Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Daftar Gunung Berapi Aktif di Indonesia, Terbanyak di Pulau Jawa

Reporter

image-gnews
Gunung Marapi yang mengeluarkan abu vulkanik terlihat dari Nagari Batu Palano, Agam, Sumatera Barat, Senin 4 Desember 2023. Gunung dengan ketinggian 2.891 mdpl itu mengalami beberapa kali erupsi dan embusan sejak Minggu 3 Desember 2023 dengan status berdasarkan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) yakni waspada level II.  ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra
Gunung Marapi yang mengeluarkan abu vulkanik terlihat dari Nagari Batu Palano, Agam, Sumatera Barat, Senin 4 Desember 2023. Gunung dengan ketinggian 2.891 mdpl itu mengalami beberapa kali erupsi dan embusan sejak Minggu 3 Desember 2023 dengan status berdasarkan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) yakni waspada level II. ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Gunung berapi Marapi yang terletak di Kabupaten Agam dan Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat mengalami erupsi pada Ahad, 3 Desember 2023. Badan Pencarian dan Pertolongan atau SAR Sumatera Barat mencatat hingga Selasa malam, ada 22 orang dinyatakan tewas.

Kepala Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Hendra Gunawan mengatakan erupsi tersebut sulit diprediksi sehingga minim peringatan dini. “Sangat miskin gempa vulkanik di Gunung Marapi,” kata dia saat dihubungi pada Ahad, 3 Desember 2023. 

Selain Gunung Marapi, di mana sajakah gunung api aktif di Indonesia? 

Daftar Gunung Berapi Aktif di Indonesia

Dilansir dari situs Multiplatform Application for Geohazard Mitigation and Assessment in Indonesia atau MAGMA Indonesia, Indonesia menjadi negara yang memiliki gunung api aktif paling banyak di dunia, yaitu sebanyak 127. Dari 127 gunung berapi tersebut, hanya 69 yang bersifat aktif berdasarkan pantauan PVMBG. 

Gunung api sendiri dibagi menjadi tiga tipe, yaitu tipe A, tipe B dan tipe C. Gunung api tipe A di Tanah Air berjumlah 76 yang memiliki catatan sejarah letusan sekurang-kurangnya sekali setelah 1600 Masehi. 

Selanjutnya, gunung api tipe B merupakan gunung yang mengalami erupsi magmatik minimal sekali setelah 1600 Masehi dan masih menunjukkan gejala, seperti solfatara dengan jumlah 30 di Indonesia. Sedangkan gunung api tipe C tidak tercatat mengalami letusan dalam sejarah, tetapi masih memperlihatkan jejak aktivitas vulkanik yang jumlahnya 21 di Indonesia. 

