Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bantu Tunggakan Mahasiswa ITB, Rumah Amal Salman Kerahkan Zakat Gajah Rp 1,5 Miliar

image-gnews
Ilustrasi kampus ITB (Institut Teknologi Bandung). FOTO/ISTIMEWA
Ilustrasi kampus ITB (Institut Teknologi Bandung). FOTO/ISTIMEWA
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Rumah Amal Salman akan mengucurkan Zakat Gajah untuk menolong mahasiswa ITB (Institut Teknologi Bandung) yang menunggak uang kuliah. Kini sudah terdaftar 220 orang mahasiswa S1 ITB dari mahasiswa baru sampai tingkat akhir. “Total dari dana zakat dan infak yang disiapkan sebesar Rp 1-1,5 miliar,” kata Syachrial, Direktur Rumah Amal Salman, Rabu, 31 Januari 2024.

Rencananya hari ini akan dilakukan wawancara kepada para pendaftar. Pengecekan kondisi pendaftar dilakukan melalui beberapa aspek, seperti jumlah pendapatan per kapita, jumlah tanggungan keluarga, jumlah tanggungan yang bersekolah, kondisi kepala keluarga, dan besaran tunggakan uang kuliah tunggal (UKT). “Bantuan ini untuk mahasiswa ITB yang terkendala pembayaran UKT di semester genap 2023-2024,” ujarnya.

Menurut Syachrial, saat ini yang menjadi tantangan adalah mahasiswa dengan tingkat ekonomi kelas menengah. Awalnya ketika diterima ITB,  orang tua mahasiswa mampu bayar. Namun di tengah perjalanan kuliah, mahasiswa mengalami kesulitan bayar karena berbagai faktor. “Beberapa di antaranya karena perubahan kondisi ekonomi keluarga,” kata dia.

Yayasan Pembina Masjid Salman ITB dan Laznas Rumah Amal Salman membuka pendaftaran Bantuan UKT ITB pada 28-29 Januari 2024, kemudian dilanjutkan dengan seleksi berkas. Syarat pendaftar, yaitu mahasiswa ITB, punya kendala dalam pembayaran UKT, dan melampirkan bukti penagihan UKT. 

“Mahasiswa calon penerima bantuan UKT yang diseleksi Rumah Amal Salman dilakukan verifikasi kembali oleh Direktorat Kemahasiswaan ITB supaya tepat sasaran,” ujar Syachrial.

Direktur Kemahasiswaan ITB Prasetyo Adhitama mengakui kerja sama dengan Rumah Amal Salman. “Ya, kami dalam proses diskusi,” ujarnya, Rabu. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Target pengumuman penerima bantuan Zakat Gajah pada 2 Februari sekaligus penyaluran dananya di pekan ini. Berdasarkan informasi dari ITB yang diperoleh Rumah Amal Salman, batas waktu pembayaran UKT sampai dengan 4 Februari 2024. “Kami mengejar secepatnya supaya mahasiswa yang terkendala UKT dapat berkuliah,” kata Syachrial.

Program Zakat Gajah merupakan skema pendanaan bantuan pendidikan dari dana zakat dan infak untuk mahasiswa ITB yang terkendala pembayaran UKT dengan tujuan untuk membantu mahasiswa dapat melanjutkan kuliah.

Dari program yang dimulai sejak 2021 itu, pada 2023 membantu sebanyak 323 orang mahasiswa ITB. Kolaborasinya melibatkan Badan Pengelola Usaha dan Dana Lestari (BPUDL) ITB dan Ikatan Alumni ITB. “Penyaluran dana ke ITB melalui BPUDL,” ujar Syachrial.  

Bantuan itu, menurutnya, bukti perhatian alumni ITB, korporasi, dan masyarakat umum untuk membantu mahasiswa ITB. Tidak hanya dari zakat dan infak, bantuan itu juga dari dana Corporate Social Responsibility (CSR) dan dana donasi umum lainnya.

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


ITB Siap Gelar UTBK SNBT 2024, Peserta Disarankan Datang Pakai Angkutan Umum

5 jam lalu

Kampus ITB Jatinangor. Dokumentasi: ITB.
ITB Siap Gelar UTBK SNBT 2024, Peserta Disarankan Datang Pakai Angkutan Umum

ITB siap 100 persen menggelar UTBK SNBT 2024.


Ketua RT Palugada di Balik Rekor MURI Jalan Gang 8 Malaka Jaya Duret Sawit

14 jam lalu

Ketua RT8/RW4 Kelurahan Malaka Jaya, Taufiq Supriadi, ketika ditemui Tempo pada Senin, 22 April 2024.
Ketua RT Palugada di Balik Rekor MURI Jalan Gang 8 Malaka Jaya Duret Sawit

Salah satu Rukun Tetangga (RT) di wilayah Jakarta Timur kini tercatat dalam Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).


