Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

NASA Bicara Kapsul Starliner yang Kembali ke Bumi tanpa Awak, Belum Gagal?

image-gnews
Kapsul Starliner milik Boeing turun melalui atmosfer Bumi pada 7 September 2024, menuju pendaratan yang mengakhiri misi Uji Terbang Awaknya. (Kredit gambar: NASA)
Kapsul Starliner milik Boeing turun melalui atmosfer Bumi pada 7 September 2024, menuju pendaratan yang mengakhiri misi Uji Terbang Awaknya. (Kredit gambar: NASA)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Starliner telah kembali pada Sabtu dinihari, 7 September 2024, waktu Amerika. Investigasi pun akan segera dilakukan NASA menyusul kegagalan kendaraan kapsul luar angkasa milik Boeing itu membuat paripurna misi berawak pertamanya. 

Starliner meninggalkan Stasiun Antariksa Internasional (ISS) pada Jumat malam, 6 September 2024, dan mendarat di New Mexico, Amerika Serikat, pada Sabtu diniharinya. Pendaratan itu adalah ujung dari misi astronot Starliner pertama, Crew Flight Test. 

Tapi, Starliner kembali dalam kondisi kosong. Kedua awak yang berangkat dengannya pada 5 Juni lalu, Sunita Williams dan Butch Wilmore, tetap tinggal di ISS. NASA melarang keduanya ikut pulang karena adanya masalah pada sistem kontrol reaksi pada mesin roket Starliner yang muncul setelah peluncuran.

NASA tak ingin mengambil risiko untuk kedua astronotnya itu. Williams dan Wilmore telah diputuskan untuk pulang bareng misi Crew-9 bersama kapsul Crew Dragon milik Space-X pada Februari 2025 mendatang. Misi Crew-9 dijadwalkan baru akan meluncur menuju ISS pada 24 September mendatang.

Bagaimana Kelanjutan Program Starliner?   

NASA menugaskan SpaceX dan Boeing pada 2014 lalu untuk misi mengirim astronot ke dan dari ISS. SpaceX, berbekal pengalamannya dengan spacecraft Space Dragon sukses menerbangkan misi uji coba tanpa awak ke ISS pada 2019. SpaceX langsung dinyatakan memenuhi seluruh metriks yang ditetapkan dan memungkinkan perusahaan yang dipimpin Elon Musk itu debut penerbangan uji coba dengan astronot pada tahun berikutnya.

Penerbangan itu kembali dinyatakan sukses dan SpaceX dengan cepat melangkah ke misi operasional astronot NASA ke ISS. Peluncuran pada 24 September nanti adalah misinya yang kesembilan (Crew-9). 

Starliner, sebuah desain yang benar-benar baru dari Boeing, harus melakukan beberapa penyesuaian sebelum sampai ke misi pertama uji terbang tanpa awak pada Desember 2019 lalu. Penerbangan saat itu gagal sampai ke ISS karena software yang mati mendadak.

Kapsul Starliner berhasil sampai ke ISS pada percobaannya yang kedua pada Mei 2022, tapi masih ada masalah dengan sistem propulsinya selama penerbangan.   

Uji coba misi dengan awak pada 5 Juni lalu pun sayangnya masih belum mulus. Selain malfungsi pada mesin roket, ada juga isu kebocoran helium. Dari seharusnya hanya sekitar 10 hari di ISS, misi itu pun akhirnya molor sampai tiga bulan karena NASA harus menganalisis masalah yang muncul tersebut dan apa yang harus dilakukan. Dugaannya, problem di Starliner terhubung dengan kondisi overheating.

Boeing Starliner berlabuh di Stasiun Luar Angkasa Internasional selama Uji Terbang Awak pada tahun 2024. Foto: NASA

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

NASA dan Boeing sebenarnya berharap uji coba misi berawak itu akan segera mengantar ke misi astronot ke ISS pertama bersama Starliner. Misi itu, dinamai Starliner-1, telah ditarget Agustus 2025. Tapi, dengan kembalinya Starliner kosongan pada Sabtu lalu, terlalu dini untuk bisa memastikan apakah target itu bisa dicapai.

"Saya kira kita akan melihat lagi posisi kita ada di mana sebulan atau lebih ke depan, dan memikirkan ulang target keseluruhan," kata Steve Stich, Manajer Program Kru Komersial NASA, usai pendaratan Starliner Sabtu lalu.

Bisa jadi NASA menetapkan sekali lagi misi uji coba sebelum Starliner disertifikasi untuk misi operasional astronot. Tapi, Stich juga masih enggan memastikan kapan penerbangan yang berikutnya akan dilakukan. Dia menyatakan yang harus dilakukan saat ini adalah melihat kembali seluruh data.

"Kami sadari ada beberapa hal yang harus kami kerjakan saat ini. Dan kami akan memperbaiki itu semua dulu lalu akan terbang kapanpun kami siap," tuturnya.

Stich menunjuk kepada isu pada mesin roket yang terlalu panas dan upaya mitigasinya. Secara paralel mengkaji pula perubahan-perubahan pada software-nya. Tim juga disebutnya akan menginvestigasi kemungkinan mengganti thermal blanket yang digunakan saat ini untuk membantu mesin roket lebih dingin.

Namun, di antara problem yang masih terjadi tersebut, Stich juga menekankan banyak hal positif dari uji coba misi berawak Starliner. Dia menilai performa yang sangat baik saat kapsul itu memasuki atmosfer Bumi hingga mendarat. Menurutnya, Boeing sudah mampu memenuhi 85-90 persen dari tujuan misi.

