Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Enam Aplikasi Alternatif jika WhatsApp Down, Gojek Termasuk

image-gnews
Logo WhatsApp. Kredit: Time
Logo WhatsApp. Kredit: Time
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Aplikasi WhatsApp bersama media sosial Facebook dan Instagram sempat down pada Senin malam, 4 Oktober 2021. Para pengguna mengalami kesulitan untuk mengirim maupun menerima pesan.

Tidak hanya di Indonesia, gangguan pada aplikasi WhatsApp juga terjadi di seluruh dunia. Gangguan tersebut berlangsung selama kurang lebih 8 jam.

Jika WhatsApp down, berikut merupakan beberapa aplikasi alternatif yang bisa digunakan. Tentunya lawan bicara harus sudah memasangnya di ponsel mereka terlebih dahulu

  1. Gojek

Jika WhatsApp error tak ada salahnya mencoba aplikasi transportasi daring asal Indonesia, Gojek. Bukan untuk berpergian atau memesan makanan, melainkan memanfaatkan fitur chat yang tersedia.

  1. Telegram

Telegram merupakan aplikasi pesan singkat yang menjadi pesaing kuat WhatsApp. Melansir Wired, aplikasi ini diluncurkan pada Agustus 2013 dan kini telah memiliki lebih dari 500 juta pengguna. Pengguna bisa memilih untuk mengaktifkan ataupun menonaktifkan enskripsi end-to-end. Salah satu kelebihan Telegram yakni dapat membuat grup dengan maksimal jumlah anggota hingga 200 ribu.

  1. Signal

Hampir seluruh fitur WhatsApp dapat ditemukan pula dalam aplikasi Signal. Aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk berkirim pesan teks maupun pesan media seperti gambar, audio, video, dan dokumen. Selain itu, Signal juga menyediakan fitur panggilan suara/video antar pengguna. Aplikasi ini bahkan direkomendasikan oleh para pakar karena tingkat keamanan dan privasinya.

  1. Line

Dikutip dari laman Digital Trends, Line adalah aplikasi yang sangat populer, terutama di Asia. Hingga kini, Line telah memiliki lebih dari 600 juta pengguna. Selain berkirim pesan, aplikasi ini juga memungkinkan penggunanya untuk memposting ataupun mengomentari postingan, membeli stiker, mengatur album dan membaginya dengan teman, hingga menonton video YouTube bersama saat dalam panggilan. Jumlah maksimal anggota dalam obrolan grup di Line adalah 500.

  1. Discord
Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Para gamer mungkin sudah familiar dengan aplikasi Discord.  Ketika diluncurkan pada tahun 2015, Discord memang ditujukan untuk membuat para gamer tetap terhubung saat bermain bersama. Akan tetapi, kini Discord telah digunakan untuk berbagai tujuan obrolan yang berbeda. Berbeda dari WhatsApp, aplikasi ini tidak menggunakan enskripsi end-to-end.

  1. Facebook Messenger

Aplikasi selanjutnya yang bisa dijadikan alternatif jika WhatsApp down adalah Facebook Messenger. Pengguna aplikasi ini dapat bertukar pesan teks, berbagi file dan lokasi, mengirim uang, hingga memulai percakapan rahasia yang dienkripsi end-to-end. Fitur Messenger Rooms memungkinkan pengguna untuk membuat obrolan grup hingga 50 perserta, meskipun mereka tidak memakai Facebook. Aplikasi ini juga dapat dimanfaatkan untuk menonton acara TV, film atau video dengan teman-teman melalui obrolan video. Berhubung Facebook dan WhatsApp berasal dari perusahaan yang sama, potensi keduanya mengalami gangguan secara bersamaan seperti malam tadi tetap ada.

SITI NUR RAHMAWATI 

Baca juga:

Facebook Dkk Down, Kekayaan Mark Zuckerberg Hilang Rp 84 Triliun

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Rekomendasi 7 Drama Korea Bertema Polisi dan Detektif

1 hari lalu

Drama Korea Signal. (Asian Wiki)
Rekomendasi 7 Drama Korea Bertema Polisi dan Detektif

Dari misteri yang membingungkan hingga aksi yang mendebarkan, drama Korea tema polisi dan detektif ini patut Anda tonton.


