Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cara Cek Estimasi Keberangkatan Haji yang Mudah Lewat HP

Reporter

Editor

Laili Ira

image-gnews
Petugas memeriksa paspor milik calon haji kelompok terbang (kloter) pertama embarkasi Batam di Asrama Haji Batam, Kepulauan Riau, Minggu, 12 Mei 2024. Sebanyak 445 jemaah calon haji asal Provinsi Kepri diberangkatkan menuju Tanah Suci melalui Bandara Internasional Hang Nadim. ANTARA FOTO/Teguh Prihatna
Petugas memeriksa paspor milik calon haji kelompok terbang (kloter) pertama embarkasi Batam di Asrama Haji Batam, Kepulauan Riau, Minggu, 12 Mei 2024. Sebanyak 445 jemaah calon haji asal Provinsi Kepri diberangkatkan menuju Tanah Suci melalui Bandara Internasional Hang Nadim. ANTARA FOTO/Teguh Prihatna
Iklan

TEMPO.CO, JakartaMenjelang keberangkatan haji tahun 2024, Kementerian Agama (Kemenag) menyediakan layanan online bagi jemaah untuk mengecek nomor porsi dan estimasi keberangkatan haji. Sehingga, jamaah bisa mengecek secara online melalui HP.

Mengutip dari laman haji.kemenag.go.id, jemaah haji Indonesia gelombang pertama akan diberangkatkan pada 12-23 Mei 2024. Sedangkan untuk gelombang kedua, akan diberangkatkan pada 21 Mei hingga 1 Juni 2024.

Agar lebih mengetahui cara cek nomor porsi dan estimasi keberangkatan haji, berikut ini informasinya untuk Anda.

Cara Cek Nomor Porsi untuk Keberangkatan Haji

Untuk memeriksa estimasi keberangkatan haji, calon jemaah membutuhkan nomor porsi. Nomor porsi haji adalah nomor yang diberikan kepada jemaah haji yang telah terdaftar untuk menjalani ibadah haji. 

Nomor porsi membantu pihak berwenang untuk mengatur dan mengelola ribuan jemaah haji setiap tahunnya sehingga proses ibadah haji dapat berjalan dengan tertib dan lancar.

Jemaah haji bisa mendapatkan nomor porsi jika telah melakukan pendaftaran haji dan melakukan pembayaran setoran awal di bank.

Tak hanya menjadi bukti setoran awal, nomor porsi juga menjadi tanda bahwa jamaah telah mendapat kuota Depag resmi (haji reguler).

Cara Cek Estimasi Keberangkatan Haji

Ada dua cara yang dilakukan untuk mengecek estimasi keberangkatan haji, yakni melalui situs haji Kemenag dan aplikasi Pusaka. Anda dapat mengecek melalui HP, berikut informasinya.

1. Lewat Situs Haji Kemenag

Untuk mengecek estimasi keberangkatan haji lewat situs Kemang, ikuti 5 langkah-langkah di bawah ini.

  1. Buka situs haji Kemenag pada link berikut http://haji.kemenag.go.id.
  2. Scroll hingga mendapatkan bagian Estimasi Keberangkatan.
  3. Ketikkan nomor porsi haji Anda pada kolom yang tersedia. Kemudian, centang “i’m Not Robot”.
  4. Periksa kembali nomor porsi haji Anda, jika sudah benar klik cari.
  5. Terakhir, Anda dapat melihat informasi estimasi keberangkatan haji Anda.

2. Lewat Aplikasi Pusaka

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tak hanya melalui situs resmi, jemaah haji juga dapat mengecek estimasi keberangkatan lewat aplikasi Pusaka.

Sebelum mengeceknya, Anda tentu perlu mengunduh aplikasinya terlebih dahulu. Bagi Anda pengguna Android dapat mengunduhnya di Google Play Store sedangkan bagi pengguna iPhone dapat menggunakan App Store

Ikuti langkah-langkah berikut ini, ya.

  1. Buka aplikasi Pusaka
  2. Setelah masuk, klik menu “Islam”
  3. Pilih opsi “Layanan Haji dan Umrah”
  4. Kemudian, buka halaman “Estimasi Keberangkatan”
  5. JIka telah masuk, masukkan nomor porsi pada kolom yang ada lalu klik “Cari Nomor Porsi”
  6. Selanjutnya setelah menginput nomor poris, Anda akan mendapatkan nama jamaah, asal kabupaten/kota, posisi porsi pada kuota provinsi, perkiraan keberangkatan tahun masehi dan tahun hijriah.

Dengan mengikuti langkah-langkah yang dijelaskan di atas, jemaah haji dapat mempersiapkan diri dengan lebih baik dan memastikan pengalaman ibadah haji berjalan lancar dan khusyuk.

Untuk informasi lebih lanjut, Anda juga dapat melakukan konsultasi dengan lembaga otoritas yang berwenang, seperti Kemenag.

Demikianlah informasi mengenai cara cek nomor porsi dan estimasi keberangkatan haji. Semoga bermanfaat, ya.

AULIA ULVA

Pilihan Editor: 114.186 Calon Haji di Tiga Embarkasi Nikmati Makkah Road, Dirjen Imigrasi Ingin Layanan Diperluas

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ada 45 Jemaah Haji Indonesia Dirawat di Rumah Sakit Arab Saudi

2 hari lalu

Jamaah haji mengelilingi Ka'bah, 1 Juli 2022. REUTERS/Mohammed Salem
Ada 45 Jemaah Haji Indonesia Dirawat di Rumah Sakit Arab Saudi

PPIH Arab Saudi mencatat ada masih ada 45 jemaah haji Indonesia yang di sejumlah rumah sakit Arab Saudi, baik di Makkah, Madinah, maupun Jeddah.


