Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

NASA Temukan 461 Planet Baru Layak Huni?

Editor

Grace gandhi

image-gnews
Ilustrasi planet. Dailymail.co.uk
Ilustrasi planet. Dailymail.co.uk
Iklan

TEMPO.CO , Long Beach, California: Teleskop Antariksa Kepler milik Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA) telah mendeteksi 461 kandidat planet baru. Setidaknya empat planet di antaranya berukuran sedikit lebih besar dari Bumi dan berpotensi mendukung kehidupan.

Seluruh planet baru yang terletak di luar tata surya (eksoplanet) itu merupakan hasil pencarian Kepler selama 22 bulan operasi terhadap 2.740 calon planet. Sampai saat ini baru 105 planet yang telah dikonfirmasi sebagai planet.

"Namun, kami yakin lebih dari 90 persen lainnya juga segera dapat dipastikan kebenarannya," kata Christopher Burke dari Search for Extraterrestrial Intelligence (SETI) Institute, Selasa, 8 Januari 2013.

Empat planet "layak huni" yang ditemukan berukuran 1,25 hingga 2 kali lebih besar ketimbang Bumi. Masing-masing planet mengorbit zona layak huni pada bintang mereka. Berbagi jarak yang memungkinkan air tetap dalam bentuk cair di permukaannya. Satu planet di antaranya berukuran 1,5 kali Bumi dan mengorbit bintang mirip matahari.

"Ini menjadi satu temuan yang sangat menarik," kata Burke, yang menyampaikan penemuan ini dalam pertemuan American Astronomical Society di Long Beach, California.

Temuan ini sekaligus untuk membarui katalog misi Kepler, teleskop antariksa senilai US$ 600 juta yang diluncurkan pada Maret 2009. Para ilmuwan sebelumnya telah menemukan sekitar 2.300 calon planet yang terlihat saat 16 bulan pertama teleskop beroperasi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Deteksi baru yang dilakukan dengan Kepler juga meningkatkan jumlah bintang dari 365 menjadi 467. Bintang-bintang ini unik karena diyakini menjadi tempat mengorbit planet-planet yang berpotensi layak huni.

"Banyaknya kandidat yang ditemukan menyiratkan sebagian besar eksoplanet berada di sistem multi-planet," kata Jack Lissauer, seorang ilmuwan dari Ames Research Center di Moffett Field milik NASA.

Temuan Kepler ini juga menunjukkan galaksi Bima Sakti dihuni setidaknya 17 miliar planet seukuran Bumi dalam orbit yang ketat. Sementara lebih banyak planet lainnya diduga mengorbit bintang yang jaraknya lebih jauh.

"Kepler semakin mampu menemukan planet yang lebih kecil pada periode orbit yang lebih jauh. Kita tinggal menunggu waktu untuk menemukan planet baru mirip Bumi," kata Steve Howell, seorang ilmuwan misi Kepler di Ames Research Center di Moffett Field.

SPACE | MAHARDIKA SATRIA HADI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Citra Satelit NASA Tampilkan Fenomena Gurun Sahara Menjadi Hijau, Apa Penyebabnya?

8 hari lalu

Ilustrasi mengendarai unta di Gurun Sahara (Pixabay)
Citra Satelit NASA Tampilkan Fenomena Gurun Sahara Menjadi Hijau, Apa Penyebabnya?

Menurut NASA Earth Observatory, kawasan Gurun Sahara di beberapa negara menunjukkan tanda-tanda tumbuhnya vegetasi hijau. Apa sebabnya?


NASA Luncurkan Pesawat Antariksa untuk Jelajahi Bulan Europa

9 hari lalu

Roket NASA, Sistem Peluncuran Antariksa Artemis 1, duduk di Landas Luncur 39B Kennedy Space Center, Florida, Amerika Serikat, Senin 4 April 2022. Foto : NASA
NASA Luncurkan Pesawat Antariksa untuk Jelajahi Bulan Europa

NASA mengirim pesawat antariksa dalam misi menyelidiki bulan Jupiter, Europa, yang dianggap memiliki potensi untuk mendukung kehidupan.


