"

Sebab Infus Sebaiknya Dipasang di Tangan

Ilustrasi tangan diinfus. hsi-med.com
Ilustrasi tangan diinfus. hsi-med.com

TEMPO.CO, Jakarta - Penta, bukan nama sebenarnya, memalingkan wajah dari jarum yang dipasang suster di punggung telapak tangan kirinya. “Sakit?” kata Suster? Dia menggeleng, ditahannya rasa pedih di pangkal telunjuk yang dipasangi jarum untuk infus itu. Sebelumnya, Suster membersihkan area sekitar jarum yang diinfus dengan alkohol.   

Memasang jarum infus di tangan kiri Penta tak mudah karena bagian itu terlalu sering dipasangi jarum untuk kemoterapi kankernya. Vena di tangannya sudah keras dan mudah pecah lantaran sering kemo. Tapi memasang jarum infus di tangan kirinya adalah pilihan terbaik lantaran tangan kanannya dilarang dipasangi infus pascamastektomi payudara 10 tahun sebelumnya. Memasang jarum infus di tempat lain, di kaki misalnya, juga bukan pilihan yang baik.  

Mengutip healthline.com, pemasangan jarum infus pada orang dewasa memang biasa dilakukan pada bagian punggung tangan atau lipatan antara lengan atas dan bawah. Sedangkan pada bayi, infus dapat diberikan melalui kaki, tangan, atau bahkan kulit kepala.

Jarum infus biasa dipasang di tangan karena pembuluh darah di tangan tidak dalam sehingga lebih mudah dicari dan tidak terlalu sakit dibandingkan dipasang di kaki, misalnya. Posisi pembuluh darahnya lurus, dan dibalut oleh tulang tangan sehingga lebih mudah diikuti oleh jarum.

Infus sering disebut dengan terapi intravena. Infus merupakan salah satu pengobatan dengan memberikan obat dalam bentuk cairan melalui penyuntikan jarum ke dalam tubuh pasien.

Dilansir dari skillslab.fk.uns.ac.id pemasangan infus termasuk salah satu prosedur medis yang paling sering dilakukan sebagai tindakan terapeutik. Pemasangan infus dilakukan untuk memasukkan bahan-bahan larutan ke dalam tubuh secara kontinyu atau sesaat untuk mendapatkan efek pengobatan secara cepat.

Jenis Infus

Laman healthline.com menyatakan infus berfungsi mengontrol dosis obat. Pada beberapa kondisi seseorang harus memperoleh obat secara cepat, misalnya penyakit jantung, keracunan dan stroke. Saat itu, pemberian obat secara oral dinilai kurang tepat karena obat membutuhkan waktu lama untuk mencapai aliran darah, infus dapat lebih efektif.

Umumnya infus terdiri dari dua jenis. Jenis pertama adalah infus tetes, metode ini menggunakan gravitasi untuk memberikan jumlah obat yang konstan selama periode waktu tertentu. Dengan infus, obat dan larutan akan menetes melalui tabung untuk masuk ke dalam kateter.

Jenis kedua adalah infus pompa, infus pompa digunakan untuk mengirimkan obat dan larutan, seperti saline steril ke dalam kateter secara perlahan dan stabil. Pompa dapat digunakan ketika dosis obat harus tepat dan terkontrol.

MELINDA KUSUMA NINGRUM 

Baca juga: Yang Boleh dan Tidak Boleh Dilakukan Saat Menjalani Infus








Marak Jastip Obat dari Luar Negeri, Ini yang Perlu Diperhatikan

9 hari lalu

ilustrasi obat (pixabay.com)
Marak Jastip Obat dari Luar Negeri, Ini yang Perlu Diperhatikan

Kemenkes mengimbau masyarakat mewaspadai produk obat-obatan yang diperoleh melalui jastip dari luar negeri sebab belum terjamin mutu dan keamanannya.


