Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ini 6 Aplikasi Teman Perjalanan Mudik Lebaran

image-gnews
12_iltek_ilustrasipencariangooglemaps
12_iltek_ilustrasipencariangooglemaps
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Untuk memudahkan perjalanan mudik Lebaran Anda ke kampung halaman atau lokasi liburan, kini banyak tersedia berbagai aplikasi smartphone, baik Android maupun iOS, yang membantu para pemudik.

Baca: 4 Aplikasi Ini Bisa Bikin Ramadan Tambah Asyik

Baca: Paspor Anda Hilang Saat Traveling? Tenang, Ada Aplikasi Keren Ini

Aplikasi tersebut memberikan layanan yang berbeda-beda dan memiliki keunggulan masing-masing. Beberapa aplikasi dikeluarkan oleh penyedia layanan umum, seperti pengelola jalan tol Jasa Marga, atau bahkan dikeluarkan oleh BPJS Kesehatan.

Beberapa aplikasi juga dikeluarkan oleh perusahaan otomotif, seperti Toyota dan Honda. Aplikasi tersebut memberikan layanan darurat dalam perjalanan mudik pengguna.

Tempo.co berusaha merangkum aplikasi yang dapat membantu saat perjalanan mudik. Berikut aplikasi tersebut:

1. Google Maps

Google Maps sebaiknya terpasang di telepon seluler saat melakukan perjalanan mudik. Aplikasi antarmuka yang sederhana dapat dengan mudah digunakan. Dalam Play Store, aplikasi ini sudah diunduh lebih dari satu miliar kali.

Pengaturan lokasi dan tujuan bisa dilakukan dengan memilih Go di sebelah kiri bawah. Setelah itu, Google Maps akan menampilkan rute perjalanan sekaligus kondisi kemacetan jalan beserta estimasi waktu sampai. Jika jalanan macet, aplikasi akan memberikan beberapa alternatif rute dengan perkiraan waktu tempuh yang berbeda.

Selain itu, Google Maps juga dapat menampilkan gambar dengan memanfaatkan peta satelit dan bisa menampilkan apa saja yang ada di sekitar, seperti pom bensin, restoran, supermarket atau kedai kopi.

Aplikasi ini juga dilengkapi dengan Google Assistant, yang dapat memandu jalan tanpa harus melihat peta, sehingga pengguna dapat konsentrasi saat mengendarai kendaraan dengan mengaktifkan speaker pada telepon seluler.

2. Waze

Waze merupakan aplikasi yang serupa dengan Google Maps. Aplikasi ini menampilkan pilihan rute dan estimasi waktu perjalanan, serta dilengkapi asisten virtual yang dapat memandu perjalanan Anda.

Selain informasi mengenai kemacetan lalu lintas, aplikasi ini menyediakan informasi mengenai kecelakaan, cuaca, perbaikan jalan, hingga razia polisi. Pengguna juga bisa mengambil peran lebih aktif dengan berbagi laporan perjalanan kepada Wazer (sebutan pengguna Waze) lainnya dengan mendaftarkan diri terlebih dahulu.

Karena informasi berasal dari komunitas, maka data aplikasi Waze akan terus menerus diperbarui. Dalam Play Store, aplikasi waze sudah diunduh lebih dari 100 juta kali.

3. Info Mudik 2018

Info Mudik 2018 adalah aplikasi yang dibuat oleh pengembang bernama Tuturu Dev. Aplikasi ini akan memberikan informasi mudik, baik untuk yang menggunakan kendaraan pribadi maupun umum.

Untuk para pemudik dengan kendaraan pribadi, aplikasi ini dapat menyediakan informasi lalu lintas dari NTMC Lantas POLRI dan nomor penting yang dibutuhkan saat mengalami kendala ketika perjalanan mudik. Sedangkan untuk pengguna kendaraan umum, calon pemudik bisa update informasi mengenai harga tiket mulai dari pesawat, kereta dan bus.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Aplikasi tersebut memiliki ukuran memori yang kecil, sehingga cocok digunakan untuk perjalanan mudik. Dalam Play Store, aplikasi ini sudah diunduh lebih dari seribu kali.

