Kaleidoskop 2022: Ada ITB dan Unair, Omicron dan Buaya

Senin, 26 Desember 2022 17:06 WIB

Ilustrasi virus Corona (Covid-19) varian MU. Shutterstock

KALEIDOSKOP 2022 FEBRUARI:

Perulangan Vaksinasi dan Covid yang Melesat Lagi

Di tengah penyebaran cepat kasus infeksi Covid-19 varian Omicron, Kementerian Kesehatan mengeluarkan surat edaran tentang pemberian vaksinasi Covid-19 bagi sasaran drop out. Masyarakat yang belum mendapatkan dosis kedua vaksin Covid-19 lebih dari enam bulan untuk mengulang proses vaksinasi dari awal.

Saat itu, 15 Februari 2022, juru bicara Kementerian Kesehatan, Siti Nadia Tarmizi, menerangkan kalau pengulangan vaksinasi bagi sasaran drop out telah sesuai dengan rekomendasi Indonesian Technical Advisory Group on Immunization (ITAGI). Termasuk rekomendasi untuk memberikan vaksin kedua dari platform yang berbeda kepada sasaran yang mengalami drop out dalam rentang kurang dari enam bulan.

"Mengingat saat ini vaksin Sinovac yang didistribusikan jumlahnya terbatas dan diperuntukkan bagi sasaran anak usia 6-11 tahun, maka sasaran yang drop out dapat menggunakan vaksin dengan platform berbeda," katanya.

Baca artikelnya: Surat Edaran Kemenkes Soal Drop Out di Program Vaksinasi, Simak Penjelasannya


Akhir Kisah Buaya Berkalung Ban

Tak ada lagi buaya berkalung ban yang viral dari Sungai Palu, Sulawesi Tengah. Per Selasa, 8 Februari 2022, buaya besar berukuran panjang lebih dari lima meter itu telah berhasil dibebaskan dari sampah ban bekas yang sudah tampak menjeratnya sejak 2016 lalu.

"Kami mengucapkan alhamdulillah, akhirnya, sejak 2016 dicoba melepas bannya, baru kali ini berhasil," kata Kepala Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sulawesi Tengah, Hasmuni.

Seekor buaya liar berkalung ban bekas berjemur di Sungai Palu, Sulawesi Tengah, Rabu, 15 Januari 2020. Setelah beberapa waktu tidak terlihat, buaya berkalung ban bekas yang pertama kali terlihat pada 2016 itu kembali muncul dengan ukuran yang makin panjang sekitar empat meter. ANTARA/Basri Marzuki

Bukan pawang dari BKSDA ataupun pakar dari Australia yang berada di balik penyelamatan itu, melainkan seorang Tili--warga lokal. Ada sekitar 50 warga lain yang kemudian membantunya.

Baca artikelnya: Penyelamat Buaya Berkalung Ban: Tiga Kali Sebelumnya Selalu Lolos

Pendaftaran Beasiswa LPDP

Berita berisi informasi beasiswa pendidikan selalu dinantikan banyak pembaca. Termasuk untuk beasiswa yang disediakan pemerintah melalui Lembaga Pengelola Dana Pendidikan 2022 yang pendaftarannya dibuka bulan ini.

Direktur Utama LPDP, Andin Hadiyanto, saat itu berpesan agar pelamar cermat dalam memilih program beasiswa. Sebab, ada banyak program yang ditawarkan LPDP dengan syarat dan ketentuan yang berbeda-beda.

Pada tahun ini, ada penambahan program baru hasil kerja sama dengan Kementerian Agama yaitu beasiswa pesantren dan sekolah keagamaan. LPDP juga melanjutkan kerja sama dengan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi yang sudah dilakukan sejak tahun lalu yaitu beasiswa untuk guru, pelaku budaya, dan program Kampus Merdeka.

Baca artikelnya: Beasiswa LPDP Dibuka Februari, Kenali Programnya Agar Sesuai Sasaran


Vaksin Merah Putih Unair Masuki Uji Klinis

Pada bulan ini, vaksin Covid-19 yang dikembangkan bersama tim peneliti di Universitas Airlangga Surabaya dan PT Biotis Pharmaceuticals memasuki tahapan uji klinis. Kelompok tim ini adalah yang paling maju di antara pengembangan Vaksin Merah Putih di Tanah Air dengan bibit vaksin yang juga orisinal Indonesia.

Rektor Universitas Airlangga, M. Masih, saat menyerahkan bibit Vaksin Merah Putih untuk Covid-19 kepada Direktur Utama PT. Biotis Pharmaceuticals Indonesia, FX Sudirman, disaksikan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dalam Sidang Terbuka Dies Natalis Unair ke-67, Selasa 9 November 2021. ANTARA/HO-Humas Unair/aa.

