas Pengungsian Ramah Lingkungan, Mahasiswa UI Pertahankan Juara CIOB

Mahasiswa FTUI kembali memenangkan kompetisi proyek konstruksi inovatif yang diadakan CIOB. Tim UI mencetuskan shelter ramah lingkungan.


Tinjau UTBK di UI, Ketua Umum SNPMB Sebut Proses Berjalan Sesuai Prosedur

2 hari lalu

Ketua Umum Tim Penanggung Jawab Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) Prof. Drs. H. Ganefri, M.Pd., Ph.D.; Dirjen Diktiristek, Prof. rer nat Abdul Haris; Plt. Wakil Rektor bidang Akademik dan Kemahasiswaan UI, Prof. Dr. Ir. Dedi Priadi, DEA. ANTARA/HO: Humas UI
Tinjau UTBK di UI, Ketua Umum SNPMB Sebut Proses Berjalan Sesuai Prosedur

Ketua Umum Tim Penanggungjawab Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB), Ganefri, mengatakan pelaksanaan UTBK SNBT tahun 2024 hari pertama berjalan lancar.


Baznas - Muhammadiyah Gulirkan Program Pengembangan SDM Unggul

3 hari lalu

Baznas - Muhammadiyah Gulirkan Program Pengembangan SDM Unggul

Kolaborasi antara Baznas dengan Muhammadiyah dalam pemanfaatan dana zakat, bisa memberikan manfaat yang besar bagi kepentingan umat


Pusat UTBK UI Siapkan 57 Ruang dan 2.111 Komputer untuk 52.148 Peserta Ujian

3 hari lalu

Sejumlah peserta bersiap mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) saat seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Senin, 8 Mei 2023. Pusat UTBK Universitas Indonesia (UI) menyiapkan lokasi ujian SNBT 2023 untuk 53.293 peserta, lokasi ini terbagi dua, Kampus UI Depok dan Kampus UI Salemba, Jakarta Pusat. ANTARA/Yulius Satria Wijaya
Pusat UTBK UI Siapkan 57 Ruang dan 2.111 Komputer untuk 52.148 Peserta Ujian

Terdapat 52.148 peserta UTBK 2024 yang akan melaksanakan ujian di Pusat UTBK UI.