Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Arkeolog: Banyak Situs Bawah Laut di Indonesia Belum Terungkap

Reporter

Editor

Amri Mahbub

image-gnews
Salah satu kapal Ottoman yang tenggelam di kedalaman 300 meter di bawah Laut Hitam yang ditemukan tim Proyek Arkeologi Maritim Laut Hitam. (Daily Mail)
Salah satu kapal Ottoman yang tenggelam di kedalaman 300 meter di bawah Laut Hitam yang ditemukan tim Proyek Arkeologi Maritim Laut Hitam. (Daily Mail)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penemuan 60 kapal Romawi kuno di Laut Hitam ternyata menarik perhatian ilmuwan Indonesia, terutama di bidang arkeologi maritim. Salah satunya adalah Shinatria Adhityatama, ilmuwan arkeologi maritim dari Pusat Penelitian Arkeologi Nasional (Puslit Arkenas).

Menurut pria yang karib disapa Adit ini, Indonesia sebetulnya bisa melakukan hal yang sama. "Banyak situs bawah laut di Nusantara yang belum tergali," kata dia, saat dihubungi, Selasa, 26 September 2017. Proyek Arkeologi Maritim Laut Hitam, menemukan 60 kapal Romawi, Bizantium, dan Ottoman kuno dari yang berumur 2.500 tahun di dasar Laut Hitam, Bulgaria, Kamis, 22 September 2017.

Mulanya, puluhan kapal kuno yang tersebar di bagian bawah Laut Hitam ini ditemukan saat penelitian tentang perubahan iklim, terutama dampak perubahan tingkat air laut setelah siklus glasial terbaru dan di paparan yang tenggelam. Laporan awal tersebut kemudian ditindaklanjuti dengan pembentukan tim proyek Arkeologi Maritim Laut Hitam, proyek arkeologi maritim terbesar yang pernah dilakakukan.

Menurut laporan yang dirilis, Kamis, 22 September 2017, kapal tertua yang ditemukan berusia hampir 2.500 tahun atau sekitar 400 atau 500 sebelum Masehi. Jon Adams, arkeolog dari University of Southampton yang memimpin ekspedisi tersebut, mengatakan kumpulan kapal tersebut merupakan bukti arkeologi maritim terbesar yang pernah ditemukan. "Kami sedang mengangkat 'museum' dari bawah laut," ujar Adams, seperti dikutip dari NBC News, Senin, 25 September 2017.

Adit mengatakan, fitur geologi serupa, yakni ada di antara Paparan Sunda dan Paparan Sahul. Sekadar informasi, Paparan Sunda pada zaman es terakhir (75-10 ribu tahun lalu), menyatukan Pulau Sumatera, Jawa, Kalimantan, dan daratan Asia Tenggara. Sedangkan Paparan Sahul menyatukan Australia dan Papua. "Bisa saja dalam proses penelitian paparan yang tenggelam itu kita menemukan kapal tenggelam yang umurnya tua," ujar Shinatria.

Menurut dia, memang penelitian seperti itu akan memakan biaya besar dan tenaga. Namun, hal itu bisa diatasi dengan kerja sama bersama lembaga riset atau perguruan tinggi internasional.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Adit menilai, temuan kapal Romawi kuno dan kapal era Ottoman akan memiliki nilai sejarah yang tinggi. "Misalnya, bisa mengungkap pola pelayaran dan perdagangan maritim saat itu," kata dia.

Proyek Arkeologi Maritim Laut Hitam (Black Sea MAP) melibatkan sebuah tim internasional yang dipimpin oleh University of Southampton. Ekspedisi tersebut telah menjelajahi perairan 1.800 meter (5.900 kaki) di bawah permukaan Laut Hitam sejak 2015 dengan menggunakan kapal lepas pantai yang dilengkapi beberapa peralatan bawah laut paling maju di dunia.