Hurikan Milton Terkuat Ketiga Sepanjang Sejarah Badai Atlantik, Tumbuh Tercepat Kedua

10 hari lalu

Citra satelit menunjukkan Badai Milton semakin kuat sebelum diperkirakan melanda Florida, di Teluk Meksiko pada 7 Oktober 2024. (CIRA/NOAA/Handout via REUTERS)
Hurikan Milton Terkuat Ketiga Sepanjang Sejarah Badai Atlantik, Tumbuh Tercepat Kedua

Badai yang mendapat kekuatan secepat Hurikan Milton berarti mempersempit waktu masyarakat untuk bersiap menyelamatkan diri.


Sukses Tangkap Kembali Roket Starship, SpaceX Torehkan Sejarah Baru

11 hari lalu

Cuplikan video SpaceX yang sukses tangkap kembali roketnya dalam uji terbang ke-5 Starship. YouTube
Sukses Tangkap Kembali Roket Starship, SpaceX Torehkan Sejarah Baru

Roket Starship SpaceX sukses bermanuver kembali ke menara peluncurannya dibantu lengan capit.


Kekuatan Badai Milton yang Hantam Amerika

11 hari lalu

Ekspresi Marie Cook saat melihat rumahnya yang rusak setelah tornado akibat Badai Milton menghantam  di The Preserve dan Binks Estate di Wellington, Florida, AS, 9 Oktober 2024. Badai Milton menerjang Samudra Atlantik yang merusak di Florida dan menimbulkan tornado yang menewaskan sedikitnya 10 orang. Bill Ingram/Palm Beach Post/USA Today Network melalui REUTERS
Kekuatan Badai Milton yang Hantam Amerika

Amerika diterjang badai Milton, berdampak pada hampir 2 juta orang. Jadi badai tropis terparah yang pernah menghantam Florida.


Begini Cara Nasa Lacak Asteroid Seukuran Bus yang Dekati Bumi

16 hari lalu

Ilustrasi asteroid di dekat bumi. spaceflightinsider.com
Begini Cara Nasa Lacak Asteroid Seukuran Bus yang Dekati Bumi

Asteroid 2024 TW2 sempat mendekati bumi dengan kecepatan lebh dari 60 ribu km/jam. Namun ukuran dan lintasannya dinyatakan tak berbahaya.


NASA Tunda Misi Europa Clipper ke Bulan Jupiter karena Badai Milton

17 hari lalu

Administrator NASA Bill Nelson dan pimpinan berpartisipasi dalam konferensi pers langsung pada hari Sabtu, Agustus 2018.  24 Agustus 2024, di Johnson Space Center milik badan tersebut di Houston di mana mereka memberikan informasi terkini tentang Uji Penerbangan Kru Boeing NASA. Kredit: NASA
NASA Tunda Misi Europa Clipper ke Bulan Jupiter karena Badai Milton

NASA dan SpaceX menunda peluncuran misi Europa Clipper ke Bulan Jupiter yang dijadwalkan Kamis, 10 Oktober 2024.


Astronom Temukan Calon Bumi 8 Miliar Tahun Mendatang

22 hari lalu

Ilustrasi Bumi dan bulan yang mengorbit bintang kerdil putih. (Kredit: Giuseppe Parisi/Livescience)
Astronom Temukan Calon Bumi 8 Miliar Tahun Mendatang

Sistem planet yang jauh ini pertama kali diamati oleh para astronom pada tahun 2020.


Dibayangi Kerugian Starliner, Kepala Antariksa dan Pertahanan Boeing Mundur

31 hari lalu

CEO Pertahanan, Antariksa, dan Keamanan Boeing, Ted Colbert. REUTERS
Dibayangi Kerugian Starliner, Kepala Antariksa dan Pertahanan Boeing Mundur

Bisnis antariksa Boeing telah mengalami kemunduran yang signifikan.


Astronot NASA yang 'Terdampar' di Stasiun Antariksa: Kecewa? Sama Sekali Tidak!

39 hari lalu

Astronot NASA Suni Williams (kiri) dan Butch Wilmore, yang terbang ke Stasiun Luar Angkasa Internasional menggunakan kapsul Starliner milik Boeing pada bulan Juni 2024, membahas misi mereka selama konferensi pers dari ISS pada tanggal 13 September 2024. Dok.NASA
Astronot NASA yang 'Terdampar' di Stasiun Antariksa: Kecewa? Sama Sekali Tidak!

Astronot NASA, Sunita Williams dan Butch Wilmore, mengaku tak kecewa terhadap Boeing yang membuat mereka kini 'terdampar' di ISS.