Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

HUT RI ke-76: Sekolah Ini Kibarkan Bendera Serentak sampai ke Atap Gedung

image-gnews
Para pekerja konstruksi mengibarkan Bendera Merah Putih di atap gedung baru setinggi tujuh lantai setinggi 23 meter di Kompleks SMA Negeri 3 Yogyakarta dalam peringatan HUT RI ke-76 pada Selasa 17 Agustus 2021. Tempo/Pribadi Wicaksono
Para pekerja konstruksi mengibarkan Bendera Merah Putih di atap gedung baru setinggi tujuh lantai setinggi 23 meter di Kompleks SMA Negeri 3 Yogyakarta dalam peringatan HUT RI ke-76 pada Selasa 17 Agustus 2021. Tempo/Pribadi Wicaksono
Iklan

TEMPO.CO, Yogyakarta - Hari Kemerdekaan RI ke-76 diperingati secara unik oleh SMA Negeri 3 Kota Yogyakarta Selasa 17 Agustus 2021. Sekolah berjuluk Padmanaba dan gedungnya telah berusia sejak era penjajahan Jepang itu mengibarkan bendera secara serentak bersama siswa, guru dan para pekerja konstruksi gedung baru di sekolah itu.

"Pengibaran bendera memperingati kemerdekaan ini kebetulan bertepatan dengan proses selesainya pemasangan genteng terakhir gedung laboratorium, jadi kami rayakan sekalian bersama para pekerja di atap gedung," ujar Ketua Panitia Pembangunan Grha Padmanaba SMA Negeri 3 Yogyakarta Triyanto, Selasa.

Gedung laboratorium itu terdiri dari tujuh lantai dan memiliki tinggi 23 meter. Pengibaran bendera di atap dilakukan para pekerja bersamaan dengan proses topping off atau pemasangan genteng terakhir pusat laboratorium yang dinamai Grha Padmanaba tersebut. Sedangkan di saat bersamaan, para siswa dan guru mengibarkan bendera di bawah demi keamanan.

Triyanto mengatakan gedung laboratorium ini memang sudah tahap finishing atau akhir dan ditargetkan sudah selesai sepenuhya paling lambat Desember tahun ini. Berdiri di atas lahan seluas 1.200 meter persegi, bangunan tersebut berisi laboratorium untuk praktikum para siswa dilengkapi aula luas dan audio visual berkualitas mumpuni.

Triyanto membeberkan, SMA Negeri 3 Kota Yogyakarta merupakan salah satu sekolah tertua di Yogya yang tahun ini usianya menginjak 79 tahun atau tiga tahun lebih tua dari kemerdekaan Indonesia. Mulai 2020 lalu, sekolah  baru mulai menambah bangunan baru gar para siswa lebih terdukung untuk menggelar berbagai praktikum hingga kegiatan ekstra lainnya.

"Biaya pembangunan bangunan ini berasal dari para alumni, juga donatur," kata Triyanto yang menyebut untuk membangun gedung itu menghabiskan biaya Rp 15 miliar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Triyanto merinci laboratorium itu juga dilengkapi ruang kelas dengan konsep collaborative class, bukan lagi konvensional seperti kelas yang tata letak proses pembelajarannya umumnya siswa menghadap depan ke arah guru mengajar. "Ruang kelas mulai kami buat agar saat proses pembelajaran berlangsung model siswa duduk seperti huruf U jadi guru tidak berjarak lagi," kata dia.

Juru bicara SMA Negeri 3 Yogyakarta, Didik Purwaka, mengatakan adanya gedung laboratorium ini memang sudah lama dinantikan siswa dan guru. "Kelas di sini ada 21 kelas, sedangkan ruang yang tersedia di gedung lama juga hanya 21, jadi memang sangat membutuhkan ruang laboratorium terpadu seperti ini," kata Didik.

Didik memastikan eksistensi bangunan lama SMA Negeri 3 yang sudah berstatus kategori heritage atau warisan budaya Yogyakarta itu. "Bangunan cagar budaya SMA Negeri 3 sama sekali tidak diubah karena bangunan baru ini lokasinya terpisah hanya masih dalam satu komplek sekolah," kata Didik.

Baca juga:
Diresmikan, Merdeka Belajar Kampus Merdeka ITB-Unpad Libatkan 568 Mahasiswa

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Istri Bintang Emon Disebut Positif Narkoba Setelah Konsumsi Obat Flu, Kok Bisa?

6 jam lalu

Bintang Emon dan istrinya, Alca Octaviani. Foto: Instagram/@bintangemon
Istri Bintang Emon Disebut Positif Narkoba Setelah Konsumsi Obat Flu, Kok Bisa?

Bagaimana mungkin konsumsi obat flu bisa berdampak pada positif narkoba seperti yang dialami istri komika Bintang Emon?


8 Hotel Murah Dekat Stasiun Lempuyangan, Harga Mulai 100 Ribuan

23 jam lalu

Jika Anda melancong di Yogyakarta, Anda bisa memilih menginap di hotel dekat Stasiun Lempuyangan yang murah. Ini rekomendasinya.  Foto: Booking.com
8 Hotel Murah Dekat Stasiun Lempuyangan, Harga Mulai 100 Ribuan

Jika Anda melancong di Yogyakarta, Anda bisa memilih menginap di hotel dekat Stasiun Lempuyangan yang murah. Ini rekomendasinya.


