Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Telkom University Bandung Terima 8.569 Mahasiswa Baru, Usia Termuda 15 Tahun

image-gnews
Kampus Institut Teknologi Telkom atau ITT Purwokerto yang menjadi Telkom University Purwokerto per 9 September 2024. (Dok. ITT)
Kampus Institut Teknologi Telkom atau ITT Purwokerto yang menjadi Telkom University Purwokerto per 9 September 2024. (Dok. ITT)
Iklan

TEMPO.CO, Bandung - Telkom University Bandung menerima 8.569 orang mahasiswa baru yang tersebar di 82 program studi. Direktur Akademik Telkom University, Parman Sukarno, mengatakan para peserta didik baru diserap oleh tujuh fakultas. “Sebaran daerah asalnya dari seluruh provinsi di Indonesia,” kata Parman usai sidang terbuka senat pelantikan mahasiswa baru Telkom University Bandung, Jumat, 13 September 2024.

Mayoritas mahasiswa baru berasal dari Pulau Jawa. Namun, menurut dia banyak juga pelajar yang merantau dari jauh, misalnya 61 orang dari Aceh dan 53 mahasiswa baru asal Papua.

Dari ribuan mahasiswa baru, Fakultas Ekonomi dan Bisnis menyerap peserta terbanyak, hingga 1.760 orang. Sebanyak 1.446 mahasiswa diterima di Fakultas Teknik Elektro, lalu 1.151 orang di Fakultas Rekayasa Industri. Ada juga 1.199 orang di Fakultas Informatika, 828 orang di Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial, 1.110 di Fakultas Industri Kreatif, dan 1.075 di Fakultas Ilmu Terapan.

Parman juga menyebutkan soal Muhammad Farras Mumtaz, mahasiswa baru S1 Informatika yang usianya masih 15 tahun 8 bulan. Program sarjana Pendidikan Jarak Jauh Informatika di Telkom University Bandung juga diikuti Joko Indaryanto, mahasiswa baru berumur 48 tahun.

Mahasiswa termuda versi magister atau S2 di Telkom University datang dari program studi Ilmu Komunikasi, yaitu Aurelia Putri Tabina Salma yang sebulan lagi berumur 21 tahun. Sedangkan mahasiswa S3 termuda berusia 27 tahun, yakni Himawan Nurcahyanto pada program Teknik Elektro.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Rektor Telkom University, Adiwijaya, mengatakan jumlah mahasiswa baru di kampusnya mencapai 11.418 orang pada tahun ini. Selain dari kampus utama di Bandung, ada juga peserta didik dari Jakarta, Surabaya, dan terbaru di Purwokerto. Dia berpesan agar seluruh peserta tes masuk Telkom University yang lolos bisa merampungkan pendidikan dengan mulus.

“Ada mahasiswa yang drop out, mangkir, kena kasus krminal. Ini harus dihindari,” ujarnya.

Pilihan Editor: Begini Rancangan Hutan Wanagama Seluas 621 Hektare di IKN, Bakal Dikelola UGM

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Institut Teknologi Telkom Purwokerto Bergabung ke Telkom University

7 hari lalu

Kampus Institut Teknologi Telkom atau ITT Purwokerto yang menjadi Telkom University Purwokerto per 9 September 2024. (Dok. ITT)
Institut Teknologi Telkom Purwokerto Bergabung ke Telkom University

Institut Teknologi Telkom (ITT) Purwokerto kini berubah nama menjadi Telkom University Purwokerto. Sebelumnya sudah ada cabang Jakarta dan Surabaya.


11 Startup Telkom University Dilirik Investor, Ada Platform Cari Kos hingga Konsultasi Keuangan

11 hari lalu

Telkom University. telkomuniversity.ac.id
11 Startup Telkom University Dilirik Investor, Ada Platform Cari Kos hingga Konsultasi Keuangan

Kalangan pemodal atau investor menjalin kerjasama awal lewat Letter of Intent dengan sebelas startup yang berasal dari Telkom University.


Politeknik Tempo Resmi Memulai Pekan PKKMB 2024 Hari Ini

15 hari lalu

Ketiga mahasiswa baru Politeknik Tempo Angkatan 2024/2025 saat membacakan Janji Mahasiswa pada Sidang Senat Terbuka Politeknik Tempo Tahun Akademik 2024/2025 pada Senin, 2 September 2024. Dok. Saharbanu Azzahra.
Politeknik Tempo Resmi Memulai Pekan PKKMB 2024 Hari Ini

Politeknik Tempo Angkatan 2024/2025 resmi membuka acara Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) pada hari ini, Senin, 2 September 2024.


