Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Batu dari Bulan di Ruang Kerja Joe Biden, Ini Cerita dan Maknanya

Reporter

image-gnews
Sampel batu dari Bulan 76015.143 yang terpilih untuk ditempatkan di Ruang Kerja Presiden Amerika Serikat, Joe Biden. popularmechanics.com
Sampel batu dari Bulan 76015.143 yang terpilih untuk ditempatkan di Ruang Kerja Presiden Amerika Serikat, Joe Biden. popularmechanics.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Seiring dengan Joe Biden diambil sumpahnya sebagai Presiden Amerika Serikat ke-46 di tangga Capitol Hill, pada Rabu 20 Januari 2021, para staf Gedung Putih sibuk men-setting ulang Ruang Oval di Gedung Putih. Di antara yang mereka tambahkan di sana adalah sebuah artefak batuan dari Bulan.

Menurut laporan dari Washington Post, Biden memintanya ada di ruangannya itu dengan harapan, 'selalu mengingatkan bangsa Amerika akan ambisi dan pencapaian dari generasi sebelumnya'. Sampel batuan itu disebut dipinjamkan dari Johnson Space Center, NASA, di Houston, Texas.

Baca juga:
Miliki Sampel Batu dari Bulan, Ini yang Akan Dilakukan Cina

"Saya sangat antusias, seperti halnya banyak kolega saya,” kata Noah Petro, anggota tim ilmuwan di proyek Lunar Reconnaissance Orbiter di Goddard Space Flight Center, NASA. “Yang ingin diketahui setiap orang pada waktu itu pertama-tama adalah, 'Sampel mana yang akan terpilih?'" Jawabnya kini telah diketahui: Sampel Bulan 76015.143.

Astronot Harrison 'Jack' Schmitt (satu-satunya geolog yang sudah pernah sampai ke Bulan) dan Eugene Cernan yang membawa pulang sampel itu ke Bumi dalam misi Apollo 17--misi berawak terakhir NASA ke Bulan--pada Desember 1972. Sebelumnya, sepanjang 1969 sampai 1972, para astronot Apollo mengumpulkan 842 pounds atau hampir 382 kilogram sampel dari permukaan Bulan.

“Setiap bongkah batuan Bulan yang telah dikumpulkan memberi informasi penting kepada kita tentang sejarah Bulan," kata Petro.

Schmitt mencongkel sampel 76015.143 itu dari sebuah batuan besar di Station 6, sebuah situs di dasar North Massif, pegunungan di sisi utara Taurus-Littrow Valley. Sampel yang belakangan diketahui berusia 3,9 miliar tahun itu menguak riwayat bencana benturan Bulan dengan asteroid besar yang terakhir.

Ketika sebuah meteor atau asteroid menghantam permukaan Bulan, benturan itu mentransfer sejumlah besar energi ke seluruh permukaaan Bulan, yang kemudian bisa mematahkan atau melelehkan batuan di kerak Bulan. "Batuan itu, ketika meleleh, terbentuk kembali dalam sebuah proses geologi yang instan," kata Petro.

Menurut NASA, sampel 76015.143 dapat dilacak ke riwayat hantaman asteroid yang menciptakan Imbrium Impact Basin, sebuah kawah berdiameter 711,5 mil. Itu sebabnya, Michelle Thompson, ilmuwan sistem planet di Purdue University menyebut sampel seperti 76015.143 bak kapsul waktu.

Baca juga:
Uji Roket NASA untuk ke Bulan Gagal Setelah 67 Detik

"Sejak peristiwa tumbukan besar 'mengatur ulang' umur batuan, setiap umur yang kita ukur dari sampel dapat menginformasikan kapan tumbukan itu terjadi," katanya. "Dengan menghitungnya di banyak sampel batuan, kita dapat memahami sejarah tabrakan-tabrakan yang dialami Bulan."

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Makin Meluas Kampus di Amerika Serikat Dukung Palestina, Ini Alasannya

13 jam lalu

Koalisi mahasiswa Universitas Michigan berkumpul di sebuah perkemahan di Diag untuk menekan universitas tersebut agar melepaskan dana abadinya dari perusahaan-perusahaan yang mendukung Israel atau dapat mengambil keuntungan dari konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di kampus perguruan tinggi Universitas Michigan  di Ann Arbor, Michigan, AS, 22 April 2024. REUTERS/Rebecca Cook
Makin Meluas Kampus di Amerika Serikat Dukung Palestina, Ini Alasannya

Berbagi kampus di Amerika Serikat unjuk rasa mendukung Palestina dengan tuntutan yang seragam soal protes genosida di Gaza.


AS Larang TikTok: Perlawanan ByteDance sampai Daftar Negara yang Mencoret Aplikasi Top Itu

1 hari lalu

Bendera AS dan logo TikTok terlihat melalui pecahan kaca dalam ilustrasi yang diambil pada 20 Maret 2024. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration/File Photo
AS Larang TikTok: Perlawanan ByteDance sampai Daftar Negara yang Mencoret Aplikasi Top Itu

Amerika Serikat resmi melarang TikTok karena alasan keamanan jika ByteDance tidak melakukan divestasi sahamnya. Perusahaan Cina itu melawan.


