Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Gempa Terkini Getarkan Cianjur, Lagi-lagi Aktivitas Sesar Cugenang

image-gnews
Ilustrasi gempa. geo.tv
Ilustrasi gempa. geo.tv
Iklan

TEMPO.CO, Bandung - Warga Cianjur kembali merasakan gempa pada Rabu malam, 15 Mei 2024, pada pukul 20.06 WIB. Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika atau BMKG mencatat kekuatan gempanya bermagnitudo 3,0.

Getaran dampak gempa bumi tersebut bisa dirasakan di wilayah Kota Cianjur, Warungkondang, Cipanas, Cugenang, dan Cilaku. Skala intensitasnya III MMI, atau getaran dirasakan nyata di dalam rumah seakan ada truk yang berlalu.

Pasca-gempa itu, menurut BMKG, belum ada laporan mengenai kerusakan bangunan. Dari hasil pantauan hingga pukul 20.35 WIB, nihil pula aktivitas gempa bumi susulan. Bahkan hingga tulisan ini disiapkan pada Kamis pagi, data BMKG menunjuk tak ada gempa terkini yang bisa dirasakan di wilayah yang sama.

Hasil analisa BMKG menunjukkan pusat sumber gempa terletak pada titik koordinat 6,86 derajat Lintang Selatan dan 107,1 derajat Bujur Timur. "Sumber gempa tepatnya berlokasi di darat," kata Kepala BBMKG Wilayah II Tangerang Hartanto lewat keterangan tertulis pada Rabu malam.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pusat gempa berjarak sekitar 6 kilometer arah barat daya dari pusat Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Lindu tergolong dangkal dengan kedalaman 3 kilometer. "Gempa akibat aktivitas Sesar Cugenang," katanya sambil mengimbau warga tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggung jawabkan kebenarannya.

Gempa darat Sesar Cugenang di Cianjur bermula pada 21 November 2022, pukul 13.21 WIB. Lindu bermagnitudo 5,6 itu mengakibatkan kerusakan bangunan secara luas dan merenggut korban jiwa. Sejak itu gempa-gempa susulannya masih terus terjadi.

Pilihan Editor: Sebelumnya, Gempa Guncang Kepulauan  Seribu sampai Tangerang

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Peringatan Dini Cuaca BMKG di Jawa Barat 1 November: Potensi Hujan Petir di Bandung Raya hingga Tasikmalaya

19 jam lalu

Ilustrasi hujan petir. sciencedaily.com
Peringatan Dini Cuaca BMKG di Jawa Barat 1 November: Potensi Hujan Petir di Bandung Raya hingga Tasikmalaya

Sebagian besar wilayah Jawa Barat pada Jumat pagi, 1 November 2024, diprakirakan dalam kondisi berawan tebal.


5 Hal yang Perlu Dipersiapkan Sebelum Menghadapi La Nina

20 jam lalu

Ilustrasi hujan dan lalu lintas. Shutterstock
5 Hal yang Perlu Dipersiapkan Sebelum Menghadapi La Nina

Hadapi fase La Nina, masyarakat disarankan untuk memantau prakiraan cuaca secara berkala dari sumber terpercaya, seperti BMKG.


Guru Besar Unpad Rekam Suara Bumi dengan AI untuk Peringatan Dini Longsor dan Gempa Bumi

21 jam lalu

Perekaman suara bumi di Cisewu,  Kabupaten Garut, pada 12 Oktober 2024. (Dok. Tim)
Guru Besar Unpad Rekam Suara Bumi dengan AI untuk Peringatan Dini Longsor dan Gempa Bumi

Guru besar geofisika Unpad Yudi Rosandi merekam getaran pada permukaan bumi di sejumlah tempat yang kemudian diolah dengan AI.


