Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Profil Jim Geovedi yang Dikenal sebagai White Hacker Indonesia

Jim Geovedi. Twitter
Jim Geovedi. Twitter
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Baru-baru ini nama pakar keamanan siber Jim Geovedi kerap disebut-sebut setelah munculnya pemberitaan terkait pembobolan data pemerintah oleh peretas Bjorka. Geovedi, yang dikenal sebagai white hacker-nya Indonesia ini, dikaitkan dan dibandingkan dengan sosok hacker Bjorka yang belakangan viral. Lalu, siapa sebenarnya sosok Jim Geovedi yang disebut memiliki reputasi kelas dunia?

Profil Jim Geovedi

Sosok Jim Geovedi pernah viral setelah mengunggah video cara meretas satelit luar angkasa pada 2009. Pria kelahiran 1979 itu pun mengaku berhasil mengakses serta mengontrol trafik internet di Indonesia, dan bahkan memanipulasi data keuangan. Namun, sekarang Jim memutuskan pensiun sebagai black hat hacker atau peretas. Kini Geovedi memilih menjadi white hacker dan menjalankan perusahaan konsultan jasa sistem keamanan siber di London, Inggris.

Sebelum menjadi seorang hacker, Geovedi hanyalah seorang lulusan Sekolah Menengah Atas atau SMA. Dia tamat dari SMA pada 1998-1999 dan menjalani kehidupan yang keras sebagai seniman grafis di jalanan Bandar Lampung, Lampung. Kehidupan Geovedi mulai berubah setelah seorang pendeta mengenalkannya pada komputer dan internet. Semenjak itu, dia belajar secara otodidak melalui ruang obrolan para peretas ternama dunia.

Pada 2001, Geovedi mendirikan perusahaan konsultan Teknologi Informasi atau TI umum untuk lembaga pemerintahan. Perusahaan itu dinamainya C2PRO Consulting. Dia juga mendirikan dan mengoperasikan perusahaan konsultan keamanan TI pada 2004 dengan nama Bellua Asia Pacific yang kemudian diubah menjadi Xynexis International. Di tahun yang sama, dia juga mendirikan perusahaan jasa keamanan Noosc Global.

Ketika sistem telekomunikasi nirkabel baru masuk Indonesia pada 2003, Geovedi sudah diminta menjadi pembicara di Kuala Lumpur tentang bahaya sistem tersebut. Pada 2004, Komisi Pemilihan Umum atau KPU kebobolan hacker yang berhasil mengintip data penghitungan suara pemilu. KPU kemudian meminta Geovadi untuk mencari pelakunya dan berhasil mengungkapkan hacker tersebut.

Geovedi mengaku pernah meretas satelit Indonesia dan satelit Cina milik para kliennya. Saat itu dia diminta menguji sistem keamanan kontrol satelit dan melihat adanya kemungkinan untuk menggeser atau mengubah rotasinya. Geovedi sempat menggeser orbit satelit Cina dan membuat kliennya panik. Klien itu panik lantaran agak sulit mengembalikan orbit suatu satelit. Dengan bahan bakar tambahan, satelit tersebut akhirnya berhasil dikembalikan ke jalurnya. Tetapi untuk satelit Indonesia, dia mengaku hanya mengubah rotasinya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dalam wawancara dengan DW, dia mengatakan bahwa dengan kemampuannya itu, dirinya bisa mengendalikan jaringan Internet di seluruh Indonesia, mengalihkan lalu lintas datanya, mengamati lalu lintas data yang keluar masuk, dan memodifikasi semua transaksi keuangan. Namun ia tidak tertarik melakukannya. Media sering menyebutnya sebagai contoh orang-orang yang terkenal di industri IT dengan mengandalkan kecerdasan meski tanpa gelar akademik.

Jim Geovedi menetap di London dan kerap diwawancarai tentang sistem keamanan satelit, keamanan perbankan, dan penegakan hukum. Selain dikenal sebagai pakar keamanan siber, Geovedi juga merupakan seorang DJ dan produser musik profesional. Saat ini dia terikat kontrak dengan Elektrax Recordings, sebuah label musik techno yang berpusat di Sydney, Australia.

HENDRIK KHOIRUL MUHID 

Baca: Daftar 10 Hacker Indonesia Paling Berbahaya, Ada yang Bobol Situs IBM dan NASA

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Pemeran Doctor Strange Diteror Tak Bisa Apa-apa, Ini Filmografi Benedict Cumberbatch

3 hari lalu

Benedict Cumberbatch dalam film Doctor Strange in the Multiverse of Madness. Foto: Instagram/@doctorstrangeofficial
Pemeran Doctor Strange Diteror Tak Bisa Apa-apa, Ini Filmografi Benedict Cumberbatch

Musibah dialami pemeran Doctor Strange, Benedict Cumberbatch dan keluarganya. Mereka diteror seseorang akhir bulan lalu.