Alasan Sumpah Jabatan Presiden Indonesia Pertama Dilakukan di Keraton Yogyakarta

1 hari lalu

Presiden pertama RI, Sukarno (kiri) didampingi Wakil Presiden Mohammad Hatta, memberikan hormat saat tiba di Jalan Asia Afrika yang menjadi Historical Walk dalam penyelenggaraan Konferensi Asia Afrika (KAA) di Bandung, 1955. Dok. Museum KAA
Alasan Sumpah Jabatan Presiden Indonesia Pertama Dilakukan di Keraton Yogyakarta

Di Indonesia sumpah jabatan presiden pertama kali dilaksanakan pada tahun 1949. Yogyakarta dipilih karena Jakarta tidak aman.


Depo Sampah Tutup, Warga Yogyakarta Berebut Buang Sampah ke Bak Truk yang Melintas

1 hari lalu

Video viral di media sosial berisi aksi belasan warga berebutan melempar sampah ke bak sebuah truk yang melintas di jalanan sekitar depo sampah Pasar Ngasem Kota Yogyakarta pada Rabu 24 April 2024. Dok. Istimewa
Depo Sampah Tutup, Warga Yogyakarta Berebut Buang Sampah ke Bak Truk yang Melintas

Pascalibur Lebaran, sejumlah depo sampah di Kota Yogyakarta memang belum dibuka. Tumpukan sampah masih tampak menggunung.


Massa Geruduk KPU Yogyakarta, Serukan Gerakan Oposisi Rakyat

1 hari lalu

Aktivis pro demokrasi Usman Hamid saat berorasi dalam Aksi Sejagad yang diikuti elemen gerakan Gejayan Memanggil hingga Forum Cik Ditiro di halaman Kantor KPU DIY Rabu, 24 April 2024. Tempo/Pribadi Wicaksono
Massa Geruduk KPU Yogyakarta, Serukan Gerakan Oposisi Rakyat

Massa menggelar aksi di depan kantor KPU Yogyakarta hari ini. Usman Hamid yang hadir di aksi itu menyinggung tentang nepotisme.


Alexander Marwata Beberkan Nama-Nama Pegawai KPK yang Diperiksa Polda Metro Jaya

1 hari lalu

Wakil Ketua KPK, Alexander Marwata memberikan keterangan kepada awak media, di gedung KPK, Jakarta, Selasa, 19 Maret 2024. KPK mengungkapkan telah menaikan status penyelidikan ke tingkat penyidikan dugaan penyimpangan tindak pidana korupsi dalam pemberian fasilitas penyaluran kredit Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI). TEMPO/Imam Sukamto
Alexander Marwata Beberkan Nama-Nama Pegawai KPK yang Diperiksa Polda Metro Jaya

Wakil Ketua KPK Alexander Marwata, membeberkan nama-nama pegawai lembaga antikorupsi itu yang telah diperiksa oleh Polda Metro Jaya.


Promosikan Cenderamata, Pelaku Wisata Didorong Manfaatkan Layanan Indikasi Geografis

1 hari lalu

Batik Nitik Yogyakarta yang sudah tercatat dalam indikasi geografis. Tempo/Pribadi Wicaksono
Promosikan Cenderamata, Pelaku Wisata Didorong Manfaatkan Layanan Indikasi Geografis

Ketika cenderamata lokal sudah tertandai dengan indikasi geografis, reputasinya akan terangkat karena produk itu sudah dinyatakan original.


Aksi Demo Udara Berbagai Pesawat Warnai HUT ke-78 TNI AU di Yogyakarta

3 hari lalu

Demo udara berbagai pesawat warnai HUT ke-78 TNI AU di Yogyakarta Senin (22/4). Dok.Istimewa
Aksi Demo Udara Berbagai Pesawat Warnai HUT ke-78 TNI AU di Yogyakarta

Yogyakarta dipilih sebagai tempat perhelatan HUT TNI AU karena merupakan cikal-bakal Angkatan Udara Indonesia.


Nekat Susuri Jalur Jip Lava Tour, Mobil Wisatawan Terjebak di Sungai Lereng Merapi

3 hari lalu

Mobil wisatawan terjebak di sungai Lereng Merapi Saat nekat susuri jalur jip lava tour Minggu (21/4). Dok. Istimewa
Nekat Susuri Jalur Jip Lava Tour, Mobil Wisatawan Terjebak di Sungai Lereng Merapi

Sebuah mobil berjenis sport utility vehicle (SUV) milik wisatawan terjebak di jalur jip wisata Lava Tour sungai Kalikuning lereng Gunung Merapi, Sleman Yogyakarta pada Minggu 21 April 2024.


Kedutaan Besar Jepang Buka Beasiswa untuk Lulusan SMA dan SMK

4 hari lalu

Universitas Tsukuba, Jepang. Foto: www.tsukuba.ac.jp
Kedutaan Besar Jepang Buka Beasiswa untuk Lulusan SMA dan SMK

Beasiswa yang ditawarkan Kedutaan Besar Jepang ini bagian dalam Program Beasiswa Pemerintah Jepang Monbukagakusho.