Ed Parker, CEO Black MAP mengatakan, "kapal-kapal yang ditemukan hanya terlihat di mural dan mosaik sampai saat ini." Bangkai kapal ditemukan dengan menggunakan teknik pemindaian laser robot, teknik akustik dan fotogrametri. Sebagian besar kapal yang ditemukan berusia sekitar 1.300 tahun, namun yang tertua berasal dari abad 400-500 SM.

Banyak kapal Romawi kuno tersebut menampilkan fitur struktural, perlengkapan dan peralatan yang hanya dikenal dari gambar atau deskripsi tertulis namun belum pernah terlihat sampai sekarang. "Kondisi bangkai kapal di bawah sedimen ini sangat mengejutkan, struktural kayunya terlihat bagus seperti baru," kata Jon menambahkan.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


6 Fakta Kompleks Candi Batujaya Karawang, Candi Tertua di Indonesia

7 hari lalu

Kompleks Candi Batujaya di Karawang ditetapkan jadi Cagar Budaya Nasional. TEMPO | Hisyam Luthfiana
6 Fakta Kompleks Candi Batujaya Karawang, Candi Tertua di Indonesia

Situs Candi Batujaya Karawang memiliki berbagai hal unik untuk digali, begini fakta-faktanya.


Saat Mahasiswa Arkeologi Terlibat Penelitian Jejak Sejarah Kolonial di Pulau Onrust

11 hari lalu

Dua arkeolog meneliti arsitektur benteng pertahanan di Pulau Onrust, Kepulauan Seribu Selatan dengan cara ekskavasi atau penggalian pada Kamis (16/11/2023). Diketahui ekskavasi juga pernah dilakukan pada 1995. ANTARA/HO-Kominfotik Kepulauan Seribu
Saat Mahasiswa Arkeologi Terlibat Penelitian Jejak Sejarah Kolonial di Pulau Onrust

Pulau Onrust adalah salah satu pulau bersejarah di kawasan Gugusan Kepulauan Seribu dan ditetapkan sebagai Kawasan Cagar Budaya.


Badai Daniel Singkap Reruntuhan dari Zaman Yunani Kuno di Libya

53 hari lalu

Pemandangan umum reruntuhan kuno kota Cyrene Yunani dan Romawi di Libya, 29 September 2023. REUTERS/Esam Omran Al-Fetori
Badai Daniel Singkap Reruntuhan dari Zaman Yunani Kuno di Libya

Badai Daniel yang menyebabkan banjir besar di Libya, menyingkap peninggalan dari masa kerajaan Yunani Kuno di Libya.


Keistimewaan Gedung Museum Nasional yang Berusia 245 Tahun

19 September 2023

Halaman depan Museum Nasional yang beralamat di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Minggu, 17 September 2023. Tempo/M. Faiz Zaki
Keistimewaan Gedung Museum Nasional yang Berusia 245 Tahun

Museum Nasional yang kemarin alami kebakaran disebut museum gajah. Ini keistimewaan gedung yang berusia 245 tahun.


Perkumpulan Ahli Arkeologi: Kerusakan Akibat Kebakaran Museum Nasional Tak Tergantikan

18 September 2023

Anggota Polisi saat melakukan olah TKP lokasi kebakaran Museum Nasional, Jakarta, Minggu, 17 September 2023. Kebakaran tersebut mengakibatkan empat ruangan terbakar yakni dua ruangan di sayap sebelah kanan dan dua ruangan di bagian tengah.  TEMPO/M Taufan Rengganis
Perkumpulan Ahli Arkeologi: Kerusakan Akibat Kebakaran Museum Nasional Tak Tergantikan

Dari peristiwa kebakaran di Museum Nasional Indonesia, IAAI Komda Jabodetabek berharap masih banyak koleksi artefak yang bisa terselamatkan.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: BRIN Rancang Program Arkeologi, Rektor Sebut Alumni UGM Jadi Presiden