Tim Joe Biden akan Terus Gunakan TikTok untuk Kampanye Walau Dilarang DPR

1 hari lalu

Presiden AS Joe Biden menyampaikan sambutan kepada anggota militer, petugas pertolongan pertama, dan keluarga mereka pada hari peringatan 22 tahun serangan 11 September 2001 terhadap World Trade Center, di Pangkalan Gabungan Elmendorf-Richardson di Anchorage, Alaska, 11 September. 2023. REUTERS/Evelyn Hockstein
Tim Joe Biden akan Terus Gunakan TikTok untuk Kampanye Walau Dilarang DPR

Tim kampanye Joe Biden berkata mereka tidak akan berhenti menggunakan TikTok, meski DPR AS baru mengesahkan RUU yang mungkin melarang penggunaan media sosial itu.


Menhan AS Sampaikan Ucapan Selamat dari Joe Biden ke Prabowo

1 hari lalu

Presiden terpilih Prabowo Subianto, menerima ucapan selamat dari Menteri Pertahanan AS, Lloyd J. Austin III, pada Rabu, 24 April 2024, setelah penetapan oleh Komisi Pemilihan Umum. Foto: Tim Media Prabowo
Menhan AS Sampaikan Ucapan Selamat dari Joe Biden ke Prabowo

Presiden terpilih Prabowo menegaskan kembali komitmen Indonesia dalam membina kemitraan yang erat dengan AS.


Cara NASA Mengontak Kembali Voyager 1, Penjelajah Bintang yang Hilang Kontak Selama 5 Bulan

2 hari lalu

Penjelajahan Empat Dekade Voyager
Cara NASA Mengontak Kembali Voyager 1, Penjelajah Bintang yang Hilang Kontak Selama 5 Bulan

NASA memakai kode baru untuk mencolek kembali pesawat antarbintang, Voyager 1, yang sempat hilang kontak.


Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

4 hari lalu

Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain River Warrior Indonesia (Riverin) Bergabung dalam Pawai untuk mengakhiri Era Plastik, Ottawa, Kanada 21 April 2024. Foto dok: ECOTON
Aktivis Lingkungan Aeshnina ke Kanada Minta Justin Trudeau Hentikan Ekspor Sampah Plastik ke Indonesia

Aktivis lingkungan Aeshnina Azzahra Aqilani co Captain Riverin minta PM Kanada Justin Trudeau hentikan impor sampah plastik ke Indonesia.


Joe Biden Klaim Pamannya Dimakan Kanibal di Papua Nugini, Begini Kata PM Marape

4 hari lalu

Presiden AS Joe Biden saat kunjungannya di Chavis Community Center di Raleigh, North Carolina, AS, 26 Maret 2024. REUTERS/Elizabeth Frant
Joe Biden Klaim Pamannya Dimakan Kanibal di Papua Nugini, Begini Kata PM Marape

Perdana Menteri Papua Nugini James Marape mengatakan negaranya tidak pantas dicap kanibal setelah Presiden AS Joe Biden bercerita tentang pamannya yang tewas di sana pada Mei 1944.


DPR Amerika Serikat Loloskan Paket Bantuan Keamanan Rp1.540 Triliun untuk Ukraina, Israel dan Taiwan

5 hari lalu

Presiden AS Joe Biden saat kunjungannya di Chavis Community Center di Raleigh, North Carolina, AS, 26 Maret 2024. REUTERS/Elizabeth Frant
DPR Amerika Serikat Loloskan Paket Bantuan Keamanan Rp1.540 Triliun untuk Ukraina, Israel dan Taiwan

DPR Amerika Serikat pada Sabtu, 20 April 2024, mendukung lolosnya paket bantuan keamanan untuk Ukraina, Israel dan Taiwan total senilai USD95 miliar


Seberapa Jauh Ekonomi Indonesia Terkena Imbas Efek Domino Serangan Iran ke Israel?

8 hari lalu

Sistem anti-rudal beroperasi setelah Iran meluncurkan drone dan rudal ke arah Israel, seperti yang terlihat dari Ashkelon, Israel 14 April 2024. REUTERS/Amir Cohen
Seberapa Jauh Ekonomi Indonesia Terkena Imbas Efek Domino Serangan Iran ke Israel?

Pasca-serangan Iran ke Israel, perekonomian Asia ditengarai melemah diikuti dengan beragam fenomena yang terjadi. Bagaimana dampak bagi Indonesia?


Temu Biden dan Delegasi AS, Irak Mengaku Khawatir Terseret Perang di Timur Tengah

10 hari lalu

Presiden AS Joe Biden bertemu dengan Perdana Menteri Irak Mohammed Shia al-Sudani di Gedung Putih di Washington, AS, 15 April 2024. Iraqi Prime Minister Media Office/Handout via REUTERS
Temu Biden dan Delegasi AS, Irak Mengaku Khawatir Terseret Perang di Timur Tengah

Perdana Menteri Irak Mohammed Shia al-Sudani memimpin delegasi untuk bertemu Presiden AS Joe Biden dan pejabat lainnya di tengah ketegangan antara Iran dan Israel.