Cerita Bank Sampah Produksi BBM dan Adik Prabowo Diutus ke COP29 di Top 3 Tekno

22 jam lalu

Menteri Lingkungan Hidup Hanif Faisol Nurofiq (kiri), Hashim S. Djojohadikusumo,  dan Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni setelah rapat persiapan COP29 di Jakarta, Selasa, 29 Oktober 2024. ANTARA/Prisca Triferna
Cerita Bank Sampah Produksi BBM dan Adik Prabowo Diutus ke COP29 di Top 3 Tekno

Selain cerita bank sampah bikin BBM solar dan adikPrabowo jadi utusan khusus ke COP29 itu, ada juga status siaga bencana Jabar hadapi musim hujan.


Mengenal La Nina, Fenomena Cuaca yang Akan Melanda Indonesia

23 jam lalu

Ilustrasi hujan petir. Pexels/Andre Furtado
Mengenal La Nina, Fenomena Cuaca yang Akan Melanda Indonesia

BMKG memprediksi La Nina mulai melanda Indonesia pada Oktober 2024 hingga Maret 2025.


Cuaca Panas, BMKG Catat Suhu Maksimum Harian di Bandung Hampir 35 Derajat

23 jam lalu

Petugas Stasiun Klimatologi BMKG Kelas II Tangerang Selatan mengamati suhu udara dengan Sangkar Meteorologi di Taman Alat Stasiun Klimatologi BMKG Pondok Betung, Tangerang Selatan, Banten, Selasa, 10 Mei 2022. Selama periode 1-7 Mei 2022, suhu maksimum tertinggi mencapai 36,1 derajat celcius terjadi di wilayah Tangerang (Banten) dan Kalimarau (Kalimantan Utara). ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
Cuaca Panas, BMKG Catat Suhu Maksimum Harian di Bandung Hampir 35 Derajat

Cuaca panas di wilayah Bandung Raya ditandai dengan tren suhu maksimum harian yang menanjak September-Oktober.


Prediksi Cuaca BMKG: Jabodetabek Hujan Sore-Malam Nanti tapi Tidak Merata

1 hari lalu

Ilustrasi Ramalan Cuaca. fishershypnosis.com
Prediksi Cuaca BMKG: Jabodetabek Hujan Sore-Malam Nanti tapi Tidak Merata

Berikut prediksi cuaca di Jabodetabek untuk hari ini, Kamis 31 Oktober 2024, menurut BMKG.


Gempa dari Laut di Pangandaran Getarkan Garut Tengah Malam, Ini Data BMKG

1 hari lalu

Peta pusat gempa Pangandaran. Foto : BMKG
Gempa dari Laut di Pangandaran Getarkan Garut Tengah Malam, Ini Data BMKG

BMKG mencatat gempa tektonik telah terjadi dengan Magnitudo 4,3 tepatnya pada Rabu malam, 30 Oktober 2024, pukul 23.32 WIB.


BMKG: Waspada Gelombang Tinggi hingga 4 Meter di Beberapa Perairan Indonesia

1 hari lalu

Sejumlah kapal ditambat di Dermaga Muara Baru, Jakarta, Selasa, 12 Maret 2024. Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi dengan ketinggian mencapai 2,5 meter - 4 meter pada Selasa (12/3) dan Rabu (13/3) di wilayah perairan Indonesia serta menghimbau masyarakat yang bermukim dan beraktivitas di pesisir agar selalu waspada. ANTARA FOTO/Bayu Pratama S
BMKG: Waspada Gelombang Tinggi hingga 4 Meter di Beberapa Perairan Indonesia

BMKG mengeluarkan peringatan dini gelombang tinggi yang berpotensi terjadi di beberapa perairan Indonesia pada 30 - 31 Oktober 2024.


Cuaca Jakarta dan Sekitarnya Hari Ini Dominan Berawan Tebal, Mungkinkan Turun Hujan?

2 hari lalu

Ilustrasi Ramalan Cuaca. fishershypnosis.com
Cuaca Jakarta dan Sekitarnya Hari Ini Dominan Berawan Tebal, Mungkinkan Turun Hujan?

Berikut prediksi cuaca Jakarta dan sekitarnya hari ini menurut BMKG lengkap dengan potensi hujan dan suhu maksimum hariannya.