Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cerita Siswa Pemenang Olimpiade Fisika, Satu Soal Tak Terjawab Bikin Down

image-gnews
Edward Humianto, siswa SMAK 1 BPK Penabus Jakarta, peraih medali perak Olimpiade Fisika Internasional (IPhO) 2021 di Vilnius, Lithuania pada 17-25 Juli 2021. Kredit: Istimewa
Edward Humianto, siswa SMAK 1 BPK Penabus Jakarta, peraih medali perak Olimpiade Fisika Internasional (IPhO) 2021 di Vilnius, Lithuania pada 17-25 Juli 2021. Kredit: Istimewa
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta – Indonesia berhasil menyabet tiga medali perak Olimpiade Fisika Internasional atau IPhO 2021 yang digelar daring dari Vilnius, Lithuania, pada 17-25 Juli. Dua medali itu di antaranya disumbang Joseph Oliver dan Edward Humianto dari SMAK 1 BPK Penabur Jakarta, setelah masing-masing merengkuh nilai 25,5 dan 24,5.

Joseph dan Edward menjalani dua hari olimpiade itu, menyelesaikan tugas fisika eksperimen maupun teori, di SMAK BPK Penabur Bintaro Jaya. Setiap harinya mereka menghabiskan lima jam untuk waktu yang disediakan menyelesaikan tugas-tugas tersebut.

Joseph mengaku langsung mengucap puji syukur kepada Tuhan begitu diumumkan mendapat medali perak. Ucapan terima kasih juga disebarnya kepada mereka yang dianggapnya telah mendukung persiapannya menghadapi olimpiade. “Termasuk ke sekolah, guru-guru, dan orang tua yang selalu men-support saya,” ujar Joseph saat dihubungi, Senin malam, 26 Juli 2021.

Siswa kelahian Jakarta dan kini duduk di bangku kelas XII ini menuturkan, persiapannya juga diisi dengan berlatih secara khusus kepada para dosen dari tiga kampus sekaligus, yakni Universitas Indonesia (UI), Universitas Gadjah Mada (UGM), dan Institut Teknologi Bandung (ITB). “Mereka sudah berpengalaman melatih anak-anak Olimpiade Fisika,” katanya.

Jika Joseph mengaku mulus saja menjalani dua hari olimpiade, lain soal dengan Edward. Pemegang medali emas Kompetisi Sains Nasional 2020 ini mengaku sempat down di hari pertama. Edward menilai hasil uji eksperimen kurang memuaskan.

“Saya tidak bisa mendapat data apapun dari soal eksperimen pertama, sehingga mengosongkan jawaban hampir satu soal full dari dua soal,” katanya mengisahkan.

Beruntungnya, Edward mampu menebus dengan mencatatkan hasil memuaskan di ujian teori pada hari kedua. Skor berhasil didorongnya hingga ke batas perolehan medali perak. “Saya sangat bersyukur,” katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Joseph dan Edward adalah dua dari lima siswa Indonesia peserta olimpiade tahun ini. Mereka sebelumnya disaring dari 30 peraih medali emas di Kompetisi Sains Nasional. Lima terpilih lalu ditempa dengan soal-soal tipe olimpiade.

Joseph Oliver, siswa SMAK 1 BPK Penabur Jakarta peraih medali perak Olimpiade Fisika Internasional (IPhO) 2021 di Vilnius, Lithuania pada 17-25 Juli 2021. Kredit: Istimewa

“Tentunya membiasakan diri dengan soal seleksi pelatnas tidaklah mudah, saya harus berlatih mandiri di luar pelatihan selama rata-rata sekitar 6 jam atau lebih,” kata Edward, yang juga kelahiran Jakarta itu.

Selain Joseph dan Edward, siswa Indonesia lainnya yang berlaga di Olimpiade Fisika Ipho 2021 adalah Mario Alvaro dari SMAK Penabur Gading Serpong yang juga meraih medali perak, Dean Hartono dari SMAK Penabur Bintaro Jaya, Tangerang Selatan, yang menyumbang perunggu, dan M. Anin Nabail Azhiim dari MAN 2 Kota Malang, Jawa Timur.

Baca juga:
Siswa Tersisa Dua Orang, SMP Negeri Ini Akhirnya Tutup

CATATAN:

Artikel ini telah diubah pada Selasa malam, 27 Juli 2021, Pukul 22.03 WIB, untuk mengoreksi keterangan asal sekolah satu siswa. Terima kasih. 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Gibran Ajak Perusahaan Sepatu Lokal Bantu Siswa Kurang Mampu

6 jam lalu

Wapres Terpilih Gibran Rakabuming Raka masih hadir di kantor Wali Kota Solo di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Kamis, 24 April 2024, usai penetapan oleh KPU kemarin. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Gibran Ajak Perusahaan Sepatu Lokal Bantu Siswa Kurang Mampu

Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka menggandeng perusahaan sepatu lokal membantu siswa kurang mampu dengan memberikan alas kaki sekolah.


8 Hotel Murah Dekat Stasiun Lempuyangan, Harga Mulai 100 Ribuan

1 hari lalu

Jika Anda melancong di Yogyakarta, Anda bisa memilih menginap di hotel dekat Stasiun Lempuyangan yang murah. Ini rekomendasinya.  Foto: Booking.com
8 Hotel Murah Dekat Stasiun Lempuyangan, Harga Mulai 100 Ribuan

Jika Anda melancong di Yogyakarta, Anda bisa memilih menginap di hotel dekat Stasiun Lempuyangan yang murah. Ini rekomendasinya.


