Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pembaruan Try Galaxy: Pengalaman Mencoba Samsung Galaxy Z Fold 5 untuk Pengguna iPhone

image-gnews
Smartphone lipat Galaxy Z Flip 5 dan Z Fold 5 baru dari Samsung Electronics yang dipamerkan dalam acara Samsung Galaxy Unpacked 2023 di Seoul, Korea Selatan, 26 Juli 2023. Samsung Galaxy Z Flip 5 dan  Z Fold 5 menggunakan mekanisme engsel baru yang membuat ponsel ini dapat dilipat rata tanpa ada celah sehingga tidak ada debu atau air yang masuk. REUTERS/Kim Hong-Ji
Smartphone lipat Galaxy Z Flip 5 dan Z Fold 5 baru dari Samsung Electronics yang dipamerkan dalam acara Samsung Galaxy Unpacked 2023 di Seoul, Korea Selatan, 26 Juli 2023. Samsung Galaxy Z Flip 5 dan Z Fold 5 menggunakan mekanisme engsel baru yang membuat ponsel ini dapat dilipat rata tanpa ada celah sehingga tidak ada debu atau air yang masuk. REUTERS/Kim Hong-Ji
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Samsung telah meluncurkan Galaxy Z Fold 5 dan Galaxy Z Flip 5. Belakangan Samsung meluncurkan software One UI 5.1.1 untuk perangkat foldable terbaru. Bersamaan dengan peluncuran ini, Samsung juga merilis pembaruan untuk aplikasi Try Galaxy.

Dikutip dari The Verge, pembaruan terkini aplikasi Try Galaxy memungkinkan pengguna iOS untuk mencoba manfaat perangkat lipat, seperti menonton konten di layar yang imersif atau mencoba fitur produktivitas seperti drag and drop di kedua layar.

Aplikasi ini memungkinkan pengguna ponsel non-Android, seperti iPhone, untuk mencoba pembaruan One UI 5.1.1 dan menjelajahi fitur-fitur dari Galaxy Z Flip5 dan Z Fold5, dikutip dari Gadgets Now, untuk menampilkan pengalaman tampilan Galaxy Z Fold 5, aplikasi Try Galaxy yang telah diperbarui ini juga menawarkan fitur baru yang membuat pengguna bisa melibatkan dua ponsel untuk mensimulasikan pengalaman memakai ponsel lipat.

Aplikasi Try Galaxy sekarang mendukung 20 bahasa, antara lain Korea, Ceko, Hungaria, Spanyol, Amerika Latin, dan Rusia yang baru ditambahkan. Samsung juga memiliki kode QR yang bisa digunakan untuk mendownload aplikasi. Pengguna iPhone bisa mengunjungi trygalaxy.com untuk mencoba aplikasi ini.

Fitur Baru Aplikasi Try Galaxy


Setelah mengunduh dan membuka aplikasi Try Galaxy, pengguna akan menjalani tutorial dan menjelajahi aplikasi dan widget yang pengalamannya dibuat seolah-olah pengguna sedang menggunakan ponsel Samsung Galaxy. 

Pengguna juga bisa mencoba fungsi lain yang tersedia melalui Samsung Galaxy. Aplikasi yang diperbarui juga menyoroti fitur-fitur utama Galaxy Z Flip5, Z Fold5, dan One UI 5.1.1.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Berikut beberapa fitur yang bisa dicoba pengguna:

FlexCam

Pengguna menjelajahi mode FlexCam Galaxy Z Flip5 dan Z Fold5. Melalui aplikasi ini, pengguna bisa merasakan perangkat lipat ini membuka kemampuan baru dengan mengabadikan momen dari berbagai sudut. Layar penutup yang diperbesar dalam seri Galaxy Z Flip, Galaxy Z Flip5 juga memungkinkan pengalaman swafoto yang cepat dan hasilnya mudah dilihat.

Tampilan dan multitasking

Pengguna dmenghubungkan dua perangkat untuk membuat satu layar terhubung yang mensimulasikan pengalaman tampilan Samsung Galaxy Z Fold5. Melalui demonstrasi video, pengguna melihat konten video dalam layar penuh. Bisa juga merasakan produktivitas melalui fitur drag-and-drop yang ditingkatkan, memungkinkan multitasking saat memindahkan konten antarlayar.

Ekosistem yang terhubung

Pengguna mempelajari yang ditawarkan oleh ekosistem Galaxy, termasuk Quick Share antara perangkat jarak dekat dan jauh, data komposisi tubuh Samsung Health saat dipasangkan dengan Galaxy Watch. 

Pilihan Editor: Samsung Electronics - BMW Bikin Edisis Khusus Galaxy Z Fold5 dan Z Flip5 di GIIAS 2023

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Cara Membuat Panggilan Darurat di iPhone dan Apple Watch

5 jam lalu

Sekarang, sudah banyak orang yang menjual iPhone bekas. Sebelum membeli, sebaiknya cek IMEI iPhone apakah terdaftar atau tidak. Foto: Canva
Cara Membuat Panggilan Darurat di iPhone dan Apple Watch

Penting untuk diketahui, ini cara membuat panggilan darurat di iPhone dan Apple Watch ketika terjadi hal-hal buruk atau yang tidak diinginkan.


