Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Pembeli Kapal Induk AS Seharga 1 Sen, Uji Bioavtur

Reporter

Editor

Erwin Prima

Foto yang diabadikan pada 25 Februari 2005 ini menunjukkan kapal induk USS Kitty Hawk berlabuh di Hong Kong, China Selatan. Kredit: Xinhua/Wang Xiaochuan
Foto yang diabadikan pada 25 Februari 2005 ini menunjukkan kapal induk USS Kitty Hawk berlabuh di Hong Kong, China Selatan. Kredit: Xinhua/Wang Xiaochuan

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno Berita Hari Ini dimulai dari topik tentang Angkatan Laut Amerika Serikat memutuskan untuk mem-besitua-kan dua kapal induk yang sudah tak dipakai: USS Kitty Hawk dan USS John F. Kennedy. Perusahaan besi tua yang telah ditunjuk berdasarkan kontrak senilai satu sen dollar, atau setara Rp 142, per kapal induk itu adalah International Shipbreaking Ltd./EMR Brownsville.

Berita terpopuler selanjutnya tentang Program Manager CN 235-200 FTB, PT Dirgantara Indonesia, Eko Budi Santoso memaparkan uji terbang perdana Bandung-Jakarta yang dijalani pesawat itu menggunakan bioavtur J2.4, Rabu 6 Oktober 2021. “Start dari Bandara Husein Sastranegara jam 7 pagi, sampai di sana (Bandara Soekarno-Hatta) itu 07.47 WIB,” kata dia, saat dihubungi Tempo, Rabu.

Selain itu, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, memaparkan potensi dari pengembangan bioavtur lokal buatan Indonesia, J2.4. Bioavtur ini dikembangkan bersama Pertamina dan ITB serta telah sukses digunakan dalam uji terbang perdana dari Bandung ke Jakarta dan kembali lagi ke Bandung pada Rabu 6 Oktober 2021.

Berikut tiga berita terpopuler di kanal Tekno.

1. Kapal Induk Amerika Dihargai Satu Sen Dolar, Ini Penuturan Pembeli

Angkatan Laut Amerika Serikat memutuskan untuk mem-besi tua-kan dua kapal induk yang sudah tak dipakai: USS Kitty Hawk dan USS John F. Kennedy. Perusahaan besi tua yang telah ditunjuk berdasarkan kontrak senilai satu sen dollar, atau setara Rp 142, per kapal induk itu adalah International Shipbreaking Ltd./EMR Brownsville.

Kapal induk USS Kitty Hawk, resmi bergabung di angkatan laut pada 1961 dan dipensiunkan 2009 lalu, saat ini berada di pangkalan Angkatan Laut Amerika Serikat di Bremerton, Washington. Sedang kapal induk USS JFK yang diresmikan 1968 lalu dan pensiun pada 2007, masih terjangkar di Philadelphia Naval Yard.

Rencananya, ISL akan menarik keduanya, dimulai dari Kitty Hawk, ke Brownsville—yang akan menjadi kuburan dari kapal-kapal induk tersebut. Di lokasi ini pula ISL telah menghancurkan dan mendaur ulang bekas kapal induk yang lain: USS Constellation, USS Independence dan USS Ranger.
Perusahaan sejenis dengannya pernah meremukkan pensiunan kapal induk yang lain lagi di tempat yang sama, yakni USS Forrestal and USS Saratoga.

2. Bioavtur Lokal di Sayap Kanan, Ini Hasil Uji Terbang Bandung-Jakarta-Bandung

Program Manager CN 235-200 FTB, PT Dirgantara Indonesia, Eko Budi Santoso memaparkan uji terbang perdana Bandung-Jakarta yang dijalani pesawat itu menggunakan bioavtur J2.4, Rabu 6 Oktober 2021. “Start dari Bandara Husein Sastranegara jam 7 pagi, sampai di sana (Bandara Soekarno-Hatta) itu 07.47 WIB,” kata dia, saat dihubungi Tempo, Rabu.