Hakim di Amerika Serikat Pertimbangkan Larang Pil Aborsi

10 hari lalu

Ilustrasi aborsi. Chip Somodevilla/Getty Images
Hakim di Amerika Serikat Pertimbangkan Larang Pil Aborsi

Hakim di Amerika Serikat mempertimbangkan permintaan kelompok anti-aborsi untuk melarang penjualan obat secara nasional.


Kembangkan Industtri Farmasi demi Harga Obat yang Terjangkau

12 hari lalu

Seabrek persoalan lama menyebabkan harga obat di Indonesia tinggi. Pemerintah diminta mengembangkan industri farmasi.
Kembangkan Industtri Farmasi demi Harga Obat yang Terjangkau

Pemerintah diminta mengembangkan industri farmasi untuk menurunkan harga obat.


Pasien Kanker Harus Kemoterapi, Begini Cara Jaga Cadangan Sel Telur

20 hari lalu

ilustrasi sel telur (pixabay.com)
Pasien Kanker Harus Kemoterapi, Begini Cara Jaga Cadangan Sel Telur

Dokter mengatakan pasien kanker yang menjalani kemoterapi dapat menyimpan sel telur beku untuk menjaga cadangan ovariumnya.


Guru Besar Unair Beberkan Senyawa Antikanker dan Dengue 3 Jenis Tanaman Ini

20 hari lalu

Mengatasi Mahalnya Pengobatan Kanker
Guru Besar Unair Beberkan Senyawa Antikanker dan Dengue 3 Jenis Tanaman Ini

Riset dan penemuan senyawa tanaman untuk obat antikanker dan DBD telah mengantar Alfinda Novi Kristanti ke pengukuhan dirinya sebagai guru besar.


Asal-usul Jamu, Bahan dan Berbagai Jenis Ramuannya

27 hari lalu

ilustrasi jamu (pixabay.com)
Asal-usul Jamu, Bahan dan Berbagai Jenis Ramuannya

Jamu bersumber dari berbagai bahan alami tanaman yang berkhasiat sebagai obat


Serba-serbi Kanker Darah: Begini Gejala dan Pengobatannya

31 hari lalu

Peneliti Israel Lena Neufeld memeriksa model 3D tabung mirip pembuluh darah, sebagai bagian dari penelitian kanker otak yang menggunakan sel pasien untuk membuat model tumor cetak 3D, di Universitas Tel Aviv, Israel 17 Agustus 2021. Para peneliti sering kali mencetak model tumor 3D untuk merencanakan operasi. REUTERS/Nir Elias
Serba-serbi Kanker Darah: Begini Gejala dan Pengobatannya

Gejala kanker darah bervariasi berdasarkan jenisnya.


Di Amerika, Bikin Obat tak Perlu Lagi Uji ke Hewan Percobaan

31 hari lalu

Ilustrasi pembuatan obat di pabrik. Shutterstock
Di Amerika, Bikin Obat tak Perlu Lagi Uji ke Hewan Percobaan

Badan Pengawas Obat dan Makanan Amerika Serikat (FDA) tak lagi mensyaratkan proses uji pada hewan dalam pembuatan obat baru.


Mengenali Gejala Alergi Bahan Pengawet atau Sulfit

31 hari lalu

Ilustrasi makanan kemasan. Shutterstock
Mengenali Gejala Alergi Bahan Pengawet atau Sulfit

Sulfit bahan pengawet yang menyebabkan reaksi alergi


5 Cara Mencegah dan Mengobati Kanker

32 hari lalu

Bagi orang yang menderita kanker, kehilangan rambut mereka untuk kemoterapi adalah kesulitan demoralisasi yang hanya menambah perjuangan emosional dan fisik yang datang bersama penyakit mereka. boredpanda.com
5 Cara Mencegah dan Mengobati Kanker

Kanker adalah gangguan kesehatan yang serius dan perlu ditangani sedini mungkin. Ini cara Mencegah dan Mengatasi Kanker