2 Cara Blur WhatsApp Web di Chrome untuk Menjaga Privasi Chat

3 hari lalu

Memori penyimpanan WhatsApp harus rutin dibersihkan agar kinerja aplikasi tidak lemot. Ini cara bersihkan penyimpanan WhatsApp. Foto: Canva
2 Cara Blur WhatsApp Web di Chrome untuk Menjaga Privasi Chat

Ada beberapa cara blur WhatsApp Web di Chrome agar chat rahasia Anda tidak dibaca orang lain. Berikut ini beberapa tata caranya.


Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

3 hari lalu

Ilustrasi GoPay atau GoBills. TEMPO/Nufus Nita Hidayati
Gopay Salurkan Zakat dan Donasi Ramadan Rp 31 Miliar

Gopay menyalurkan zakat dan donasi dengan total Rp 31 miliar yang terkumpul selama Ramadan.


3 Cara Mengembalikan Chat WhatsApp yang Terhapus atau Hilang

3 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
3 Cara Mengembalikan Chat WhatsApp yang Terhapus atau Hilang

Terkadang chat dihapus karena memori penuh, namun ada riwayat chat di WhatsApp yang tiba-tiba dibutuhkan. Begini cara mengembalikannya.


Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

3 hari lalu

Ilustrasi Logo Meta. REUTERS/Dado Ruvic
Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

Chatbot Meta AI dapat melakukan sejumlah tugas seperti percakapan teks, memberi informasi terbaru dari internet, menghubungkan sumber, hingga menghasilkan gambar dari perintah teks.


WhatsApp Kembangkan Fitur Kelola Jadwal, Tidak Ada Lagi Alasan Lupa

4 hari lalu

Untuk mengunci percakapan pribadi dan bersifat rahasia, Anda bisa menggunakan fitur chat lock WhatsApp. Berikut manfaat dan cara menggunakannya. Foto: Canva
WhatsApp Kembangkan Fitur Kelola Jadwal, Tidak Ada Lagi Alasan Lupa

Fitur terbaru WhatsApp memudahkan pengguna untuk mengatur pengingat jadwal via grup.


Begini Cara Mengatasi Notifikasi WhatsApp Terlambat Muncul

5 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Begini Cara Mengatasi Notifikasi WhatsApp Terlambat Muncul

Untuk mengatasi notifikasi WhatsApp terlambat muncul, berikut beberapa langkah yang bisa dicoba.


Cara Pakai Dua Nomor WhatsApp di Satu HP Secara Mudah

5 hari lalu

Uji terbatas chatbot Meta AI di versi terbaru aplikasi WhatsApp. Foto : Gsmarena
Cara Pakai Dua Nomor WhatsApp di Satu HP Secara Mudah

Ketahui cara pakai dua nomor WhatsApp di satu HP tanpa aplikasi tambahan untuk perangkat Android. Caranya cukup mudah dan praktis.


Israel Dakwa Saudara Perempuan Ketua Hamas Ismail Haniyeh Melakukan Hasutan Teror

6 hari lalu

Ismail Haniyeh REUTERS
Israel Dakwa Saudara Perempuan Ketua Hamas Ismail Haniyeh Melakukan Hasutan Teror

Pengadilan Israel mendakwa saudara perempuan pemimpin Hamas Ismail Haniyeh atas tuduhan menghasut untuk melakukan terorisme.


Cara Download WhatsApp di Laptop dan Keunggulannya

9 hari lalu

Sebagai platform komunikasi yang banyak digunakan orang, WhatsApp juga dapat digunakan melalui laptop. Ini cara download WhatsApp di laptop. Foto: Canva
Cara Download WhatsApp di Laptop dan Keunggulannya

Sebagai platform komunikasi yang banyak digunakan orang, WhatsApp juga dapat digunakan melalui laptop. Ini cara download WhatsApp di laptop.