Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Smartphone Sarang Virus Corona, Jangan Asal Gunakan Disinfektan

image-gnews
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Smartphone merupakan salah satu perangkat yang paling sering digunakan semua orang dan berpotensi menjadi sarang virus, termasuk virus corona COVID-19. Pertanyaannya, berapa besar kemungkinan seseorang untuk tertular virus dari smartphone yang digunakan, atau berapa lama virus corona itu bertahan pada smartphone.

Menurut studi yang dilakukan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), virus SARS-CoV yang ditemukan pada 2003 stabil pada permukaan kaca hingga 96 jam atau setara dengan empat hari. studi WHO juga menyebutkan, virus itu bertahan pada plastik, benda keras dan baja selama sekitar 72 jam (tiga hari). 

Penelitian terbaru dari National Institutes of Health (NIH), Amerika Serikat, menemukan yang sama dengan coronavirus novel saat ini (SARS-CoV-2).  Seperti dikutip dari laman Gadget NDTV, Senin, 30 Maret 2020, NIH menyatakan virus yang sedang menciptakan pandemi itu dapat hidup di permukaan baja, plastik dan logam selama sekitar 72 jam (tiga hari).

Studi itu juga mengatakan bahwa virus corona baru dapat bertahan di kertas karton selama sekitar 24 jam, dan sekitar 4 jam pada tembaga. Studi NIH yang baru tidak memperhitungkan berapa lama virus itu bertahan di atas kaca, tapi karena faktor lain menunjukkan hasil yang sama, dapat diasumsikan bahwa virus corona baru juga dapat bertahan di kaca hingga 96 jam (empat hari). 

Dari sana dinyatakan kalau virus corona yang menyebar lewat droplet atau butiran air ludah yang terciprat saat batuk atau bersin itu dapat bertahan di smartphone hingga empat hari. Ini karena hampir semua smartphone hadir dengan panel kaca di bagian depan. 

Bukan hanya smartphone, ini juga berlaku untuk gadget apa pun dengan permukaan kaca, baik itu smartwatch, tablet, atau laptop. Sekarang, dari semuanya, smartphone masih tetap menjadi gadget yang paling sering digunakan. Sehingga, penting untuk selalu membersihkan ponsel sesekali, untuk menghindari paparan virus corona.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Untuk membersihkan ponsel cerdas, pengguna dapat menggunakan cairan pembersih untuk gadget atau cukup lap permukaan dengan kain serat mikro yang sedikit basah. Pengguna juga disarankan menggunakan larutan alkohol isopropil 70 persen atau disinfektan tisu, sesuatu yang juga direkomendasikan Apple.

Pengguna juga harus berhati-hati untuk tidak menggunakan alkohol yang lebih tinggi dari 70 persen, atau cairan desinfektan lainnya, karena dapat menghancurkan lapisan oleophobia pada layar smartphone. Juga dapat memasang pelindung layar, dan membersihkannya sebagai gantinya, sehingga tidak merusak lapisan layar.

Dalam laman resminya, Apple menyarankan membersihkan dengan alkohol isopropil 70 persen harus dilakukan dengan lembut untuk menghapus noda keras pada tampilan layar, keyboard atau permukaan eksterior lainnya.

"Jangan gunakan pemutih. Hindari kelembapan, dan jangan merendam produk Apple Anda di cairan pembersih apa pun," kata Apple di halaman dukungannya.

GADGET NDTV | APPLE

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

15 jam lalu

Dwina Septiani Wijaya. Dok. Peruri
Peruri Ungkap Permintaan Pembuatan Paspor Naik hingga Tiga Kali Lipat

Perum Peruri mencatat lonjakan permintaan pembuatan paspor dalam negeri hingga tiga kali lipat usai pandemi Covid-19.