4. Mudik BPJS Kesehatan

Mudik BPJS Kesehatan merupakan aplikasi yang dibangun oleh BPJS Kesehatan sebagai media informasi bagi Peserta JKN dan masyarakat umum dalam melakukan perjalanan mudik.

Dengan aplikasi ini, pengguna dapat mengakses beragam informasi seputar Posko Mudik BPJS kesehatan yang tersebar di berbagai kota di Indonesia. Bahkan pengguna bisa mengetahui letak fasilitas kesehatan terdekat dan beberapa lokasi penting saat perjalanan mudik.

Fitur yang terdapat pada aplikasi yakni Telepon Penting, berisi informasi daftar telepon penting yang dibutuhkan oleh Peserta JKN dan masyarakat umum saat mudik. Fitur Kantor BPJS Kesehatan, berisi informasi alamat dan nomor telepon Kantor Pusat, Kantor Divisi Regional, hingga Kantor Cabang serta KLOK di seluruh Indonesia.

Aplikasi Mudik BPJS Kesehatan tersedia baik di Google Play Store maupun Apple App Store. Dalam Play Store, aplikasi sudah diunduh sebanyak seribu kali.

5. JMCARe

JMCARe merupakan aplikasi besutan PT Jasa Marga. Aplikasi tersebut dapat memberikan informasi bagi pengguna jalan tol.

Aplikasi menyediakan fitur push notification, informasi dan Smart Assistance yang memberikan alternatif tercepat rute yang dipilih. Dan ada pula fitur permintaan mobil derek di mana pengguna bisa meminta layanan derek hingga lokasi keluar tol terdekat.

Fitur Laporan Pengguna Jalan dapat menyampaikan informasi mengenai jalan tol seperti kecelakaan di jalan tol dan kerusakan fasilitas pelayanan. Aplikasi JMCARe dapat diunduh secara gratis di ponsel berbasis Android (Play Store) dan di perangkat iOS (App Store). Dalam Play Store JMCARe sudah diunduh lebih dari 10 ribu kali.

6. Aplikas Layanan Bengkel dan Posko

Aplikasi ini biasanya disediakan khusus oleh merek-merek kendaraan bermotor tertentu. Misalnya, PT Wahana Makmur Sejati, dealer sepeda motor Honda Jakarta-Tangerang yang memiliki aplikasi Wahana Honda.

Aplikasi tersebut dapat memberikan bantuan layanan darurat dalam perjalanan. Sementara, untuk kendaraan roda empat, merek Toyota memiliki aplikasi Toyota Teman Mudik (TTM). TTM dapat memberikan tips mudik, informasi peta mudik, bahkan games.

Aplikasi Wahana Honda dan TTM sudah diunduh lebih dari 10 ribu kali dalam Google Play Store.

Baca: Aplikasi Google News Berteknologi AI Tersedia di Play Store

Baca: Server Aplikasi Ini Bocor, Puluhan Ribu Akun Anak-anak Terancam

Simak artikel menarik lainnya tentang aplikasi perjalanan mudik Lebaran lainnya hanya di kanal Tekno Tempo.co

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


15 Cara Simpan Video TikTok Tanpa Aplikasi

1 hari lalu

Ilustrasi TikTok. shutterstock.com
15 Cara Simpan Video TikTok Tanpa Aplikasi

Cara simpan video TikTok tanpa watermark dengan mengunjungi situs Downloaderi, DownTik.io.


Mahasiswa ITS Ciptakan Aplikasi Point of Sale and Marketing Bernama WarungKu

4 hari lalu

Jenifer Victoria Jaya Andreas, salah satu anggota tim KKN Abmas ITS, menunjukkan tampilan demo aplikasi WarungKu. Dok. ITS
Mahasiswa ITS Ciptakan Aplikasi Point of Sale and Marketing Bernama WarungKu

Mahasiswa Departemen Sistem Informasi ITS mengembangkan aplikasi Point of Sale and Marketing bernama WarungKu.


Cara Menonaktifkan Akun Instagram Lewat Browser dan Aplikasi

4 hari lalu

Cara menonaktifkan instagram bisa lewat browser dan aplikasi. Menonaktifkan instagram berbeda dengan menghapus akun, ya. Anda bisa mengaktifkannya kembali dengan cara login. Foto: Canva
Cara Menonaktifkan Akun Instagram Lewat Browser dan Aplikasi

Cara menonaktifkan Instagram bisa lewat browser dan aplikasi. Anda bisa mengaktifkan kembali Instagram yang deactive dengan login seperti biasa.