Joel Montalbano dari Direktorat Misi Operasi Luar Angkasa NASA juga memberi penekanan yang sama. "Jangan lupa, ini masih misi uji coba kan? Kita memang masih belajar di fase ini," katanya dalam konferensi pers yang sama dengan Stich.

SPACE

Pilihan Editor: Hujan Deras Bantu Padamkan Kebakaran Hutan Gunung Tangkuban Parahu

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Elon Musk Tuding Tokoh Partai Demokrat Dorong Percobaan Pembunuhan Donald Trump

10 jam lalu

CEO SpaceX dan Tesla, Elon Musk menghadiri saat Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu berpidato di pertemuan gabungan Kongres di US Capitol di Washington, AS, 24 Juli 2024. REUTERS/Craig Hudson
Elon Musk Tuding Tokoh Partai Demokrat Dorong Percobaan Pembunuhan Donald Trump

Elon Musk, menuding sejumlah tokoh penting Partai Demokrat secara aktif mendorong percobaan pembunuhan terhadap Donald Trump


Profil Ryan Routh: Dari Pendukung Menjadi Musuh Donald Trump

23 jam lalu

Foto selfie Ryan W. Routh, seorang tersangka yang diidentifikasi oleh organisasi berita, saat FBI menyelidiki apa yang mereka katakan sebagai upaya pembunuhan di Florida terhadap kandidat presiden dari Partai Republik dan mantan kandidat Presiden AS.  Presiden Donald Trump, dalam gambar ini diperoleh dari media sosial.  Media Sosial/melalui REUTERS
Profil Ryan Routh: Dari Pendukung Menjadi Musuh Donald Trump

Tersangka ditahan atas dugaan percobaan pembunuhan terhadap mantan Presiden AS Donald Trump yang merupakan pendukung setia Ukraina dan Palestina


Astronot NASA yang 'Terdampar' di Stasiun Antariksa: Kecewa? Sama Sekali Tidak!

2 hari lalu

Astronot NASA Suni Williams (kiri) dan Butch Wilmore, yang terbang ke Stasiun Luar Angkasa Internasional menggunakan kapsul Starliner milik Boeing pada bulan Juni 2024, membahas misi mereka selama konferensi pers dari ISS pada tanggal 13 September 2024. Dok.NASA
Astronot NASA yang 'Terdampar' di Stasiun Antariksa: Kecewa? Sama Sekali Tidak!

Astronot NASA, Sunita Williams dan Butch Wilmore, mengaku tak kecewa terhadap Boeing yang membuat mereka kini 'terdampar' di ISS.


Astronot Swasta di Misi Polaris Dawn Sukses Spacewalk, Sejarah Baru dalam Penerbangan Antariksa

3 hari lalu

Polaris Dawn SpaceX. polarisprogram.com
Astronot Swasta di Misi Polaris Dawn Sukses Spacewalk, Sejarah Baru dalam Penerbangan Antariksa

Misi Polaris Dawn SpaceX membuat rentetan catatan sejarah baru dalam dunia penerbangan antariksa.


Fakta-fakta dari Bola Api Asteroid yang Melesat di Langit Filipina

4 hari lalu

Ilustrasi asteroid. Kredit: PA/AOL
Fakta-fakta dari Bola Api Asteroid yang Melesat di Langit Filipina

Jaringan teleskop survei di Bumi kini sudah cukup baik untuk melihat kedatangan obyek semungil asteroid ini dan memberikan peringatan dini.


Begini Kedekatan Donald Trump dan Elon Musk Hingga Janjikan Jabatan Penting

7 hari lalu

Donald Trump dan Elon Musk. REUTERS
Begini Kedekatan Donald Trump dan Elon Musk Hingga Janjikan Jabatan Penting

Calon Presiden Amerika Serikat Donald Trump menjanjikan jabatan penting untuk diisi oleh Elon Musk jika ia memenangkan Pilpres AS 2024.


Komentar Pertama CEO Telegram Pavel Durov setelah Penangkapannya

10 hari lalu

Pendiri dan CEO Telegram Pavel Durov. REUTERS/Albert Gea
Komentar Pertama CEO Telegram Pavel Durov setelah Penangkapannya

Pavel Durov mengatakan bahwa pihak berwenang Prancis menempatkan inovasi dalam risiko dalam komentar publik pertamanya sejak penahanannya.


Elon Musk Bikin X TV, Aplikasi Telah Tersedia Versi Beta

10 hari lalu

Ilustrasi untuk aplikasi X TV. Foto : X
Elon Musk Bikin X TV, Aplikasi Telah Tersedia Versi Beta

Elon Musk telah menginformasikan uji aplikasi X TV lewat akun X miliknya pada 3 September lalu.


Jika Trump Jadi Presiden, Ini Jabatan untuk Elon Musk

11 hari lalu

Donald Trump dan Elon Musk. REUTERS
Jika Trump Jadi Presiden, Ini Jabatan untuk Elon Musk

Trump mengatakan komisi ini yang bakal dipimpin Elon Musk akan mengaudit seluruh pemerintah federal dan menyarankan "reformasi drastic".


X Memperkenalkan Fitur Edit Pesan

11 hari lalu

Logo baru media sosial X, dahulu Twitter. REUTERS/Dado Ruvic
X Memperkenalkan Fitur Edit Pesan

Media sosial X milik Elon Musk meluncurkan fitur edit pesan untuk pengguna iOS