Dalam prosesnya, vaksin dari Unair melaju mulus sampai ke uji klinis final, dan per 1 November 2022 telah mengantongi izin penggunaan darurat dari BPOM. Menyandang nama baru pemberian Presiden Joko Widodo, yakni Inavac, vaksin ini digunakan sebagai satu opsi untuk booster.

Sebelumnya, vaksin juga telah melalui uji tanding langsung dengan virus corona varian Delta yang dikenal sebagai varian Covid-19 paling ganas. Karenanya, tim optimistis Inavac mampu mengatasi Covid-19 Omicron.

Baca artikelnya antara lain: Ini Sebab Tim Vaksin Merah Putih Yakin Bisa Atasi Omicron


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Tanggapi RUU Penyiaran, Pakar Media Unair Singgung Peran KPI dan Dewan Pers

10 jam lalu

Tanggapi RUU Penyiaran, Pakar Media Unair Singgung Peran KPI dan Dewan Pers

RUU Penyiaran disarankan mendukung ekosistem digital dan tidak menghambat penyebaran informasi.

Baca Selengkapnya

Viral Selebgram Dapat Beasiswa KIPK, Pakar Unair Sebut Faktor Kebutuhan Popularitas dan Dorongan Media Sosial

14 jam lalu

Viral Selebgram Dapat Beasiswa KIPK, Pakar Unair Sebut Faktor Kebutuhan Popularitas dan Dorongan Media Sosial

Angga menyayangkan fenomena tersebut dapat terjadi di kalangan mahasiswa yang menerima beasiswa.

Baca Selengkapnya

Unair Buka Empat Jalur Mandiri, Peserta Bisa Daftar Lebih dari Satu Jalur

16 jam lalu

Unair Buka Empat Jalur Mandiri, Peserta Bisa Daftar Lebih dari Satu Jalur

Tahun ini Unair menyediakan empat jalur seleksi mandiri.

Baca Selengkapnya

Peserta sedang Sakit tapi Tetap Ingin Ujian, Pusat UTBK ITB Syaratkan Surat Dokter

19 jam lalu

Peserta sedang Sakit tapi Tetap Ingin Ujian, Pusat UTBK ITB Syaratkan Surat Dokter

Sejauh ini, sejak UTBK mulai digelar 30 April lalu, ada tiga orang peserta ujian yang datang dalam kondisi sakit. Terkini sakit GERD.

Baca Selengkapnya

Pendaftar UTBK 2024 dI ITB Berkurang, Panitia: Banyak Diterima di Jalur SNBP

1 hari lalu

Pendaftar UTBK 2024 dI ITB Berkurang, Panitia: Banyak Diterima di Jalur SNBP

Pendaftar UTBK SNBT di ITB berkurang pada 2024. Ditengarai karena banyak calon peserta yang sudah diterima di jalur SNBP.

Baca Selengkapnya

Kemendikbud Tanggapi Demo Mahasiswa Protes UKT Naik: Sebagian Besar Kampus Aman-Aman Saja

1 hari lalu

Kemendikbud Tanggapi Demo Mahasiswa Protes UKT Naik: Sebagian Besar Kampus Aman-Aman Saja

Kemendikbud mengklaim, aksi protes mengenai kenaikan UKT tidak terjadi pada seluruh PTN di Indonesia, namun hanya sebagian kecil.

Baca Selengkapnya

ASI Bubuk Tidak Direkomendasikan Dokter Anak, Begini Niat Baik Dibalik Pembuatannya

1 hari lalu

ASI Bubuk Tidak Direkomendasikan Dokter Anak, Begini Niat Baik Dibalik Pembuatannya

Inovasi ASI bubuk oleh mahasiswa ITB dipicu oleh niat menciptakan solusi untuk wanita karier yang kerap kesulitan menyusui.

Baca Selengkapnya

Kumpulan Kisah Peserta UTBK-SNBT: Sulitnya Soal PKPM hingga Diinfus di Ruang Ujian

1 hari lalu

Kumpulan Kisah Peserta UTBK-SNBT: Sulitnya Soal PKPM hingga Diinfus di Ruang Ujian

Pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2024 kemarin meninggalkan sederet kisah dari peserta.

Baca Selengkapnya

Rektor Unair Sebut Indonesia Emas 2045 Bisa Dipercepat Jadi 2034 dengan Cara Ini

2 hari lalu

Rektor Unair Sebut Indonesia Emas 2045 Bisa Dipercepat Jadi 2034 dengan Cara Ini

Rektor Unair sebut Indonesia Emas bisa dipercepat.

Baca Selengkapnya

Alasan Sosiolog Unair Sebut Penarikan Vaksin AstraZeneca Bisa Memicu Kecemasan Publik

2 hari lalu

Alasan Sosiolog Unair Sebut Penarikan Vaksin AstraZeneca Bisa Memicu Kecemasan Publik

Peneliti Unair menilai penarikan vaksin AstraZeneca dari pasar akan memicu pro dan kontra. Masyarakat bisa ragu terhadap program vaksinasi nasional.

Baca Selengkapnya