Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Gempa Sukabumi dan Tapanuli Selatan, Cuaca

Reporter

Erwin Prima

Editor

Erwin Prima

Senin, 31 Oktober 2022 22:32 WIB

Gempa tektonik mengguncang wilayah Sukabumi dengan magnitudo 4,7, Senin, 31 Oktober 2022, pada pukul 10.05 WIB. (BMKG)

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno Berita Hari Ini dimulai dari topik tentang gempa tektonik mengguncang wilayah Sukabumi dengan magnitudo 4,7, Senin, 31 Oktober 2022, pada pukul 10.05 WIB. Getaran gempa dari laut itu terasa meluas ke Bandung sampai Pangandaran. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan gempa itu tidak berpotensi tsunami.

Berita terpopuler selanjutnya tentang gempa dengan magnitudo 5,3 mengguncang Tapanuli Selatan, Sumatra Utara, pada hari Senin, 31 Oktober 2022, pukul 05.21 WIB. Titik pusat gempa berada di 1.79 Lintang Utara dan 99.43 Bujur Timur, atau 27 kilometer timur laut Tapanuli Selatan, Sumatra Utara, pada kedalaman 175 kilometer.

Selain itu, BMKG mengeluarkan prakiraan cuaca untuk Senin, 31 Oktober 2022, dengan sebagian wilayah Indonesia dilanda hujan. BMKG juga memantau pergerakan Siklon Tropis Nalgae dan mengeluarkan peringatan bencana hidrometeorologi di beberapa wilayah.

1. Info Gempa Terkini: Dari Barat Daya Sukabumi, Terasa di Bandung dan Pangandaran

Gempa tektonik mengguncang wilayah Sukabumi dengan magnitudo 4,7, Senin, 31 Oktober 2022, pada pukul 10.05 WIB. Getaran gempa dari laut itu terasa meluas ke Bandung sampai Pangandaran. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan gempa itu tidak berpotensi tsunami.

Advertising
Advertising

Sumber lokasi gempa bumi berada pada koordinat 7,7 Lintang Selatan dan 106,88 Bujur Timur di laut. Jaraknya berkisar 87 kilometer arah barat daya Kota Sukabumi. Kedalaman sumber gempa tergolong dangkal yaitu 20 kilometer.

“Gempa akibat aktivitas subduksi lempeng,” kata Kepala BBMKG Wilayah II Tangerang Selatan Hartanto lewat keterangan tertulis, Senin, 31 Oktober 2022.

Lindu kuat dirasakan tidak hanya di daerah terdekat, yaitu Sukabumi dan sekitarnya, seperti Bayah dan Gunung Kencana. Dengan intensitas skala gempa II-III MMI, getaran yang dirasakan beberapa orang dan membuat benda ringan yang digantung bergoyang hingga seperti ada truk yang berlalu itu, ikut dirasakan warga di daerah Bandung Barat, dan Majalengka.

2. Info Gempa Terkini BMKG: Tapanuli Selatan Berguncang

Gempa dengan magnitudo 5,3 mengguncang Tapanuli Selatan, Sumatra Utara, pada hari Senin, 31 Oktober 2022, pukul 05.21 WIB. Titik pusat gempa berada di 1.79 Lintang Utara dan 99.43 Bujur Timur, atau 27 kilometer timur laut Tapanuli Selatan, Sumatra Utara, pada kedalaman 175 kilometer.

Hasil analisis Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menunjukkan gempa bumi ini memiliki parameter update dengan magnitudo 5,3. Episenter gempa bumi terletak pada koordinat 1,83° Lintang Utara dan 99,45° Bujur Timur, atau tepatnya berlokasi di darat 32 kilometer timur laut Tapanuli Selatan, Sumatra Utara, pada kedalaman 172 kilometer.

Plt. Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono, mengatakan wilayah Tapanuli Selatan, Sumatra Utara, diguncang gempa tektonik.

“Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi menengah akibat adanya aktivitas subduksi lempeng,” ujarnya.

3. Prakiraan Cuaca BMKG: Hujan, Siklon Tropis Nalgae, Siaga Bencana Aceh dan Sumut

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan prakiraan cuaca untuk Senin, 31 Oktober 2022, dengan sebagian wilayah Indonesia dilanda hujan. BMKG juga memantau pergerakan Siklon Tropis Nalgae dan mengeluarkan peringatan bencana hidrometeorologi di beberapa wilayah.

Ibu kota provinsi yang diperkirakan dilanda hujan disertai petir adalah Gorontalo dan Tarakan. Hujan skala sedang kemungkinan terjadi di Pontianak, Kupang, Mamuju dan Medan.

