Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Game Cursed Mansion Asal Bandung Dirilis Global, Sasar Pasar Amerika dan Eropa

image-gnews
Game Cursed Mansion (Nuon Games)
Game Cursed Mansion (Nuon Games)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penerbit game Nuon Games, unit bisnis dari PT Nuon Digital Indonesia (NUON), merilis game baru pada Maret 2023 dengan judul Cursed Mansion. Game tersebut merupakan garapan developer games asal Bandung, Dragon Emperor.

Bertema Horror Pixel Art 2D, game itu dirilis secara global serentak pada 30 Maret 2023 untuk personal computer melalui Steam. Game ini menggunakan bahasa Inggris, dan nantinya akan tersedia dalam tiga bahasa tambahan, yakni Jepang, Korea, dan Mandarin. 

“Kami berharap game premium ini menjadi langkah yang strategis, mengingat pasar game premium merupakan pangsa pasar yang sangat menarik untuk bisa dieksplorasi. Nuon Digital Indonesia sangat mendukung pengembangan game nasional dengan akselerasi studio game lokal dengan kualitas game yang mampu bersaing di pasar internasional,” ujar Aris Sudewo, CEO Nuon, dalam keterangannya akhir pekan lalu.

Game Cursed Mansion berfokus pada puzzle dan cerita yang bercabang. Pemain akan dihadapkan pada pengalaman Rose, sang tokoh utama. Ia terjebak di dalam sebuah Mansion yang penuh dengan berbagai misteri dan teka-teki di dalamnya.

Perusahaan menjanjikan pemain akan mendapat pengalaman yang berbeda setiap pemain mengulang permainannya, sehingga teka-teki yang akan dihadapi oleh pemain menjadi lebih membingungkan dan menantang. Game ini dapat dimainkan dengan multiple choice yang dapat dipilih oleh pemain, yang mengajak user untuk dapat memecahkan misteri dan mengungkap fakta yang terjadi di dalam Mansion. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Perusahaan menyatakan akan fokus untuk peluncuran di pasar Amerika dan Eropa, dan menyusul di kawasan Asia Timur, seperti Cina, Jepang, dan Korea. Di Indonesia, Nuon Games optimistis untuk bisa mengeksplorasi lebih jauh pasar game yang lebih luas dengan menggandeng pengembang lokal, seiring pesatnya perkembangan industri game dan kualitas pengembang lokal yang mampu bersaing di pasar internasional. 

Jika dilihat dari perkembangan, game premium menjadi salah satu lini yang mulai banyak diminati game digital sebagai dampak dari pandemi Covid-19. Pemain tumbuh tersebar di seluruh dunia, khususnya beberapa negara majum seperti wilayah Amerika Utara dan Eropa.

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan

Berita Selanjutnya




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


10 Rekomendasi Game Google Gratis 2023

16 hari lalu

Berikut ini daftar game Google gratis 2023 yang bisa Anda mainkan. Foto: Canva
10 Rekomendasi Game Google Gratis 2023

rekomendasi game Google gratis 2023 yang bisa Anda mainkan dani tidak kalah seru dengan game lain


Starfield Diluncurkan pada 6 September 2023, Simak Serba-serbi Game Ini

20 hari lalu

Game Starfield. xbox.com
Starfield Diluncurkan pada 6 September 2023, Simak Serba-serbi Game Ini

Starfield diluncurkan sebagai konsol eksklusif Xbox Series X


Ada Keanu Reeves dalam Game Cyberpunk 2077, Apa Karakternya?

21 hari lalu

Cyberpunk 2077. Kredit: CD Projekt Red
Ada Keanu Reeves dalam Game Cyberpunk 2077, Apa Karakternya?

Aktor Keanu Reeves memainkan sosok karakter di game Cyberpunk 2077. Sebagai apa?


Game Rilis September, Dari Mortal Kombat hingga Pokemon Scarlet Violet

21 hari lalu

Pokmon Scarlet dan Violet, entri terbaru dalam franchise Nintendo yang sudah berjalan lama. (Nintendo)
Game Rilis September, Dari Mortal Kombat hingga Pokemon Scarlet Violet

Deretan game ini bisa menjadi teman menghabisan waktu di rumah daripada beraktivitas di luar ruang yang banyak polusi udara


Sony akan Banderol Perangkat Genggam PlayStation Portal Dikisaran Rp 3 Juta

29 hari lalu

Playstation Portal. Dok. Playstation
Sony akan Banderol Perangkat Genggam PlayStation Portal Dikisaran Rp 3 Juta

PlayStation Portal memungkinkan pengguna memainkan game PS5 secara streaming melalui jaringan WiFi. Sony akan banderol dengan harga sekitar Rp 3 juta.


5 Serba-serbi Metal Slug: Awakening Game yang Baru Dirilis

31 hari lalu

Metal Slug: Awakening
5 Serba-serbi Metal Slug: Awakening Game yang Baru Dirilis

Peluncuran game ini menghidupkan kembali nuansa nostalgia dari Metal Slug sebelumnya pada 1996


Tiru PS5, Microsoft Dikabarkan Tengah Produksi Konsol Xbox Tanpa Disk

46 hari lalu

Xbox Series S - 1TB (Xbox)
Tiru PS5, Microsoft Dikabarkan Tengah Produksi Konsol Xbox Tanpa Disk

Microsoft dikabarkan ingin membuat perubahan desain penting di konsol Xbox yang akan datang.


Kisah Merle Robbins, Menciptakan Permainan UNO yang Terinspirasi Crazy Eights

47 hari lalu

Sejumlah wanita menainkan permainan kartu poker di kawasan kota Angeles, Manilam Filipinam 6 Maret 2015. REUTERS/Erik De Castro
Kisah Merle Robbins, Menciptakan Permainan UNO yang Terinspirasi Crazy Eights

Permainan UNO berawal dari upaya Merle Robbins yang menyelesaikan perselisihannya dengan putranya mengenai aturan permainan Crazy Eights. Lantas Merle membuat game baru bernama UNO yang mempunyai berbagai kemiripan dengan Crazy Eights.


Inilah 4 Game yang Dapat Meningkatkan Konsentrasi

47 hari lalu

Ilustrasi teka teki silang. TEMPO/Aditya Herlambang Putra
Inilah 4 Game yang Dapat Meningkatkan Konsentrasi

Salah satu cara untuk meningkatkan konsentrasi adalah dengan bermain game atau permainan.


Game Rilis Agustus: Kehidupan Kucing, Percintaan, Gulat dan Pertarungan di Luar Angkasa

53 hari lalu

Baldur's Gate 3 (Gamespot)
Game Rilis Agustus: Kehidupan Kucing, Percintaan, Gulat dan Pertarungan di Luar Angkasa

Tema game yang ditawarkan bervariasi, dari sci-fi, mistis, horor, pertandingan gulat dan kehidupan kucing liar.