Tipe A

1.           Gunung Seulawah Agam di Sumatera.

2.           Gunung Peuet Sague di Sumatera.

3.           Gunung Burni Telong di Sumatera.

4.           Gunung Sinabung di Sumatera.

5.           Gunung Sorik Marapi di Sumatera.

6.           Gunung Marapi di Sumatera.

7.           Gunung Tandikat di Sumatera.

8.           Gunung Talang di Sumatera.

9.           Gunung Kerinci di Sumatera.

10.         Gunung Dempo di Sumatera.

11.         Gunung Kaba di Sumatera.

12.         Gunung Anak Krakatau di Sumatera.

13.         Gunung Sumbing di Jawa.

14.         Gunung Salak di Jawa.

15.         Gunung Gede di Jawa.

16.         Gunung Tangkuban Perahu di Jawa.

17.         Gunung Guntur di Jawa.

18.         Gunung Papandayan di Jawa.

19.         Gunung Galunggung di Jawa.

20.         Gunung Ciremai di Jawa.

21.         Gunung Slamet di Jawa.

22.         Gunung Dieng di Jawa.

23.         Gunung Sindoro di Jawa.

24.         Gunung Merapi di Jawa.

25.         Gunung Kelud di Jawa.

26.         Gunung Arjuno Welirang di Jawa.

27.         Gunung Bromo di Jawa.

28.         Gunung Semeru di Jawa.

29.         Gunung Lamongan di Jawa.

30.         Gunung Raung di Jawa.

31.         Gunung Ijen di Jawa.

32.         Gunung Batur di Bali.

33.         Gunung Agung di Bali.

34.         Gunung Rinjani/Barujari di Nusa Tenggara Barat.

35.         Gunung Tambora di Nusa Tenggara Barat.

36.         Gunung Sangeangapi di Nusa Tenggara Barat.

37.         Gunung Inielika di Nusa Tenggara Timur.

38.         Gunung Inerie di Nusa Tenggara Timur.

39.         Gunung Ebulobo di Nusa Tenggara Timur.

40.         Gunung Kelimutu di Nusa Tenggara Timur.

41.         Gunung Iya di Nusa Tenggara Timur.

42.         Gunung Rokatenda di Nusa Tenggara Timur.

43.         Gunung Egon di Nusa Tenggara Timur.

44.         Gunung Lewotobi Laki-laki di Nusa Tenggara Timur.

45.         Gunung Lewotobi Perempuan di Nusa Tenggara Timur.

46.         Gunung Lereboleng di Nusa Tenggara Timur.

47.         Gunung Ili Boleng di Nusa Tenggara Timur.

48.         Gunung Ile Lewotolok di Nusa Tenggara Timur.

49.         Gunung Iliwerung di Nusa Tenggara Timur.

50.         Gunung Batutara di Nusa Tenggara Timur.

51.         Gunung Sirung di Nusa Tenggara Timur.

52.         Gunung Hobal (bawah laut atau BL) di Nusa Tenggara Timur.

53.         Gunung Anak Ranakah di Nusa Tenggara Timur.

54.         Gunung Wetar di Maluku.

55.         Gunung Nieuwerkerk (BL) di Maluku.

56.         Gunung Wurlali di Maluku.

57.         Gunung Teon di Maluku.

58.         Gunung Nila di Maluku.

59.         Gunung Serua di Maluku.

60.         Gunung Banda Api di Maluku.

61.         Gunung Dukono di Maluku.

62.         Gunung Ibu di Maluku.

63.         Gunung Gamkonora di Maluku.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

64.         Gunung Gamalama di Maluku.

65.         Gunung Kie Besi di Maluku.

66.         Gunung Colo di Sulawesi.

67.         Gunung Ambang di Sulawesi.

68.         Gunung Soputan di Sulawesi.

69.         Gunung Lokon di Sulawesi.

70.         Gunung Mahawu di Sulawesi.

71.         Gunung Tangkoko di Sulawesi.

72.         Gunung Ruang di Sulawesi.

73.         Gunung Karangetang di Sulawesi.

74.         Gunung Awu di Sulawesi.

75.         Gunung Banua Wuhu (BL) di Sulawesi.

76.         Gunung Sangir (BL) di Sulawesi. 

Tipe B

77.         Gunung Burni Geureudong di Sumatera.

78.         Gunung Sibayak di Sumatera.

79.         Gunung Pusuk Buhit di Sumatera.

80.         Gunung Talamau di Sumatera.

81.         Gunung Sibual-buali di Sumatera.

82.         Gunung Sumbing di Sumatera.

83.         Gunung Kunyit di Sumatera.

84.         Gunung Belirang Beriti di Sumatera.

85.         Gunung Bukit Daun di Sumatera.

86.         Gunung Lumut Balai di Sumatera.

87.         Gunung Sekincau Belirang di Sumatera.

88.         Gunung Rajabasa di Sumatera.

89.         Gunung Pulosari di Jawa.

90.         Gunung Karang di Jawa.

91.         Gunung Patuha di Jawa.

92.         Gunung Wayang Windu di Jawa.

93.         Gunung Talaga Bodas di Jawa.

94.         Gunung Ungaran di Jawa.

95.         Gunung Merbabu di Jawa.

96.         Gunung Lawu di Jawa.

97.         Gunung Wilis di Jawa.

98.         Gunung Iyang Argopuro di Jawa.

99.         Gunung Ilimuda di Nusa Tenggara Timur.

100.     Gunung Ile Labalekang di Nusa Tenggara Timur.

101.     Gunung Yersey (BL) di Maluku.

102.     Gunung Emperor of China (BL) di Maluku.

103.     Gunung Manuk di Maluku.

104.     Gunung Todoko di Maluku.

105.     Gunung Sempu di Sulawesi.

106.     Gunung Klabat di Sulawesi. 

Tipe C

107.     Gunung Jaboi di Sumatera.

108.     Gunung Gayo Lesten/Kembar di Sumatera.

109.     Gunung Helatoba di Sumatera.

110.     Gunung Margabayur/Besar di Sumatera.

111.     Gunung Pematang Bata/Suoh di Sumatera.

112.     Gunung Ulubelu di Sumatera.

113.     Gunung Kiaraberes Gagak di Jawa.

114.     Gunung Perbakti di Jawa.

115.     Gunung Kawah Kamojang di Jawa.

116.     Gunung Kawah Manuk di Jawa.

117.     Gunung Kawah Karaha di Jawa.

118.     Gunung Waesano di Nusa Tenggara Timur.

119.     Gunung Poco Leok di Nusa Tenggara Timur.

120.     Gunung Kaldera Sokoria di Nusa Tenggara Timur.

121.     Gunung Ndetu Napi di Nusa Tenggara Timur.

122.     Gunung Riang Kotang di Nusa Tenggara Timur.

123.     Gunung Batu Kolok di Sulawesi.

124.     Gunung Tempang di Sulawesi.

125.     Gunung Tampusu di Sulawesi.

126.     Gunung Lahendong di Sulawesi.

127.     Gunung Sarongsong di Sulawesi. 

MELYNDA DWI PUSPITA 

Pilihan Editor:  5 Negara Penghasil Listrik Panas Bumi Terbesar di Dunia

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Sekilas Nama Mirip, Jangan Salah Bedakan Gunung Ruang dan Gunung Raung