Muhaimin Singgung Sengkarut Haji hingga Penggantian Menteri Agama

3 hari lalu

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa atau PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin menghadiri peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-26 sekaligus pembukaan Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Selasa, 23 Juli 2024. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Muhaimin Singgung Sengkarut Haji hingga Penggantian Menteri Agama

Muhaimin menilai sengkarut ibadah haji akan tuntas jika Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid jadi menteri agama.


Pemulangan Jemaah Haji Jawa Tengah dan DIY Tuntas, 35.885 Orang Telah Kembali ke Tanah Air

4 hari lalu

Jemaah haji tiba di Bandara Adi Soemarmo Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, Senin, 22 Juli 2024. (Dokumentasi Humas Bandara Adi Soemarmo)
Pemulangan Jemaah Haji Jawa Tengah dan DIY Tuntas, 35.885 Orang Telah Kembali ke Tanah Air

Bandara Adi Soemarmo hari ini telah menuntaskan pelayanan jemaah haji dengan jumlah total sebanyak 35.885 orang pada 2024.


Cak Imin Sebut Sudah Teken Izin Rapat Pansus Haji DPR

4 hari lalu

Wakil Ketua DPR RI Abdul Muhaimin Iskandar. Foto: Dok/vel
Cak Imin Sebut Sudah Teken Izin Rapat Pansus Haji DPR

Cak Imin mengatakan Pansus Haji akan berfokus pada visa yang tidak sesuai dengan undang-undang.


Pansus Haji akan Panggil KPK dan BPK jika Ada Indikasi Korupsi

4 hari lalu

Rombongan jemaah haji menggunakan KLB pulang ke kampung halamannya di Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara. Foto: Istimewa
Pansus Haji akan Panggil KPK dan BPK jika Ada Indikasi Korupsi

Pansus Haji tak menutup kemungkinan memanggil KPK dan KPK jika sudah ada indikasi dugaan korupsi dalam penyelenggaraan haji.


Imigrasi Soekarno-Hatta Siapkan Kursi Roda, 196 Jamaah Haji 2024 Debarkasi Banten Kloter Terakhir Tiba di Tanah Air

4 hari lalu

Sejumlah jemaah haji kloter pertama untuk embarkasi DKI Jakarta tiba di Bandara Soekarno-Hatta Tangerang, Banten, Kamis (3/12). Mereka melakukan sujud syukur atas keselamatannya selama melakukan ibadah dan tiba di Tanah Air. TEMPO/Tri Handiyatno
Imigrasi Soekarno-Hatta Siapkan Kursi Roda, 196 Jamaah Haji 2024 Debarkasi Banten Kloter Terakhir Tiba di Tanah Air

Sebanyak 196 jamaah haji kelompok terbang (kloter) 65 Debarkasi Banten tiba di Tanah Air melalui Terminal Kedatangan 2 F Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Senin 22 Juli 2024 pukul 04.30 WIB.


Pansus Haji Sebut Kemenag Tak Pernah Sampaikan MoU dengan Saudi soal Pembagian Kuota ke DPR

4 hari lalu

Anggota Komisi VIII DPR Wisnu Wijaya. ANTARA/HO-Humas DPR
Pansus Haji Sebut Kemenag Tak Pernah Sampaikan MoU dengan Saudi soal Pembagian Kuota ke DPR

Anggota Pansus Haji Wisnu mengatakan Kemenag tak pernah menyampaikan pemberitahuan kesepakatan dengan Arab Saudi soal alokasi kuota tambahan.


Pansus Haji akan Panggil Kementerian Agama hingga Mashariq

4 hari lalu

Rombongan jemaah haji menggunakan KLB pulang ke kampung halamannya di Kabupaten Labuhanbatu, Sumatera Utara. Foto: Istimewa
Pansus Haji akan Panggil Kementerian Agama hingga Mashariq

Selain lembaga pemerintah, Pansus Haji juga akan memanggil dewan pakar dan vendor penyelenggara haji untuk jemaah asal Indonesia.


Rapat Perdana Pansus Haji Kemungkinan Digelar Setelah Semua Jemaah Kembali ke Tanah Air

4 hari lalu

Anggota Komisi VIII DPR Wisnu Wijaya. ANTARA/HO-Humas DPR
Rapat Perdana Pansus Haji Kemungkinan Digelar Setelah Semua Jemaah Kembali ke Tanah Air

Anggota Pansus Haji, Wisnu Wijaya, mengatakan rapat perdana pansus haji kemungkinan digelar setelah semua jemaah haji Indonesia kembali ke tanah air.


Pengamat Usulkan Pembentukan Badan Haji di Luar Kementerian, DPR: Kami Tampung

8 hari lalu

Jemaah calon haji Indonesia kloter 106 embarkasi Surabaya turun dari bus di Mekah, Arab Saudi, Selasa, 11 Juni 2024. Fase kedatangan jemaah haji Indonesia 1445 H/2024 M di tanah suci telah berakhir pada Selasa, 11 Juni 2024 yang ditandai dengan mendaratnya 333 jemaah yang tergabung dalam kelompok terbang 106 embarkasi Surabaya (SUB-106). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan
Pengamat Usulkan Pembentukan Badan Haji di Luar Kementerian, DPR: Kami Tampung

Pembentukan Badan Penyelenggara Haji dan Umrah bertujuan agar pengelolaan dapat dilakukan secara akuntabel dan independen.