Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pengembang Pokemon Go Gandeng Fold Rilis Dunia Metaverse Berhadiah Bitcoin

image-gnews
Fold AR saat ini tersedia bagi pengguna untuk bermain dalam versi beta di Aplikasi Fold. (Fold)
Fold AR saat ini tersedia bagi pengguna untuk bermain dalam versi beta di Aplikasi Fold. (Fold)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pengembang game Pokemon Go, Niantic, bekerja sama dengan perusahaan pembayaran digital Fold untuk merilis pengalaman augmented reality (AR), di mana pemain bisa mendapatkan bitcoin di lingkungan virtual yang digambarkan perusahaan sebagai ‘metaverse dunia nyata’.

Pengalaman tersebut tersedia bagi pengguna aplikasi Fold untuk bermain dalam versi beta, dan memungkinkan mereka mendapatkan bitcoin dan manfaat dalam aplikasi dengan menjelajahi lingkungan fisik mereka.

CEO Fold Will Reeves menerangkan, hadirnya metaverse dunia nyata merupakan cara termudah dan paling menyenangkan untuk mendapatkan bitcoin pertamanya. “Siapa pun dapat menggunakan aplikasi kami untuk mendapatkan Bitcoin dengan menjelajahi dunia di sekitar mereka,” ujar dia, Rabu, 24 November 2021.

Di dalamnya, alih-alih menemukan makhluk langka di dunia sekitar, seperti Pokemon, pengguna Fold akan dapat menemukan dan mengumpulkan bitcoin dan hadiah lainnya di sekitar mereka, berkat teknologi platform AR Niantic. Setiap 10 menit, blok baru yang berisi hadiah baru dijatuhkan di sekitar pemain.

Setelah blok diklaim, pengguna mendapatkan Satoshi, sejenis mata uang kripto, di samping hadiah dalam aplikasi lainnya. Ada unsur keberuntungan yang terlibat di sini karena pengguna bisa kehilangan kemenangan bitcoin, jika misalnya menemukan 'pil racun'. 

“Bagi kami, selalu penting untuk membuat partisipasi dalam ekonomi bitcoin menjadi mudah bagi siapa saja, terlepas dari pendidikan atau keahlian teknis,” kata Reeves.

Mereka yang tertarik untuk mencoba fitur ini tidak harus memiliki kartu Fold untuk memainkan permainan, meskipun pemegang kartu akan diberikan dorongan dan hadiah tambahan. Setelah game sepenuhnya dirilis, pelanggan juga dapat menyembunyikan dan memperdagangkan bitcoin yang sudah dihasilkan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Visi pengembang Pokemon Go untuk metaverse sangat berbeda dari yang dipromosikan oleh Facebook alias Meta, yang bertujuan untuk menghubungkan pengguna di virtual reality (VR). Founder dan CEO Niantic John Hanke sebenarnya menerbitkan unggahan di situs resminya awal tahun ini yang mengatakan pendekatan ini bergantung pada VR.

“Visi kami melibatkan pembuatan peta AR dunia yang terus berkembang untuk membuat dunia nyata menjadi hidup dengan informasi dan interaktivitas," tutur Hanke saat itu. 

Niantic juga sedang bekerja untuk memperluas pengalaman metaverse dunia nyata, didukung oleh investasi terbaru dari Coatue senilai US$ 300 juta (Rp 4,3 triliun). Pendanaan dari Coatue bertujuan untuk memperluas Lightship ARDK, teknologi tambahan Niantic yang mulai melisensikan ke pengembang lain awal bulan ini. 

GADGETS NDTV

Baca:
Baru Terpilih, Wali Kota New York Akan Masukkan Kripto ke Kurikulum Sekolah

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Instagram Rilis Empat Efek Baru untuk Fitur Stories, Berikut Keunikannya

2 jam lalu

Instagram Uji Coba Stiker
Instagram Rilis Empat Efek Baru untuk Fitur Stories, Berikut Keunikannya

Tak berhenti berinovasi, Instagram kembali menelurkan empat efek tambahan untuk fitur Stories.


Cara Login Akun Driver Maxim, Begini Tahapannya

5 jam lalu

Ojek online Maxim. Foto : Maxim
Cara Login Akun Driver Maxim, Begini Tahapannya

Login akun Maxim driver dapat dilakukan dengan mudah melalui aplikasi Taksee Driver


Ramai soal Efek Samping Langka AstraZeneca, Begini Cara Cek Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

11 jam lalu

Vaksin Covid-19 AstraZeneca. REUTERS/Dado Ruvic
Ramai soal Efek Samping Langka AstraZeneca, Begini Cara Cek Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

Pengecekan status dan jenis vaksin Covid-19 bisa dicek melalui aplikasi SatuSehat


Film 13 Bom di Jakarta Tayang di Netflix, Tak Semua Fiksi Berikut Beberapa Kejadian Nyata

15 jam lalu

Film 13 Bom di Jakarta. Dok. Visinema
Film 13 Bom di Jakarta Tayang di Netflix, Tak Semua Fiksi Berikut Beberapa Kejadian Nyata

13 Bom di Jakarta tayang di Netflix, adalah film aksi diinspirasi kisah nyata yang terjadi di Jakarta pada 2015. Apakah itu?


3 Fitur Komentar Instagram yang Perlu Diketahui

3 hari lalu

Untuk meningkatkan engagement, Anda bisa menyematkan komentar di Instagram. Ketahui cara menyematkan komentar di Instagram berikut ini. Foto: Pexels
3 Fitur Komentar Instagram yang Perlu Diketahui

Tiga fitur komentar ini merupakan wujud instagram untuk menjadi aplikasi yang lebih ramah dan inklusif bagi penggunanya.


Twitch Meluncurkan Umpan Penemuan seperti TikTok

5 hari lalu

Twitch. Kredit: Variety
Twitch Meluncurkan Umpan Penemuan seperti TikTok

Twitch meluncurkan umpan penemuan baru yang mirip seperti TikTok untuk semua penggunanya


Seperti di Amerika, TikTok Bisa Dibatasi di Indonesia Jika Melanggar Kebijakan Ini

9 hari lalu

Ilustrasi TikTok. shutterstock.com
Seperti di Amerika, TikTok Bisa Dibatasi di Indonesia Jika Melanggar Kebijakan Ini

Kominfo mengaku telah mengatur regulasi terkait pelanggaran data pribadi oleh penyelenggara elektronik seperti TikTok.


Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

10 hari lalu

Logo Apple. TEMPO/Wawan Priyanto
Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

Apple telah secara aktif membangun reputasi untuk pengembangan AI yang bertanggung jawab, bahkan sampai melisensikan data pelatihan secara etis.


Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

10 hari lalu

Ilustrasi kecerdasan buatan atau AI. Dok. Shutterstock
Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

Menurut keterangan Apple, tiga aplikasi AI itu melabeli dirinya sebagai generator seni. Sudah ada di App Store dua tahun.


Alasan Militer Korea Selatan Bakal Larang Penggunaan iPhone dan Apple Watch

12 hari lalu

Tentara Korea Selatan dan AS berfoto setelah latihan tembak bersama di lapangan pelatihan militer di Pocheon pada 14 Maret 2024 sebagai bagian dari latihan militer gabungan tahunan Freedom Shield antara Korea Selatan dan Amerika Serikat. JUNG YEON-JE/Pool via REUTERS
Alasan Militer Korea Selatan Bakal Larang Penggunaan iPhone dan Apple Watch

Militer Korea Selatan melarang anggotanya menggunakan iPhone bahkan Apple Watch. Apa alasannya?