Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Netflix Dikabarkan Garap Serial Live-Action Pokemon Baru

image-gnews
Film Pokemon: Detective Pikachu. Pokemon.com
Film Pokemon: Detective Pikachu. Pokemon.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Detektive Pikachu mungkin bukan menjadi film yang terakhir yang memperlihatkan manusia berinteraksi dengan karakter Pokemon yang fiksi. Terbaru, Netflix dilaporkan sedang mengembangkan awal serial TV Pokemon live-action.

Kabar itu datang dari seorang sumber yang tidak disebutkan namanya yang menjelaskan bahwa garapan live-action Pokemon bakal ditulis oleh Joe Henderson. “Dia adalah produser eksekutif serial Netflix populer berjudul Lucifer yang memasuki season keenam sekaligus yang terakhirnya,” kata sumber tersebut kepada Variety, 26 Juli 2021.

Selain itu, sumber itu juga menjelaskan bahwa proyek live-action bakal mirip dengan Detektive Pikachu yang dibintangi Ryan Reynold dan Justice Smith yang dirilis pada 2019. Namun, baik dari perwakilan Netflix maupun Henderson belum menanggapi kabar proyek tersebut.

Diduga, langkah pengembangan seri Netflix Pokemon datang karena banyak penggunanya yang menonton serial Pokemon yang sudah ada, termasuk “Pokemon: Indigi League” dan “Pokemon Journeys”. Netflix juga membuat dorongan ke anime dalam beberapa tahun terakhir, setelah sebelumnya mengumumkan seri berdasarkan film “Far Cry”, “Splinter Cell”, dan "Terminator”.

Netflix juga telah beralih ke lebih banyak adaptasi live-action dari judul anime, termasuk film “Cowboy Bebop” dan “One Piece” yang akan datang. Sebelumnya, aplikasi streaming video itu juga merilis film live-action "Death Note" pada tahun 2017.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Waralaba Pokemon secara keseluruhan telah menjadi fenomena di seluruh dunia sejak pertama kali diluncurkan pada 1995. Waralaba sekarang mencakup beberapa acara televisi, film, video game, permainan kartu, buku, komik, dan banyak lagi. Terbaru adalah live-action dan Detective Pikachu terbukti sukses box office setelah dirilis.

Saat ini, Henderson sedang mengembangkan serial adaptasi dari buku komik "Shadecraft" di Netflix, yang diumumkan pada Maret lalu. Dia juga menulis komik tersebut, bekerja bersama artis Lee Garbett dan Georgia Lee yang juga seorang produser eksekutif.

THE VERGE, VARIETY

Baca juga:
Lelang, Game Nintendo Klasik Super Mario 64 Laku Rp 22,6 Miliar

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Culinary Class Wars: Keunikan Persaingan Memasak Para Juru Masak Korea

1 hari lalu

Culinary Class Wars. Netflix
Culinary Class Wars: Keunikan Persaingan Memasak Para Juru Masak Korea

Culinary Class Wars acara persaingan memasak yang tayang di Netflix


Di Nintendo dan Lainnya, Arab Saudi Belanja Saham Kepemilikan Perusahaan Game Dunia

1 hari lalu

Pengunjung memainkan permainan Sonic Mania di Nintendo Switch dalam acara Paris Games Week (PGW) di Paris, Prancis, 25 Oktober 2018. REUTERS/Benoit Tessier
Di Nintendo dan Lainnya, Arab Saudi Belanja Saham Kepemilikan Perusahaan Game Dunia

Sektor game menjadi tren investasi di Arab Saudi saat ini yang menginginkan diversifikasi dari industri minyak bumi.


Outside Netflix: Film Horor Filipina, yang akan Tayang 17 Oktober 2024

2 hari lalu

Logo Netflix. Foto :  Netflix
Outside Netflix: Film Horor Filipina, yang akan Tayang 17 Oktober 2024

Film Outside Netflix menceritakan tentang perjalanan keluarga mencari perlindungan di tengah wabah zombi


Sinopsis Ancient Apocalypse: The Americas, Serial Dokumenter Tentang Asal Usul Manusia

4 hari lalu

Ancient Apocalypse: The Americas. Foto: Netflix.
Sinopsis Ancient Apocalypse: The Americas, Serial Dokumenter Tentang Asal Usul Manusia

Serial dokumenter Netflix ini bercerita tentang asal usul manusia, Ancient Apocalypse: The Americas, tayang mulai 16 Oktober 2024.


The Shadow Strays Tawarkan Aksi Laga Dahsyat Aurora Ribero dan Hana Malasan

6 hari lalu

Hana Malasan dalam film The Shadow Strays. Dok. Netflix
The Shadow Strays Tawarkan Aksi Laga Dahsyat Aurora Ribero dan Hana Malasan

Film laga The Shadow Strays karya sutradara Timo Tjahjanto menyatukan dua pemeran utama perempuan, Aurora Ribero dan Hana Malasan.


Millie Bobby Brown: 5 Film dan Serial yang Dibintanginya

6 hari lalu

Millie Bobby Brown. Foto: Instagram/@milliebobbybrown
Millie Bobby Brown: 5 Film dan Serial yang Dibintanginya

Millie Bobby Brown, aktris muda yang telah membintangi berbagai genre film dan serial


Sinopsis Dendam, Serial Laga Terbaru dari Cinta Laura dan Willy Dozan

6 hari lalu

Serial Dendam yang dibintangi Cinta Laura. Foto: Instagram/@visionplusid
Sinopsis Dendam, Serial Laga Terbaru dari Cinta Laura dan Willy Dozan

Tayang di Netflix dan Vision+, Dendam adalah drama adaptasi dari series populer tahun 90-an yang berjudul Deru Debu.


Sinopsis Pay Later, Series Indonesia Tentang Perjuangan Melunasi Utang

7 hari lalu

Serial Pay Later dibintangi Amanda Manopo. Foto: Instagram/@visionplusid
Sinopsis Pay Later, Series Indonesia Tentang Perjuangan Melunasi Utang

Serial Pay Later mengangkat kisah tentang perjuangan Tika membayar utang 'pay later' demi menjadi influencer.


10 Aplikasi Download Film Terbaik untuk Perangkat Android

7 hari lalu

Menonton film di Netflix menjadi opsi yang menarik untuk ngabuburit. Ini rekomendasi film religi Netflix yang cocok untuk menemani puasa Anda. Foto: Canva
10 Aplikasi Download Film Terbaik untuk Perangkat Android

Bagi Anda yang ingin menonton film secara offline, bisa memanfaatkan aplikasi download film terbaik berikut ini.


Sinopsis Hellbound 2, Janjikan Cerita Lebih Mencekam

8 hari lalu

Poster serial Netflix, Hellbound 2. Foto: Asianwiki.
Sinopsis Hellbound 2, Janjikan Cerita Lebih Mencekam

Drama Korea bergenre thriller misteri, Hellbound 2, dijadwalkan akan tayang di Netflix pada 25 Oktober 2024.