Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Dimasuki Jaringan NII, ITB Gelar Kuliah Umum Ungkap Perekrutan Milenial

Ilustrasi kampus ITB.Instagram
Ilustrasi kampus ITB.Instagram
Iklan

TEMPO.CO, Bandung - Institut Teknologi Bandung (ITB) menggelar kuliah umum tentang pergerakan Negara Islam Indonesia (NII) secara daring dan luring, Rabu, 8 Maret 2023. Pembicara yang dihadirkan adalah Ken Setiawan, pendiri NII Crisis Center atau Pusat Rehabilitasi Korban NII. Kuliah umum digelar setelah sebelumnya muncul laporan paparan ideologi NII di kalangan mahasiswa di kampus itu.

Kuliah umum mengangkat judul “Bahaya Negara Islam Indonesia: dari Pemberontakan hingga Terorisme". Sekretaris ITB, Widjaja Martokusumo, membuka kuliah umum tersebu dengan mengatakan, topik sangat spesial dan para peserta diharap tahu, paham, dan bisa melihatnya secara proporsional. "Karena dari zaman saya kuliah 1980-an sudah ada cerita tentang NII, sampai sekarang,” kata Widjaja.

Ken memberi konfirmasi bahwa ideologi NII tidak pernah mati. Terlebih masa kini dengan media sosial yang mampu membuat informasi cepat merasuk ke tengah masyarakat. "Pada masa kini, banyak yang tidak tahu persoalan NII dan menganggap gerakannya sudah selesai," kata dia sambil menambahkan, "Masih banyak laporan dari masyarakat, keluarga, dan korban tentang paparan ideologi NII." 

Hadir dengan pakaian batik dan berpeci, lelaki yang rambutnya panjang diikat itu mengaku sebagai mantan anggota NII yang sudah kembali ke Negara Kesaturan Republik Indonesia. Ketika sebagian mantan anggota NII menilai keterlibatannya dulu sebagai aib dan tidak usah diceritakan, Ken dan beberapa rekannya memilih sebaliknya. “Kalau kami diam, bagaimana dengan masyarakat lain yang bisa terpapar seperti kami dulu,” katanya.

Ken mengaku pernah berperan merekrut orang lain untuk masuk NII, tapi sekarang mengajak anggota NII untuk ke luar. Beberapa kisahnya yang diunggah ke media sosial, berbuntut banyak laporan dari orang yang menyatakan terpapar faham NII. “Perekrutan begitu canggih terutama pada kalangan milenial,” ujar dia.

Dalam kuliah umum itu, Ken memaparkan sepintas sejarah kemunculan NII yang terkait dengan pemberontakan Kartosuwiryo terhadap negara Republik Indonesia Serikat lewat pendirian negara Islam. Gerakannya terkenal dengan sebutan Darul Islam/Tentara Islam Indonesia (DI/TII). Dia juga menjelaskan struktur organisasinya yang disebut sebagai negara bayangan di Indonesia dan jaringan kelompok serta fahamnya yang masih berkembang sampai sekarang.

Pendiri NII Crisis Center Ken Setiawan saat kuliah umum di ITB, Rabu 8 Maret 2023. Ken mengungkap ideologi NII hidup mengikuti zaman dan terbukti tak sedikit yang terpapar di kampus itu. (Dok.ITB)

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain itu, dia memeragakan atau membuat simulasi contoh perekrutan calon anggota NII yang diwakili dua relawan mahasiswa. Ken mengatakan, perekrutan ditujukan ke berbagai kalangan termasuk pelajar dan mahasiswa. Tahapannya dari intoleransi atau anti keragaman, kemudian menjadi radikal dan anti negara Pancasila, lalu tinggal selangkah lagi menjadi teroris. “Ada juga kepala prodi dan wakil rektor yang mengaku terpapar,” kata Ken mengungkapkan.

Kepala Biro Komunikasi dan Hubungan Masyarakat ITB, Naomi Haswanto, mengatakan, kuliah umum tentang NII itu sebagai bentuk pencegahan. “Mengantisipasi berita di media tentang perekrutan NII kepada mahasiswi S-2 Teknik Lingkungan ITB,” ujar Naomi. 

Pilihan Editor: Bayi Gizi Buruk di Karawang juga Menderita Atresia Bilier, Usia 2 Tahun


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Libur Hari Waisak, Super Air Jet Siapkan 64.800 Kursi Penerbangan Bagi Milenial Menuju Candi Borobudur

3 jam lalu

Pesawat Super Air Jet rute Kualanamu-Bandung-Denpasar mendarat perdana di Bandara Internasional Husein Sastranegara di Bandung, Jawa Barat, 6 Januari 2023.. Maskapai penerbangan low cost carrier lokal ini menyasar penumpang kaum milenial dan pelancong le berbagai destinasi dalam negeri. TEMPO/Prima Mulia
Libur Hari Waisak, Super Air Jet Siapkan 64.800 Kursi Penerbangan Bagi Milenial Menuju Candi Borobudur

Super Air Jet menyiapkan 64.800 kursi penerbangan domestik pada moment libur hari Raya Waisak yang jatuh pada akhir pekan ini.