24 Agustus 2023

Kepala BRIN Laksana Tri Handoko pada peluncuran Pusat Kolaborasi Riset di Padang, Kamis, 3 November 2022. (Antara/Ikhwan Wahyudi)
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: BRIN Rancang Program Arkeologi, Rektor Sebut Alumni UGM Jadi Presiden

Topik tentang BRIN rancang program khusus arkeologi menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


BRIN Rancang Program Khusus Arkeologi, Terbuka untuk Fresh Graduate

23 Agustus 2023

Kepala BRIN Laksana Tri Handoko pada peluncuran Pusat Kolaborasi Riset di Padang, Kamis, 3 November 2022. (Antara/Ikhwan Wahyudi)
BRIN Rancang Program Khusus Arkeologi, Terbuka untuk Fresh Graduate

BRIN sedang menggodok program untuk memajukan bidang arkeologi di Indonesia.


Ekskavasi PATI V di Situs Manyarejo Sragen Temukan Artefak dan Fosil Fauna Berusia 800 Ribu Tahun

8 Agustus 2023

Sejumlah artefak ditemukan di lokasi ekskavasi dalam kegiatan PATI V yang dilaksanakan di kawasan Situs Manyarejo, Kecamatan Plupuh, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah, 1-8 Agustus 2023. Foto diambil Selasa, 8 Agustus 2023. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Ekskavasi PATI V di Situs Manyarejo Sragen Temukan Artefak dan Fosil Fauna Berusia 800 Ribu Tahun

Artefak tulang dan fosil yang ditemukan merupakan hasil dari kegiatan ekskavasi di lokasi Edukasi dengan membuka 1 Trench dan 1 kotak ekskavasi.


Mengenal Epigrafi, Ilmu untuk Mengungkap Misteri Prasasti dan Peninggalan Kuno

6 Agustus 2023

Sejumlah pengunjung menikmati keindahan peninggalan sejarah candi Arjuna bercorak Hindu aliran Syiwa, bangunan keagamaan tertua di Jawa berdasarkan prasasti bertuliskan Jawa Kuno menunjukkan tahun 808 M, di Kompleks Candi pegunungan Dieng, Banjarnegara, Jawa Tengah, Kamis, 22 Desember 2022. Para ahli Arkeologi memperkirakan bahwa Candi Dieng dibangun melalui tahap pertama meliputi Candi Arjuna, Candi Semar, Candi Srikandi, dan Candi Gatotkaca, diperkirakan dilakukan akhir abad 7 hingga abad 8 dan tahap kedua sampai sekitar tahun 780 M terdiri dari 8 bangunan candi, atas perintah Raja-raja Wangsa Sanjaya dari Kerajaan Kalingga (594-782 Masehi). Kompleks Candi Dieng pertama kali ditemukan oleh tentara Inggris yang sedang berwisata di kawasan pegunungan Dieng pada tahun 1814. TEMPO/Imam Sukamto
Mengenal Epigrafi, Ilmu untuk Mengungkap Misteri Prasasti dan Peninggalan Kuno

Untuk mengungkap misteri pada prasasti, dibutuhkan Epigrafi cabang ilmu arkeologi. Di Indonesia, bisa dipelajari di lima kampus berikut ini.


Iseng Ukir Nama Diri dan Pacarnya di Colosseum, Pria Inggris Ini Terancam Hukuman 5 Tahun

30 Juni 2023

Ladang bunga di sebelah Colosseum saat musim semi dimulai di Roma, Italia, 21 Maret 2023. REUTERS/ Remo Casilli
Iseng Ukir Nama Diri dan Pacarnya di Colosseum, Pria Inggris Ini Terancam Hukuman 5 Tahun

Seorang pelatih kebugaran Inggris ketahuan menggoreskan anak kunci ke dinding colosseum berusia 2.000 tahun setelah difilmkan pengunjung lain.