Eko mengatakan, pesawat terbang tanpa kendala. Untuk penerbangan itu, mesin kanan pesawat CN235-220 FTB milik PTDI dipasok dengan bioavtur J2.4, sementara mesin kiri menggunakan avtur biasa, Jet A1. “Sesuai skenario itu memang diuji untuk bioavtur di sebelah kanan,” kata dia.

Menurut Eko, pengujian bioavtur berbahan baku minyak sawit itu dilakukan yang pertama di dunia. Dia menerangkan, bioavtur yang ada saat ini di dunia belum ada yang berbasis minyak kelapa sawit. Eropa misalnya menggunakan biji matahari, lalu Brasil menguji penggunaan bioavtur dari bahan baku tebu.

3. Bioavtur Buatan Pertamina dan ITB, Potensi Pasar Ditaksir Rp 1,1 Triliun

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, memaparkan potensi dari pengembangan bioavtur lokal buatan Indonesia, J2.4. Bioavtur ini dikembangkan bersama Pertamina dan ITB serta telah sukses digunakan dalam uji terbang perdana dari Bandung ke Jakarta dan kembali lagi ke Bandung pada Rabu 6 Oktober 2021.

Hadir secara daring dalam seremoni keberhasilan uji terbang perdana dengan Bioavtur J2.4 yang digelar di Hanggar 2 PT Garuda Maintenance Facility Aero Asia Tbk (GMF) itu, Airlangga menyatakan bahwa kelapa sawit lebih efisien dibandingkan sebagai bahan baku bioavtur, dibandingkan bahan baku alternatif lainnya. Dia membandingkannya dengan rapeseed, biji bunga matahari dan kedelai.

"Kelapa sawit lebih efisien dan produktivitasnya lebih tinggi dengan perbandingan 1 ton minyak sawit membutuhkan 0,3 hektare," katanya sambil memaparkan, "Rapeseed butuh 1,3 hektare, sun flower oil membutuhkan 1,5 hektare, dan soybean oil 2,2 hektare." Simak Top 3 Tekno Berita Hari Ini lainnya di Tempo.co.

Baca:
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: AL AS Jual Kapal Induk 1 Sen, Rekor Drone Cina








Tornado Hantam Arkansas, Rusak Atap Rumah dan Sebabkan Belasan Warga Cedera

1 jam lalu

Tornado di Arkansas, AS, 31 Maret 2023. (REUTERS)
Tornado Hantam Arkansas, Rusak Atap Rumah dan Sebabkan Belasan Warga Cedera

Kota besar lainnya termasuk Chicago, Indianapolis, dan Memphis, Tennessee, berada dalam bahaya akibat tornado.


Top 3 Dunia: AS Bekukan Aset Iran Secara Ilegal, WSJ Serukan Pengusiran Dubes Rusia

2 jam lalu

Reporter surat kabar AS The Wall Street Journal Evan Gershkovich. The Wall Street Journal/Handout via REUTERS
Top 3 Dunia: AS Bekukan Aset Iran Secara Ilegal, WSJ Serukan Pengusiran Dubes Rusia

Top 3 Dunia pada Jumat 31 Maret 2023 diawali oleh kabar Mahkamah Internasional (ICJ) memutuskan AS secara ilegal membekukan aset-aset Iran.


Wartawannya Ditangkap, WSJ Serukan Pengusiran Duta Besar Rusia di AS

13 jam lalu

Reporter surat kabar AS The Wall Street Journal Evan Gershkovich. The Wall Street Journal/Handout via REUTERS
Wartawannya Ditangkap, WSJ Serukan Pengusiran Duta Besar Rusia di AS

Evan Gershkovich, diyakini sebagai jurnalis asing pertama yang ditahan atas tuduhan memata-matai Rusia pasca-Soviet.


Terkini Bisnis: Wamenkeu Jelaskan Kasus Impor Emas Batangan, Rp 500 Juta untuk Johnny Plate

14 jam lalu

Suahasil Nazara. ANTARA
Terkini Bisnis: Wamenkeu Jelaskan Kasus Impor Emas Batangan, Rp 500 Juta untuk Johnny Plate

Berita terkini dimulai dari kasus dugaan pencucian uang di Ditjen Bea Cukai Kementerian Keuangan yang berkaitan impor emas.