USAID Kerja Sama dengan Unhas, ITB dan Binus

1 hari lalu

Kampus ITB Jatinangor. Dokumentasi: ITB.
USAID Kerja Sama dengan Unhas, ITB dan Binus

Program USAID ini untuk mempertemukan pimpinan universitas, mitra industri, dan pejabat pemerintah


Budi Gunadi Sadikin Terpilih sebagai Ketua Majelis Wali Amanat ITB

2 hari lalu

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyampaikan pemaparan saat menghadiri rapat kerja dengan Komisi IX DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 7 November 2023. Rapat tersebut membahas isu faktual Penanganan korban Gangguan Ginjal Akut (GGAPA), penanganan penyakit menular di Indonesia seperti dengue, tuberkulosis, monkey pox, hepatitis, dan penanganan penyakit tidak menular seperti kesehatan jiwa, diabetes, dan kanker, serta penanganan beberapa kasus malpraktik di rumah sakit. TEMPO/M Taufan Rengganis
Budi Gunadi Sadikin Terpilih sebagai Ketua Majelis Wali Amanat ITB

Pemilihan Budi Gunadi Sadikin itu berlangsung secara musyawarah untuk mufakat dalam rapat pleno perdana MWA ITB di Gedung Kemenristekdikti.


Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

2 hari lalu

Mahasiswa pro-Palestina mengambil bagian dalam protes mendukung Palestina di tengah konflik yang sedang berlangsung di Gaza, di Universitas Columbia di New York City, AS, 12 Oktober 2023. REUTERS/Jeenah Moon
Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

Mahasiswa Universitas Columbia mengajukan pengaduan terhadap universitas di New York itu atas tuduhan diskriminasi dalam protes pro-Palestina


Dosen Untan Diduga Jadi Joki Nilai, Dekan FISIP Minta Mahasiswa Tak Umbar Kasus Tersebut

3 hari lalu

Ilustrasi Universitas Tanjungpura. Sumber: Untan.ac.id
Dosen Untan Diduga Jadi Joki Nilai, Dekan FISIP Minta Mahasiswa Tak Umbar Kasus Tersebut

Dekan FISIP Untan meminta sivitas akademika agar tak mengumbar info soal dosen yang diduga jadi joki nilai.


Setelah Gaduh Ferienjob Jerman, Giliran Mahasiswa Magang Kerja ke Hungaria Mengadu ke Hotline Bareskrim Polri

3 hari lalu

Ilustrasi mahasiswa. Freepik.com
Setelah Gaduh Ferienjob Jerman, Giliran Mahasiswa Magang Kerja ke Hungaria Mengadu ke Hotline Bareskrim Polri

MIrip dengan keluhan peserta Ferienjob di Jerman, sejumlah mahasiswa magang kerja di Hungaria menyebut proram ini bukan magang melainkan TKI.


Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

3 hari lalu

Ilustrasi GoPay atau GoBills. TEMPO/Nufus Nita Hidayati
Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

Gopay menyalurkan zakat dan donasi dengan total Rp 31 miliar yang terkumpul selama Ramadan.


Gilbert Lumoindong Dilaporkan ke Polisi, SETARA Institute: Pasal Penodaan Agama Jadi Alat Gebuk

4 hari lalu

Gilbert Lumoindong. Instagram
Gilbert Lumoindong Dilaporkan ke Polisi, SETARA Institute: Pasal Penodaan Agama Jadi Alat Gebuk

Pendeta Gilbert Lumoindong dilaporkan ke polisi atas ceramahnya yang dianggap menghina sejumlah ibadah umat Islam.


KPU Ungkap Alasan Launching Pendaftaran Badan Ad Hoc untuk Pilkada 2024 di Depok

5 hari lalu

Ketua KPU Hasyim Asyari (tengah) didampingi anggota KPU (kiri ke kanan) Mochammad Afifuddin, Parsadaan Harahap, Betty Epsilon Idroos dan August Mellaz memimpin rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara tingkat nasional Pemilu 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Sabtu 16 Maret 2024. Pada hari ke-18 rapat pleno rekapitulasi tingkat nasional Pemilu 2024, KPU telah mengesahkan perolehan suara nasional pada 32 provinsi. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
KPU Ungkap Alasan Launching Pendaftaran Badan Ad Hoc untuk Pilkada 2024 di Depok

KPU menilai Depok memiliki banyak kampus besar sehingga diharapkan mereka terlibat sebagai penyelenggara dalam pelaksanaan Pilkada 2024.