Tak Dibelikan iPhone Harga Rp 50 Juta, Syahrul Yasin Limpo Minta ke Pejabat Lain Dibelikan yang Rp 34 Juta

1 hari lalu

Terdakwa mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengikuti sidang lanjutan, di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Senin, 6 Mei 2024. Sidang ini beragenda pemeriksaan keterangan saksi yakni empat pejabat di Kementerian Pertanian yang dihadirkan oleh Jaksa Penuntut Umum KPK dalam perkara dugaan tindak pidana korupsi terkait penyalahgunakan kekuasaan dengan memaksa memberikan sesuatu untuk proses lelang jabatan dalam pengadaan barang dan jasa serta penerimaan gratifikasi di lingkungan Kementerian Pertanian. TEMPO/Imam Sukamto
Tak Dibelikan iPhone Harga Rp 50 Juta, Syahrul Yasin Limpo Minta ke Pejabat Lain Dibelikan yang Rp 34 Juta

Syahrul Yasin Limpo pernah minta dibelikan iPhone yang harganya Rp 50 juta ke seorang dirjen, namun permintaan itu tak bisa dipenuhi.


Apa Itu HP Boba? Ini Penjelasan serta Daftar Harganya

1 hari lalu

Sejumlah iPhone 15 Pro baru dipamerkan saat iPhone 15 baru Apple secara resmi mulai dijual di seluruh Cina di Apple Cina di Shanghai, Cina 22 September 2023. REUTERS/Aly Song
Apa Itu HP Boba? Ini Penjelasan serta Daftar Harganya

Beberapa orang mungkin bingung apa itu HP boba yang sering dibicarakan. HP boba merupakan istilah untuk HP iPhone. Ini penjelasannya.


Apple Disebut Tengah Garap Model iPhone dengan Bodi yang Lebih Tipis, Ini Detailnya

2 hari lalu

Logo Apple. TEMPO/Wawan Priyanto
Apple Disebut Tengah Garap Model iPhone dengan Bodi yang Lebih Tipis, Ini Detailnya

Apple tengah menguji desain berbeda untuk perangkat iPhone yang memiliki nama kode D23.


Pembaruan iOS 17.5 Bawa Bug, Foto Lama yang Sudah Dihapus Bisa Muncul Lagi

4 hari lalu

 iOS 17.5. FOTO/X
Pembaruan iOS 17.5 Bawa Bug, Foto Lama yang Sudah Dihapus Bisa Muncul Lagi

Dampak dari bug di iOS 17.5 ini dinilai membawa masalah privasi yang sangat besar, sebab foto yang dihapus seharusnya tidak disimpan server Apple.


Ponsel iPhone Alami Boot Loop saat Perbarui iOS, Begini Cara Perbaikinya

11 hari lalu

Apple meluncurkan sistem operasi terbarunya, iOS 15 untuk perangkat iPhone, Selasa 21 September 2021. (apple.com)
Ponsel iPhone Alami Boot Loop saat Perbarui iOS, Begini Cara Perbaikinya

Sebagian pengguna iPhone pasti pernah mengalami kendala boot loop atau gangguan layar yang hanya menampilkan logo Apple dan tidak bisa digunakan.


5 Cara Membersihkan RAM iPhone Supaya HP Tidak Lemot

12 hari lalu

Sebelum membeli iPhone, ada baiknya Anda mengetahui produk iPhone dengan baterai paling awet. Ada yang awet hingga 95 jam untuk streaming audio. Foto: Canva
5 Cara Membersihkan RAM iPhone Supaya HP Tidak Lemot

Cara membersihkan RAM di iPhone agar HP tidak lemot cukup mudah. Cara paling gampang adalah dengan me-restart perangkat. Ikuti panduannya.


4 Cara Melihat RAM di HP iPhone dan iPad Tanpa Aplikasi Tambahan

12 hari lalu

Sekarang, sudah banyak orang yang menjual iPhone bekas. Sebelum membeli, sebaiknya cek IMEI iPhone apakah terdaftar atau tidak. Foto: Canva
4 Cara Melihat RAM di HP iPhone dan iPad Tanpa Aplikasi Tambahan

Cara mengetahui RAM di HP iPhone dan iPad cukup mudah. Anda bisa mengeceknya secara langsung tanpa aplikasi tambahan. Ini caranya.


Bocoran Terbaru Ungkap Apple Kembangkan Macbook dan iPhone Lipat

14 hari lalu

Logo Apple. TEMPO/Wawan Priyanto
Bocoran Terbaru Ungkap Apple Kembangkan Macbook dan iPhone Lipat

Bocoran terbaru mengungkap bahwa Apple sedang bersiap memproduksi perangkat Macbook dan iPhone yang bisa dilipat.


Mengapa Militer Korea Selatan Larang Anggotanya Gunakan Produk Apple?

19 hari lalu

Tentara Korea Selatan dan AS berfoto setelah latihan tembak bersama di lapangan pelatihan militer di Pocheon pada 14 Maret 2024 sebagai bagian dari latihan militer gabungan tahunan Freedom Shield antara Korea Selatan dan Amerika Serikat. JUNG YEON-JE/Pool via REUTERS
Mengapa Militer Korea Selatan Larang Anggotanya Gunakan Produk Apple?

Ada dugaan bahwa militer Korea Selatan takut akan terjadinya kebocoran data akibat teknologi yang ada di perangkat Apple.