Huawei Kembali ke Posisi Atas Penguasa Pasar Ponsel di Cina

18 jam lalu

Huawei Nova 12. gsmarena.com
Huawei Kembali ke Posisi Atas Penguasa Pasar Ponsel di Cina

Honor dan Huawei menempati posisi pertama pangsa pasar ponsel pintar di negara asalnya, Cina., menurut IDC


Google Luncurkan Patch Keamanan Terbaru, Sembuhkan Bug dan Error Kamera Pixel 8

1 hari lalu

Bocoran dari sumber internal di Google menyebutkan bahwa Pixel 8 dan Pixel 8 Pro akan mendapatkan sensor kamera utama 50 MP yang diperbarui dengan Samsung ISOCELL GN2. (GSM Arena)
Google Luncurkan Patch Keamanan Terbaru, Sembuhkan Bug dan Error Kamera Pixel 8

Google perbaiki patch keamanan Pixel 8. Perbaiki errorr kamera.


Luhut: Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Insentif untuk Apple

2 hari lalu

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan memberi sambutan saat acara penandatanganan dokumen transaksi pengambilalihan saham Divestasi PT Vale Indonesia Tbk. di Jakarta, Senin, 26 Februari 2024. TEMPO/Tony Hartawan
Luhut: Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Insentif untuk Apple

Luhut mengatakan Indonesia dan Cina telah sepakat untuk membentuk tim penggarapan proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya


Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

4 hari lalu

Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

iPad Air teranyar itu lebih unggul dibanding generasi sebelumnya yang masih memakai layar berpanel LCD.


Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

4 hari lalu

Gambar mikroskop elektron pemindaian ini menunjukkan SARS-CoV-2 (obyek bulat biru), juga dikenal sebagai novel coronavirus, virus yang menyebabkan Covid-19, muncul dari permukaan sel yang dikultur di laboratorium yang diisolasi dari pasien di AS. [NIAID-RML / Handout melalui REUTERS]
Peneliti BRIN di Spanyol Temukan Antibodi Pencegah Virus SARS-CoV-2

Fungsi utama antibodi itu untuk mencegah infeksi virus SARS-CoV-2 yang menyebabkan pandemi Covid-19 pada 2020.


6 Tips agar Baterai Smartphone Tahan Lama

4 hari lalu

Ilustrasi orang menggunakan smartphone atau handphone. Freepik
6 Tips agar Baterai Smartphone Tahan Lama

Lakukan enam tips berikut agar baterai smartphone Anda tahan lama.


Terpopuler: Jokowi Tawarkan Investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir Minta BUMN Batasi Pembelian Dolar

5 hari lalu

Bos Apple Tim Cook bertemu Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, 17 April 2024. Foto: BPMI Setpres/Kris
Terpopuler: Jokowi Tawarkan Investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir Minta BUMN Batasi Pembelian Dolar

Terpopuler: Presiden Jokowi tawarkan investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir minta BUMN batasi pembelian dolar.


Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

6 hari lalu

CEO Apple, Tim Cook (kiri) melambaikan tangan setibanya di  Apple Developer Academy di Green Office Park, BSD, Kabupaten Tangerang, Banten, Rabu 17 April 2024. Kunjungan tersebut dalam rangka rencana Apple membuat pengembangan (offset) tingkat komponen dalam negeri atau TKDN untuk produk-produk buatan Apple. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

CEO Apple Tim Cook kunjungi Apple Developer Academy Binus di BSD City, Tangerang. Sudah memiliki 1.500 lulusan.


Luhut Siapkan Insentif untuk Investasi Apple, Ingin Tiru Thailand dan India

6 hari lalu

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan memberi sambutan saat acara penandatanganan dokumen transaksi pengambilalihan saham Divestasi PT Vale Indonesia Tbk. di Jakarta, Senin, 26 Februari 2024. TEMPO/Tony Hartawan
Luhut Siapkan Insentif untuk Investasi Apple, Ingin Tiru Thailand dan India

Apple sudah berencana memproduksi iPhone di India dan MacBook di Thailand, guna melepas ketergantungan terhadap manufaktur Tiongkok.