Ganjar Pranowo Bicara Milenial dan Gen Z di Tangerang, Sebut Bisa Muncul Ratusan Juta Talenta

22 jam lalu

Bakal calon presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo (kanan) berbicara di depan pendukungnya  di GOR Gondrong, Kota Tangerang, Banten, Ahad, 28 Mei 2023. Dalam kunjungannya, Ganjar Pranowo menemui para tokoh milenial, pelaku seni dan pelaku UMKM untuk mendengarkan aspirasinya. ANTARA/Fauzan
Ganjar Pranowo Bicara Milenial dan Gen Z di Tangerang, Sebut Bisa Muncul Ratusan Juta Talenta

Ganjar Pranowo mengajak kaum milenial dan generasi Z untuk mengoptimalkan penggunaan media sosial.


Siswa Peserta Bimbel Bicara Tes Potensi Skolastik di Soal UTBK Tahun Ini

2 hari lalu

Ilustrasi UTBK (ujian tulis berbasis komputer). TEMPO/Tony Hartawan
Siswa Peserta Bimbel Bicara Tes Potensi Skolastik di Soal UTBK Tahun Ini

Materi UTBK 2023 berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya karena tanpa tes potensi akademik.


Mahasiswa DKV ITB Ujian Akhir Semester Bikin Cosplay, dari Kaonashi hingga Maleficent

3 hari lalu

Mahasiswa Desain Komunikasi Visual di Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) ITB memakasi kostum Kaonashi.Dokumentasi: ITB
Mahasiswa DKV ITB Ujian Akhir Semester Bikin Cosplay, dari Kaonashi hingga Maleficent

UAS membuat cosplay di ITB kali ini menjadi UAS yang pertama.


Ibu Negara Iran Isi Kuliah Umum di UNJ, Jalin Kerja Sama Pendidikan Tinggi

4 hari lalu

Universitas Negeri Jakarta (UNJ) menggelar acara General Lecture
Ibu Negara Iran Isi Kuliah Umum di UNJ, Jalin Kerja Sama Pendidikan Tinggi

Ibu Negara Repubik Islam Iran, Jamileh Alamolhuda, mengisi kuliah umum bertajuk "Philosophy of Higher Education" di Universitas Negeri Jakarta (UNJ).


Upaya Kecurangan UTBK Muncul, ITB Perketat Pengawasan Peserta

6 hari lalu

Sejumlah peserta bersiap mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) saat seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Senin, 8 Mei 2023. Pusat UTBK Universitas Indonesia (UI) menyiapkan lokasi ujian SNBT 2023 untuk 53.293 peserta, lokasi ini terbagi dua, Kampus UI Depok dan Kampus UI Salemba, Jakarta Pusat. ANTARA/Yulius Satria Wijaya
Upaya Kecurangan UTBK Muncul, ITB Perketat Pengawasan Peserta

Panitia Pusat UTBK ITB menggunakan berbagai alat seperti pemeriksaan logam atau metal detector, juga pengacak sinyal telepon seluler atau jammer.


Kisah Peserta UTBK 2023, Kecelakaan Motor Menuju Lokasi Ujian

6 hari lalu

Sejumlah peserta antre sebelum  mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) saat seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Senin, 8 Mei 2023. Pusat UTBK Universitas Indonesia (UI) menyiapkan lokasi ujian SNBT 2023 untuk 53.293 peserta, lokasi ini terbagi dua, Kampus UI Depok dan Kampus UI Salemba, Jakarta Pusat. ANTARA/Yulius Satria Wijaya
Kisah Peserta UTBK 2023, Kecelakaan Motor Menuju Lokasi Ujian

Peserta Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) di Institut Teknologi Bandung (ITB) punya beragam kisah untuk menggapai cita-cita dan harapannya kuliah di kampus negeri.


Seleksi Mandiri ITB 2023 Dibuka 29 Mei, Simak Syarat dan Jadwalnya

6 hari lalu

Institut Teknologi Bandung (ITB). wikipedia.org
Seleksi Mandiri ITB 2023 Dibuka 29 Mei, Simak Syarat dan Jadwalnya

Seleksi mandiri ITB akan dibuka mulai 29 Mei, berikut syarat pendaftaran hingga jadwal lengkapnya.


230 Peserta UTBK 2023 di ITB Tidak Hadir pada Gelombang I

7 hari lalu

Sejumlah peserta antre masuk kelas sebelum mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) saat seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Senin, 8 Mei 2023. Pusat UTBK Universitas Indonesia (UI) menyiapkan lokasi ujian SNBT 2023 untuk 53.293 peserta, lokasi ini terbagi dua, Kampus UI Depok dan Kampus UI Salemba, Jakarta Pusat. ANTARA/Yulius Satria Wijaya
230 Peserta UTBK 2023 di ITB Tidak Hadir pada Gelombang I

Adapun Jumlah peserta UTBK 2023 yang seharusnya mengikuti ujian di Pusat UTBK ITB pada gelombang I adalah sebanyak 8.457 orang.


Lowongan Kerja Dosen Tidak Tetap Peneliti di ITB, Gaji Kotor Rp 120 Juta per Tahun

7 hari lalu

Institut Teknologi Bandung (ITB) sepakat menjalin kerja sama dengan Seoul National University (SNU), Korea Selatan terkait pertukaran ilmu dan pengembangan penelitian. Dok.ITB
Lowongan Kerja Dosen Tidak Tetap Peneliti di ITB, Gaji Kotor Rp 120 Juta per Tahun

Institut Teknologi Bandung (ITB) membuka lowongan dosen tidak tetap peneliti dengan kebutuhan total 22 orang.