Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Pemenang LKIR 2020 Direkomendasikan Ikut Kompetisi Internasional

Reporter

image-gnews
Ilustrasi gedung LIPI. Wikipedia.org
Ilustrasi gedung LIPI. Wikipedia.org
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) berjanji merekomendasikan para pemenang Lomba Karya Ilmiah Remaja (LKIR) dan National Young Inventors Award (NYIA) 2020 ke kompetisi sains tingkat internasional. Janji disampaikan Kepala LIPI Laksana Tri Handoko usai pengumuman para pemenang itu, Kamis 19 November 2020. 

Dalam acara pengukuman yang dilakukan melalui video konferensi itu, Handoko menyampaikan rencananya membawa para siswa pemenang LKIR untuk mengikuti Intel International Science and Engineering Fair (Intel ISEF) di Amerika Serikat. Selain itu diliriknya pula Asian Student Science Project Competition di Thailand.

Adapun pemenang NYIA telah otomatis mewakili Indonesia di ajang International Exibition Inovator di Rusia. "Insya Allah semuanya tahun depan," kata Handoko. 

Handoko berpesan kepada para pemenang agar tidak cepat puas. Selain untuk bersaing di tingkat internasional, dia mengatakan, kemenangan saat ini baru awal untuk terus tetap berkarya dan menyebarkan sains dan teknologi kepada banyak orang.

“Perjuangan kita tidak berhenti di ajang ini karena semuanya sudah menjadi pemenang dan pada saat yang sama semuanya menjadi duta-duta Iptek di lingungannya masing-masing,” kata Handoko.

Fisikawan itu juga berharap bahwa pengalaman melakukan riset finalis LKIR dan NYIA bisa memberikan inspirasi buat masyarakat untuk terus belajar dan berkarya. “Berjuang menjadi insan yang sukses di masa mendatang,” kata dia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pengumuman para pemenang itu dilakukan setelah peserta menjalani pameran virtual dan penjurian 16-18 November 2020 sebagai bagian dari Youth Science Week 2020 yang dihelat dalam Indonesia Science Expo 2020. Pemenang LKIR dibuat berdasarkan bidang penelitian.

Di Bidang Ilmu Pengetahuan Hayati dimenangkan oleh siswa SMA Regina Pacis Bogor sebagai juara pertama, SMA IT Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto ditempat kedua, dan MAN 2 Kota Malang ketiga. Di Bidang Ilmu Pengetahuan Sosial dan Kemanusiaan dari SMA Negeri 4 Denpasar juara pertama, kedua SMA Negeri 1 Majene, dan ketiga MAN 2 Tulungagung.

Baca juga:
Dosen Perempuan ITB Menangi LIPI Young Scientist Award 2020

Sementara LKIR Bidang Ilmu Pengetahuan Kebumian dan Kelautan juara pertama dari SMAS Sukma Bangsa Lhokseumawe, kedua SMA Negeri 3 Yogyakarta, dan ketiga SMA Negeri 1 Kertosono. Di Bidang Ilmu Pengetahuan Teknik pemenang pertama dari SMAN 1 Yogyakarta, kedua SMA Negeri 2 Depok, dan dari MA Negeri 2 Kudus ditempat ketiga.

Sedangkan di NYIA 2020, siswa SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo menjadi juara pertama. Adapun juara dua dan tiga masing-masing dari MAN 2 Kudus dan SMA Averos.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Inilah 4 Akar Masalah Papua Menurut LIPI

12 hari lalu

Kondisi terkini pilot Susi Air, Philip Mark Mehrtens, yang disandera Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat-Organisasi Papua Merdeka (TPNPB-OPM). Foto: TPNPB-OPM
Inilah 4 Akar Masalah Papua Menurut LIPI

Ada empat akar masalah Papua, yakni sejarah dan status politik, diskriminiasi, kekerasan dan pelanggaran HAM berat, dan kegagalan pembangunan.


Pendaftaran Beasiswa BCA 2025 Dibuka, Terbuka Bagi Siswa SMA dan SMK Berprestasi

21 hari lalu

Logo Bank BCA. wikipedia.org
Pendaftaran Beasiswa BCA 2025 Dibuka, Terbuka Bagi Siswa SMA dan SMK Berprestasi

Apa saja benefit dari beasiswa BCA?


