Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Gempa Kembali Mengguncang Sumedang dengan Intensitas II-III MMI, Dekat Gempa Merusak 2023

image-gnews
Seismograf gempa bumi. ANTARA/Shutterstock/pri
Seismograf gempa bumi. ANTARA/Shutterstock/pri
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Gempa tektonik kembali mengguncang wilayah Kabupaten Sumedang dengan kekuatan bermagnitudo 2,8. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat waktu kejadian gempa pada Kamis, 23 Mei 2024, pukul 15.27  WIB.

Berdasarkan peta tingkat guncangan BMKG dan laporan dari masyarakat, getaran lindu terasa di Sumedang dengan intensitas II-III MMI. Sebagian orang merasakan goyangan bumi dan membuat benda-benda ringan yang digantung bergoyang, hingga getarannya terasa di dalam rumah seakan ada truk yang lewat.

Sejauh ini, menurut BMKG, belum ada laporan mengenai dampak kerusakan pada bangunan. “Gempa tergolong dangkal akibat aktivitas sesar lokal setempat,” kata Hartanto, Kepala BBMKG Wilayah II Tangerang Selatan lewat keterangan tertulis, Kamis.

Dari hasil analisa BMKG, pusat gempa di darat itu berjarak sekitar 5 kilometer arah timur laut dari pusat Kabupaten Sumedang dari kedalaman 14 kilometer. Titik koordinat pusat sumber gempa atau episenternya, yaitu 6,82 derajat Lintang Selatan dan 107,95 derajat Bujur Timur. Hingga pukul 15.53 WIB dilaporkan nihil aktivitas gempa bumi susulan.

Sebelumnya, pada 18 Mei lalu, warga Sumedang merasakan guncangan kuat dari gempa bermagnitudo 3,5 yang muncul Sabtu dini hari pukul 02.54 WIB. Skala intensitas gempanya antara III - IV MMI. Getaran dirasakan nyata di dalam rumah seakan ada truk yang berlalu hingga dirasakan oleh orang banyak hingga bisa memecahkan gerabah dan membuat jendela atau pintu berderik serta dinding berbunyi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Adapun di Cimalaka, Situraja, Jatimulya, getaran gempa berskala intensitas III MMI. Wilayah terdekat yang ikut merasakan gempa di Sumedang itu adalah Bandung dengan skala intensitas II MMI. Guncangan hanya dirasakan oleh beberapa orang dan membuat benda-benda ringan yang digantung bergoyang.

Pusat sumber gempa pada koordinat 6,82 derajat Lintang Selatan dan 107,94 derajat Bujur Timur. Titiknya tidak jauh dari pusat sumber gempa yang terbaru. Pun gempa bermagnitudo 4,5 yang merusak bangunan warga pada Senin malam, 1 Januari 2023 pukul 20.46 WIB. Sumber gempanya berada pada titik koordinat 6,82 derajat Lintang Selatan dan 107,92 derajat Bujur Timur.

Pilihan Editor: Akademisi ITB dan Telkom University Pertanyakan Keamanan Negara dan Data Pengguna Starlink

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prakiraan Cuaca Jawa Barat di Hari Raya Idul Adha, Hujan Berpotensi Mulai Siang

3 jam lalu

Ilustrasi hujan. Pexels/Rahul P
Prakiraan Cuaca Jawa Barat di Hari Raya Idul Adha, Hujan Berpotensi Mulai Siang

Menurut Stasiun Klimatologi BMKG Jawa Barat, kondisi cuaca pada pagi hari umumnya diprakirakan cerah berawan.


Peringatan Dini Cuaca Hujan Hari Ini di Jabodetabek dan Penyebabnya Menurut BMKG

13 jam lalu

Ilustrasi hujan. Pexels/Rahul P
Peringatan Dini Cuaca Hujan Hari Ini di Jabodetabek dan Penyebabnya Menurut BMKG

Jabodetabek tak sendirian memiliki potensi hujan bahkan hujan lebat. Sejumlah wilayah provinsi di Indonesia memiliki potensi cuaca yang sama hari ini.


Prakiraan Cuaca BMKG: Mayoritas Kota Hujan Ringan Hingga Lebat, Jakarta Hujan Malam Hari, Banjir Rob di Pesisir Jateng

1 hari lalu

Ilustrasi - Pejalan kaki menggunakan payung untuk berlindung dari hujan saat melintas di pedestrian MRT Lebak Bulus, Jakarta Selatan, 5 Desember 2023. (ANTARA FOTO/M RIEZKO BIMA ELKO PRASETYO)
Prakiraan Cuaca BMKG: Mayoritas Kota Hujan Ringan Hingga Lebat, Jakarta Hujan Malam Hari, Banjir Rob di Pesisir Jateng

BMKG memprakirakan beberapa kota besar akan berpotensi mengalami hujan sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang.