3 hari lalu

Foto handout yang disediakan oleh Badan Pencarian dan Pertolongan Nasional (BASARNAS) menunjukkan asap dan abu erupsi Gunung Ruang dilihat dari desa Tagulandang, Sulawesi Utara, Indonesia, 19 April 2024. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi ( PVMBG) Kementerian ESDM melaporkan Gunung Ruang di Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara, meletus pada 16 April malam. Akibat letusan Gunung Ruang, 272 KK atau sekitar 828 jiwa dievakuasi. EPA-EFE/BASARNAS
Sekilas Nama Mirip, Jangan Salah Bedakan Gunung Ruang dan Gunung Raung

Gunung Ruang dan Gunung Raung, meskipun memiliki nama yang mirip merupakan dua gunung berapi yang berbeda.


Masa Tanggap Darurat Bencana Erupsi Gunung Ruang Tersisa Sepekan, Pendataan Masyarakat Masih Jadi PR

6 hari lalu

Personel Basarnas (Badan SAR Nasional) mengamati Gunung Ruang dari dermaga pelabuhan Tagulandang, Kabupaten Kepulauan Siau, Tagulandang, Biaro (Sitaro), Sulawesi Utara, Kamis 18 April 2024. Data Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) menyebutkan dalam kurun waktu 24 jam terakhir sudah terjadi lima kali erupsi dengan ketinggian 1.800 meter hingga 3.000 meter dari puncak Gunung Ruang yang menimbulkan suara gemuruh, gempa, dan kilatan petir vulkanik. ANTARA FOTO/HO-Basarnas
Masa Tanggap Darurat Bencana Erupsi Gunung Ruang Tersisa Sepekan, Pendataan Masyarakat Masih Jadi PR

BNPB mencatat masih ada pekerjaan rumah pada pendataan masyarakat yang terkena dampak bencana erupsi Gunung Ruang, Sulawesi Utara.


Sempat Terdampak Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Kembali Dibuka Hari ini

6 hari lalu

Calon penumpang melakukan proses pengaturan ulang jadwal penerbangan usai penerbangannya ke Manado dibatalkan di Bandara Sultan Hasanuddin, Maros, Sulawei Selatan, Minggu, 21 April 2024. Angkasa Pura 1 kembali memperpanjang penutupan Bandara Sam Ratulangi, Manado, hingga hari Senin akibat dari dampak erupsi Gunung Ruang di Kabupaten Sitaro, Sulawesi Utara sehingga penerbangan dari dan menuju Manado dibatalkan. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Sempat Terdampak Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Kembali Dibuka Hari ini

Sebelumnya Bandara Sam Ratulangi di Kota Manado ditutup sejak erupsi 16 April. Abu vulkanik erupsi Gunung Ruang mengganggu penerbangan.


Badan Geologi Turunkan Status Gunung Ruang dari Awas Menjadi Siaga

6 hari lalu

Foto handout yang disediakan oleh Badan Pencarian dan Pertolongan Nasional (BASARNAS) menunjukkan asap dan abu erupsi Gunung Ruang, di Sulawesi Utara, Indonesia, 19 April 2024. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Kementerian ESDM melaporkan Gunung Ruang di Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara, meletus pada 16 April malam. Akibat letusan Gunung Ruang, 272 KK atau sekitar 828 jiwa dievakuasi. EPA-EFE/BASARNAS
Badan Geologi Turunkan Status Gunung Ruang dari Awas Menjadi Siaga

Penurunan status tersebut seiring dengan menurunnya aktivitas gempa vulkanik Gunung Ruang.


BNPB Sebut Darurat Bencana Masih Berlaku Meski Status Gunung Ruang Turun

6 hari lalu

Foto handout yang disediakan oleh Badan Pencarian dan Pertolongan Nasional (BASARNAS) menunjukkan asap dan abu erupsi Gunung Ruang, di Sulawesi Utara, Indonesia, 19 April 2024. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Kementerian ESDM melaporkan Gunung Ruang di Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara, meletus pada 16 April malam. Akibat letusan Gunung Ruang, 272 KK atau sekitar 828 jiwa dievakuasi. EPA-EFE/BASARNAS
BNPB Sebut Darurat Bencana Masih Berlaku Meski Status Gunung Ruang Turun

Penurunan status ini hanya mengurangi batas area yang harus dikosongkan di sekitar Gunung Ruang.


Evakuasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Terus Dilakukan, Letusan Masih Terjadi

6 hari lalu

Foto handout yang disediakan oleh Badan Pencarian dan Pertolongan Nasional (BASARNAS) menunjukkan asap dan abu erupsi Gunung Ruang dilihat dari desa Tagulandang, Sulawesi Utara, Indonesia, 19 April 2024. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi ( PVMBG) Kementerian ESDM melaporkan Gunung Ruang di Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara, meletus pada 16 April malam. Akibat letusan Gunung Ruang, 272 KK atau sekitar 828 jiwa dievakuasi. EPA-EFE/BASARNAS
Evakuasi Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Terus Dilakukan, Letusan Masih Terjadi

Erupsi Gunung Ruang masih terjadi secara berkala dan menyemburkan abu vulkanik yang dapat berisiko bagi kesehatan masyarakat.


Erupsi Gunung Ruang, Badan Geologi Cabut Peringatan Bahaya Tsunami

7 hari lalu

Foto handout yang disediakan oleh Badan Pencarian dan Pertolongan Nasional (BASARNAS) menunjukkan asap dan abu erupsi Gunung Ruang, di Sulawesi Utara, Indonesia, 19 April 2024. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Kementerian ESDM melaporkan Gunung Ruang di Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara, meletus pada 16 April malam. Akibat letusan Gunung Ruang, 272 KK atau sekitar 828 jiwa dievakuasi. EPA-EFE/BASARNAS
Erupsi Gunung Ruang, Badan Geologi Cabut Peringatan Bahaya Tsunami

Gunung Ruang masih berstatus Awas, namun Badan Geologi sudah mencabut peringatan dini tsunami.


Fakta Letusan Terbaru Gunung Ruang yang Disebut Memecahkan Rekor Setengah Abad

7 hari lalu

Foto handout yang disediakan oleh Badan Pencarian dan Pertolongan Nasional (BASARNAS) menunjukkan asap dan abu erupsi Gunung Ruang dilihat dari desa Tagulandang, Sulawesi Utara, Indonesia, 19 April 2024. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi ( PVMBG) Kementerian ESDM melaporkan Gunung Ruang di Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara, meletus pada 16 April malam. Akibat letusan Gunung Ruang, 272 KK atau sekitar 828 jiwa dievakuasi. EPA-EFE/BASARNAS
Fakta Letusan Terbaru Gunung Ruang yang Disebut Memecahkan Rekor Setengah Abad

Erupsi Gunung Ruang pada 17 April diklaim sebagai letusan gunung api terdahsyat di Indonesia selama setengah abad terakhir.


Profil Gunung Ruang yang Mengalami Erupsi di Sulawesi Utara

8 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang di Kepulauan Siau Tagulandang Biaro, Sulawesi Utara, Rabu, 17 April 2024. Data PVMBG menyebutkan selama kurun waktu 24 jam terakhir sudah terjadi lima kali erupsi dengan ketinggian 1.800 meter hingga 3.000 meter dari puncak Gunung Ruang. Foto: X/@infomitigasi
Profil Gunung Ruang yang Mengalami Erupsi di Sulawesi Utara

Gunung Ruang salah satu gunung berapi aktif di Sulawesi Utara. Gunung ini mengalami letusan eksplosif terbaru dalam kurun waktu 22 tahun terakhir


Usai Banjir Lahar Dingin, Warga Gunung Marapi Dibayangi Bencana Hidrometeorologi Akibat Curah Hujan Tinggi

9 hari lalu

Warga membersihkan mobilnya yang terseret banjir lahar dingin di Nagari Bukik Batabuah, Agam, Sumatera Barat, Sabtu, 6 April 2024. Data Nagari Bukik Batabuah menyebutkan  banjir lahar dingin  yang terjadi pada Jumat (5/4) itu menerjang 17 unit mobil dan sejumlah motor dan 40 rumah, tiga di antaranya rusak berat, serta areal pesawahan dan memutus sementara jalan alternatif mudik Pekanbaru - Padang.   ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra
Usai Banjir Lahar Dingin, Warga Gunung Marapi Dibayangi Bencana Hidrometeorologi Akibat Curah Hujan Tinggi

Jika curah hujan untuk sepekan ke depan meningkat, maka potensi bencana susulan serupa bisa saja terjadi.