Dulu Hanya di AS, Instagram Kini Izinkan Semua Pengguna Mengunduh Reels Publik

5 hari lalu

Tampilan konten video pendek Reels di Instragram. Kredit: Instagram
Dulu Hanya di AS, Instagram Kini Izinkan Semua Pengguna Mengunduh Reels Publik

Sebelum peluncuran ini, Anda hanya dapat menyimpan Reels ke aplikasi Instagram untuk dilihat nanti.


Mengenal TikTok, Aplikasi Media Sosial yang Populer di Dunia

5 hari lalu

TikTok adalah salah satu platform media sosial yang populer di seluruh dunia yang dilengkapi dengan berbagai fitur menarik di dalamnya. Foto: Canva
Mengenal TikTok, Aplikasi Media Sosial yang Populer di Dunia

TikTok adalah salah satu platform media sosial yang populer di seluruh dunia yang dilengkapi dengan berbagai fitur menarik di dalamnya.


Apa Arti Double Text yang Viral di TikTok? Ini Penjelasannya

5 hari lalu

Beberapa cara untuk top up koin TikTok, yaitu melalui website resmi dan aplikasi TikTok. Berikut ini informasi tata cara dan harganya. Foto: Canva
Apa Arti Double Text yang Viral di TikTok? Ini Penjelasannya

Penggunaan double text lagi viral di TikTok. Banyak pengguna TikTok yang menggunakan trens ini. Apa arti double text yang viral di TikTok?


Teten Khawatir Aplikasi Belanja Temu dari Cina Masuk RI: UMKM Tidak Bisa Bersaing, Daya Beli Turun..

6 hari lalu

Teten Masduki menjelaskan penyebab sedikitnya pengunjung yang berbelanja secara offlne di Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, Selasa 19 September 2023. Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki melakukan pemantauan kondisi Pasar Tanah Abang dikarenakan para pedagang di pasar Tanah Abang mengalami penurunan rata-rata di atas 50 persen. Meskipun mereka telah melakukan transformasi jualan di online tetapi tetap tidak bisa bertahan. Pedagang UMKM yang berjualan secara online sebagian besar merupakan seller produk impor atau mereka tidak memiliki produk sendiri. Tempo/Magang/Joseph.
Teten Khawatir Aplikasi Belanja Temu dari Cina Masuk RI: UMKM Tidak Bisa Bersaing, Daya Beli Turun..

Teten Masduki khawatir ekspansi aplikasi belanja dari Cina, Temu, ke Indonesia bakal mengganggu pasar produk lokal. Begini penjelasannya.


Bagini Cara Melaporkan Perusahaan yang Tidak Mendaftarkan BPJS Ketenagakerjaan Pekerjanya

6 hari lalu

Ketahui persyaratan pencairan BPJS Ketenagakerjaan agar prosesnya mudah. Beberapa dokumen yang harus dibawa seperti kartu BPJS hingga KTP. Foto: Flickr
Bagini Cara Melaporkan Perusahaan yang Tidak Mendaftarkan BPJS Ketenagakerjaan Pekerjanya

BPJS Ketenagakerjaan merupakan hal yang penting bagi pekerja, sehingga wajib perusahaan untuk mendaftarkan pekerjanya.


Tokopedia Luncurkan Dua Fitur Baru: Ada Tawaran Diskon

7 hari lalu

Tokopedia Beauty Awards 2023. Foto: Dok. Tokopedia
Tokopedia Luncurkan Dua Fitur Baru: Ada Tawaran Diskon

Tokopedia meluncurkan dua fitur baru, Apa dan bagaimana cara menggunakannya?


Tingkatkan Kemampuan Siswa Vokasi, Tim Mahasiswa UPI Bikin Media Belajar Vofisil

13 hari lalu

Tim PKM dari UPI yang lolos dalam Pimnas 2023. Dok.UPI
Tingkatkan Kemampuan Siswa Vokasi, Tim Mahasiswa UPI Bikin Media Belajar Vofisil

Dengan karya itu, tim bersama sebelas kelompok mahasiswa lainnya di UPI berhasil lolos ke Pimnas 2023.