BMKG Terbitkan Peringatan Dini Gelombang Tinggi 4 meter untuk Mentawai dan Laut Selatan Jawa

Rabu, 2 Oktober 2024 10:42 WIB

Ilustrasi gelombang tinggi. Pexels/Dane Amacher

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menerbitkan peringatan dini ihwal potensi gelombang tinggi di beberapa wilayah perairan domestik pada 2-3 Oktober 2024. Prakirawan BMKG, Faradiva Claudia, mengatakan pola angin bisa memicu gelombang setinggi 2,5-4 meter di Samudra Hindia Barat Kepulauan Mentawai-Lampung, dan Samudera Hindia Selatan Jawa-Nusa Tenggara Timur.

"Potensi gelombang tinggi di beberapa wilayah tersebut dapat berisiko terhadap keselamatan pelayaran," ucapnya melalui keterangan tertulis, Rabu, 2 Oktober 2024.

Menurut data peringatan dini BMKG, pola angin di wilayah Indonesia bagian utara umumnya bergerak dari timur ke selatan dengan kecepatan berkisar 4-15 knot. Angin yang lebih kencang, dengan kecepatan maksimal 25 knot, bergerak dari timur ke tenggara di Indonesia bagian selatan "Kecepatan angin tertinggi terpantau di Selat Makassar bagian selatan, serta Laut Arafuru bagian timur," kata Faradiva.

Pola angin ini juga berpeluang menimbulkan gelombang laut setinggi 1,25-2,5 meter di Selat Malaka bagian utara, Samudra Hindia Barat Aceh, Samudra Hindia Barat Kepulauan Nias, Selat Karimata bagian selatan, Laut Bali, Laut Sumbawa, Laut Flores, hingga Laut Banda. Ada juga potensi yang sama di Selat Makassar bagian selatan, Samudra Pasifik Utara Maluku, Samudra Pasifik Utara Maluku, Samudera Pasifik Utara Papua Barat Daya-Papua, serta Laut Arafuru.

Faradiva meminta masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di pesisir turut mewaspadai gelombang tinggi. Para nelayan dengan kapal kecil diminta mewaspadai angin yang kecepatannya lebih dari 15 knot. Kapal ikan juga harus mewaspadai gelombang laut yang tingginya melebihi 1,25 meter. Kapal tongkang juga harus memperhatikan risiko angin lebih dari 16 knot dan gelombang di atas 1,5 meter.

Advertising
Advertising

Adapun kapal penyeberangan diminta mewaspadai angin sekencang kebih dari 21 knot dan tinggi gelombang di atas 2,5 meter. Sedangkan armada berukuran jumbo, seperti kargo maupun pesiar, harus mewaspadai kecepatan angin lebih dari 27 knot dan tinggi gelombang di atas 4 meter.

Pilihan Editor: Serang Israel, Iran Pakai Rudal Balistik Hipersonik Buatan Sendiri Fattah 1

Berita terkait

BMKG Sebut Penyebab Cuaca Jakarta Bikin Gerah Beberapa Hari Terakhir

4 jam lalu

BMKG Sebut Penyebab Cuaca Jakarta Bikin Gerah Beberapa Hari Terakhir

Kelembapan dan suhu udara yang tinggi, serta kurangnya angin, ikut memengaruhi kondisi Jakarta terasa panas dan gerah.

Baca Selengkapnya

Pekan Ini Masuki Masa Transisi ke Musim Hujan, Simak Sebaran Potensi Hujan-Petir

5 jam lalu

Pekan Ini Masuki Masa Transisi ke Musim Hujan, Simak Sebaran Potensi Hujan-Petir

Awal hingga pertengahan Oktober ini, sejumlah wilayah Indonesia memasuki masa peralihan dari musim kemarau menuju musim hujan.

Baca Selengkapnya

Gempa Guncang Sukabumi dari Sesar Aktif, Ini Data dan Penjelasan BMKG

5 jam lalu

Gempa Guncang Sukabumi dari Sesar Aktif, Ini Data dan Penjelasan BMKG

Gempa di Sukabumi adalah gempa kedua yang bisa dirasakan guncangannya pagi ini.

Baca Selengkapnya

Warga Sukabumi Diguncang Gempa Darat Pagi Ini: Seperti Tanah Anjlok

6 jam lalu

Warga Sukabumi Diguncang Gempa Darat Pagi Ini: Seperti Tanah Anjlok

Gempa M4,5 mengguncang wilayah Sukabumi, Jawa Barat, pada Rabu pagi ini, 2 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

Cuaca Jabodetabek Hari Ini, BMKG Sebut Potensi Hujan Lebat Terutama di Depok

8 jam lalu

Cuaca Jabodetabek Hari Ini, BMKG Sebut Potensi Hujan Lebat Terutama di Depok

Cuaca Jabodetabek hari ini ada peluang hujan yang cukup luas di Jabodetabek. Simak prediksi BMKG selengkapnya.

Baca Selengkapnya

BMKG: Gempa Magnitudo 6,2 Guncang Laut Banda, Wakatobi

19 jam lalu

BMKG: Gempa Magnitudo 6,2 Guncang Laut Banda, Wakatobi

BMKG mencatat gempa tektonik dengan magnitudo 6,2 di Laut Banda, Wakatobi, Sulawesi Tenggara, Selasa 1 Oktober 2024 pukul 16.28 WIB.

Baca Selengkapnya

BMKG: Informasi Gempa Megathrust Bukan Prediksi, Sikapi dengan Mitigasi Struktur dan Kultur

21 jam lalu

BMKG: Informasi Gempa Megathrust Bukan Prediksi, Sikapi dengan Mitigasi Struktur dan Kultur

BMKG mencatat ada 13 segmentasi sumber gempa zona megathrust.

Baca Selengkapnya

BMKG: Gempa Magnitudo 4,9 di Boalemo Gorontalo, Tidak Berpotensi Tsunami

23 jam lalu

BMKG: Gempa Magnitudo 4,9 di Boalemo Gorontalo, Tidak Berpotensi Tsunami

Menurut BMKG, gempa dengan magnitudo 4,9 ini dirasakan di sejumlah kabupaten dan kota di Gorontalo.

Baca Selengkapnya

BMKG: Dasarian Awal Oktober, Mayoritas Daerah Jawa Barat Hujan Intensitas Rendah

23 jam lalu

BMKG: Dasarian Awal Oktober, Mayoritas Daerah Jawa Barat Hujan Intensitas Rendah

BMKG memprediksi sebagian besar wilayah Jawa Barat akan hujan dengan intensitas rendah selama dasarian atau sepuluh hari pertama Oktober 2024.

Baca Selengkapnya

BMKG: Gempa Magnitudo 5,3 di Pantai Barat Daya Mandailing Natal, Tidak Berpotensi Tsunami

1 hari lalu

BMKG: Gempa Magnitudo 5,3 di Pantai Barat Daya Mandailing Natal, Tidak Berpotensi Tsunami

BMKG mencatat terjadinya gempa tektonik magnitudo 5,3 mengguncang Pantai Barat Daya Mandailing Natal, Sumatera Utara. Tidak berpotensi tsunami.

Baca Selengkapnya