Permintaan dan Peringatan Rektor ITB Saat Lantik 4 Ribu Lebih Mahasiswa Baru Hari Ini

31 hari lalu

Rektor ITB Reini D. Wirahadikusumah di acara pelantikan mahasiswa baru program sarjana di kampus Jatinangor, Sabtu 17 Agustus 2024. (Dok.ITB)
Permintaan dan Peringatan Rektor ITB Saat Lantik 4 Ribu Lebih Mahasiswa Baru Hari Ini

ITB menerima 4.734 mahasiswa baru program sarjana tahun ini. Kuota terbanyak di Sekolah Bisnis dan Manajemen yaitu 336 orang.


Kukuhkan 8.732 Mahasiswa Baru, Rektor Unair Harapkan Karakter Rendah Hati dan Berani

34 hari lalu

Kampus Universitas Airlangga Surabaya. ANTARA/HO-Humas Unair.
Kukuhkan 8.732 Mahasiswa Baru, Rektor Unair Harapkan Karakter Rendah Hati dan Berani

Unair mengukuhkan sebanyak 8.732 mahasiswa baru (maba) pada program pendidikan sarjana, sarjana terapan, dan ahli madya.


Unair Kukuhkan 8.732 Mahasiswa Baru, Khofifah: Jadilah Enabler Leader

34 hari lalu

Ketua Umum Pimpinan Pusat Muslimat NU Khofifah Indar Parawansa. Dok Muslimat NU
Unair Kukuhkan 8.732 Mahasiswa Baru, Khofifah: Jadilah Enabler Leader

Universitas Airlangga atau Unair mengukuhkan 8.732 mahasiswa baru pada Rabu, 14 Agustus 2024.


Beri Sambutan ke Mahasiswa Baru Unair, Nadiem Makarim Singgung Program Kampus Merdeka

34 hari lalu

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Anwar Makarim saat mengikuti rapat kerja dengan Komisi X DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 21 Mei 2024. Rapat tersebut membahas kebijakan pengelolaan anggaran pendidikan bagi PTN (Badan Hukum, BLU, dan Satker), dan pembahasan implementasi KIP Kuliah dan Uang Kuliah Tunggal (UKT). TEMPO/M Taufan Rengganis
Beri Sambutan ke Mahasiswa Baru Unair, Nadiem Makarim Singgung Program Kampus Merdeka

Menteri Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Makarim memberi pesan kepada mahasiswa baru Unair.


UGM Berikan Pembekalan kepada 30 Mahasiswa Baru Penyandang Disabilitas: Mereka Punya Hak yang Sama untuk Kuliah

36 hari lalu

Sebanyak 30 mahasiswa UGM penyandang disabilitas mendapatkan pembekalan sebelum memasuki masa perkuliahan biasa. Foto : UGM
UGM Berikan Pembekalan kepada 30 Mahasiswa Baru Penyandang Disabilitas: Mereka Punya Hak yang Sama untuk Kuliah

UGM memberikan pembekalan kepada 30 mahasiswa baru penyandang disabilitas sebelum memasuki masa perkuliahan biasa.


Sambut 6.969 Mahasiswa Baru, Rektor Unpad Larang Perundungan Hingga Judi Online

36 hari lalu

Majelis Wali Amanat Universitas Padjadjaran (Unpad) memilih Rina Indiastuti sebagai rektor baru periode 2019-2024, Ahad, 6 Oktober 2019. (TEMPO/ANWAR SISWADI)
Sambut 6.969 Mahasiswa Baru, Rektor Unpad Larang Perundungan Hingga Judi Online

Rektor Unpad Rina Indiastuti mengatakan semua mahasiswa yang hadir adalah orang-orang terpilih


Viral BEM UNY Alami Kekerasan Saat Orasi tentang Gerakan di Acara Pengenalan Mahasiswa Baru

41 hari lalu

Ilustrasi kekerasan. shutterstock.com
Viral BEM UNY Alami Kekerasan Saat Orasi tentang Gerakan di Acara Pengenalan Mahasiswa Baru

BEM UNY diduga mengalami kekerasan saat sedang berorasi tentang gerakan mahasiswa saat berlangsungnya pengenalan kehidupan kampus mahasiswa baru.