Alasan Sumpah Jabatan Presiden Indonesia Pertama Dilakukan di Keraton Yogyakarta

1 hari lalu

Presiden pertama RI, Sukarno (kiri) didampingi Wakil Presiden Mohammad Hatta, memberikan hormat saat tiba di Jalan Asia Afrika yang menjadi Historical Walk dalam penyelenggaraan Konferensi Asia Afrika (KAA) di Bandung, 1955. Dok. Museum KAA
Alasan Sumpah Jabatan Presiden Indonesia Pertama Dilakukan di Keraton Yogyakarta

Di Indonesia sumpah jabatan presiden pertama kali dilaksanakan pada tahun 1949. Yogyakarta dipilih karena Jakarta tidak aman.


Depo Sampah Tutup, Warga Yogyakarta Berebut Buang Sampah ke Bak Truk yang Melintas

1 hari lalu

Video viral di media sosial berisi aksi belasan warga berebutan melempar sampah ke bak sebuah truk yang melintas di jalanan sekitar depo sampah Pasar Ngasem Kota Yogyakarta pada Rabu 24 April 2024. Dok. Istimewa
Depo Sampah Tutup, Warga Yogyakarta Berebut Buang Sampah ke Bak Truk yang Melintas

Pascalibur Lebaran, sejumlah depo sampah di Kota Yogyakarta memang belum dibuka. Tumpukan sampah masih tampak menggunung.


Massa Geruduk KPU Yogyakarta, Serukan Gerakan Oposisi Rakyat

1 hari lalu

Aktivis pro demokrasi Usman Hamid saat berorasi dalam Aksi Sejagad yang diikuti elemen gerakan Gejayan Memanggil hingga Forum Cik Ditiro di halaman Kantor KPU DIY Rabu, 24 April 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
Massa Geruduk KPU Yogyakarta, Serukan Gerakan Oposisi Rakyat

Massa menggelar aksi di depan kantor KPU Yogyakarta hari ini. Usman Hamid yang hadir di aksi itu menyinggung tentang nepotisme.


Alexander Marwata Beberkan Nama-Nama Pegawai KPK yang Diperiksa Polda Metro Jaya

2 hari lalu

Wakil Ketua KPK, Alexander Marwata memberikan keterangan kepada awak media, di gedung KPK, Jakarta, Selasa, 19 Maret 2024. KPK mengungkapkan telah menaikan status penyelidikan ke tingkat penyidikan dugaan penyimpangan tindak pidana korupsi dalam pemberian fasilitas penyaluran kredit Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI). TEMPO/Imam Sukamto
Alexander Marwata Beberkan Nama-Nama Pegawai KPK yang Diperiksa Polda Metro Jaya

Wakil Ketua KPK Alexander Marwata, membeberkan nama-nama pegawai lembaga antikorupsi itu yang telah diperiksa oleh Polda Metro Jaya.


Promosikan Cenderamata, Pelaku Wisata Didorong Manfaatkan Layanan Indikasi Geografis

2 hari lalu

Batik Nitik Yogyakarta yang sudah tercatat dalam indikasi geografis. Tempo/Pribadi Wicaksono
Promosikan Cenderamata, Pelaku Wisata Didorong Manfaatkan Layanan Indikasi Geografis

Ketika cenderamata lokal sudah tertandai dengan indikasi geografis, reputasinya akan terangkat karena produk itu sudah dinyatakan original.


Aksi Demo Udara Berbagai Pesawat Warnai HUT ke-78 TNI AU di Yogyakarta

3 hari lalu

Demo udara berbagai pesawat warnai HUT ke-78 TNI AU di Yogyakarta Senin (22/4). Dok.Istimewa
Aksi Demo Udara Berbagai Pesawat Warnai HUT ke-78 TNI AU di Yogyakarta

Yogyakarta dipilih sebagai tempat perhelatan HUT TNI AU karena merupakan cikal-bakal Angkatan Udara Indonesia.


Nekat Susuri Jalur Jip Lava Tour, Mobil Wisatawan Terjebak di Sungai Lereng Merapi

3 hari lalu

Mobil wisatawan terjebak di sungai Lereng Merapi Saat nekat susuri jalur jip lava tour Minggu (21/4). Dok. Istimewa
Nekat Susuri Jalur Jip Lava Tour, Mobil Wisatawan Terjebak di Sungai Lereng Merapi

Sebuah mobil berjenis sport utility vehicle (SUV) milik wisatawan terjebak di jalur jip wisata Lava Tour sungai Kalikuning lereng Gunung Merapi, Sleman Yogyakarta pada Minggu 21 April 2024.


Alexander Marwata Akui Dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas Pertemuan dengan Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta

4 hari lalu

Wakil Ketua KPK, Alexander Marwata memberikan keterangan kepada awak media, di gedung KPK, Jakarta, Selasa, 19 Maret 2024. KPK mengungkapkan telah menaikan status penyelidikan ke tingkat penyidikan dugaan penyimpangan tindak pidana korupsi dalam pemberian fasilitas penyaluran kredit Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI). TEMPO/Imam Sukamto
Alexander Marwata Akui Dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas Pertemuan dengan Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta

Wakil Ketua KPK Alexander Marwata mengakui dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas dugaan pertemuan dengan eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto.