Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Petani Sayuran di Garut Curhat Kurang Teknologi ke Ilham Habibie

image-gnews
Petani membawa sejumlah kentang yang usai dipetiknya di Kampung Panyingkiran, Desa Sukawargi, Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut, Jawa Barat, 19 Oktober 2017. Para petani ini merupakan mitra binaan Corporate Social Responsibility & SMEPP (Small Medium Enterprise Partnership Program) Pertamina Area Jawa Bagian Barat. TEMPO/Amston Probel
Petani membawa sejumlah kentang yang usai dipetiknya di Kampung Panyingkiran, Desa Sukawargi, Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut, Jawa Barat, 19 Oktober 2017. Para petani ini merupakan mitra binaan Corporate Social Responsibility & SMEPP (Small Medium Enterprise Partnership Program) Pertamina Area Jawa Bagian Barat. TEMPO/Amston Probel
Iklan

TEMPO.CO, Garut - Petani sayur di Pasirwangi, Kabupaten Garut, Jawa Barat, mengeluhkan kurangnya penerapan teknologi di bidang pertanian yang membuat mereka kerap tak menikmati keuntungan atas hasil taninya. Keluhan disampaikan kepada pakar penerbangan Ilham Habibie yang datang sebagai bakal calon gubernur Jawa Barat. 

"Kalau bapak jadi gubernur, tolong perhatikan teknologi bagi pertanian," ujar Awang Sutisna, 50 tahun, Ketua Petani Sayur Kecamatan Pasirwangi, Selasa, 6 Agustus 2024.

Awang mengatakan, teknologi yang dibutuhkan petani diantaranya alat pendukung pengolahan lahan, pengembangan varietas bibit unggul, dan laboratorium pengujian kualitas tanah. Penerapan teknologi ini dinilai akan meningkatkan hasil panen dan mengurangi biaya ongkos tanam.

"Jangan hanya orang kota yang menikmati hasilnya sementara kami merugi. Apalagi kalau harga sayuran tiba-tiba turun," ujarnya.

Menanggapi keluhan petani, Ilham Habibie mengaku telah memiliki konsep yakni kolaborasi antara petani dengan lembaga pendidikan dan pondok pesantren. Sementara, lembaga pendidikan seperti Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dan universitas didorong untuk dapat merancang alat sesuai dengan kondisi lahan petani sehingga memudahkan petani bila terjadi kerusakan atau kekurangan dalam penerapan teknologi.

"Alatnya bisa diproduksi oleh pengusaha UMKM. Kalau impor susah penerapan dilapangannya nanti," ujar anak sulung dari mantan Presiden RI sekaligus Bapak Teknologi, B.J. Habibie, tersebut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ditambahkannya, dalam menghadapi ancaman krisis iklim, para petani juga perlu diberikan bimbingan teknis dalam pengolahan lahan. Tujuannya agar penggunaan pupuk kimia berlebihan dapat dikurangi tanpa berdampak pada produktivitas. Petani juga mendapatkan bimbingan cara pembuatan dan penerapan pupuk organik pada lahan garapannya.

Pengembangan bibit unggul pun, kata Ilham, harus terus dilakukan. Rekayasa teknologi genetik diharapkan dapat membuat bibit yang memiliki masa tanam pendek dengan hasil yang cukup baik. "Berbagai penelitian dan pengujian harus terus dilakukan," tuturnya.

Sementara untuk Pondok Pesantren dapat mengembangkan teknologi terapan pengolahan hasil pertanian. Ilham mencontohkan tomat dapat diolah menjadi saus, pasta, atau jus minuman. Pengembangan itu diharapkan dapat memperkuat perekonomian dan kewirausahaan bagi para santri. "Kolaborasi seperti ini diharapkan bisa menciptakan generasi emas yang beriman, bertakwa dan berteknologi," kata Ilham.

