Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sudah Diresmikan, Pusat Riset Stem Cell Universitas Andalas Masih Laboratorium Kosong

image-gnews
Rumah Sakit Universitas Andalas yang terletak di komplek kampus Universitas Andalas, Limau Manis, Kota Padang. Pusat Riset Stem Cell dan Biobank Universitas Andalas yang baru saja diresmikan berlokasi di rumah sakit ini. Tempo/Febrianti
Rumah Sakit Universitas Andalas yang terletak di komplek kampus Universitas Andalas, Limau Manis, Kota Padang. Pusat Riset Stem Cell dan Biobank Universitas Andalas yang baru saja diresmikan berlokasi di rumah sakit ini. Tempo/Febrianti
Iklan

TEMPO.CO, Padang - Pusat Riset Stem Cell dan Biobank Universitas Andalas di Padang, Sumatera Barat, masih berupa ruang laboratorium kosong. Padahal pusat riset tersebut telah diresmikan Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono yang juga menjabat Ketua Majelis Amanat (MWA) Universitas Andalas pada pertengahan Maret lalu. 

Kepala Program Studi Bioteknologi Pasca-Sarjana Universitas Andalas Profesor Marlina, yang juga penggagas Pusat Riset Stem Cell dan Biobank Universitas Andalas, mengungkap itu saat ditemui pada akhir Maret. “Belum ada peralatan laboratorium dan pimpinan Unand sedang mengajukan permintaan bantuan ke pemerintah untuk melengkapi laboratorium ini,“ katanya.

Meski peralatan laboratorium tersebut belum ada, riset stem cell di Sumatera Barat sudah dirintis dan dilakukan Marlina sejak 2012. Pengembangan risetnya menggunakan sel tunas atau sel punca diawali dengan penelitian di RSCM Jakarta yang saat itu dilakukan Marlina bekerja sama PT Kimia Farma. 

Setelah itu ada sejumlah riset tentang stem cell dikerjakannya dengan dukungan dana hibah dari Kementerian Ristek dan Dikti. Salah satu dana terbesar didapat dari prioritas riset nasional pada 2020, tapi lagi-lagi dilakukannya sebagai bagian dari tim peneliti dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.

Saat itu Marlina meneliti pengobatan penyakit osteoartristis (nyeri sendi) dengan menggunakan stem cell. Dalam penelitian itu ia bekerja sama dengan Rizki Rahmadian, dosen Fakultas Kedokteran Universitas Andalas dan spesialis ortopedi di Rumah Sakit Dr. M. Djamil Padang. Penelitian itu berhasil memperoleh prototipe produk stem cell dari jaringan adiposa atau membran sinovial.

Pada 2020 Marlina dengan beberapa rekannya membangun laboratorium sendiri dengan biaya patungan. Laboratorium yang terletak di Kota Padang itu dinamakan Ina Lab. Di laboratorium mandiri itu ia bersama rekannya dan dibantu beberapa mahasiswa kedokteran Universitas Andalas fokus dengan penelitian stem cell.

Marlina bersama rekannya Rizki Rahmadian, ahli bedah tulang, membuat kultur stem cell, dimulai dari isolasi, uji diferensiasi, hingga optimasi kultur. “Hasil  terbaik dari penelitian di sini (Ina Lab) adalah pengembangan Sel Punca Sinovial Mesenkim untuk terapi penyakit osteroatristis,” katanya.

Marlina juga mengembangkan penelitian pada turunan dari stem cell yang disebut sekretom. Sekretom adalah bagian dari sel punca yang menjadi tempat media sel itu hidup. Sekretom tidak mengandung DNA dan hanya merupakan hormon. Beda dari sel punca, sekretom tidak hidup dan tidak bisa memperbanyak diri.

Kepala Program Studi Bio-Teknologi Pasca-Sarjana Universitas Andalas, Marlina, di depan laboratorium riset stem cell yang dibangun mandiri bersama kolega. Tempo/Febrianti

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Karena mandiri, Ina Lab mempunyai keterbatasan. Inilah alasannya mengembangkan penelitian pada sekretom, karena untuk stem cell-nya belum bisa diproduksi di laboratoriumnya itu. "Jadi saya bekerja di turunan stem cell yang disebut sekretom,” katanya.