Telkom University Buka Beasiswa untuk Lulusan SMA Sederajat, Kuliah Gratis hingga Lulus

14 Januari 2024

Kampus Telkom University di Bandung, Jawa Barat. (Dok.Tel-U)
Telkom University Buka Beasiswa untuk Lulusan SMA Sederajat, Kuliah Gratis hingga Lulus

Telkom University membuka pendaftaran beasiswa Indonesian Gold Generations Scholarship (IGGS) 2024.


Disinggung dalam Debat Capres, Ini 4 Akar Permasalahan Papua Menurut LIPI

14 Desember 2023

Capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo , Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto, dan Capres nomor urut 1 Anies Baswedan saling berjabat tangan usai debat perdana di KPU RI, Jakarta, Selasa, 12 Desember 2023. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Disinggung dalam Debat Capres, Ini 4 Akar Permasalahan Papua Menurut LIPI

LIPI menemukan setidaknya ada empat akar masalah Papua. Hal tersebut berdasarkan riset LIPI yang dilakukan pada 2009.


Siswa SMA di Bogor Tewas Dibacok di Pasar Ciampea, Polisi Tangkap 3 Pelajar Sekolah Lain

3 Desember 2023

Ilustrasi penganiayaan
Siswa SMA di Bogor Tewas Dibacok di Pasar Ciampea, Polisi Tangkap 3 Pelajar Sekolah Lain

Kapolres Bogor menyatakan tidak akan membiarkan aksi jago-jagoan dan premanisme di wilayah hukum Kabupaten Bogor.


Kasus Pemerkosaan Anak Kandung hingga Hamil Tua di Tangsel, Modusnya Ancam Ibu

30 November 2023

Seorang pria di Tangerang Selatan digelandang dari rumahnya ke Polres Kota Tangsel karena tuduhan pemerkosaan terhadap anak kandungnya, Rabu 29 November 2023. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Kasus Pemerkosaan Anak Kandung hingga Hamil Tua di Tangsel, Modusnya Ancam Ibu

Pemkot Tangsel memberikan pendampingan kepada FN, seorang siswa SMA yang menjadi korban pemerkosaan oleh ayahnya sendiri hingga kini dia hamil tua.


Sosok Yulion, Putra Papua yang Sisihkan Tunjangan Beasiswa untuk Bantu Anak Pedalaman

26 November 2023

Yulion Mirin, salah satu penerima beasiswa Adem wilayah Papua. Dok. SMAN 1 Melaya
Sosok Yulion, Putra Papua yang Sisihkan Tunjangan Beasiswa untuk Bantu Anak Pedalaman

Yulion Mirin, putra Papua itu kini sedang menjalani pendidikan menengahnya di Kabupaten Bangli Bali.


Kepsek SMA di Jakarta Utara Pertimbangkan Larangan Siswa Bawa Ponsel ke Kelas, Ini Alasannya

3 November 2023

Ilustrasi siswa SMA. ANTARA
Kepsek SMA di Jakarta Utara Pertimbangkan Larangan Siswa Bawa Ponsel ke Kelas, Ini Alasannya

Lima siswa SMA di Cilincing Jakarta Utara sebelumnya diperiksa oleh polisi karena melakukan prank ancaman bom lewat ponsel.


Cara Memilih Kampus yang Tepat Setelah Lulus SMA, Siswa Perhatikan Hal Ini

30 Oktober 2023

Ilustrasi siswa SMA. ANTARA
Cara Memilih Kampus yang Tepat Setelah Lulus SMA, Siswa Perhatikan Hal Ini

Menentukan kampus merupakan langkah besar yang perlu dipikirkan dengan matang.


Somica, Sabun Kertas Berbahan Daun Putri Malu Buatan Siswi SMK Kalimantan

27 September 2023

Siswi SMKS Kesehatan Putra Borneo, Kalimantan mengolah daun putri malu menjadi sabun kertas yang mudah dibawa bepergian. TEMPO/Annisa Febiola
Somica, Sabun Kertas Berbahan Daun Putri Malu Buatan Siswi SMK Kalimantan

Dua siswa itu mengolah daun putri malu menjadi sabun kertas yang mudah dibawa bepergian.