Pilihan Editor: Uji Klinis Calon Vaksin Malaria Libatkan Libatkan 345 Anggota TNI yang Dikirim ke Papua

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Program Kerja Presiden Era Reformasi dari BJ Habibie, Gus Dur, Megawati, SBY, Nawacita Jokowi, dan Astacita Prabowo

2 hari lalu

Susilo Bambang Yudhoyono, Megawati dan Jokowi. Instagram, dan ANTARA
Program Kerja Presiden Era Reformasi dari BJ Habibie, Gus Dur, Megawati, SBY, Nawacita Jokowi, dan Astacita Prabowo

Berikut program kerja Presiden RI era reformasi sejak BJ Habibie, Gus Dur, Megawati, SBY, Nawacita Jokowi, hingga Astacita Prabowo, Apa perbedaannya?


Petani di Yogya Pakai 'Oke Google' Viral di Medsos, Bikin Eks Menteri Susi Terkesan

3 hari lalu

Petani di Yogyakarta yang videonya viral karena manfaatkan aplikasi Google Assistant di areal lahannya. Dok. Twitter
Petani di Yogya Pakai 'Oke Google' Viral di Medsos, Bikin Eks Menteri Susi Terkesan

Video seorang pria yang disebutkan sebagai petani milenial asal Yogyakarta memanfaatkan aplikasi Google Assistant dan internet viral di medsos.


Analis Prediksi Banyak Petani Gagal Panen karena Kekeringan di Sejumlah Daerah

4 hari lalu

Petani mengangkut air dari kubangan yang telah digali sedalam dua meter untuk menyiram kebun semangka di area pertanian kawasan Muara Bakti, Babelan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Senin 2 September 2024. Pemerintah Kabupaten Bekasi menetapkan status tanggap darurat bencana kekeringan selama dua pekan terhitung mulai 30 Agustus hingga 12 September 2024. Status tersebut dituangkan dalam surat keputusan bupati Bekasi Nomor HK.02.02/Kep.532BPBD/2024 tenggal 30 Agustus 2024. TEMPO/Tony Hartawan
Analis Prediksi Banyak Petani Gagal Panen karena Kekeringan di Sejumlah Daerah

Kekeringan diprediksi bakal menyebabkan sejumlah daerah mengalami gagal panen.


Ilham Habibie Ungkap Alasannya Maju di Pilgub Jabar 2024

5 hari lalu

Bakal calon Wakil Gubernur Ilham Habibie menyampaikan pidato saat pendaftaran bersama bakal calon Gubernur Ahmad Syaikhu di KPUD Jawa Barat di Bandung,29 Agustus 2024. Ahmad Syaikhu dan Ilham Habibie diusung oleh PKS dan Nasdem mendaftar ke KPUD Jawa Barat di hari terakhir pendaftaran. TEMPO/Prima mulia
Ilham Habibie Ungkap Alasannya Maju di Pilgub Jabar 2024

Ilham Habibie menuturkan terus melakukan sosialisasi untuk menyerap aspirasi masyarakat menjelang Pilgub Jabar 2024.


Usai Pesta Miras Oplosan, 3 Pelajar di Garut Tewas, Dua Dirawat

6 hari lalu

Ilustrasi minuman keras atau miras oplosan metanol. Antara/Adeng Bustomi
Usai Pesta Miras Oplosan, 3 Pelajar di Garut Tewas, Dua Dirawat

Pelajar di Garut pesta miras oplosan. Mereka mencampur alkohol 70 persen dengan minuman energi dan obat penenang jenis alprazolam.