BMKG: Kapal Nelayan dan Tongkang Waspada Gelombang Tinggi di Sejumlah Perairan

2 hari lalu

Ilustrasi kapal nelayan. TEMPO/Iqbal Lubis
BMKG: Kapal Nelayan dan Tongkang Waspada Gelombang Tinggi di Sejumlah Perairan

BMKG mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi yang berpotensi terjadi di beberapa wilayah perairan pada Jumat dan Sabtu, 14-15 Juni 2024.


Gempa Bumi Tektonik M5,0 di Laut Sulawesi Utara, BMKG: Tak Berpotensi Tsunami

2 hari lalu

Seismograf gempa bumi. ANTARA/Shutterstock/pri
Gempa Bumi Tektonik M5,0 di Laut Sulawesi Utara, BMKG: Tak Berpotensi Tsunami

BMKG menyatakan ada gempa bumi tektonik di wilayah Pantai Barat Kepulauan Talaud, Sulawesi Utara, Jumat, 14 Juni 2024, pukul 02.44.01 WIB.


BMKG Peringatkan Potensi Banjir di Empat Provinsi hingga 20 Juni 2024

2 hari lalu

Petugas Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memeriksa alat Actinograph untuk mengukur intensitas radiasi matahari di Taman Alat Cuaca BMKG Jakarta, Rabu, 11 Oktober 2023. BMKG memprediksi musim kemarau di sebagian besar wilayah Indonesia akan berlangsung hingga akhir Oktober dan awal musim hujan terjadi pada awal November 2023. Tempo/Tony Hartawan
BMKG Peringatkan Potensi Banjir di Empat Provinsi hingga 20 Juni 2024

BMKG peringatkan potensi banjir di Sumatera Selatan, Maluku, Papua Tengah dan Papua Barat Daya hingga 20 Juni mendatang.


BMKG: Waspadai Potensi Hujan Disertai Petir di Sebagian Jakarta Timur dan Jakarta Utara

2 hari lalu

Pengendara kendaraan bermotor menembuh cuaca hujan yang mengguyur wilayah Jakarta dan sekitarnya, Selasa 30 Januari 2024. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi El Nino Southern Oscillation (ENSO) akan melemah dan berangsur ke kondisi netral pada tahun ini. TEMPO/Subekti.
BMKG: Waspadai Potensi Hujan Disertai Petir di Sebagian Jakarta Timur dan Jakarta Utara

BMKG memprakirakan cuaca Jakarta hari ini bervariasi antara berawan hingga hujan sedang.


Top 3 Tekno: Nokia dan Panggilan Suara Imersif, Xiaomi dan Update Android 15

3 hari lalu

CEO Nokia Pekka Lundmark. Wikipedia
Top 3 Tekno: Nokia dan Panggilan Suara Imersif, Xiaomi dan Update Android 15

CEO Nokia Pekka Lundmark mengeklaim telah berhasil melakukan panggilan telepon menggunakan teknologi baru yang disebut "audio dan video imersif".


Gempa M5,9 yang Guncang Talaud Dinihari, BMKG Pastikan Tak Ada Tsunami

3 hari lalu

Pusat gempa M6,0 yang mengguncang Kepulauan Talaud di Sulawesi Utara--dekat perbatasan dengan Filipina--pada Kamis dinihari, 13 Juni 2024. BMKG memperbarui info kekuatan gempa itu menjadi M5,9. (BMKG)
Gempa M5,9 yang Guncang Talaud Dinihari, BMKG Pastikan Tak Ada Tsunami

Gempa berkekuatan Magnitudo 5,9--diperbarui dari info awal M6,0--telah mengguncang Kepulauan Talaud di Sulawesi Utara lepas tengah malam tadi.


Peringatan Dini Cuaca BMKG untuk Jakarta dan Indonesia, Begini Potensi Hujan Hari Ini

3 hari lalu

Ilustrasi hujan. Pixabay
Peringatan Dini Cuaca BMKG untuk Jakarta dan Indonesia, Begini Potensi Hujan Hari Ini

BMKG memantau konvergensi bertebaran di banyak wilayah. Simak peringatan dini cuaca hari ini selengkapnya.