Benedict Cumberbatch Kena Teror Seorang Chef, Ini Profil Pemeran Doctor Strange

4 hari lalu

Aktor Benedict Cumberbatch menyapa penggemarnya saat menerima bintang Hollywood Walk of Fame di Los Angeles, California, AS, 28 Februari 2022. Benedict Cumberbatch menyarankan cara agar orang dapat membantu situasi di Ukraina. REUTERS/Mario Anzuoni
Benedict Cumberbatch Kena Teror Seorang Chef, Ini Profil Pemeran Doctor Strange

Perjalanan karir Benedict Cumberbatch dimulai di panggung teater, di mana ia tampil dalam berbagai produksi teater yang terkenal. Namun, namanya mulai dikenal secara luas ketika ia membintangi seri televisi Sherlock pada tahun 2010.


Petak Umpet Jual Beli Emas Rusia: dari London sampai Turki

10 hari lalu

Ilustrasi emas batangan. Sumber: Global Look Press / rt.com
Petak Umpet Jual Beli Emas Rusia: dari London sampai Turki

Di tengah sanksi Barat terhadap Rusia akibat invasi ke Ukraina, perdagangan emas negara itu masih berjalan melibat pengusaha di London, UEA dan Turki.


Profil Robert Hinchliffe, Penemu Gunting Moderen

11 hari lalu

Ilustrasi perempuan memegang gunting dengan potongan rambut yang kacau balau, mimiknya sebal. shutterstock.com
Profil Robert Hinchliffe, Penemu Gunting Moderen

Penemu gunting moderen adalah seorang pria berkebangsaan Inggris


Iklan Magang Bernada Rasis di Inggris Menuai Protes

12 hari lalu

Pasar Leadenhall, London, Inggris. Foto: Dilif/Atlas Obscura
Iklan Magang Bernada Rasis di Inggris Menuai Protes

Iklan magang yang dimuat oleh Stuart Ross Communications di media sosial menuai kecaman karena hanya untuk pelamar non-kulit putih.


University College London Batalkan Pertunjukan Penulis asal Rusia

14 hari lalu

Ilustrasi Pertunjukan Panggung
University College London Batalkan Pertunjukan Penulis asal Rusia

University College London (UCL) tanpa alasan tiba-tiba membatalkan pertunjukan yang hendak dilakukan oleh satiris dan penulis asal Rusia


Anak Tamara Bleszynski Jadi Bacaleg Dapil Aceh, Ini profil Teuku Rasya

19 hari lalu

Teuku Rassya. instagram.com
Anak Tamara Bleszynski Jadi Bacaleg Dapil Aceh, Ini profil Teuku Rasya

Teuku Rasya, anak Tamara Bleszynski main politik. Ia menjadi bacaleg Partai Demokrat daro dapil 1 Aceh. Ini profilnya.


Peringati Hari Nakbah, Ribuan Orang Demo di London Dukung Palestina

21 hari lalu

Pendukung Palestina ikut serta dalam protes di Brussel, Belgia 15 Mei 2021. REUTERS/Johanna Geron
Peringati Hari Nakbah, Ribuan Orang Demo di London Dukung Palestina

Ribuan orang berkumpul di London memperingati 75 tahun Hari Nakbah, mengenang pengusiran ratusan ribu warga Palestina diusir dari rumah oleh Israel.


Kisah Cinta Chris Martin Vokalis Coldplay, dari Gwyneth Paltrow ke Dakota Johnson

26 hari lalu

Penyanyi grup band Coldplay, Chris Martin menghibur penonton dalam Expo 2020 di Dubai, Uni Emirat Arab, 15 Februari 2022. REUTERS/Christopher Pike
Kisah Cinta Chris Martin Vokalis Coldplay, dari Gwyneth Paltrow ke Dakota Johnson

Salah satu daya tarik Coldplay adalah Chris Martin sebagai vokalisnya. Diimbuhi kisah cintanya dengan aktris Gwyneth Paltrow dan Dakota Johnson.


Penobatan Raja Charles III Disaksikan Puluhan Ribu Orang Bermahkota Kertas dan Plastik

29 hari lalu

Penggemar kerajaan menunggu di dekat tenda yang didirikannya di pinggir jalan menjelang Penobatan Raja Charles dan Camilla, Permaisuri, di London, Inggris 4 Mei 2023. REUTERS/Phil Noble
Penobatan Raja Charles III Disaksikan Puluhan Ribu Orang Bermahkota Kertas dan Plastik

Banyak pengunjung ingin menunjukkan dukungan mereka untuk Raja Charles dan monarki, yang lain ingin menyaksikan peristiwa bersejarah.