Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

1.633 Calon Mahasiswa Lolos Jalur Mandiri Unila 2023, Kampus Klaim Seleksi Bebas KKN

Reporter

Editor

Devy Ernis

image-gnews
Senat Universitas Lampung (Unila) menetapkan Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, D.E.A., I.P.M., sebagai rektor terpilih dalam tahapan akhir pemilihan calon rektor Unila periode 2023 - 2027, Rabu, 28 Desember 2022.. Foto : UNILA
Senat Universitas Lampung (Unila) menetapkan Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, D.E.A., I.P.M., sebagai rektor terpilih dalam tahapan akhir pemilihan calon rektor Unila periode 2023 - 2027, Rabu, 28 Desember 2022.. Foto : UNILA
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Universitas Lampung (Unila) mengumumkan hasil seleksi ujian mandiri pada Kamis sore, 13 Juli 2023. Seleksi mandiri di Unila terdiri dari lima jalur, yaitu Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Lampung (SMPTL), Penerimaan Mahasiswa Perluasan Akses Pendidikan (PMPAP), jalur prestasi, kelas internasional, dan jalur afirmasi.

Dari total kuota sekitar 2 ribu orang, sebanyak 1.633 calon mahasiswa baru berhasil lolos seleksi mandiri di Unila. Hal ini disampaikan Ketua Panitia Seleksi Ujian Mandiri Unila, Fitra Darma, dalam konferensi pers yang digelar di ruang sidang utama lantai dua Rektorat Unila.

“Skor tertinggi dalam ujian UTBK adalah 464 dengan rata-rata nilai sebesar 213. Perolehan skor ini dinilai sudah sangat baik, mengingat soal-soal yang disediakan relatif sulit dibandingkan soal UTBK-SNBT,” ujarnya dilansir dari situs Unila pada Jumat, 14 Juli 2023.

Fitra juga menyebutkan, program studi yang paling banyak diminati pada seleksi ujian mandiri Unila tahun ini adalah Ilmu Hukum dengan 512 pendaftar, Kedokteran dengan 459 pendaftar, dan Farmasi dengan 361 pendaftar.

Berdasarkan situs Unila, prodi Ilmu Hukum memiliki akreditasi A, sama dengan prodi Kedokteran. Sedangkan, prodi Farmasi menyandang akreditasi “baik sekali”.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bagi calon mahasiswa yang ingin mempertanyakan nilai atau hasil seleksi, panitia seleksi mandiri Unila memberikan masa sanggah yang berlangsung dari 14 hingga 20 Juli 2023. Masa sanggah dapat dilakukan secara online melalui situs https://smptl.unila.ac.id/sanggah.

Fitra mengklaim seleksi ujian mandiri Unila tahun ini berlangsung dengan jujur, adil, dan transparan dan bebas KKN. Adapun sebelumnya bekas Rektor Universitas Lampung Karomani menjadi tersangka suap penerimaan mahasiswa baru 2022 jalur mandiri. Jaksa menilai Karomani terbukti secara sah melakukan tindak pidana korupsi karena menerima suap terkait penerimaan mahasiswa baru jalur mandiri.

Pilihan Editor: Kemendikbud Sebut Pengawasan PPDB di Daerah Lemah, JPPI: Ada Kesan 'Cuci Tangan'

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mendag Sebut Mahasiswa Berperan Jadi Penentu Indonesia Maju

9 hari lalu

Mendag Sebut Mahasiswa Berperan Jadi Penentu Indonesia Maju

Kata kunci Indonesia Maju adalah sumber daya manusia dan pendidikannya.


Deretan Kampus yang Tolak Rocky Gerung, Terakhir 2 Universitas di Lampung

15 hari lalu

Rocky Gerung mendatangi Bareskrim Polri untuk memenuhi panggilan penyidik Direktorat Tindak Pidana Umum terkait kasus dugaan penyebaran hoaks dan fitnah, Rabu, 6 September 2023.[Tempo/Eka Yudha Saputra]
Deretan Kampus yang Tolak Rocky Gerung, Terakhir 2 Universitas di Lampung

Belakangan akademisi dan pengamat politik Rocky Gerung ditolak beberapa kampus untuk diskusi dengan mahasiswa. Terakhir 2 kampus di Lampung.