Hujan skala ringan kemungkinan terjadi di Serang, Jambi, Bandung, Banjarmasin, Palangkaraya, Pangkal Pinang, Tanjung Pinang, Ambon, Ternate, Pekanbaru, Kendari, Manado dan Padang. Simak Top 3 Tekno Berita Hari Ini lainnya di Tempo.co.

Baca:
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Xiaomi Book Air 13, Layar Tembus Pandang BOE

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Gempa Terkini Getarkan Cianjur, Lagi-lagi Aktivitas Sesar Cugenang

5 menit lalu

Gempa Terkini Getarkan Cianjur, Lagi-lagi Aktivitas Sesar Cugenang

Warga Cianjur kembali merasakan gempa pada Rabu malam, 15 Mei 2024, pada pukul 20.06 WIB. Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika atau BMKG mencatat kekuatan gempanya bermagnitudo 3,0.

Baca Selengkapnya

Ada Sirkulasi Siklonik, BMKG: Sumbar Masih Harus Waspada Hujan Lebat Hari Ini

32 menit lalu

Ada Sirkulasi Siklonik, BMKG: Sumbar Masih Harus Waspada Hujan Lebat Hari Ini

Di antara wilayah yang mendapat peringatan dini cuaca BMKG hari ini adalah Sumatera Barat yang baru dilanda bencana banjir lahar dan banjir lahar.

Baca Selengkapnya

Peringatan Dini Cuaca BMKG di Jabodetabek Hari Ini, Simak Potensi Hujan Kapan dan di Mana Saja

1 jam lalu

Peringatan Dini Cuaca BMKG di Jabodetabek Hari Ini, Simak Potensi Hujan Kapan dan di Mana Saja

BMKG memberikan peringatan dini cuaca untuk sejumlah wilayah di Jakarta dan sekitarannya (Jabodetabek) pada hari ini, Kamis 16 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Gempa Magnitudo 5,4 di Kepulauan Seribu, Dampak Pergerakan Intraslab Lempeng Indo-Australia

12 jam lalu

Gempa Magnitudo 5,4 di Kepulauan Seribu, Dampak Pergerakan Intraslab Lempeng Indo-Australia

TEMPO, Jakarta- Pada Rabu 15 Mei 2024 pukul 16.42.56 WIB wilayah Kepulauan Seribu, diguncang gempa tektonik. Hasil analisis BMKG menunjukkan gempa bumi ini memiliki parameter update dengan magnitudo M5,4

Baca Selengkapnya

Gempa di Laut Guncang Kepulauan Seribu, Guncangan Skala III-IV Terasa hingga Tangerang

14 jam lalu

Gempa di Laut Guncang Kepulauan Seribu, Guncangan Skala III-IV Terasa hingga Tangerang

Gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi menengah akibat adanya aktivitas dalam lempeng Indo-Australia.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Gempa Lombok 2018: Rekor Gempa Paling Parah di Pulau Lombok

16 jam lalu

Kilas Balik Gempa Lombok 2018: Rekor Gempa Paling Parah di Pulau Lombok

Gempa Lombok 2018 meninggalkan duka yang mendalam di hati masyarakat.

Baca Selengkapnya

Apa Penyebab Banjir Bandang dan Longsor di Sumatera Barat?

16 jam lalu

Apa Penyebab Banjir Bandang dan Longsor di Sumatera Barat?

BMKG menyebut hujan dengan intensitas sedang hingga sangat lebat merupakan pemicu banjir bandang, banjir lahar hujan, dan longsor di Sumbar.

Baca Selengkapnya

BMKG: Waspada Gelombang Tinggi 2,5 Meter di Selat Sunda Hingga Selat Bali

17 jam lalu

BMKG: Waspada Gelombang Tinggi 2,5 Meter di Selat Sunda Hingga Selat Bali

Masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di pesisir sekitar area yang berpeluang terjadi gelombang tinggi agar tetap selalu waspada

Baca Selengkapnya

Prakiraan Cuaca BMKG: Jakarta Cerah Berawan Hingga Siang, Potensi Hujan Hanya di Selatan

23 jam lalu

Prakiraan Cuaca BMKG: Jakarta Cerah Berawan Hingga Siang, Potensi Hujan Hanya di Selatan

BMKG memprediksi Jakarta cenderung cerah dan berawan sejak pagi. Ada potensi hujan ringan di Jakarta Selatan menjelang malam.

Baca Selengkapnya

Banjir di Nagan Raya Aceh Mulai Surut, BNPB Ingatkan Risiko Hujan Susulan

1 hari lalu

Banjir di Nagan Raya Aceh Mulai Surut, BNPB Ingatkan Risiko Hujan Susulan

Banjir akibat luapan sungai di Nagan Raya, Aceh, berangsur surut, Namun, masih ada potensi hujan intensitas sedang hingga lebat.

Baca Selengkapnya