Doktor lulusan Bioteknologi Universiti Putra Malaysia pada 2007 ini menjelaskan isi sel itu dikeluarkan saat isolasi stem cell. Kemudian, saat diujikan pada pengobatan lanjutan, hasilnya diklaim, "sangat bagus."

Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono meresmikan Pusat Riset Stem Cell dan Biobank Universitas Andalas pada 16 Maret 2023. Saat itu dia juga mengatakan kalau kampus itu sudah memiliki fondasi di bidang riset dan berharap dalam 15-20 tahun ke depan dapat menciptakan terobosan. "Sehingga menjadi rujukan dari perguruan tinggi lain," kata dia.

Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi yang hadir di lokasi peresmian di Rumah Sakit Universiitas Andalas saat itu mengakui banyak kebijakan yang diambil di pemerintahan berawal dari riset dan penelitian di perguruan tinggi. Dia berjanji mendukung penuh keinginan Universitas Andalas untuk menjadi universitas yang fokus pada riset.

CATATAN: Artikel ini telah diubah pada Jumat, 7 April 2023, pukul 16.55 WIB, untuk memperbaiki, antara lain, keterangan asal sumber stem Cell yang digunakan dalam riset.

Pilihan Editor: Bibit Siklon di Selatan dan Utara Laut Arafura, Begini Prediksi Cuaca Hari Ini



Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Istri Bintang Emon Disebut Positif Narkoba Setelah Konsumsi Obat Flu, Kok Bisa?

20 jam lalu

Bintang Emon dan istrinya, Alca Octaviani. Foto: Instagram/@bintangemon
Istri Bintang Emon Disebut Positif Narkoba Setelah Konsumsi Obat Flu, Kok Bisa?

Bagaimana mungkin konsumsi obat flu bisa berdampak pada positif narkoba seperti yang dialami istri komika Bintang Emon?


Pakar Hukum Unand Beri Catatan Putusan MK, Termasuk Dissenting Opinion 3 Hakim Konstitusi

22 jam lalu

Suasana sidang putusan perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden 2024 di gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Jakarta, Senin, 22 April 2024. Dari 8 hakim MK, 5 hakim memutuskan menolak seluruh permohonan sengketa Pilpres 2024 yang diajukan oleh passion Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Pakar Hukum Unand Beri Catatan Putusan MK, Termasuk Dissenting Opinion 3 Hakim Konstitusi

Pakar Hukum Universitas Andalas atau Unand memberikan tanggapan soal putusan MK dan dissenting opinion.


37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

2 hari lalu

Pemilik RANS Cilegon FC, Rafi Ahmad bersama Rudy Salim dalam acara Superstar Announcement RANS Cilegon FC di Prestige Motorcars, Pluit, Jakarta, Selasa, 29 Maret 2022. Namun, kedatangan Ronaldinho tersebut tidak untuk memperkuat RANS Cilegon FC di Liga 1. Ronaldinho akan meramaikan sederetan acara yang akan digelar oleh RANS FC. TEMPO/ Faisal Ramadhan
37 Tahun Rudy Salim, Kisah Sukses Pengusaha Muda yang Pernah DO di 2 Fakultas Kedokteran

Pengusaha muda Rudy Salim hari ini berusia 37 tahun. Ia pernah drop ot (DO) dari dua fakultas kedokteran, untuk mendalami bisnis otomotif.


Memahami Penyembuhan Kanker Darah dengan Sel Punca

4 hari lalu

Mengunduh Manfaat Terapi Sel Punca
Memahami Penyembuhan Kanker Darah dengan Sel Punca

Dokter menjelaskan metode penyembuhan kanker darah dengan melakukan transplantasi sel punca atau stem cell. Simak penjelasannya.


Jelang Putusan Sengketa Pilpres 2024, Apa Prediksi Para Pakar?