Pengertian SNBP dan Perbedaannya dengan SNBT serta Seleksi Mandiri

23 hari lalu

Sejumlah peserta bersiap mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) saat seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Senin, 8 Mei 2023. Pusat UTBK Universitas Indonesia (UI) menyiapkan lokasi ujian SNBT 2023 untuk 53.293 peserta, lokasi ini terbagi dua, Kampus UI Depok dan Kampus UI Salemba, Jakarta Pusat. ANTARA/Yulius Satria Wijaya
Pengertian SNBP dan Perbedaannya dengan SNBT serta Seleksi Mandiri

SNBP adalah penerimaan mahasiswa baru atas kesuksesan pembelajaran menyeluruh di lembaga pendidikan menengah.


Selain FK, Unesa Buka Prodi Baru S1 Ilmu Politik: Pendaftaran hingga 11 Agustus 2023

59 hari lalu

Kampus Universitas Negeri Surabaya. (ANTARA/HO-Humas Unesa)
Selain FK, Unesa Buka Prodi Baru S1 Ilmu Politik: Pendaftaran hingga 11 Agustus 2023

Universitas Negeri Surabaya (Unesa) membuka pendaftaran mahasiswa baru program studi S1 Ilmu Politik yang bernaung di Fakultas Ilmu Sosial dan Hukum.


Undip Masih Buka Jalur Mandiri untuk Mahasiswa Baru, Cek Program dan Syaratnya

30 Juli 2023

Universitas Diponegoro melaksanakan Upacara Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) yang dilakukan secara luring di Stadion Universitas Diponegoro. Foto : Undip
Undip Masih Buka Jalur Mandiri untuk Mahasiswa Baru, Cek Program dan Syaratnya

Universitas Diponegoro atau Undip masih membuka pendaftaran mahasiswa baru 2023 lewat jalur mandiri dalam program vokasi kemitraan.


Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Riwayat Pendidikan Anies Baswedan, Putri Parto Patrio Raih BA

29 Juli 2023

Bacapres Anies Baswedan menyapa simpatisan PKS di acara Milad ke 21 PKS di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu, 20 Mei 2023. Foto: Tim PKS
Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Riwayat Pendidikan Anies Baswedan, Putri Parto Patrio Raih BA

Topik tentang riwayat pendidikan Anies Baswedan menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.


Unair Buka Jalur Mandiri Pemenuhan Pagu sampai Akhir Juli

29 Juli 2023

Kampus Unair. Istimewa
Unair Buka Jalur Mandiri Pemenuhan Pagu sampai Akhir Juli

Unair membuka jalur mandiri untuk memenuhi pagu di beberapa program studi.


Unpad Terima 4.157 Calon Mahasiswa Baru Lewat Jalur Mandiri

24 Juli 2023

Pusat Pelayanan Terpadu Unpad, Bandung. (unpad.ac,id)
Unpad Terima 4.157 Calon Mahasiswa Baru Lewat Jalur Mandiri

Sebanyak 4.157 calon mahasiswa baru diterima lewat Seleksi Masuk Universitas Padjadjaran atau Unpad jalur mandiri.


Pengumuman Seleksi Mandiri Unpad Terkendala, Peserta Kebingungan Akses Laman

22 Juli 2023

Pusat Pelayanan Terpadu Unpad, Bandung. (unpad.ac,id)
Pengumuman Seleksi Mandiri Unpad Terkendala, Peserta Kebingungan Akses Laman

Kejadian itu membuat peserta seleksi mandiri Unpad yang menunggu hasil pengumuman jadi kebingungan.


Unpad Masih Buka Jalur Mandiri Internasional, Cek Kuota dan Biaya Kuliahnya

21 Juli 2023

Gedung Rektorat Universitas Padjadjaran, Jatinangor. Doc: Unpad.
Unpad Masih Buka Jalur Mandiri Internasional, Cek Kuota dan Biaya Kuliahnya

Unpad masih membuka pendaftaran seleksi mandiri Jalur Kelas Internasional (IUP) sampai 25 Juli 2023.