Politisi Senior Partai Republik Dukung Donald Trump, Sebut Dakwaan Sebagai Senjata Demokrat

15 jam lalu

Sebelumnya, tidak ada mantan atau presiden AS yang pernah menghadapi tuntutan pidana. Trump juga menghadapi dua penyelidikan kriminal oleh penasihat khusus yang ditunjuk oleh Jaksa Agung AS Merrick Garland dan satu oleh jaksa setempat di Georgia. REUTERS
Politisi Senior Partai Republik Dukung Donald Trump, Sebut Dakwaan Sebagai Senjata Demokrat

Sejumlah politikus senior Partai Republik di Kongres mendukung mantan Presiden Amerika Serikat Donald Trump setelah dia didakwa oleh dewan juri


Terkini Bisnis: Kemenkeu Tanggapi Dugaan TPPU Impor Emas, Kasus Korupsi BTS Kominfo

20 jam lalu

Emas batangan 50g siap dicetak di foto di pabrik penyulingan dan pabrikan batangan Argor-Heraeus di Mendrisio, Swiss, 13 Juli 2022. REUTERS/Denis Balibouse
Terkini Bisnis: Kemenkeu Tanggapi Dugaan TPPU Impor Emas, Kasus Korupsi BTS Kominfo

Yustinus Prastowo mengatakan pada saatnya nanti Kemenkeu akan menyampaikan secara detail mengenai dugaan TPPU impor emas.


Begini Rencana Pertamina Jika Depo Plumpang Direlokasi ke Kalibaru

21 jam lalu

Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati saat mengikuti rapat dengar pendapat dengan Komisi VI DPR RI di kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 14 Maret 2023. Rapat tersebut membahas tindak lanjut hasil rapat dengar pendapat pada tanggal 31 Januari 2023 terkait ketahanan energi nasional serta membahas isu-isu terkini khususnya kebakaran yang terjadi di Depo milik PT Pertamina (Persero) di Plumpang, Jakarta Utara. TEMPO/M Taufan Rengganis
Begini Rencana Pertamina Jika Depo Plumpang Direlokasi ke Kalibaru

Pemerintah berencana merelokasi Depo Pertamina Plumpang ke lahan reklamasi PT Pelindo di Kalibaru.


Beasiswa YSEALI Academic Fellowship 2023 Dibuka Hingga April, Tanpa Syarat TOEFL

21 jam lalu

Young Southeast Asian Leaders Initiative (YSEALI) Academic Fellowship. State Dept.
Beasiswa YSEALI Academic Fellowship 2023 Dibuka Hingga April, Tanpa Syarat TOEFL

Beasiswa YSEALI Academic Fellowship 2023 telah dibuka sejak 17 Maret hingga 17 April 2023 mendatang.


Bayi 16 Bulan Ditembak Mati Abangnya yang Berusia 5 Tahun di Amerika Serikat

22 jam lalu

Ilustrasi Penembakan. Getty Images
Bayi 16 Bulan Ditembak Mati Abangnya yang Berusia 5 Tahun di Amerika Serikat

Lebih dari enam puluh penembakan tidak sengaja oleh anak-anak, yang berakibat 25 kematian dan 39 korban luka di seluruh Amerika Serikat, pada 2023.


Pertamina: Pembangunan Buffer Zone Depo Plumpang Jadi Pilot Project

23 jam lalu

Suasana pengungsian korban kebakatan Depo Pertamina Plumpang Rawa Badak pengungsian RW 09 RW 13 Kampung Tanah Merah Kelurahan Badak Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara. Desty Luthfiani/TEMPO
Pertamina: Pembangunan Buffer Zone Depo Plumpang Jadi Pilot Project

Setidaknya ada 9 depo Pertamina di wilayah lain yang berisiko tinggi karena mepet permukiman warga.