Pilgub Jawa Barat Bakal Seru: Profil llham Habibie, Putra B.J Habibie yang Diusung NasDem-PKS

6 hari lalu

Bakal calon Gubernur Ahmad Syaikhu bersamal calon Wakil Gubernur Ilham Habibie tiba di KPUD Jawa Barat di Bandung,29 Agustus 2024. Ahmad Syaikhu dan Ilham Habibie diusung oleh PKS dan Nasdem mendaftar ke KPUD Jawa Barat di hari terakhir pendaftaran. TEMPO/Prima mulia
Pilgub Jawa Barat Bakal Seru: Profil llham Habibie, Putra B.J Habibie yang Diusung NasDem-PKS

Duet bakal pasangan calon di Pilgub Jawa Barat ini disebut ASIH. Akronim Ahmad Syaikhu dan Ilham Habibie. Pasangan ini diprediksi menjadi kuda hitam.


Profil Ahmad Syaikhu yang Berpasangan dengan Ilham Habibie di Pilgub Jabar

8 hari lalu

Bakal calon Gubernur Ahmad Syaikhu menyampaikan pidato saat pendaftaran bersamal calon Wakil Gubernur Ilham Habibie di KPUD Jawa Barat di Bandung,29 Agustus 2024. Ahmad Syaikhu dan Ilham Habibie diusung oleh PKS dan Nasdem mendaftar ke KPUD Jawa Barat di hari terakhir pendaftaran. TEMPO/Prima mulia
Profil Ahmad Syaikhu yang Berpasangan dengan Ilham Habibie di Pilgub Jabar

Untuk mengenal lebih jauh tentang Ahmad Syaikhu yang maju sebagai calon gubernur Jawa Barat, berikut ini profilnya.


Strategi Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie Hadapi Koalisi Gemuk di Pilgub Jabar

9 hari lalu

Bakal calon Gubernur Ahmad Syaikhu bersamal calon Wakil Gubernur Ilham Habibie tiba di KPUD Jawa Barat di Bandung,29 Agustus 2024. Ahmad Syaikhu dan Ilham Habibie diusung oleh PKS dan Nasdem mendaftar ke KPUD Jawa Barat di hari terakhir pendaftaran. TEMPO/Prima mulia
Strategi Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie Hadapi Koalisi Gemuk di Pilgub Jabar

Ahmad Syaikhu mengatakan Ilham Habibie punya kemampuan dan layak untuk mengoptimalkan Jawa Barat.


Mantan Gubernur Jabar Ahmad Heryawan Jadi Ketua Tim Pemenangan Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie

9 hari lalu

Politikus Ahmad Heryawan bersama bakal Calon Gubernur Ahmad Syaikhu dan Bakal Calon Wakil Gubernur Ilham Habibie memberikan berkas persyaratan pada Ketua KPUD Jawa Barat Ummi Wahyuni di Bandung, 29 Agustus 2024. Ahmad Syaikhu dan Ilham Habibie diusung oleh PKS dan Nasdem mendaftar ke KPUD Jawa Barat di hari terakhir pendaftaran. TEMPO/Prima mulia
Mantan Gubernur Jabar Ahmad Heryawan Jadi Ketua Tim Pemenangan Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie

Ahmad Heryawan ditunjuk jadi Ketua Tim Pemenangan Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie di Pilkada Jabar 2024.


Pasangan Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie Mendaftar di KPU Jawa Barat

9 hari lalu

Sekjen PKS, Aboe Bakar Segaf Al-Jufri (kiri) Presiden PKS, Ahmad Syaikhu (tengah) Bendahara Umum PKS, Mahfudz Abdurrahman (kanan) saat konferensi pers acara konsolidasi nasional calon kepala dan wakil kepala daerah yang diusung PKS  Pilkada serentak 2024 di ICE BSD, BSD, Kabupaten Tangerang pada Selasa, 20 Agustus 2024. TEMPO/ Mochamad Firly Fajrian.
Pasangan Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie Mendaftar di KPU Jawa Barat

Pasangan Ahmad Syaikhu-Ilham Habibie mendaftarkan diri ke KPU Jawa Barat untuk mengikuti Pilkada 2024. Aher ditunjuk jadi Ketua Tim Pemenangan.