5 hari lalu

Direktur Perludem Titi Anggraini (dua kiri) dan Sekjen Koalisi Perempuan Indonesia Dian Kartika Sari (tengah) saat mengikuti sidang penetapan syarat pemilih dalam pemilihan kepala daerah di Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Rabu, 29 Januari 2020. Undang-Undang Nomor 8 Tahun 2015 tentang perubahan atas Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2014 tentang penetapan peraturan pemerintah pengganti Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2014 tentang pemilihan gubernur, walikota, dan bupati menjadi Undang-Undang terhadap UUD 1945. TEMPO/Muhammad Hidayat
Jelang Putusan Sengketa Pilpres 2024, Apa Prediksi Para Pakar?

Putusan sidang sengketa Pilpres 2024 akan dibacakan Senin, 22 April 2024. Berikut prediksi para pakar.


Pakar Politik Unand Prediksi Putusan MK Akan Gunakan Prinsip Ultra Petitum dalam Sengketa Pilpres 2024, Ini Maksudnya

5 hari lalu

Hakim ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Suhartoyo berbincang dengan hakim anggota Saldi Isra (kiri) di sela pembacaan putusan uji formil aturan syarat usia capres dan cawapres di Ruang Sidang Pleno Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Selasa, 16 Januari 2024. MK menolak permohonan yang diajukan oleh Pakar Hukum Tata Negara Denny Indrayana dan Zainal Arifin Mochtar. MK menolak gugatan uji formil terkait putusan nomor 90/PUU-XXI/2023 tentang syarat usia capres-cawapres. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Pakar Politik Unand Prediksi Putusan MK Akan Gunakan Prinsip Ultra Petitum dalam Sengketa Pilpres 2024, Ini Maksudnya

MK akan bacakan hasil putusan sidang PHPU sengketa Presiden 2024. Pengamat Politik Unand prediksi penggunaan prinsip ultra petitum dalam Putusan MK.


Kapal Ikan Asal Juwana Ditangkap di Laut Arafura Karena Transhipment Ilegal dan Selundupkan Solar

9 hari lalu

Kapal pengangkut ikan Indonesia, KM MUS, yang ditangkap karena terbukti melakukan alih muatan ikan dari kapal asing ilegal di tengah Laut Arafura, Maluku, pada Minggu 14 April 2024. Kapal juga menyelundupkan BBM solar dan diduga melakukan perbudakan. Dok. Humas KKP
Kapal Ikan Asal Juwana Ditangkap di Laut Arafura Karena Transhipment Ilegal dan Selundupkan Solar

Kapal pengangkut ikan asal Indonesia ditangkap kerena melakukan alih muatan (transhipment) dengan dua Kapal Ikan Asing (KIA) di Laut Arafura, Maluku.


Pemerintah Buka Lagi Ekspor Benur, Investor Bisa Budidaya di Luar Negeri

10 hari lalu

Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono dalam acara Pertemuan Nasional Kesetaraan Gender, Disabilitas, dan Inklusi Sosial di Kantor KKP, Jakarta Pusat pada Selasa, 19 Maret 2024. Tempo/Aisyah Amira Wakang
Pemerintah Buka Lagi Ekspor Benur, Investor Bisa Budidaya di Luar Negeri

Sakti Wahyu Trenggono menerbitkan Permen KKP Nomor 7 Tahun 2024 yang membuka ekspor benur buat investor budidaya.


Program Studi Biologi UGM Raih Peringkat 1 di Indonesia Versi QS WUR 2024, Ini Profilnya

11 hari lalu

Ilustrasi Universitas Gadjah Mada (UGM). Shutterstock
Program Studi Biologi UGM Raih Peringkat 1 di Indonesia Versi QS WUR 2024, Ini Profilnya

Program studi Biologi UGM raih peringkat 1 di Indonesia Versu QR WUR by Subject 2024. Berikut profil prodi ini.


Babe Cabita Belum Sempat Transplantasi Stem Cell, Begini Perjuangannya Lawan Anemia Aplastik

15 hari lalu

Babe Cabita. Foto: Instagram/@noah_site
Babe Cabita Belum Sempat Transplantasi Stem Cell, Begini Perjuangannya Lawan Anemia Aplastik

Mendiang Babe Cabita sebenarnya berencana untuk melakukan transplantasi stem cell untuk sembuh dari Anemia Aplastik, namun kondisinya menurun.